GAMEFINITY.ID, Bandung – Urusei Yatsura, anime reboot adaptasi dari manga karya Rumiko Takahashi, akan kembali dengan season kedua. Komite produksi telah merilis visual terbaru yang menampilkan beberapa karakternya sekaligus menetapkan season kedua akan mulai tayang Januari 2024.
Serial anime Urusei Yatsura versi reboot pertama kali tayang di blok Noitamina Fuji TV pada Oktober 2022. Season pertama tersebut berlangsung selama dua cour tanpa break hingga Maret 2023. Versi reboot tersebut akan mengadaptasi beberapa cerita dari serial manga-nya dan berlangsung selama empat cour (46 episode).
Urusei Yatsura Kembali ke Layar Kaca Januari 2024
Season kedua dari Urusei Yatsura dipastikan akan tayang perdana pada Januari 2024 di blok Noitamina di Fuji TV, sama seperti season pertamanya. Sambil merayakan pengumuman jadwal penayangannya, pihak komite produksi juga sudah merilis visual baru yang menampilkan Lum dan teman-temannya seakan melayang, termasuk beberapa karakter yang belum muncul di anime-nya.
Tentu saja, David Production bertanggung jawab dengan produksi season keduanya, dengan Takahiro Kamei menjadi sutradara dan Yuko Kakihara sebagai penulis naskah. Masaru Yokohama bertanggung jawab dalam pembuatan musik,
Sumire Uesaka akan kembali mengisi suara Lum, tokoh utama perempuan yang merupakan oni. Sementara Hiroshi Kamiya kembali berperan sebagai Ataru, tokoh utama laki-laki.
Baca juga:
Diangkat dari Manga Klasik Karya Rumiko Takahashi
Bagi yang belum tahu, Urusei Yatsura berawal dari serial manga klasik karya Rumiko Takahashi. Serial manga tersebut merupakan yang pertama bagi Takahashi sebelum menulis Ranma ½, Inuyasha, dan Rin-ne.
Urusei Yatsura pertama kali debut pada September 1978 di majalah Weekly Shonen Sunday terbitan Shogakukan sebelum berakhir pada Februari 1987. Serial anime pertamanya yang diproduksi Pierrot dan Studio Deen tayang pada 1981 hingga 1986 dan memiliki 195 episode.
Urusei Yatsura season 2 akan tayang perdana pada Januari 2024 di blok Noitamina di Fuji TV di Jepang. Pihak komite produksi akan membagikan detail lebih lanjut tentang tanggal penayangan perdana secara pasti. Kamu bisa catch-up semua episode season 1-nya di Bstation.