Mobile Legends Franco

Informasi Lengkap Sosok Hero Mobile Legends Franco, Asal Usul dan Kelebihan dan Kekurangannya

Bicara soal hero yang memiliki kemampuan tarik menarik di game Mobile Legends, pastinya sudah terbayangkan satu hero yang masuk akal untuk dijawab oleh kalian. Ya benar sekali, dia adalah hero yang bernama Franco di game Mobile Legends. Di artikel ini adalah artikel yang membahas latar belakang hero tersebut secara lengkap.

Yang belum tahu kisah asal usul hero Franco, dan juga bagi yang belum tahu kelebihan serta kekurangannya di game Mobile Legends, maka coba kalian simak artikel pada kesempatan kali ini. Yuk langsung saja kita simak sama-sama penjelasan tentang hero Franco ML di artikel ini!

Asal Usul Hero Franco

Mobile Legends Franco

Franco memiliki kehidupan layaknya seorang Viking, dimana latar belakang tempat dan daerahnya hampir sama dengan Viking. Franco dan kawannya adalah orang yang sama-sama tinggal di daerah yang dingin dan juga beku layaknya es, dimana tempat tersebut memiliki sebuah nama yaitu Nost Gal. Disaat sedang damai, tiba-tiba kawasan Franco diserang oleh kelompok bajak laut, dan kenyataannya yang memimpin kelompok tersebut adalah Bane.

Karena Franco tidak mau daerah dan negerinya dibajak oleh kelompok bajak laut, maka ia dan juga para teman-temannya memutuskan untuk berperang dengan mereka sampai titik darah penghabisan atau sampai para bajak laut tersebut mundur dari daerah Franco. Baik Franco dan teman-teman perangnya mengambil senjata dan memperlengkapkan diri mereka dengan armor dan juga senjata untuk memukul mundur para bajak laut tersebut.

Franco memutuskan untuk berperang, karena selain ia ingin kedamaian, ia juga kenyataannya memiliki impian dan tujuan bagi bangsa dan negerinya, yaitu memperoleh kedamaian dan jauh dari namanya perperangan. Pertarungan antara bangsa Franco dan juga para bajak laut yang dipimpin oleh Bane pada akhirnya terjadi, dan hingga saat ini mereka masih saja bertarung demi mendapatkan wilayah tersebut.

Kelebihan dan Kekurangan Hero Franco

Belum dapat diketahui mana yang menang, apakah Franco dan temannya, atau Bane dan juga pasukan bajak lautnya? Daripada bingung dan tidak jelas, lebih baik kita sama-sama ketahui tentang yang jelas saja dari karakter atau hero Franco ML. Pada tahapan ini adalah tahapan penjelasan tentang kelebihan dan juga kekurangan hero Franco di game Mobile Legends, maka dari itu bagi kalian yang mau tahu maka simak saja sampai selesai!

Inilah kelebihan Franco di game Mobile Legends: Badan besar miliknya ternyata sesuai dengan kemampuannya yang dinilai bisa cocok untuk ganking. Franco adalah hero yang berbadan besar tetapi memiliki speed yang cukup cepat. Franco dibekali dengan skill yang mengandung crowd control. HP Franco memiliki regen yang cukup baik di kelasnya. Salah satu hero yang memiliki combo skill yang berbahaya bagi musuh.

Inilah kekurangan Franco di game Mobile Legends: Stun dari Franco terlalu cepat. Franco adalah hero yang susah untuk dikuasai oleh pemula, karena hero Franco adalah hero yang sangat membutuhkan akurasi. Meski baik di Ganking, kenyataannya saat tim fight, Franco kurang begitu berguna. Crowd control milik Franco hanya bisa digunakan pada single target.

Jadi itulah artikel dari Gamefinity yang berjudul “Informasi Lengkap Sosok Hero Mobile Legends Franco, Asal Usul dan Kelebihan dan Kekurangannya” Semoga bisa bermanfaat, dan kiranya kalian bisa bagikan melalui media apa saja yang kalian inginkan. Sekian dari kami, dan kami himbau untuk klik link ini https://gamefinity.id/ agar kalian bisa dapat artikel tentang info dan berita lainnya dari kami.