GAMEFINITY.ID, Jakarta – Setelah bintang AC Milan Zlatan Ibrahimovic mempertanyakan hak EA Sports untuk menggunakan citranya dalam game FIFA 21, kini ratusan pesepak bola lainnya disebut akan melakukan gugatan hukum kepada EA. Hal ini diklaim oleh agen Ibrahimovic, Mino Raiola. Kepada The Telegraph, Raiola menyebut sekitar 300 pemain sekarang sedang mempertimbangkan tindakan hukum atas penggunaan citra mereka dalam game.
“Kami tidak menyerang kualitas EA Sports, melainkan sistem. Sistemnya salah dan itu adalah perjuangan yang dilakukan Zlatan untuk semua pemain. Apa yang akan terjadi? Kami akan berjuang sampai ada kejelasan dan kami akan membawa pertarungan ini ke pengadilan.”
Selain Ibra, Raiola sendiri menjadi manajer dari sejumlah bintang. Salah satunya adalah striker Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland. Mino Raiola mempertanyakan klaim EA yang mengaku telah mendapatkan hak kontrak untuk memasukkan citra dan kemiripan semua pemain dalam game setelah mendapatkan kesepakatan dengan liga, klub, dan pemain individu.
“Ini seperti Anda menjual rumah saya tetapi itu bukan milik Anda. Yang membuat saya kesal adalah bahwa EA Sports mengetahui hal ini sejak lama dan mereka harus berhenti menyembunyikan hal itu.”
Agen dari bintang-bintang sepak bola sekelas Paul Pogba, Henrikh Mkhitaryan, Marco Verratti, Gianluigi Donnarumma, Matthijs de Ligt, dan Mario Balotelli itu juga menuntut tanggung jawab dari FIFPro, selaku organisasi pesepak bola profesional.
“Pertanyaannya sangat sederhana. FIFA dan Fifpro mendapatkan keuntungan dari hak yang dibeli dengan senang hati oleh EA Sports, tetapi mereka membeli hak yang tidak mereka miliki. Hak gambar individu pemain tidak ada pada FIFA, FIFPro atau AC Milan (klub). Mereka adalah milik pemain itu sendiri.”