Reborn as a Vending Machine

Reborn as a Vending Machine Rilis Trailer dan Tanggal Tayang

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Anime isekai Reborn as a Vending Machine, I Now Wander the Dungeon dipastikan tayang perdana pada 5 Juli mendatang. Kabar ini dibagikan langsung oleh akun twitter resmi anime pada Rabu (24/5). Selain tanggal tayang, anime ini juga mengungkap beberapa detail terbaru seperti trailer, key visual, dan tambahan cast. Simak informasi selengkapnya di bawah ini:

Sinopsis Reborn as a Vending Machine, I Now Wander the Dungeon

Reborn as a Vending Machine
Reborn as a Vending Machine

Anime ini diadaptasi dari light novel yang ditulis oleh Hirukuma dan diilustrasikan oleh Itsuwa Katou. Light novel ini pertama kali diterbitkan oleh Kadokawa Sneaker Bunko pada tahun 2016 silam. Kemudian sebuah adaptasi manga oleh Kunieda dan Hagure Yuuki mulai diluncurkan pada tahun 2021.

Dikutip dari Crunchyroll, Anime ini menceritakan tentang Hakkon (Boxxo), seorang pria yang bereinkarnasi menjadi sebuah vending machine atau mesin penjual minuman otomatis setelah meninggal dalam kecelakaan lalu lintas. Saat pertama kali membuka matanya, dia sangat bingung karena tubuhnya tidak dapat bergerak. Dia pun hanya bisa mengucapkan kata-kata yang yang biasa dikeluarkan oleh vending machine seperti “selamat datang” atau “sayang sekali”. Dalam situasi ini sangat sulit baginya untuk bergerak dan berkomunikasi secara normal. Bagaimana Hakkon (Boxxo) akan bertahan di dunia fantasi sebagai Vending Machine? Temukan jawabannya dalam anime.

Baca Juga: 

Tanggal tayang, trailer, dan daftar cast terbaru

https://twitter.com/jihanki_anime/status/1661297277259124737?s=2

Reborn as a Vending Machine

Pada rabu, 24 Mei 2023, akun twitter resmi Reborn as a Vending Machine, I Now Wander the Dungeon mengumumkan bahwa serial anime ini akan tayang perdana mulai 5 Juli 2023. Selain itu, mereka juga merilis key visual dan trailer terbaru yang memperlihatkan bocoran cerita serta lagu tema berjudul Fanfare yang dibawakan oleh BRADIO.

Sebelumnya telah diungkap bahwa Jun Fukuyama akan mengisi suara sebagai vending machine, Hakkon (Boxxo). Sementara Kaede Hondo akan mengisi suara untuk karakter Lammis. Nah, berikut ini adalah beberapa cast lainnya yang baru diumumkan, yaitu:

  • Shiki Aoki sebagai Hyurumi
  • Miyu Tomita sebagai Shui
  • Kazuya Nakai sebagai Kerioiru
  • Ai Kayano sebagai Firumina
  • Atsushi Miyauchi sebagai Director Bear
  • Daiki Yamashita sebagai Aka
  • Junya Enoki sebagai Shiro
  • Takuya Eguchi sebagai Michelle

Staf produksi

Noriaki Akitaya akan menyutradarai serial anime ini bersama Tatsuya Takahashi sebagai pengawas naskah dan Takahiro Sakai sebagai desainer karakter. Kemudian Studio Gokumi dan AXsiZ bertanggung jawab untuk memproduksi anime ini.

Itulah informasi terbaru tentang Trailer dan Tanggal Tayang dari anime Reborn as a Vending Machine. Pantau informasi menarik lainnya di gamefinity.id.