Magic Chess

Rekomendasi 5 Hero Terbaik Magic Chess yang Wajib Kalian Ketahui

Magic Chess adalah salah satu mode yang tersedia di game Mobile Legend, dimana pada mode tersebut adalah mode arcade dengan konsep berupa strategi dengan masing-masing kombo yang ada. Magic Chess merupakan mode mini game atau bisa disebut sebagai mode auto battle versi MLBB yang masih terbilang baru hadir di Mobile Legend pada 24 Januari 2020.

Pada kesempatan kali ini kami akan rekomendasikan kepada kalian 5 Hero terbaik Magic Chess yang bisa kalian coba dan wajib dimiliki oleh kalian para player Mobile Legend yang berniat bermain Magic Chess di Mobile Legend.

Hero Terbaik Magic Chess Pertama (Martis)

Magic Chess

Hero terbaik Magic Chess pertama adalah Martis. Martis merupakan salah satu Hero Mobile Legend yang sering muncul di mode Magic Chess, karena dinilai memiliki leveling yang cukup cepat dengan rolenya sebagai Weapon Master. Dengan kombo sinergi yang benar dan sesuai dalam equipmentnya maupun rolenya yang tepat, maka Hero Assassin bernama Martis yang bisa didapatkan dengan 1 Gold ini bisa berpotensi menjadi penentu kemenangan di Magic Chess alias dengan sebutan sebagai Hyper Carry.

Hero Terbaik Magic Chess Kedua (Karina)

Hero terbaik Magic Chess kedua adalah Karina. Karina adalah Hero Assassin terbaik di mode Magic Chess karena Karina dinilai sebagai salah satu Hero yang sangat sulit untuk dibasmi di arena Magic Chess. Saat Karina menggunakan Kristal Marksman maka itu akan membuat Karina menjadi semakin sulit lagi untuk dimusnahkan dalam arena Magic Chess. Karina merupakan Hero Assassin yang bisa dijadikan sebagai Hyper Carry karena damage yang diberikannya cukup besar, terlebih jika dipadukan dengan kombinasi dan equipment yang cocok dan sesuai pada saat di mode Magic Chess.

Hero Terbaik Magic Chess Ketiga (Chang’e)

Hero terbaik Magic Chess ketiga adalah Chang’e, ya Chang’e adalah salah satu rekomendasi Hero Magic Chess terbaik saat ini, karena Chang’e adalah Hero yang bagus pada saat early game maupun pada late game juga. Hal lain yang menjadi kelebihannya adalah ia memiliki burst damage yang cukup besar terlebih jika kalian mengaktifkan sinergi Mage yang ada. Dengan mengaktifkan combo dan kombinasi yang benar maka Hero yang bisa didapatkan secara 2 Gold ini bisa menjadi Carry di timnya.

Hero Terbaik Magic Chess Keempat (Freya)

Hero terbaik Magic Chess keempat adalah Freya. Mengapa Freya? Karena Hero Freya merupakan salah satu Hero yang memiliki tingkat kemenangan terbaik dan salah satu Hero yang wajib kalian miliki dan ada di dalam mode Magic Chess di Mobile Legend, hal lainnya yaitu karena Freya adalah Hero Marksman yang cukup bisa dibilang overpower jika Freya diaktifkan sinerginya yang berupa Northern Vale. Ada beberapa kristal yang bisa dikombinasikan oleh Hero Freya seperti Gunner dan lain sebagainya yang sesuai dan tepat bila dikombinasikan oleh Freya.

Hero Terbaik Magic Chess Kelima (Irithel)

Hero terbaik Magic Chess kelima adalah Irithel. Hero wanita yang menunggangi macan sebagai ciri khasnya adalah salah satu Hero yang wajib kalian punya di dalam mode Magic Chess di Mobile Legend, karena Irithel dinilai sebagai Hero yang mampu menjadi sangat overpower bila dimainkan secara late game sekalipun. Attack speednya akan menjadi cepat dan berbahaya bila Irithel menggunakan kristal dan item yang cocok dan tepat sesuai dengannya. Hero yang berharga 2 Gold ini akan menjadi Hero yang sangat sulit untuk dimusnahkan bila segala persiapannya benar dan tepat.

Selesai sudah penjelasan kami mengenai 5 rekomendasi Hero terbaik Magic Chess yang wajib kalian ketahui dan punya, semoga bisa bermanfaat untuk menjadikan salah satu Hero diatas sebagai opsi combo Magic Chess terbaik versi kalian semua. Sekian artikel Gamefinity yang berjudul “Rekomendasi 5 Hero Terbaik Magic Chess yang Wajib Kalian Ketahui” Jangan lupa untuk di share ke media apapun dan silahkan kunjungi artikel game kami lainnya di https://gamefinity.id/.