Nintendo Direct February 2023

Nintendo Direct Februari 2023 Umumkan Game Besar yang Hadir

GAMEFINITY.ID, Bandung – Nintendo Direct pertama pada tahun 2023 ternyata membagikan segudang kejutan. Seperti biasa, begitu banyak judul game yang diumumkan akan segera hadir di Nintendo Switch selama event berlangsung. Mulai dari judul baru, informasi baru dari judul yang sudah diumumkan, hingga sebuah kejutan yang tidak disangka-sangka.

Terdapat banyak sekali judul game untuk Nintendo Switch yang telah diumumkan. Namun, Gamefinity hanya bisa menyebutkan lima game yang paling menarik perhatian. Berikut adalah lima game yang diumumkan di Nintendo Direct Februari 2023.

Pikmin 4 (Eksklusif di Nintendo Switch)

Nintendo Pikmin 4
Pikmin 4

Setelah satu dekade semenjak Pikmin 3 rilis di Wii U, Nintendo akhirnya merilis trailer dan cuplikan gameplay dari Pikmin 4. Ini jadi game Pikmin pertama dalam satu dekade, kemungkinan penggemar setianya begitu heboh saat cuplikan gameplay perdananya menjadi yang pertama dipertunjukkan di Nintendo Direct.

Cuplikan gameplay menunjukkan cara bermain dengan mengandalkan strategi di dunia miniatur Pikmin. Lalu jenis Pikmin terbaru seperti Ice Pikmin ikut diperkenalkan dengan ability-nya. Ditambah, Oatchi, seekor anjing yang akan membantu para Pikmin bertualang dan membuat koloni, juga diperkenalkan.

Pikmin 4 akan rilis eksklusif di Nintendo Switch pada 21 Juli 2023 dan sudah bisa di-pre-order.

Deca Police

Nintendo Deca Police

Level-5 mengumumkan beberapa game yang akan rilis di Nintendo Switch, salah satunya adalah Deca Police yang paling menarik perhatian. Disebut sebagai sebuah thriller yang menegangkan berlatarkan dua dunia. Satu dunia digunakan sebagai dunia virtual, satu lagi digunakan untuk pelatihan detektif.

Seorang detektif pemula, Harvard, memburu para kriminal di latar kota penuh kasus kriminal, melakukan perjalanan bolak-balik antara dua dunia. Game ini diperlihatkan mengombinasikan JRPG dan aksi detektif lengkap dengan open world.

Deca Police bakal hadir di Nintendo Switch pada 2023 dengan tanggal yang belum pasti.

Harmony: The Fall of Reverie

Nintendo Harmony the Fall of Reverie
Harmony The Fall of Reverie

Dari Don’t Nod, pembuat Life is Strange yang juga dibesut Square Enix Europe, sebuah game narrative adventure Harmony: The Fall of Reverie telah diumumkan. Game ini menampilkan visual hand-drawn dan musik dari Lena Raine, komposer Celeste.

Pemain akan berperan sebagai Polly, tokoh utama dalam game ini. Pemain akan menghadapi megakorporat MK yang mengancam kestabilan dua dunia, dunia nyata dan Reverie. Polly akan menjadi Harmony, sosok dewi yang dapat melihat masa depan dan mengubah masa depan dengan memilih Aspiration.

Harmony: The Fall of Reverie akan meluncur terlebih dahulu di Nintendo Switch pada Juni 2023.

Advance Wars 1+2: Re-Boot Camp (Eksklusif di Nintendo Switch)

Nintendo Advance Wars Reboot Camp
Advance Wars 1+2 Re Boot Camp

Setelah mengalami penundaan akibat perang Rusia-Ukraina tahun lalu, Nintendo akhirnya memberi kejelasan tentang Advance Wars 1+2: Re-Boot Camp. Bukan sebagai surprise release, melainkan sudah tersedia untuk pre-order.

Advance Wars 1+2: Re-Boot Camp merupakan remake dari Advance Wars dan Advance Wars 2: Black Hole Rising. Pemain akan membantu Andy, Max, dan Sami dari Orange Star Army untuk berperang dalam game turn-based strategy ini. Selain campaign mode, pemain dapat bertarung dalam mode multiplayer local atau online. Ditambah, pemain dapat membuat map sendiri.

Advance Wars: 1+2: Re-Boot Camp bakal rilis 21 April 2023 eksklusif di Nintendo Switch.

The Legend of Zelda: Tears of the Kingdom (Eksklusif di Nintendo Switch)

Nintendo The Legend of Zelda Tears of the Kingdom
The Legend of Zelda Tears of the Kingdom

Meski pertama kali diumumkan saat Nintendo Direct September 2022, tidak lagi ada alasan bahwa The Legends of Zelda: Tears of the Kingdom menjadi salah satu game menarik saat pengumumannya Februari ini. Nintendo telah mengungkap lebih banyak detail tentang sekuel The Legends of Zelda: Breath of the Wild itu.

Trailer yang dipertunjukkan kali ini memamerkan cuplikan gameplay di mana Link beraksi melawan berbagai musuh dan kembali menjelajahi sebuah dunia open world. Nintendo sendiri sudah menjanjikan Tears of the Kingdom akan lebih ekspansif dari pendahulunya.

The Legend of Zelda: Tears of the Kingdom bakal meluncur eksklusif di Nintendo Switch pada 12 Mei 2023 dengan pre-order sudah mulai dibuka. Selain standard edition, collector’s edition juga akan hadir dengan berbagai bonus.

Baca juga: Breath Of The Wild 2 Dinilai Terlalu Bagus Untuk Nintendo Switch

BONUS: Judul Game dari Game Boy Color dan Game Boy Advance Hadir di Nintendo Switch Online

Nintendo Game Boy dan GBA on Switch
Beberapa judul klasik dari Game Boy dan Game Boy Advance tersedia khusus pelanggan Nintendo Switch Online

Kejutan terbesar selama Nintendo Direct Februari 2023 adalah hadirnya beberapa judul game dari Game Boy di layanan Nintendo Switch Online. Pemain dapat bernostalgia dengan memainkan berbagai judul seperti Tetris, Super Mario Land 2: 6 Golden Coins, The Legend of Zelda: Link’s Awakening DX, Metroid II: Return of Samus, Mario Kart: Super Circuit, dan Mario & Luigi Superstar Saga.

Judul dari Game Boy dan Game Boy Color sudah tersedia khusus pelanggan Nintendo Switch Online. Pelanggan Nintendo Switch Online Expansion Pack juga akan bisa memainkan beberapa judul dari Game Boy Advance. Nintendo berencana untuk menambah koleksi judul lainnya pada kemudian hari.

Itulah lima game menarik yang diumumkan di Nintendo Direct Februari 2023.