GAMEFINITY.ID, Ngawi – Zom 100: Bucket List of the Dead adalah salah satu anime terpopuler di musim panas 2023 ini. Anime ini tayang setiap hari Minggu di beberapa platform streaming, seperti Netflix, Disney+, Muse Indonesia dll. Sejak perilisan episode perdananya, anime ini telah menerima berbagai ulasan positif dari para penggemar anime. Nah, berikut 5 alasan yang membuat anime Zom 100: Bucket List of the Dead wajib untuk ditonton.
1. Adaptasi dari manga populer
Anime ini merupakan adaptasi dari manga populer dengan judul sama karya Haro Aso dan Kotaro Takata. Manga tersebut diterbitkan melalui majalah Monthly Sunday Gene-X pada tahun 2018. Hingga Februari 2023, sudah ada 12 volume yang berhasil diterbitkan. Sama seperti jumlah volumenya, anime Zom 100: Bucket List of the Dead juga direncanakan tayang sebanyak 12 episode. Versi live-action film dari manga Zom 100: Bucket List of the Dead bahkan sudah tayang di Netflix pada 3 Agustus lalu.
Baca Juga: Film Zom 100: Bucket List of the Dead Tayang di Netflix
2. Karya mangaka Alice in Borderland
Zom 100: Bucket List of the Dead merupakan karya dari Haro Aso. Nah Haro Aso sendiri adalah mangaka yang telah membuat Alice in Borderland. Seperti yang kita ketahui, seri manga ini sudah mendapat adaptasi live-action oleh Netflix pada tahun 2020. Kala itu, Alice in Borderland berhasil menjadi serial Jepang paling populer. Netflix pun telah merilis musim keduanya pada 2022 kemarin. Jika kamu menyukai Alice in Borderland, maka Zom 100: Bucket List of the Dead wajib kamu tonton.
3. Bertema zombie, namun tidak menyeramkan
Anime bertema zombie pada umumnya menyajikan cerita yang menegangkan dan penuh darah. Namun anime ini tampil berbeda dengan konsep bertahan hidup dari zombie dalam suasana yang menyenangkan. Para zombie dalam anime ini diselimuti dengan warna-warna terang, sehingga tidak ada kesan menyeramkan sama sekali . Warna tersebut sebenarnya adalah sensor dari pihak studio. Akan tetapi, sensor tersebut justru membuat anime ini menjadi lebih fresh dan menarik.
Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Zom 100: Bucket List of the Dead
4. Mengunsung genre slice of life
Meskipun bertemakan zombie, namun anime ini mengusung genre slice of life dengan cerita yang ringan. Zom 100: Bucket List of the Dead mengisahkan tentang kehidupan Akira Tendo, pemuda berusia 24 tahun yang menjadi budak korporat di sebuah perusahaan gelap. Dia sudah bertahan selama 3 tahun di bawah perusahaan yang tidak manusiawi dan bos yang semena-mena. Hingga ketika zombie menyerang Tokyo, Akira malah senang dan bergairah. Karena untuk pertama kalinya dia merasa bebas tanpa perlu berangkat kerja lagi. Kisah Akira ini akan sangat relate bagi orang-orang yang sedang jenuh dengan pekerjaannya. Jadi, anime ini bisa menjadi alternatif tontonan yang menghibur.
5. KANA-BOON dan Shiyui menjadi pengisi soundtrack
Bagi penggemar anime tentu sudah tidak asing dengan nama KANA-BOON. KANA-BOON adalah grup musik asal Jepang yang sering mengisi soundtrack anime-anime populer, seperti Naruto dan Boruto. Dalam anime ini, KANA-BOON membawakan lagu tema pembuka yang berjudul Song of the Dead. Sedangkan Shiyui membawakan lagu tema penutupnya yang berjudul Happiness of the Dead. Shiyui sendiri merupakan solois dari Jepang yang sebelumnya pernah mengisi soundtrack Mobile Suit Gundam: The Witch from Mercury.
Nah, Itu tadi 5 alasan mengapa anime Zom 100: Bucket List of the Dead wajib untuk kamu tonton. Pantau terus informasi menarik lainnya di gamefinity.id.