Blue Lock Blaze Battle Umumkan Peluncurannya di Mobile

Blue Lock Blaze Battle Umumkan Peluncurannya di Mobile

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Blue Lock yang merupakan serialisasi anime yang populer belakangan ini mengumumkan bahwa mereka akan hadir dalam game mobile 3D terbarunya yang sedang dikerjakan yang berjudul Blue Lock Blaze Battle. Studio asal Jepang BAEL kini tengah sedang mengembangkan game ini. Visual dan trailer terbaru terungkap dalam pengumuman tersebut.

Blue Lock Blaze Battle akan Hadir di Mobile

Meskipun tidak banyak yang terungkap dari pengumuman untuk game mobile ini terkait dengan gameplay-nya, namun informasinya game ini akan dirilis pada tahun 2023 untuk mobile IOS dan Android.

Baca juga:

Isekai Cheat dapatkan Adaptasi Game MMORPG

Grand Launching Dekaron Indonesia Game Play to Earn MMORPG Pertama di Indonesia

Ada juga teaser Blue Lock yang berdurasi 15 detik menampilkan beberapa cutscene 3D dari tokoh utama protagonis yaitu Yoichi Isagi di lapangan bersama dengan rekan satu timnya dalam melanjutkan perjalanannya demi menjadi striker yang ‘egois terbaik di dunia.

Situs resmi untuk game ini, Blue Lock Blaze Battle juga membagikan beberapa desain karakter dari game ini, salah satunya termasuk Yoichi Isagi, Rensuke Kunigami, Meguru Bachira, dan Hyouma Chigiri.

Blue Lock Blaze Battle Umumkan Peluncurannya di Mobile

Untuk anime-nya sendiri Blue Lock merupakan serial yang tentu saja memiliki banyak hal dengan season keduanya yang telah diumumkan setelah penayangan episode terakhir season pertamanya belakangan ini. Movie spin-off Blue Lock  dalam Episode Nagi juga dikonfirmasi bahwa akan menceritakan kisah baru dari Blue Lock dalam sudut pandang Seijiro Nagi.

Sinopsis, Menjadi Striker Hebat Dunia Apapun Caranya

Blue Lock Blaze Battle Umumkan Peluncurannya di Mobile

Blue Lock mengambil latar yang dimulai setelah kekalahan telak oleh Jepang di Piala Dunia 2018. Tim asal Jepang berjuang untuk berkumpul dan bersatu kembali. Persatuan Sepak Bola Jepang bertekad untuk menemukan dan menciptakan seorang striker hebat yang haus akan gol dan haus akan kemenangan.

Baca juga:

MMORPG Summoners War: Chronicles Telah Dirilis Secara Global

MMORPG Tencent Tarisland Dituduh Jiplak World of Warcraft

Striker yang juga mampu menjadi instrumen individu yang dapat menjadi penentu dalam membalikkan keadaan dalam kekalahan yang di ujung tanduk. Dalam proses menciptakan striker gila ini, mereka telah mengumpulkan setidaknya 300 pemain terbaik dan terpandai di Jepang yang juga berasal dari pemain muda.

Saah satu pemuda yang dipilih dalam proyek gila ini adalah Yoichi Isagi, salah seorang striker yang bertujuan untuk menjadi striker terhebat di dunia dan memimpin tim Jepang menuju kemenangan dan kejayaan Piala Dunia akan datang.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.