GAMEFINITY.ID, PATI – Perkembangan game mobile yang semakin maju membuat persaingan antar developer menjadi sangat ketat. Meski keuntungan dari pasar mobile sangatlah besar, tetapi hal itu percuma jika tidak dapat menembus hati para player mobile. Inilah yang sedang terjadi dengan publisehr game ternama EA. Setelah pengumuman penutupan server Apex Legends Mobile, EA langsung mengumumkan bahwa pengembangan Battlefield Mobile telah dihentikan.
Battlefield Mobile Tidak Jadi Rilis
Electronic Arts resmi menghentikan segala bentuk pengembangan Battlefield Mobile untuk Android dan iOS. Tak tangung – tanggung, studio dari pengembang game tersebut yaitu Industrial Toys juga telah ditutup. EA lebih memilih memfokuskan perbaikan untuk Battlefield 2042 dan Battlefield baru. Setelah pengembangan selama berbulan – bulan, EA dan Industrial Toys merilis beta pertama mereka untuk Battlefield mobile di bulan November 2022.
Seolah ingin menguasai game mobile, EA membuka tahap beta pertama ini di region Asia Tenggara. Benua Asia bisa dibilang menjadi benua yang wajib diperhatikan jika memang ingin menguasai pasar mobile game. Battlefield mobile ini juga akan menjadi debut pertama seri Battlefield di perangkat seluler.
Pada akhirnya EA mengumumkan untuk menghentikan Battlefield Mobile bersamaan dengan pengumuman penutupan server Apex Legend Mobile. EA mengaku jika mereka memilih untuk memperbaiki kesalahan mereka di Battlefield 2042 dan mengembangkan Battlefield baru di waktu mendatang. Faktanya, EA mengkonfirmasi jika proyek pengambangan judul Battlefield terbaru telah berjalan di beberapa studio.
Usaha EA Dalam Memperbaiki Battlefield
Rusaknya reputasi seri Battlefield sejak Battlefield 2042 tampaknya menjadi alasan EA kurang percaya diri untuk merilis versi mobilenya. Meski EA telah menyakinkan akan ada lebih banyak pembaruan yang datang di Battlefield 2042, minat penggemar Battlefield yang sudah kecewa dengan 2042 sulit untuk diperbaiki. Satu – satunya cara memperbaiki kesalahan ini tidak lain melalui Battlefield baru yang jauh lebih berkualitas.
Komitmen EA untuk mengembangkan Battlefield ke arah yang lebih baik memang patut diberi apresiasi lebih. Kesuksesan mereka dalam merilis Dead Space Remake di awal tahun 2023 bisa menjadi motivasi lebih dalam menciptakan Battlefield yang inginkan para penggemar di dunia.
Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Battlefield? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id