GAMEFINITY.ID, Bandung – Detail terbaru tentang konsol next-gen Nintendo atau saat ini lebih dikenal sebagai Nintendo Switch 2 telah terungkap menurut rumor. Konsol terbaru Nintendo itu disebut-sebut akan rilis pada 2024. Namun, ini baru desas-desus yang telah beredar, pasalnya detail spesifiknya masih menjadi rahasia bagi perusahaan.
Selama enam tahun terakhir, Nintendo Switch berhasil mencapai kesuksesan gemilang sebagai salah satu konsol terlaris sepanjang masa. Keberhasilan ini berkat deretan game eksklusifnya seperti Mario Kart 8 Deluxe, Animal Crossing: New Horizons, dan The Legend of Zelda: Breath of the Wild.
Nintendo Switch 2 Disebut Akan Rilis 2024
VGC melaporkan beberapa orang dalam menyebut konsol next-gen Nintendo atau lebih dikenal sebagai Nintendo Switch 2 akan rilis pada paruh kedua 2024. Disebutkan pula bahwa beberapa studio yang menjadi mitra kunci sudah memiliki development kit untuk konsol tersebut.
Dipercaya pula Nintendo ingin memastikan stok konsol next-gen besutan mereka itu tersedia sangat banyak sebelum siap dirilis tepat pada waktunya. Tujuannya agar menghindari masalah serupa saat awal perilisan PlayStation 5 dan Xbox Series X|S yang memiliki masalah sumber daya, terutama suku cadang.
Detail Konsol Next-Gen Nintendo Sejauh Ini Menurut Rumor
Dua sumber membeberkan pada VGC mengenai detail konsol next-gen Nintendo. Mereka menyebut Nintendo Switch 2 bisa saja menggunakan layar LCD alih-alih Premium OLED seperti pendahulunya. Keputusan ini dipercaya demi mengurangi anggaran pembuatan.
Tentunya, konsol next-gen Nintendo itu masih memiliki fitur ‘Portable Mode’, persis seperti Switch. Nintendo Switch 2 juga masih memiliki slot cartridge untuk memainkan game fisik.
Saat ini, belum diketahui apakah Nintendo Switch 2 akan mendukung backward compatibility untuk game Switch, baik fisik dan digital. Hal ini masih menjadi kekhawatiran semua pihak apakah konsol baru Nintendo itu masih bisa digunakan untuk bermain game dari Switch. Publisher pihak ketiga mengungkap kekhawatirannya bahwa legacy support untuk game Switch mereka bisa berdampak buruk penjualan judul untuk konsol next-gen.
Baca juga:
Sejauh ini, Nintendo masih memiliki beberapa game yang akan rilis di Switch setelah kesuksesan besar The Legend of Zelda: Tears of the Kingdom. Nintendo Direct Juni lalu mengungkap sederetan game yang akan hadir, yakni Detective Pikachu Returns, Super Mario RPG remake, dan Super Mario Wonder.
Sejauh ini, Nintendo enggan membeberkan detail lebih lanjut tentang konsol next-gen mereka itu.
Editor: Zeinal Wujud