Call of Duty Mobile Season 7 Heat Wave

Call of Duty Mobile Season 7 Bertema Musim Panas, Heat Wave

GAMEFINITY.ID, Bandung – Activision kini telah merilis detail tentang season ketujuh dari Call of Duty Mobile, Heat Wave. Seperti pada tajuknya season terbaru ini mengambil tema musim panas. Season terbaru ini akan dimulai pada 2 Agustus 2023 dan menampilkan sederetan konten seperti map dan mode baru.

Battle Pass Call of Duty Mobile Season 7

Call of Duty Mobile Season 7 Heat Wave Striker 45

Seperti pada season sebelumnya, battle pass Call of Duty Mobile Season 7 menampilkan sederetan reward dari tier free dan premium. Senjata baru Striker 45 menjadi highlight di battle pass ini. SMG itu disebut mampu menjangkau jarak lebih jauh daripada senjata sejenis lainnya. Pemain dapat memperoleh Striker 45 saat mencapai Tier 14. Contoh reward lain di free tier yang bisa didapat adalah SKS – On the Trail di Tier 50.

Premium Battle Pass tentu menampilkan deretan reward yang leih menarik lagi. Contohnya berupa Operator Skin bertema pantai seperti  Woods — Fun in the Sun, Baker — Underwater; Ajax — Ice Cream Man, dan Urban Tracker — Fly High. Ada juga blueprint senjata bertema laut seperti M13 — Cold Cream, Oden — Road Trip, JAK-12 — Winged Steel; Locus — Crustacean Blue, dan the Striker 45 — Tropical Fun.

Map Multiplayer Baru: Seaside

Call of Duty Mobile Season 7 Heat Wave Seaside

Season terbaru dari Call of Duty Mobile ini tidak lengkap jika belum menampilkan map bertema pantai. Map baru tersebut adalah Seaside dari Call of Duty: Black Ops 4.

Berlatar di Spanyol, pemain dapat bertarung sambil melewati pasar dan gudang wine. Pemain bisa bertarung mengalahkan musuh di atap bangunan dan menggunakan tank yang terparkir untuk berlindung.

Mode Multiplayer Baru: Safeguard

Call of Duty Mobile Season 7 Heat Wave Safeguard

Safeguard menjadi mode multiplayer baru di season ini. Dalam mode berbasis ronde ini, setiap tim berperan sebagai tim penyerang yang bergantian mengantar sebuah robot menuju tujuannya di sebuah map. Sementara tim bertahan harus memicu damage pada robot itu dan mencegah tim penyerang menyelesaikan tujuannya. Jika robot itu terkena damage yang cukup banyak, ia akan mati dan memasuki phase reboot, memperlambat tim penyerang untuk mengantarnya.

Tim penyerang akan mendapat poin jika berhasil mengantar robot itu ke tujuannya sebelum akhir ronde. Sebaliknya, tim bertahan akan mendapat poin jika mereka berhasil mencegah robot itu tiba di tujuan. Jika kedua tim seri setelah dua ronde, setiap tim harus mengantar robot ke tujuannya dalam ronde overtime.

Baca juga:

Themed Event Baru: Summer Sizzle

Call of Duty Mobile Season 7 Heat Wave Summer Sizzle

Dalam themed event yang bertajuk Summer Sizzle di Call of Duty Mobile, pemain dapat menyelesaikan deretan tantangan dan menjawab pertanyaan trivia demi memperoleh BBQ Coupon. Pemain dapat memperoleh reward acak dan menaikkan level heat level BBQ. Dalam heat level tertentu, pemain bisa memperoleh reward milestone tambahan.

Summer Sale di Call of Duty Mobile

Call of Duty Mobile Season 7 Heat Wave Summer Sale

Call of Duty Mobile menggelar sebuah summer sale pada 11-26 Agustus 2023 dengan menawarkan deretan konten limited-time seperti Boba Blaster Draw, Shark Warrior Draw, Oracle’s Tech Draw, dan double Legendary Lethal Pair Draw. Deretan Draw ini membuat pemain berkesempatan untuk mendapat Skin Operator Epic, Blueprint senjata dan skin kendaraan Legendary serta lainnya.

Call of Duty Mobile season 7, Heat Wave, akan dimulai 2 Agustus 2023. Untuk detail lebih lanjut tentang season bertema musim panas ini, kunjungi laman resminya.