CD Projekt Rilis Mod Resmi untuk Cyberpunk 2077 yang Bisa Dimanfaatkan Pemain PC

GAMEFINITY.ID, Jakarta – CD Projekt Red telah merilis alat modding resmi Cyberpunk 2077 yang memungkinkan pemain game versi PC meningkatkan performa permainan sesuai keinginannya sendiri. Dalam postingannya di situs web game pada hari Selasa (26/1/2021), perusahaan mengatakan alat dan sumber modding resminya akan diperbarui bersamaan dengan game untuk memastikan kompatibilitas.

Sebelumnya, banyaknya kendala bug dan permasalahan teknis saat menjalankan Cyberpunk 2077 memunculkan berbagai mod pihak ketiga. Mod-mod tidak resmi itu memungkinkan pengguna meningkatkan pengalaman mereka saat bermain, seperti field of view slider, the controls menu, vehicle handling dan mini-map. Bahkan, salah satu mod Cyberpunk 2077 memungkinkan pengguna memainkan game versi PC dalam perspektif orang ketiga, seperti yang diberitakan GAMEFINITY.ID beberapa waktu lalu.

Adapun pada laman modding support yang tersedia di situs resmi Cyberpunk, keempat tools yang disediakan antara lain Metadata, ArchiveDump, TweakDump, dan TweakDB IDs. CD Projekt Red mengatakan pada hari Senin (25/1/2021) bahwa mereka sedang mengerjakan perbaikan untuk bug Cyberpunk 2077 yang menghentikan perkembangan terkait dengan misi Down on the Street.

Pada tanggal 22 Januari, CDPR telah merilis patch pertama dari dua patch Cyberpunk 2077 yang dirancang untuk memperbaiki “masalah paling menonjol”. Pembaruan 1.1 berfokus pada berbagai peningkatan stabilitas terkait dengan penggunaan memori, kerusakan, bug, masalah kinerja dan visual.

Walau begitu, banyak gamer justru merasakan patch ini juga mendatangkan masalah baru. Bug yang dimaksud terjadi ketika pemain mendapat panggilan dari Takemura, namun tidak ada percakapan yang berlangsung. Hal itu membuat jalannya cerita utama terhenti dan pemain harus mengulang save data terakhir.