GAMEFINITY.ID, Bekasi – Remake serial anime Rurouni Kenshin atau yang dikenal dengan Samurai X dikabarkan bakal tayang pada Juli 2023 mendatang. Kabar ini sudah tersebar melalui akun Twitter @WSJ_Manga. Akun ini memang sudah dipercaya dengan info terbaru mengenai manga dan anime.
“Serial anime Rurouni Kenshin yang terbaru akan tayang bulan Juli 2023,” demikian tulisan akun tersebut seperti yang dikutip dari Sportskeeda, Selasa (28/3).
Pihak studio pun juga secara resmi memamerkan key visual baru yakni empat karakter utama serial Rurouni Kenshin, yakni: Kenshin Himura, Kaoru Kamiya, Sanosuke Sagura, serta Yahiko Myojin. Tidak hanya itu saja, dalam trailernya berdurasi 60 detik, Rurouni Kenshin tetap mempertahankan unsur komedi dibalut dengan aksi yang lebih berani dan brutal.
Baca juga:
Jajaran Pemain dan Kru Remake Rurouni Kenshin
Untuk remake-nya sendiri pertama kali diumumkan pada bulan September 2022 lalu. Di acara Aniplex Online Fest 2022. Dalam acara tersebut, Rurouni Kenshin merilis trailer, para kru, hingga jajara pemain yang turut membintanginya.
Liden Films adalah studio yang bakal menggarap animasi remake Rurouni Kenshin. Liden Films sendiri telah menggarap serial anime Tokyo Revengers, Berserk, dan Arslan Senki.
Hideyo Yamamoto dipercaya untuk duduk di kursi sutradara. Lalu Terumi Nishii bertanggung jawab atas desain karakter anime remake Rurouni Kenshin. Hideyuki Kurata dan Yu Takami bertugas sebagai komposer dalam mengisi musik remake ini.
Baca juga:
Untuk jajarabn pemainnya sendiri, Soma Saito akan memimpin remake anime Rurouni Kenshin melalui karakter utama Kenshin Himura. Sebelumnya Soma Saito mengisi suara karakter Chigiri Hyoma pada anime Blue Lock, serta William James Moriarty di anime Moriarty the Patriot.
Sementara itu, Rie Takahashi berperan sebagai Kaoru Kamiya. Sosok Rie Takahashi memang sudah identik dengan berbagai macam karakter ikonik. Sebut saja Megumi, Emilia, Shino Kiryuu, serta Takagi yang berasal dari serial Teasing Master Takagi.
Nama-nama lainnya yang sudah diumumkan untuk masuk kedalam jajaran anime remake Rurouni Kenshin yakni Taku Yashiro sebagai Sannosuke Sagra serta Makoto Koichi yang memerankan Yakhiko Myojin.
Manga dan Serial Populer pada Era 90-an
Samurai X atau Rurouni Kenshin adalah serial anime yang populer pada era 90-an. Serialnya tayang pertama kali pada tahun 1996. Sudah 27 tahun lamanya. Rurouni Kenshin yang memiliki 95 episode ini pernah tayang di TV lokal Indonesia yang berjudul Samurai X.
Serial ini diadaptasi dari manga yang ditulis sekaligus diilustrasikan Nobuhiro Watsuki dan mendaoat banyak penonton dengan jumlah cukup besar. Manganya sendiri memang sangat populer dan berhasil terjual 55 juta kopi di Jepang pada 2012 silam.
Baca juga:
Jumlah tersebut membuat komik bertema samurai yang dipadupadankan aksi dan percintaan menjadi salah satu komik dengan penjualan terbaik saat itu. Itu berasal dari anime, video game, merchandise, hingga film action yang diperankan Takeru Satoh.
Hingga saat itu film live action Rurouni Kenshin sudah ada lima judul film. Total pendapatannya mencapai $217,6 juta dolar di seluruh dunia. Kabar remake ini pastinya membuat hati penggemarnya bahagia karena sudah menunggu lama. Pada penggemarnya bisa melihat kembali Rurouni Kenshin secara utuh dari adaptasi komiknya.