GAMEFINITY.ID, Singkawang – Siapa yang tidak kenal game Among US. Game yang menjadi game paling populer tahun 2020 lalu ini telah diunduh oleh lebih dari 267 juta pengguna. Game ini populer sebab dapat dimainkan secara multiplayer dan gameplaynya yang mudah dipelajari serta dimengerti oleh para gamer.
Nah saat ini salah satu game terpopuler di Indonesia yaitu Free Fire dikabarkan sedang dalam proses pengembangan mode baru di gamenya. Mode yang dikembangkan itu adalah mode Among US.
Mode Baru Free Fire Mirip Among US
Yak Free Fire dikabarkan sedang mengembangkan mode barunya yaitu mode ‘Among US’. Sama seperti game Among US aslinya, player nantinya akan ditugaskan mencari imposter ala Free Fire.
Free Fire menyediakan map bernama Laboratory dimana akan diisi oleh 10 pet Free Fire milik masing-masing pemain. Dari 10 pemain tersebut akan dibagi menjadi 2 tim, yaitu Scientist dan Pranksters (Imposter).
Para Scientist bertugas menyelesaikan krisis yang terjadi, sedangkan para Pranksters akan membuat krisis tersebut dan membunuh para Scientist tanpa diketahui.
Di akhir permainan, para pemain akan berkumpul untuk berdiskusi mencari tahu siapa yang menjadi Pranksters diantara mereka. Setelah berdiskusi, para Scientist dapat membunuh pemain yang menurut mereka adalah Pranksters.
Pemain yang mendapatkan peran menjadi Scientist lalu mati hanya akan menjadi ghost yang hanya dapat berkeliaran dan menonton tanpa bisa melakukan apapun.