persona 6

Belum Jelas, Persona 6 Diperkirakan Rilis Di Tahun 2024

GAMEFINITY.ID, PATI – Persona 6, sekuel yang sangat dinantikan dari seri game RPG Persona yang sangat populer. Game RPG terbaru dari Atlus ini telah menjadi topik pembicaraan hangat di kalangan penggemar. Dengan Persona 5 yang mendapat pujian luas atas narasi yang kuat, karakter yang mendalam, dan gameplay yang adiktif, para penggemar penasaran tentang kapan Persona 6 akan dirilis.

Sayangnya, hingga saat ini, tidak ada tanggal rilis resmi yang diumumkan untuk Persona 6. Namun ada rumor yang mengatakan bahwa Persona 6 akan datang tidak lama lagi.

Persona 6 Rilis 2024?

Sebuah laporan baru muncul menebak tanggal rilis untuk game Persona 6. Laporan ini juga menyinggung beberapa hal soal Persona 3 Remake yang masih belum dikonfirmasi oleh Atlus. Berbeda dengan Persona 3 Remake, Persona 6 sudah dikonfirmasi telah dikembangkan oleh Atlus sejak Juli 2021. Namun, studio Jepang milik Sega itu tidak membagikan informasi baru tentang kelanjutan proyek franchise RPG yang sudah berjalan lama sejak saat itu.

Baca Juga:

YouTuber Nate the Hate melaporkan bahwa Persona 6 ditargetkan akan rilis di akhir tahun 2024. Sumber yang sama juga menduga bahwa Persona 6 akan menjadi game eksklusif Playstation 5 saat perilisannya nanti. Meskipun Youtuber tersebut yakin bahwa Persona 6 akan rilis juga untuk Xbox juga, tetapi dia tetap mengatakan bahwa Atlus saat ini hanya mengembangkan Persona 6 untuk konsol Sony.

Baca Juga:

Nasib Persona 3 Remake

Episode terbaru podcast yang membahas Persona 6 itu juga tidak lupa sedikit menyinggung soal Persona 3 Remake. Persona 3 Remake memang sebelumnya sempat bocor yang menampilkan sedikit cuplikan gameplaynya. Meski begitu, Atlus selaku pengembang masih belum secara resmi mengkonfirmasi proyek Persona 3 Remake. Nate the Hate juga membicarakan perihal Persona 3 Remake  yang akan segera hadir di Xbox Showcase mendatang. Acara game Microsoft itu telah dijadwalkan akan berlangsung pada 11 Juni 2024.

Sementara kita semua menantikan kabar resmi tentang Persona 6, adalah penting untuk diingat bahwa pengembangan game yang berkualitas membutuhkan waktu dan dedikasi. Atlus selalu berusaha memberikan pengalaman terbaik bagi penggemar mereka, dan tidak jarang bagi mereka untuk memperpanjang waktu pengembangan demi memastikan kualitas produk yang tinggi.

Baca Juga:

Jadi, sambil terus memantau informasi terkini dari Atlus, para penggemar Persona harus bersabar dan menunggu dengan harapan tinggi untuk mengikuti petualangan baru di dunia Persona saat Persona 6 mempersiapkan diri untuk muncul di panggung yang lebih besar.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Persona? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id