Mirip Seperti Gamefinity, Mobi Gaming Buka Lowongan Editor

GAMEFINITY.ID, JAKARTAMobi Gaming, sebuah situs berita Gaming layaknya Gamefinity, Gamebrott, dan lainnya baru saja membuka lowongan kerja sebagai editor juga lho. Jika kalian telah melamar berbagai pekerjaan dan belum satupun diterima, bekerja sebagai penulis lepas di portal berita bisa menjadi pilihan alternatif, terlebih bisnis freelance ataupun pekerja daring yang semakin menjamur semenjak pandemi 2020 yang lalu dimana kalian harus beraktivitas di dalam rumah untuk mencegah penularan.

Mobi Gaming

Syarat bergabung Sebagai Editor

Untuk syaratnya sendiri, tidak begitu sulit untuk di apply. Kalian tidak perlu berkas akademis seperti ijazah pendidikan terakhir. Namun di beberapa perusahaan media terutama media media besar seperti kompas, terkadang pelamar ditanyakan pendidikan terakhirnya. Sementara pada media skala kecil s.d sedang kalian hanya membutuhkan pengalaman serta passion di bidang terkait agar bisa diterima.

Di Mobi Gaming, syarat yang dibutuhkan sangat sederhana, yang bisa disimak dibawah ini,

  • Memiliki pengalaman di bidang penulisan berita ( umumnya Word Press ) selama dua tahun atau lebih
  • Mahir berbahasa Inggris ( minimal pasif ) dikarenakan Mobi Gaming merupakan media game luar yang dimana bahasa Inggris menjadi bahasa pengantar utama
  • Memiliki pengetahuan dasar Word Press, AIOSEO, Yoast, Flesch Reading. Terutama AIOSEO sudah cukup lumrah apabila kalian bekerja sebagai penulis berita di Word Press
  • Mampu mengembangkan Parafrase sendiri, hal ini bertujuan untuk meminimalisir adanya plagiarisme
  • Dan yang terpenting, kalian memiliki passion yang besar dan update seputar dunia game baik konsol, PC, maupun mobile Game

Baca juga: Patch Stardust Cookie Run : Kingdom

Keuntungan Yang Kalian Dapatkan Selama Bergabung Di Mobi Gaming.com

Sementara itu keuntungan yang bisa kalian dapatkan adalah gaji bulanan serta bekerja remote dari rumah. Jadi kalian tidak perlu mengunjungi kantor pusat Mobi Gamingnya. Bagaimana cara melamarnya? Kalian bisa meng-applynya melalui email tujuan apabila kualifikasi diatas telah terpenuhi

nick@mobigaming.com

Bila dirasa belum jelas kalian bisa menghubungi perusahaan terkait Mobi Gaming. Sementara itu Mobi Gaming masih memiliki afiliasi dengan portal berita teknologi Giz China yang tersebar di Spanyol, Ceko, Italia, dan Yunani.