GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Minggu kelima ajang Mobile Legends: Bang-Bang Professional League Indonesia (MPL ID) Season 11 2023 menampilkan pertandingan bergairah yang menyajikan wadah ajang saling ejek tidak terduga antara kedua tim yang sedang berlaga, salah satunya Baloyskie dari Geek Slate.
Setelah mendapatkan poin seri dalam tiga round yang melelahkan ini, Geek Slate maju dan berdiri sebagai pemenang dalam melawan Rebellion Zion dan para fans menyaksikan Allen Baloy “Baloyskie” membuat gesture taunting ke arah lawan mereka saat itu.
Perihal taunting ini ternyata mengejutkan banyak fans karena pro player dianggap sebagai salah satu talent dan kiblat berkepala dingin dan juga maatng di ranah esports MLBB.
Dalam konferensi pers pasca-pertandingan, pro player ini menjelaskan dari sisi cerita mengapa dirinya tidak dapat menahan diri untuk tidak membuat gesture taunting.
Baca Juga : MobaZane dan Basic jadi Pro Player MLBB Paling Dibenci
Alasan Baloyskie Main Taunting ke Rebellion Zion
Selesai pertandingan antara Geek Slater melawan Rebellion Zion, Baloyskie dan rekan setim lainnya Jaymark Lazaro “Janaaqt” terlihat melakukan gesture taunting kepada lawan mereka saat merayakan kemenangan Geek Slate.
Bintang raomer Geek Slate ini memberikan penjelasan mengenai diatas panggung selama wawancara pasca pertandingan berlansung tentang mengapa dirinya melakukan gesture taunting kepada Rebellion Zion usai pertandingan.
Taunting Gesture jadi Alasan Kekesalan
Baloyskie mengatakan jika ada alasan jelas yang emosional mengapa dirinya melakukan gesture taunting terhadap Rebellion Zion. Dirinya mengatakan jika Geek Slate dan dirinya mendapatkan omong kosong dari Rebellion Zion, dan Baloyskie ingatkan kembali untuk membuang omong kosong dan perlunya Rebellion Zion melakukan peningkatan diri sebelum lakukan omong kosong tersebut.
Selama konferensi pers pasca-pertandingan juga, Baloyskie lanjut menjelaskan bahwa dirinya cukup menyesal membuat gesture tersebut setelah pertandingan antara mereka berakhir. Hal ini karena merasa dirinya diliputi emosi karena lawannya memprovokasi dia dan rekan satu timnya.
Baca juga: Geek Slate Buat Sejarah Baru di MPL ID S11, Tumbangkan RRQ
Geek Slate sebelumnya kalah melawan Rebellion Zion pada minggu kedua regular season ML ID Season 11 dengan raihan skor poin 0-2. Tetapi, anggota daripada Baloyskie akhirnya melakukan pertandingan balas dendam dalam pecan kelima, dan menghasilkan kemenangan dengan raihan skor poin 2-1.
Geek Slate saat ini sedang berada dalam posisi kedua dengan tujuh kemenangan dan empat kekalahan jelasnya. Sedangkan Rebellion Zion berada di urutan keenam dengan empat kemenangan dan tujuh kekalahan.
Update informasi menarik lainnya seputar game dan esports hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.