All posts by Camilla Anindita

3 Serial Netflix Menegangkan tentang Permainan Hidup Mati

GAMEFINITY.ID, BekasiNetflix sudah meranah dunia beberapa tahun terakhir. Bahkan sekarang banyak banget film maupun serial produksi Netflix. Jujur saja kalian termasuk yang suka Netflix-an sambil makan cemilan di laptop kan?

Beberapa dari kalian pasti punya akun Netflix entah itu akun pribadi atau akun sharing. Rata-rata mereka menonton untuk mengisi waktu luang atau pun sekedar refreshing sejenak. Ada banyak serial dan film yang bagus ditoton mulai dari Hollywood, Korea, Amerika Latin, hingga Indonesia.

Tema pun juga beragam, dari romantis, komedi, drama, biografi, animasi, aksi, horor, hingga thriller. Selain itu pula, ada beberapa tema yang jarang sekali dibuat sebagai film maupun serial. Itu yang membuat orang-orang makin penasaran dengan ceritanya.

Terlebih ketika ada beberapa aktor kelas A yang membintanginya. Lalu muncul trailer yang keren. Jadi makin penasaran lagi bukan dan mempunyai eksperasi tinggi terhadap film dan serialnya.

Baca jugaThe Big 4 Berhasil Menduduki Top 10 Netflix Worldwide

Salah satunya adalah mengenai permainan hidup dan mati. Baru-baru ini tema permainan hidup dan mati mulai dilirik dan digemari banyak orang. Terutama semenjak serial Squid Game dari Korea Selatan mengudara dan popular di Netflix belahan dunia.

Film-film tersebut pastinya menghadirkan berbagai macam hal seru selama permainan berlangsung. Lalu penonton juga bakal menyaksikan para pemain yang meninggal dunia di tempat yang membuat seluruh badan penonton ngeri hingga jijik melihatnya.

Penonton seakan diajak untuk turut serta mengikuti seluruh permainan dan merasakan sensasi ketika menang ataupun kalah. Berikut serial Netflix yang mengguncang penonton mengenai permainan hidup dan mati.

  • Squid Game (2021)

Serial Netflix Squid Game 2

Squid Game pertama kali tayang pada 17 September 2021. Dalam waktu singkat, serial yang bertema drama survival itu menjadi populer dan fenomena dunia. Banyak negara yang ingin mengaplikasikan permainan tersebut.
Bercerita mengenai 456 orang yang putus asa karena tidak mempunyai penghasilan. Mereka rela mempertaruhkan nyawa untuk memenangkah hadiah sebesar 45,6 miliar won atau Rp555 miliar. Sayangnya mereka harus menyelesaikan permainan yang ternyata pernah mainkan sejak kecil. Semakin banyak orang yang mati semakin banyak uang yang dikumpulkan.

Serial ini sangat laris di 90 negara. Kabar baiknya, tahun ini Squid Game 2 bakal dirilis dengan Lee Jung Jae masih menjadi pemain utamanya.

  • Alice in Borderland (2020)

Serial Netfix Alice in Borderland 2

Permainan hidup dan mati ini ditentukan kartu remi yang para pemain terima. Tingkat kesulitannya juga ditentukan oleh kartu remi. Berkisah Arisu, pemuda pengangguran yang terobsesi dengan video game. Kemudia ia masuk ke dalam dunia video game setelah lari dari para polisi yang mengejarnya.

Tahun 2022, Alice in Borderland season 2 resmi dirilis. Sama seperti pendahulunya, serial ini menjadi topik hangat dan populer.

Baca juga: Squid Game Dirumorkan Akan Mulai Tayang di 2024

  • The Hunger Games (2012-2015)

Hunger Games Serial Netflix

The Hunger Games merupakan film serial Netflix yang diangkat dari novel karrya Suzanne Collins yang diberi judul yang sama. Film ini beralur dari tiga novel menjadi empat film. Katniss Everdeen tinggal di Distrik 12 dan mengikuti sebuah kompetisi yang melibatkan semua warga distrik dari berbagai umur dan kalangan. Kompetisi ini dijadikan reality show, di mana permainan direkam dan disiarkan di seluruh distrik.

Itulah 3 serial Netflix yang menengangkan sekaligus mendebarkan. Ada beberapa serial lainnya mengenai permainan hidup dan mati. Kamu bisa menyaksikannya di Netflix.


Onic Esports Berhadapan Falcon Esports di Upper Bracket M4

GAMEFINITY, Bekasi – Dua wakil Indonesia, RRQ Hoshi dan Onic Esports berhasil lolos ke upper bracket M4 World Championship. Onic Esports terlebih dahulu lolos ke babak Knockout Stage. Mereka lolos sebagai runner up Grup B. Sebelumnya Onic Esports mengamankan babak upper bracket setelah memperoleh dua kemenangan dari babak Group Stage.

Tim yang diperkuat Sanz, Butsss, CW, Kairi, dan Kiboy ini berada di bawah Todak, tim esports asal Malaysia yang mempunyai poin sempurna alias tiga kali menang. Tim yang berjuluk “Landak Kuning” berhasil mengalahkan tim esports asal Peru, Malvinas Gaming dan MHD Esports asal Vietnam. Keduanya berhasil ditumbangkan dengan skor masing-masing 1-0.

Onic Esports di Fase Knockout Stage

Pada saat melawan Malvinas Gaming (Peru), gim berlangsung singkat. Sejak awal, kedua tim bermain hati-hati dengan tempo permainan lambat. Bahkan keduanya lebih memilih untuk farming minions, monster, dan buff di jungle lawan atau area mereka sendiri.

Kebuntuan mulai pecah saat first kill didapat Onic Esports setelah menumbangkan Steve dari Malvinas Gaming. Onic Esports yang terdiri dari CW, Butsss, Kiboy, Kairi, dan Drian mulai bermain lepas dan mendominasi jalannya pertandingan. Sebaliknya Malvinas Gaming dibuat keteteran.

Namun personel Malivas Gaming, yakni Stephe, Harleee, Princefran, Dragonn, dan Joelcrew mampu bertahan dan berhasil mengalahkan tim esports Indonesia beberapa kali.

Baca jugaRRQ Hoshi Melaju ke Upper Bracket M4 World Championship

Pertandingan semakin sengit dan memanas, di mana perlawanan berlangsung di bottom, mid, dan area lord. Pemainan terus berimbang hingga pada menit ke-9 Onic Esports kembali memecah kebuntuan. Kemenangan CW dkk. dipastikan setelah me-wipeout para pemain Malivas Gaming dan merebut lord.

Nantinya Onic Esport akan bertemu Falcon Esport yang berasal dari Myanmar selaku juara Grup A. Pertandingan ini akan dilaksanakan pada tanggal 12 Januari 2023.

Perlu diketahui, peringkat pertama dan kedua di dalam grup akan melaju ke babak berikutnya melalui upper bracket. Sementara bagi peringkat ketiga dan keempat ditempatkan di lower bracket. Apakah Onic Esport berhasil mengalahkan Falcon dan lolos ke babak final pada 15 Januari 2023 nanti? Patut ditunggu hasilnya.

5 Lagu Anime dari Bump of Chicken, King of OST Anime

GAMEFINITY.ID, BekasiBump of Chicken merupakan band beraliran rock alternatif yang berasal dari Chiba, Jepang. Band ini berada di bawah label Toy’s Factory. Para penggemar musik Jepang atau J-Pop pasti mengenal mereka. Mereka terbentuk pada tahun 1994. Namun band ini melakukan aktivitas pertamanya pada tahun 1996 hingga sampai saat ini masih tetap eksis.

Band ini beranggota Motoo Fujiwara sebagai vokalis utama, Hiroaki Masukawa sebagai gitaris, Yoshifumi Naoi sebagai bassis, dan Hideo Masu sebagai drummer. Mereka memperoleh eksistensinya dalam meraih popularitas saat mengisi lagu tema film anime One Piece yang berjudul Sailing Day pada 2003.

Total ada 10 album dan puluhan single dikeluarkan dan sukses besar. Selain itu, mereka dijuluki King of OST Anime karena mereka selalu mengisi OST berbagai macam film dan program televisi anime terkenal. Selain itu, musik mereka juga selalu menjadi lagu tema permainan video.

Tidak heran, banyak orang di seluruh dunia yang mengenal Bump of Chicken karena lagu-lagunya. Lalu OST anime apa saja yang berhasil memikat para fansnya?

Bump of Chicken

  • Sailing Day, Album Yggdrasil – Bump of Chicken

    Sailing Day merupakan ending theme untuk film One Piece: Dead End Adventure. Film ini dirilis pada tahun 2003 silam.
  • Tomodachi no Uta, Album Ten made Todoke

    Bump of Chicken juga merilis ending theme Tomodachi no Uta. Ending theme ini untuk film Doraemon: Nobita and the New Steel Trops – Winged Angels yang rilis pada 2011.
  • Hello, World!, Album Butterflies – Bump of Chicken

    Pada tahun 2015, Bump of Chicken mengisi opening dan ending untuk anime Kekkai Sensen. Judulnya Hello, World!
  • Shinsekai, Album Aurora Arc

    Band beranggotakan empat orang ini kembali mengisi soundtrack yang berjudul Shinsekai. Soundtrack ini digunakan untuk anime Baby I Love You Daze pada tahun 2018.
  • Chronostatis, Single dari Bump of Chicken

    Terbaru, Bump of Chicken mengisi ending theme untuk film Detective Conan Movie 25: The Bride of Halloween pada 2022.

Baca juga: Rekomendasi Anime Winter 2023 Yang Layak Untuk Ditonton

Masih banyak lagi lagu-lagu mereka untuk OST anime. Banyak yang menganggap lagu mereka itu punya kekuatan tersendiri dan sesuai dengan film anime. Tidak heran, jika banyak penggemar anime ingin anime favorit mereka diisi oleh Bump of Chicken.

Para penggemar tetap menunggu gebrakan band rock alternatif ini dalam mengisi soundtrack film anime selanjutnya. Di antara semua lagu tersebut, ada yang kalian suka dan menjadi favorit kalian. Untuk berita terbaru seputar game, anime, esports, pop culture, musik, film dan TV, lifestyle, dan teknologi, pantau terus di Gamefinity!

RRQ Hoshi Melaju ke Upper Bracket M4 World Championship

GAMEFINITY.ID, BekasiRRQ Hoshi dan Onic Esport menjadi 2 team esport yang mewakili Indonesia M4 World Championship. Kompetisi ini digelar di Jakarta, Indonesia pada bulan Januari 2023. M4 World Championship tahun ini diikuti oleh 16 tim esports terbaik di seluruh dunia. Dengan memperebutkan hadiah sebesar US$800 ribu atau Rp12,2 miliar, siapakah yang menjadi juaranya?

RRQ Hoshi Menolak Lower Bracket

RRQ Hoshi

Babak group stage sendiri sudah berlangsung dari tanggal 1-4 Januari 2023. Hasilnya, wakil Indonesia RRQ Hoshi behasil melaju ke upper bracket babak Knockout Stage yang berlangsung pada 7-14 Januari 2023.

RRQ Hoshi mendapat 2 poin setelah mengalahkan tim Singapura RSG SG pada hari keempat pada 4 Januari 2023 di Bali United Studio, Jakarta. Pertandingan di babak non eliminasi ini disiarkan langsung melalui kanal YouTube MLBB.

Baca jugaM4 World Championship: RRQ dan Blacklist Diincar Tim Lainnya

RRQ Hoshi menurunkan Clayyy sebagai pengganti Lemon yang dimainkan pada dua laga sebelumnya. Tim ini juga diperkuat R7, Skylar, Alberttt, dan Vyn. Pertandingan awal didominasi RRQ Hoshi sehingga membuat tim RSG SG, yang diperkuat Roy, Diablo, Babycakes, Brayyy, dan Lolsie harus bertahan dari gempuran.

Skylar berhasil mendapat point kill pertama atau first blood, hingga pemain dengan hero Karrie dengan agresif memenangkan triple kill pada menit kelima. Tidak tinggal diam, RSG SG mengancam pertahanan RRQ Hoshi pada menit kedelapan. Mereka menumbangkan tiga hero para pemainnya.

Namun, kehadiran Lord di RRQ Hoshi berhasil mengamankan pertahanan. Pertarungan dilanjutkan ketika RRQ Hoshi mendapat Lord kedua. Sayangnya gagal. Hingga pada akhirnya Lord ketiga dipegang kembali RRQ Hoshi. Ini yang menjadi momentum untuk tim yang mempunyai julukan “Raja dari Segala Raja” dan berhasil menumbangkan tim RSG SG.

Pertandingan berakhir pada menit ke-18 dengan 20 point kill dari RRQ Hoshi. Berbanding terbalik dengan tim RSG SG yang hanya mendapatkan sembilan point kill. Sylar dari RRQ Hoshi pun mendapat MVP dengan 10 kill, dua kali tumbang, dan lima assits.

RRQ Hoshi menjadi wakil Indonesia kedua yang lolos ke upper bracket setelah Onic Esports. Nantinya RRQ Hoshi akan menantang tim Malaysia, Todak. Siapa yang akan menang dan lolos ke babak final? Babak final sendiri diselenggarakan pada tanggal 15 Januari 2023.

Detective Conan Movie The Black Iron Submarine Rilis Trailer

GAMEFINITY, Bekasi – Movie Detective Conan yang ke-26 resmi tayang pada tahun 2023 ini. ToHo Animation sendiri sudah menggoda para penggemarnya dengan memberikan teaser trailer film yang berjudul The Black Iron Submarine. Trailer-nya sendiri sudah ditayangkan pada 1 Desember 2022 lalu.

Film ini akan berfokus pada sosok Ai Haibara atau Shiho Miyano dengan codename ‘Sherry’, mantan anggota organisasi yang berkhianat. Tubuhnya pun mengecil karena minum obat APTX 4869 sama seperti Conan Edogawa, yang punya nama asli Sinichi Kudo.

Selain itu, Gin dari Organisasi Hitam juga akan jadi fokus utama. Dalam trailer berdurasi 30 detik ini terlihat Gin sedang berbicara dan menodongkan senjata ke kepala Ai Haibara.

Detective Conan Movie The Black Iron Submarine

Seperti yang diketahui, bahwa Haibara menjadi incaran utama Organisasi Hitam. Dia bersama keluarga membuat obat-obatan untuk Organisasi Hitam. Namun, setelah orang tua dan kakaknya dibunuh, ia berkianat dan melarikan diri.

Jadi, kalian akan menyaksikan keduanya di film Detective Conan yang ke-26. Pastinya Conan akan melindungi dan menyelamatkan Haibara dari Organisasi Hitam. Di akhir trailer, Conan terlihat berenang di lautan. Lalu terlihat Haibara meminta bantuan kepada Conan (Sinichi Kudo) sambil menangis.

“Kudo-kun, tolong aku,” kata Haibara, yang sepertinya tengah menghadapi bahaya yang besar.

Judul Film Detective Conan dan Kemunculan Organisasi Hitam

Detective Conan Movie The Black Iron Submarine

Berdasarkan Anime News Network, film yang berjudul asli Detective Conan Movie 26: Kurogane no Subamerine berlokasi di Pulau Hachijo Jima, di selatan Tokyo. Conan dan kelompok detektif cilik diundang Sonoko Suzuki untuk menonton ikan paus.

Di dekat pulau tersebut, ada kapal pesiar bernama Pacific Buoy, di mana Conan mendapat pesan dari Subaru Okiya (Suichi Akai) bahwa ada seorang agen Interpol dibunuh Gin di Jerman.

Kunjugan Conan ke Pacific Buoy inilah yang membawa Conan ke sebuah kasus yang berkaitan Organisasi Hitam. Organisasi Hitam diduga menculik insinyur wanita beserta drive USB yang berisi data penting.

Tidak cuma itu saja, nantinya di film ini ada anggota baru dari Organisasi Hitam. Kode Namanya adalah Pinga. Menarik untuk disimak karena Pinga merupakan karakter original di film ini. Pinga juga akan memicu anggota Organisasi Hitam lainnya dan mengancam Haibara.

Anggota Organisasi Hitam dipastikan hadir semua personelnya di dalam film dari adaptasi komik karya Aoyama Gosho. Sebut saja Gin, Vodka, Vermouth, Rum, Korn, Chianti, Kir, dan Bourbon. Untuk filmnya sendiri akan ditayangkan pada 14 April 2023 mendatang di Jepang. Belum diketahui apakah film ini bakal diputar di bioskop Indonesia. Kamu sudah siap dengan deduksi Conan dan pertarungannya melawan Organisasi Hitam?

Untuk berita terbaru seputar game, anime, esports, pop culture, musik, film dan TV, lifestyle, dan teknologi, pantau terus di Gamefinity!