10 Tahun Eksis, Ninja Saga Pamit dari Facebook Akhir Tahun

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Kabar yang cukup menyedihkan datang dari game yang dulu sempat begitu populer di Facebook, Ninja Saga. Setelah tanggal 31 Desember 2020, Ninja Saga tidak bisa lagi dimainkan. Alasannya, karena dukungan Adobe Flash Player yang segera berakhir pada akhir tahun ini.

Hal itu membuat secara otomatis Ninja Saga tidak bisa lagi diakses. Pasalnya, untuk membuka dan memainkan Ninja Saga lewat Facebook membutuhkan Adobe Flash Player. Peringatan tersebut terpampang jelas ketika gamer membuka Ninja Saga lewat Facebook.

“Ninja Saga tidak akan tersedia setelah 31 Desember karena berjalan dengan Adobe Flash, yang akan segera dimatikan. Setelah tanggal tersebut, anda tidak akan bisa bermain gim tersebut dan semua item yang tersimpan akan hangus. Anda bisa melanjutkan gim ini sebelum hari itu atau mencari game hebat lainnya.”

Sekadar mengingatkan, Ninja Saga pertama kali rilis pada tahun 2009 lalu saat Facebook mulai digunakan oleh banyak orang. Permainan yang mengajak pemainnya membentuk karakter Ninja yang mirip dengan Naruto ini cukup seru dimainkan.

Pemain bisa membuat karakter Ninja dengan jurus dan elemen masing-masing. Gamer juga bisa meningkatkan level untuk menjadi yang terkuat dengan menyelesaikan berbagai misi, termasuk beradu dengan pemain lainnya di seluruh dunia yang terhubung dengan internet.

Sementara itu, pada 2017 lalu Adobe mengonfirmasi bahwa software (plug-in) yang dulu biasa digunakan untuk menjalankan aneka animasi interaktif di internet, Flash Player bakal dipensiunkan pada 2020. Tanggal resmi di mana Flash akan dipensiunkan selama-lamanya (end-of-life, EOL), yakni pada 31 Desember 2020. Setelah yanggal tersebut, Adobe tak akan lagi menyalurkan update atau patch sekuriti apapun untuk Flash.

Selain itu, Flash Player juga akan dihapus dari laman download Adobe. Sementara konten Flash tidak akan bisa diputar lagi di Adobe Flash Player setelah tanggal EOL. Pengguna pun diminta menghapus Flash dari perangkatnya sebelum akhir tahun.