Senjata api merupakan senjata yang paling sering menjadi andalan bagi para prajurit perang, bahkan jarang ada yang menggunakan senjata jenis panah ataupun Crossbow dalam menembak lawan atau musuh perang. Namun jika bicara di game Free Fire, senjata yang bukan senjata api yaitu Crossbow, malah menjadi senjata yang menarik dan unik untuk digunakan.
Namanya saja sudah Crossbow, yaitu senjata panah yang pastinya masuk dalam golongan senjata BOW di Free Fire, tapi sayangnya masih banyak yang salah menggunakan senjata tersebut. Kalian para pemain Free Fire, artikel Gamefinity kali ini bisa membuat kalian semakin mengenal Crossbow loh, tidak percaya? Maka dari itu buktikan dengan simak artikel kali ini selengkapnya yah!
Mengenal Lebih Dalam Senjata Jenis BOW Bernama Crossbow di Game Free Fire
Perlu kalian ketahui, bahwa senjata bernama Crossbow adalah senjata satu-satunya jenis BOW yang ada di game Free Fire. Senjata tersebut juga adalah senjata di game Free Fire yang amunisinya menggunakan sebuah panah bukanlah peluru, tetapi dari beberapa aspek senjata tersebut ternyata ada keunggulan dari senjata api di game Free Fire.
Inilah Status Senjata Crossbow di Game Free Fire
- Damage: 90
- Range: 36
- Magazine: 1
- Movement Speed: 65
- Rate of Fire: 48
- Reload Speed: 41
- Akurasi: 90
- Armor Penetration: 0
ATTACHMENT
- Tidak bisa dipasangkan Silencer
- Tidak bisa dipasangkan Muzzle
- Tidak bisa dipasangkan Foregrip
- Tidak bisa dipasangkan Magazine
- Tidak bisa dipasangkan Scope
- Tidak bisa dipasangkan Stock
Kelebihan dan Kekurangan Senjata Crossbow di Free Fire yang Wajib Kalian Pelajari
Menggunakan Crossbow atau bolt crossbow akan membuat musuh kalian berdarah dikarenakan akan menerima damage over time. Selain itu Crossbow adalah senjata yang dikenal sebagai senjata pembunuh hening, karena senjata tersebut bisa dengan mudahnya menembus armor dan helm lawan. Untuk lebih jelasnya, sepertinya kalian harus mengetahui kelebihan dan kekurangan Crossbow FF yang ada di bawah ini!
Inilah Kelebihan Crossbow di Game Free Fire yang Perlu Kalian Pelajari Semuanya
- Meski senjata jenis BOW, tapi senjata ini damagenya tidak main-main besar, yaitu sebesar 90 damage.
- Selain damage yang besar, akurasi dari senjata tersebut cukup akurat karena akurasi Crossbow tercatat berada di angka 90 juga setara dengan damage yang ia punya.
- Damage dan akurasi yang besar merupakan kombinasi yang baik, tetapi ada lagi keunggulan Crossbow yaitu kemampuannya yang dapat menembus helmet lawan.
- Kemampuan yang paling dicari kebanyakan orang menggunakan senjata ini adalah, kemampuannya yang dapat membunuh atau menyerang lawan tanpa adanya suara sama sekali. Sehingga dengan jelas Crossbow adalah senjata yang cocok digunakan bagi pemain yang suka bermain sembunyi-sembunyi.
- Menggunakan Crossbow akan mudah sekali melakukan Headshot, dan bahkan musuh akan mudah mati dengan cepat.
Inilah Kekurangan Crossbow di Game Free Fire yang Perlu Kalian Pelajari Semuanya
- Senjata Crossbow adalah senjata BOW yang sama sekali tidak bisa dipasangkan dengan attachment apapun.
- Crossbow ternyata sulit ditemukan di beberapa tempat pada map game Free Fire.
- Crossbow sangat tidak cocok digunakan oleh pemain yang berada di garis depan, ataupun pemain yang suka barbar dan sebagainya.
- Senjata Crossbow tidak efektif digunakan melawan musuh yang sangat dekat, dikarenakan pastinya akan sulit mengenai musuh.
- Kelemahannya juga terletak di magazine, dimana Crossbow hanya memiliki 1 peluru saja sehingga itu akan membuat player cukup kesulitan melawan banyak musuh sekaligus.
- Membutuhkan latihan dalam menggunakan Crossbow di game Free Fire.
Sekian sudah artikel dari Gamefinity yang berjudul “Informasi Lengkap Tentang Crossbow Free Fire yang Wajib Kalian Pelajari” Semoga jadi manfaat untuk kalian terutama untuk menambah wawasan kalian mengenai Crossbow di game Free Fire. Jangan lupa share artikel ini, dan ingat untuk selalu cari dan baca artikel kami lainnya hanya di https://gamefinity.id/