GAMEFINITY.ID, Denpasar – Masih ingat ketika GTA V muncul dari segmen gratisan “Mystery Game” di Epic Games Store dan orang berbondong bondong mengklaim game ini hinnga server Epic Games Store mengalami overload selama hampir 8 jam? Nampaknya, modal besar besaran yang dikeluarkan oleh Rockstar membuahkan hasil yang manis. Modal yang dikeluarkan berhasil menggaet jutaan pemain diseluruh dunia untuk bermain GTA V.
Tentu saja pembagian game gratis ini juga bertujuan agar Epic Games Store mendapatkan pangsa pasar dalam dunia DRM game ini atau setidaknya dapat menjadi suatu alternatif DRM game selain dari Steam. Bisa dikatakan dengan giveaway GTA V ini dapat menguntungkan kedua belah pihak beserta para customer juga. Epic Games Store dapat pangsa pasar, Rockstar mendapatkan pemain baru untuk GTA V dan customer juga mendapatkan game AAA secara gratis.
Berdasarkan dari dokumen kasus Epic Games melawan Apple, kita dapat melihat sebuah grafik yang menyatakan bahwa ada 7 juta pemain cuma karena game GTA V saja, disusul juga dengan Civilization VI dengan 2,5 Juta pemain dan subnautica di 1 juta pemain baruya.
Angka tersebut memanglah terlihat fantastis, namun ternyata Epic Games Store masih jauh untuk mengejar Steam, ada sekitar 58 Juta akun perbulannya yang aktif di Epic Games Store namun Steam berada di angka 120 Juta akun perbulannya. Tentunya ini berdasarkan dari laporan mereka tahun lalu.