Desert Eagle Free Fire

Informasi Lengkap Tentang Desert Eagle Free Fire yang Wajib Kalian Pelajari

Desert Eagle itu jika diartikan ke bahasa Indonesia maka akan menjadi Elang Padang Gurun, tetapi sayangnya bukan itu yang akan Gamefinity bahas kali ini. Sudah jelas artikel-artikel dari Gamefinity adalah artikel yang membahas seputar game yang paling utama, maka dari itu Desert Eagle yang akan tim Gamefinity mau bahas adalah sebuah senjata yang ada di game.

Desert Eagle yang akan tim Gamefinity mau bahas adalah sebuah senjata dari salah satu game battle royale terkenal bernama Free Fire, karena Desert Eagle di game tersebut cenderung kuat dan menarik untuk digunakan di match. Nah melalui artikel ini kami akan bahas lebih banyak Desert Eagle di FF, maka dari itu langsung saja yuk simak artikel ini selengkapnya!

Informasi Lengkap dan Penting Mengenai Senjata Desert Eagle di Game Free Fire

Desert Eagle Free Fire

Seperti di game-game shooter lain, senjata Desert Eagle adalah senjata jenis pistol yang kekuatan tembaknya luar biasa dahsyat. Bahkan dari informasi yang dibagikan, Desert Eagle adalah senjata jenis Pistol yang cukup pelan untuk ditembakkan tapi kekuatannya berkekuatan sangat besar, bahkan untuk jarak jauh sekalipun.

Inilah Status Desert Eagle di Game Free Fire

  • Damage: 53
  • Range: 46
  • Magazine: 7
  • Movement Speed: 76
  • Rate of Fire: 37
  • Reload Speed: 69
  • Akurasi: 57
  • Armor Penetration: 0

ATTACHMENT

  • Bisa dipasangkan Silencer
  • Bisa dipasangkan Muzzle
  • Tidak bisa dipasangkan Foregrip
  • Tidak bisa dipasangkan Magazine
  • Tidak bisa dipasangkan Scope
  • Tidak bisa dipasangkan Stock

Kelebihan dan Kekurangan Senjata Desert Eagle di Free Fire yang Wajib Kalian Pelajari

Dikenal dengan damage dan mobilitas tinggi, tidak membuat senjata secondary tersebut sempurna di game Free Fire. Kenyataannya, senjata Desert Eagle adalah senjata jenis handgun yang dilengkapi dengan kelebihan yang juga dilengkapi juga dengan kekurangan. Dan untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan Desert Eagle di Free Fire, maka simak penjelasannya di bawah ini!

Inilah Kelebihan Desert Eagle di Free Fire yang Harus Kalian Ketahui

  • Sudah jelas dan pasti, Desert Eagle adalah senjata jenis Pistol yang memiliki damage cukup tinggi.
  • Tidak hanya damage tinggi, Desert Eagle juga memiliki mobilitas yang cukup tinggi di kelasnya.
  • Senjata yang cocok digunakan pada jarak yang jauh, karena memang Desert Eagle efektif dalam jarak jauh.
  • Kenyataannya, Desert Eagle bisa dipasangkan attachment Silencer, sehingga membuat senjata tersebut bisa meminimalkan suara tembakannya.
  • Tidak hanya silencer, Desert Eagle juga bisa ditambahkan perlengkapan attachment Muzzle.
  • Walaupun jarak jauh, tapi jarak menengah apalagi dekat juga sangat kuat menggunakan Desert Eagle.
  • Senjata yang cocok digunakan dalam mode Clash Squad, dan bahkan Desert Eagle paling sering ditemukan digunakan beberapa player.

Inilah Kekurangan Desert Eagle di Free Fire yang Harus Kalian Ketahui

  • Rate of fire Desert Eagle cukup kecil yaitu 37, sehingga penembakan senjata ini cukup lama atau lambat di kelasnya.
  • Amunisi Desert Eagle sedikit, dan bahkan tidak bisa dilengkapi dengan attachment tambahan yaitu magazine. Maka dari itu menggunakan Desert Eagle harus dengan tepat dan presisi agar peluru tidak kebuang sia-sia.
  • Tidak memiliki kelebihan armor penetration.
  • Agak sulit menemukan Desert Eagle di beberapa tempat yang ada di map Free Fire.

Selesai sudah artikel dari Gamefinity berjudul “Informasi Lengkap Tentang Desert Eagle Free Fire yang Wajib Kalian Pelajari” Kiranya bisa jadi manfaat untuk kalian dan juga yang lainnya, dengan cara kalian mau share artikel ini kepada yang lainnya. Ingat untuk selalu cari dan baca artikel Gamefinity lainnya di https://gamefinity.id/