All posts by Tyto Networking

Inilah 3 Hero Marksman Mobile Legends Terbaik 2020 yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian

Siapa yang tidak mengenali permainan gadget hp yang bernama “Mobile Legend” ? Pasti di tahun sekarang – sekarang ini, dimana hampir dari seluruh masyarakat di dunia, tentunya telah menggunakan gadget yang bernama Handphone. Otomatis pastinya kalian juga tidak asing lagi, ketika mendengar suatu tempat hiburan yang menggunakan gadget tersebut ( Permainan Mobile Legend ).

Namun sebelum masuk lebih dalam mengenai pada topik pada hari ini mari kita kenali dulu apa itu gadget Handphone secara singkat. Handphone adalah sebuah alat komunikasi serta teknologi pintar yang dapat membantu untuk mempercepat aktivitas – aktivitas manusia. Dimulai dari melakukan panggilan, memberikan informasi, bahkan sampai menghibur seseorang.

Hero Marksman Mobile Legends Terbaik 2020 Pertama ( Yi Shun Shin )

Yi Shun Shin Mobile Legends

Hero marksman terbaik 2020 di Mobile Legend yang pertama adalah hero Yi Shun Shin atau biasa dikenal juga dengan singkatan YSS. Yi Shun Shin adalah salah satu hero yang bisa dijadikan sebagai hero marksman terbaik, karena kemampuan YSS memang sangat berbahaya.

YSS memiliki damage burst yang cukup tinggi sekaligus memiliki stun untuk memulai pertempuran. Ulti YSS juga tidak bisa dibiarkan, karena YSS akan mengeluarkan bongkahan api ke semua musuh yang ada di tim lawan secara global. Artinya dimanapun musuh berada akan ketahuan. Terkadang bagi para pemain profesional, ulti YSS sendiri digunakan untuk memperlihatkan semua musuh yang mungkin sedang berada di semak – semak atau istilah gamenya adalah “Buka Map”.

Tetapi kembali lagi kepada kalian sebagai pemain, ingin bermain dengan gaya YSS yang seperti apa ? pastinya jawaban tersebut ada didalam diri masing – masing pemain. Karena kami tahu bahwa setiap karakter pemain memiliki ciri khasnya masing – masing.

Hero Marksman Mobile Legends Terbaik 2020 Kedua ( Layla )

Bagi pemain mobile legend dari season satu, pastinya mengenali hero ini seperti anak sendiri. Karena Layla merupakan salah satu hero yang dikeluarkan Bersama – sama dengan perilisan permainan Mobile Legend itu sendiri.

Mengapa Layla bisa menjadi hero marksman terbaik 2020 ? Jawabannya tentu saja karena ultimate miliknya. Dimana ketika pemain menaikkan ulti miliknya maka pemain akan mendapatkan “Attack Range Meningkat”. Apa artinya itu ? Pemain akan mampu menembak semakin jauh bahkan sampai di luar turret milik lawan.

Maka secara garis besar, pemain yang menggunakan Layla dapat menghabisi musuh – musuhnya dari kejauhan. Bahkan sebelum mereka maju kedepan muka pemain Layla. Selain ultinya yang membuat Layla mematikan, skill burst damage serta slow miliknya juga amat ditakuti, karena Layla dapat mencicil musuh – musuhnya terlebih dahulu.

Hero Marksman Mobile Legends Terbaik 2020 Ketiga ( Karrie )

Hero terakhir yang memasuki hero marksman terbaik 2020 adalah hero yang bernama “Karrie”. Seperti yang sudah kalian ketahui bahwa Karrie memang sudah memiliki julukan, yakni Marksman penghancur tank. Mengapa demikian ? Karena passive attack milik Karrie mampu memberikan 6 – 12% merusakan HP musuh setiap 4 hit yang masuk ke hero lawan yang sama.

Tentunya jika Tank aja meleleh kena hero tersebut, lantas bagaimana dengan hero – hero role yang lain? Pastinya semua akan meleleh jika bertemu hero Karrie. Cara penggunaannya pun tidak sulit, Karrie mempunyai slow, dance, dan yang terakhir adalah ultimate miliknya yakni 2 attack sekaligus plus attack speed.

Jadi kombinasi ulti dan passive miliknya cukup dikatakan sangat berbahaya dimana dengan ultimate yang Karrie miliki, ia bisa mengeluarkan dua serangan dalam satu kali serang. Artinya poin dari passive langsung meningkat menjadi 2, jika Karrie melakukan hit kepada hero yang sama, maka Passive Karrie akan memberikan 6 – 12 % HP hilang kepada lawan. Jadi tidak perlu heran ketika hero Karrie, kami masukan kedalam list hero marksman terbaik 2020.

Demikianlah ketiga hero marksman yang dapat membantu kalian untuk meningkatkan rank di permainan Mobile Legend. Pastinya jangan lupa juga bahwa semakin banyak Latihan, maka pemain akan semakin ahli dalam menggunakan hero tersebut. Sekian artikel Gamefinity yang berjudul “Inilah 3 Hero Marksman Mobile Legends Terbaik 2020 yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian” Jangan lupa share dan jangan lupa juga kunjungi kami di https://gamefinity.id/ untuk mendapatkan informasi lainnya.

Yuk Simak 3 Hero Fighter Mobile Legends Terbaik 2020 yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian

Dalam game Mobile Legends ada tingkatan Rank yang bisa diraih dan didapatkan, namun semakin tinggi Rank yang ingin dicapai maka semakin tinggi juga resiko dan kesulitan yang akan diterima. Untuk mendapatkan Rank yang diinginkan maka ada beberapa hal yang menjadi faktor penentu apakah seseorang layak atau tidak menyandang gelar masing-masing Rank tersebut.

Fighter Mobile Legends

Pada kesempatan kali ini kami ingin menjelaskan 3 Hero Fighter terbaik 2020 yang bisa menjadikan salah satu sarana kalian untuk memilih Hero dengan perannya sebagai Fighter. Selanjutnya silahkan simak 3 Hero Fighter Mobile Legends terbaik versi tahun 2020 yang sudah kami rangkum agar bisa disimak baik oleh kalian semua.

Hero Fighter Mobile Legends Terbaik 2020 Pertama (Balmond)

Hero Fighter terbaik 2020 di Mobile Legend yang pertama adalah Balmond. Balmond adalah Hero Mobile Legends yang keberadaannya sudah ada sejak lama, namun meskipun begitu Hero ini masih diperhitungkan keberadaannya dalam suatu match, mengapa demikian? Karena Balmond adalah Hero Fighter dengan semi sebagai Tank alias Fighter/Tank. Dengan kedua peran sebagai Fighter atau Tank maka kedua hal tersebut sangat menjadikan Balmond adalah Fighter yang cukup tangguh, hal tersebut juga dibarengi dengan skill dan statusnya yang lumayan cukup hebat.

Balmond direkomendasikan sebagai Hero Fighter bagi para player kaum bermain bar-bar, karena Balmond dinilai dengan skillnya baik yang ultimate ataupun skill yang memutar-mutar adalah sejenis skill yang membuat musuh berpikir dua kali untuk menghampiri Balmond. Balmond masuk dalam deretan Fighter terbaik di tahun 2020 karena beberapa hal yang dianggap cukup overpower bila dikombinasikan dengan beberapa faktor pendukung lainnya yang menjadikan Balmond sebagai Fighter/Tank yang sangat hebat durability nya.

Hero Fighter Mobile Legends Terbaik 2020 Kedua (Aldous)

Hero Fighter terbaik 2020 di Mobile Legend yang kedua adalah Aldous. Semenjak kemunculannya di tahun 2018, Aldous sudah dinilai baik dan sangat mengancam para musuh-musuhnya kelak, dengan model yang cukup sangat seram ia pun dinilai juga memiliki skill yang seram juga. Dengan kemunculannya di Mobile Legend membuat Aldous menjadi salah satu Hero yang sering dipilih bahkan saat hingga tahun 2020, itu semua berkat skill yang dimilikinya terutama skill stack yang akan membuat Aldous memiliki damage yang cukup besar nantinya.

Aldous bukan hanya berbekal skill stack yang membuat damagenya semakin besar, namun skill yang menjadi salah satu ia dijadikan Fighter terbaik 2020 adalah skill tamengnya, dimana ia akan diberi durasi waktu untuk menjadi kebal terhadap serangan lawan atau bisa disebut damage reduction yang diterima. Skill ultimate nya juga menjadi salah satu alasan mengapa ia sering di pick dan dijadikan hero Fighter terbaik 2020, karena skill tersebut merupakan charge yang bersifat global.

Hero Fighter Mobile Legends Terbaik 2020 Ketiga (Roger)

Hero Fighter terbaik 2020 di Mobile Legends yang ketiga adalah Roger. Roger adalah Hero dengan 2 peran sekaligus, ia bisa dijadikan sebagai Hero Marksman maupun juga Hero Fighter. Roger dinilai adalah Hero Carry yang bisa membalikan keadaan dengan cukup cepat, itu semua dengan beberapa keunggulan yang ia punya. Roger adalah Hero Fighter yang sering dipilih terutama pada mode Ranked, karena Roger sudah dinilai adalah Hero Fighter yang cukup stabil baik dalam segi damage hingga defense sekalipun.

Hal yang membuat Roger menjadi salah satu Hero Fighter terbaik 2020 adalah yang terutama skillnya, ia memiliki skill salah satunya yang unik dan cukup membahayakan yaitu skill ultimate nya yang berupa transformasi, dimana Roger bisa menjadi sosok serigala yang cukup berbahaya dengan durasi waktu yang ada. Saat pada mode serigala, Roger bisa mempunyai damage dan beberapa efek tambahan lain yang cukup tinggi dari rata-rata, meskipun mempunyai beberapa skill lain namun skill transformasi ke bentuk serigala ini masih menjadi salah satu alasan Roger menjadi Hero Fighter terbaik di 2020.

Baik Balmond, Aldous hingga Roger ataupun Hero Mobile Legend lainnya, kalian perlu tahu dan ingat bahwa untuk menjadikan salah satu Hero tersebut unggul adalah dengan buildnya yang tepat. Kalian bisa menirukan item dan build dari para Top player ataupun melihat tips dan trik lainnya dimanapun. Maka sekianlah artikel Gamefinity yang berjudul “Yuk Simak 3 Hero Fighter Mobile Legends Terbaik 2020 yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian” Jangan lupa untuk di share dan kunjungi informasi berita lainnya di https://gamefinity.id/ 

Inilah 3 Hero Tank Mobile Legends Terbaik 2020 yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian

Dalam bermain game yang bernama Mobile Legend diperlukan masing-masing peran pada setiap tim yang akan bertanding. Mobile Legend adalah game Mobile yang bertema pertarungan 5 VS 5, dimana dalam setiap tim akan menang jika base dari lawan hancur, tidak heran saat ini para player lama maupun juga yang baru mengerti teknik bermain di dalam Mobile Legend karena cukup simple. Para player terutama para pemain pro mementingkan kekompakan satu tim untuk menghancurkan base lawan, dimana masing-masing harus memiliki perannya masing-masing agar satu tim tersebut stabil dalam segala hal.

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan tentang 3 Hero Tank yang dinilai terbaik di tahun 2020. Hero Tank merupakan salah faktor penting yang berguna untuk menunjang Hero lain untuk memenangkan pertandingan, maka kami akan berikan 3 rekomendasi Hero Tank terbaik di tahun 2020 bagi kalian yang berminat untuk memakai Hero dengan peran sebagai Tank di Mobile Legends.

Hero Tank Mobile Legends Terbaik 2020 Pertama (Gatotkaca)

Tank Mobile Legends

Hero Tank terbaik 2020 di Mobile Legend pertama ada Gatotkaca. Hero yang berasal dari karakter mitologi negara Indonesia ini adalah Hero dengan 2 peran sekaligus, dimana ia bisa dijadikan sebagai seorang Tank maupun peran sebagai Fighter. Gatotkaca adalah Hero Tank maka tidak heran bila ia memiliki pertahanan yang cukup keras, namun disisi lain keuntungan dari memakai Gatotkaca adalah ia juga memiliki damage yang besar juga pada awal-awal game. Banyak pemain menjadikan Gatotkaca dengan role sebagai offlaner karena Gatotkaca cukup stabil di segala bidang, ia adalah salah satu Hero Tank yang mampu bertahan dan melawan musuh dengan cukup baik.

Gatotkaca merupakan Hero Tank yang masih dinilai baik saat ini, karena ia merupakan salah satu Hero Tank yang bisa melompat dan memulai war dengan keuntungan hebat darinya, sehingga dengan semua kemampuan yang dimiliki oleh Gatotkaca maka para temannya dalam satu tim cukup terbantu, baik bantuan untuk deff, war maupun hal lain yang dibutuhkan.

Hero Tank Mobile Legends Terbaik 2020 Kedua (Khufra)

Hero Tank terbaik 2020 di Mobile Legend kedua ada Khufra. Khufra memiliki skill yang sangat menguntungkan bagi satu timnya namun merugikan dan merepotkan bagi pihak musuh. Selain Gatotkaca, Khufra juga merupakan Hero Mobile Legends yang cukup baik untuk memulai suatu war, dimana ia akan membuat semua lawan bertumpuk di satu titik tertentu dengan efek yang menguntungkan juga bagi kawannya, selain skill tersebut hal yang menguntungkan adalah beberapa skill lainnya yang bisa berupa blink maupun juga knock up musuh, dimana semua skillnya tersebut akan membuat efek yang akan sangat membuat lawan kerepotan.

Khufra adalah Hero berpenampilan hampir mirip seperti mumi, dari kemunculannya saja Hero tersebut sudah sangat mengintimidasi, hal tersebut tidak hanya dari penampilannya namun skill dan efek yang dimilikinya pun juga sangat menilai image Hero tersebut termasuk skill pasifnya yang berbahaya bagi lawan dan menguntungkan bagi Khufra. Khufra sudah dinilai baik dan salah satu Hero Tank terbaik Mobile Legends di tahun 2020.

Hero Tank Mobile Legends Terbaik 2020 Ketiga (Johnson)

Hero Tank terbaik 2020 di Mobile Legend ketiga ada Johnson. Johnson adalah salah satu Hero Tank Mobile Legend yang cukup tua dalam game tersebut, namun siapa sangka Hero tersebut masih memiliki rata-rata tinggi pada pick Hero Tank di Mobile Legend. Keberadaannya dalam setiap match bisa berpengaruh baik dalam mendukung potensi kemenangan suatu tim, karena Johnson memiliki kemampuan yang sangat berguna, unik dan sulit untuk di counter rata-rata Hero Mobile Legend.

Salah satu kemampuannya yang unik dan bermanfaat adalah kemampuannya yang bisa merubah dirinya menjadi sebuah mobil, pada saat menjadi mobil ia bisa berguna untuk membawa semua timnya menuju arah yang ia inginkan. Pada mode berubah mobil, tidak sedikit para musuh yang jengkel ketika ia berada dalam mode tersebut, karena banyak para player selain menjadikannya alternatif untuk kabur, namun beberapa player juga menjadikan mode tersebut sebagai kombo yang baik untuk memulai war dan mengincar musuh. Bukan hanya skill menjadi mobil yang menjadikan Johnson adalah Tank terbaik 2020, alasan lain adalah karena ia memiliki skill-skill yang cukup efektif dengan keberadaannya.

Selesai sudah artikel dari Gamefinity yang berjudul “Inilah 3 Hero Tank Mobile Legends Terbaik 2020 yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian” Jika penjelasan kami diatas tidak menjadi sebuah dasar kalian untuk setuju memilih 3 Hero tersebut pada saat mode Rank dengan beberapa alasan, maka kami menghimbau kalian untuk mencari informasi lain atau mengunjungi website kami yang membahas tentang Mobile Legend termasuk Hero jenis Tank di https://gamefinity.id/ Jangan lupa share bila hal ini bisa bermanfaat bagi kalian maupun orang lain.

Yuk Simak 3 Hero Assasin Mobile Legends Terbaik yang Bisa Kalian Pelajari Lebih Lanjut!

Mobile Legend: Bang Bang atau biasa disebut dengan sebutan ML adalah game yang Eksistensinya masih sangat besar di dunia game Mobile, kenapa? Karena hingga saat ini keberadaannya masih banyak diketahui dan dikenal masyarakat termasuk di kalangan pemain game Mobile. Dengan semakin populernya Mobile Legend maka game tersebut dikembangkan secara baik dan kreatif, dimana bisa dilihat dari Hero Mobile Legends yang terus bertambah dan berkembang banyak, entah dari Hero Fighter, Tank, Assasin dan lain sebagainya.

Topik dalam artikel kali ini kami akan membahas mengenai Hero Assasin di Mobile Legends, dimana fokus kami adalah penjelasan tentang 3 opsi pilihan Hero Assasin ML terbaik yang bisa kalian coba atau pelajari terlebih dahulu sebelum pada pertandingan sesungguhnya. Silahkan simak sampai habis beberapa rekomendasi kami mengenai 3 Hero Assassin terbaik di Mobile Legend.

Hero Assasin Mobile Legends Terbaik Pertama (Gusion)

Assasin Mobile Legends 1

Hero Assassin terbaik di Mobile Legend pertama adalah Gusion, karena Gusion adalah Hero Assassin yang sangat unggul saat pada early game dimulai, hal tersebut dikatakan benar karena dari skill yang dimiliki Gusion adalah skill yang cukup hebat. Hero Gusion dinilai sebagai salah satu Hero Assassin yang mampu membawa satu tim pada kemenangan (Carry) karena ia dinilai Hero yang sangat stabil dan bila dimainkan saat pada late game sekalipun ia mampu bisa membalikan keadaan dengan cepat bila cara main dan item buildnya serta hal lainnya benar.

Gusion adalah salah satu Hero yang patut kalian pelajari terlebih dahulu karena Hero tersebut termasuk dalam golongan Hero Assassin yang sulit untuk dikuasai. Untuk mempermudah kalian mengenal dan mempelajari Hero Gusion, maka kami akan memberikan pengenalan pada skill aktifnya, berikut adalah kemampuan dari Gusion:

  • Sword Spike: Membuat ia melemparkan pisau ke sasarannya dengan damage tertentu.
  • Shadowblade Slaughter: Membuat lawan menjadi lambat dengan magic damage yang sakit.
  • Incandescence: Membuat Gusion berpindah tempat ke arah yang dituju, dengan keuntungan refresh skill 1 dan 2.

Hero Assasin Mobile Legends Terbaik Kedua (Lancelot)

Hero Assassin terbaik di Mobile Legend kedua adalah Lancelot. Lancelot dinilai sebagai Hero Assassin yang cukup gesit dan sangat lincah, ia dinilai sebagai berikut karena skill dan kemampuannya yang mendukungnya untuk bergerak cepat dan lincah. Lancelot adalah Hero Assassin terbaik di Mobile Legend karena ia adalah Hero yang cukup tangguh, ia merupakan golongan Hero Assassin yang cukup cepat saat sedang farming, bukan hanya itu ia juga merupakan Hero yang sulit dibunuh terutama saat sedang satu lawan satu.

Hero ini merupakan salah satu golongan Hero Assassin yang cukup sulit untuk dikuasai, maka berikut penjelasan skill aktifnya agar kalian bisa mengerti dan mempelajarinya terlebih dahulu, silahkan simak dan pelajari baik-baik:

  • Puncture: Membuat ia melesat cepat ke arah musuh, dengan damage dan bonus damage yang diberikan.
  • Thorned Rose: Mengeluarkan serangan 3 arah dengan bentuk segitiga, dengan damage dan efek buff yang didapat.
  • Phantom Execution: Sama seperti skill Puncture, namun dengan damage yang lebih dan efek invincible.

Hero Assasin Terbaik Mobile Legends Ketiga (Selena)

Hero Assassin terbaik di Mobile Legend ketiga adalah Selena. Selena adalah Hero Assassin yang memainkan 2 peran sekaligus, baik sebagai Assassin maupun sebagai Mage. Selena adalah Hero yang bisa berubah wujud dengan durasi waktu yang terbatas, yang pertama adalah wujud aslinya sebagai Assassin yang bernama Elven Form dan kedua adalah wujudnya sebagai Mage yang bernama Abyssal Form. Selena dinilai sebagai Hero Assassin yang sangat sulit dilawan, karena beberapa para player handal telah mengkombinasikan wujudnya dengan skillnya yang luar biasa Over Power.

Untuk menguasai Selena ternyata tidak mudah, makan kami akan memberikan pengenalan pada skill aktifnya agar kalian bisa mempelajarinya dan mengetahuinya. Berikut penjelasan skill aktif dari Selena:

  • Abyssal Trap/Soul Eater: Memanggil Abyssal Devil untuk membuat jebakan dengan damagenya dan slow yang diberikan (Elf). Selena akan mencakar musuh dengan efek buff yang akan didapat (Abyss).
  • Abyssal Arrow/Garotte: Menembak arrow ke musuh dengan efek stun dan damage yang dikeluarkan (Elf). Menyerang musuh dengan damage yang lebih besar (Abyss).
  • Primal Darkness/Blessing Of The Mood God: Merubah kedalam mode tertentu dengan buff  yang didapat.

Apakah dengan 3 Hero Assassin yang kami pilih bisa membuat kalian tertarik untuk mencoba dan memakainya di salah satu match yang akan kalian tempuh? Jika iya kami turut senang dengan keputusan kalian, namun jika kalian masih merasa 3 Hero diatas belum termasuk kategori terbaik kalian, maka kalian bisa melihatnya di beberapa artikel kami lainnya mengenai Hero di Mobile Legend di https://gamefinity.id/ . Sekian artikel Gamefinity yang berjudul “Yuk Simak 3 Hero Assasin Mobile Legends Terbaik yang Bisa Kalian Pelajari Lebih Lanjut” Silahkan di share kepada teman kalian semua melalui media apapun agar manfaat ini bisa tersebar.

Inilah 3 Hero Offlaner Mobile Legend Terbaik yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian

Memiliki rank yang tinggi di dalam permainan mobile legend pastinya merupakan impian dari setiap pemain mobile legend di Indonesia. Namun, kenyataanya untuk bisa meraih rank di dalam permainan tersebut tentu tidak semudah membalikan telapak tangan. Dimana seorang pemain mobile legend membutuhkan skill yang cukup untuk dapat mendaki rank di dalam permainan tersebut.

hero offlaner terbaik

Karena seperti yang sudah kalian ketahui, bahwa setiap rank mampu menentukan kemampuan seseorang. Dimulai dari kemampuan solo sampai kemampuan tim. Rank akan menilai kedua hal tersebut secara maksimal. Jadi pada kesempatan hari ini, kami ingin memberikan beberapa hero offlaner terbaik di permainan mobile legend untuk membantu kalian mendaki rank.

Hero Offlaner Mobile Legends Terbaik Pertama ( Thamuz )

Thamuz adalah hero offlaner terbaik pertama yang berhasil memasuki list kami. Thamuz mempunyai kemampuan – kemampuan yang mampu menjadikan dirinya hero offlaner terbaik di dalam permainan mobile legend. Mengapa Thamuz bisa menjadi hero offlaner terbaik yang mampu menguasai lane offlane ? supaya tidak terlalu bingung maka berikut ini kami akan menjelaskan kemampuan – kemampuannya secara singkat:

Grand Lord Lava = Thamuz akan membakar musuhnya di setiap pukulan yang ia keluarkan

Molten Scythe = Thamuz melempar sabit miliknya dan mendapatkan kecepatan lari tambahan ketika sabit tersebut sedang dikeluarkan.

Chasm Trample = Thamuz melompat ke musuh untuk bertarung jarak dekat

Counterant Inferno = ThamuzMembuat lingkaran api yang memberikan damage per second dan dapat membantu Thamuz mendapatkan darah ketika ia menyerang musuh ataupun mengeluarkan kemampuan pertama.

Dengan melihat dari kemampuan yang ia miliki, maka tidak heran ketika ia menjadi hero offlaner terbaik saat ini di permainan Mobile Legend. Thamuz juga memiliki tingkat ketahanan tubuh yang sangat kuat dibandingkan dengan hero offlaner – offlaner lainnya.

Hero Offlaner Mobile Legend Terbaik Kedua ( Leomord )

Leomord adalah hero offlaner nomor dua yang hampir menyaingi posisi Thamuz sebagai hero offlaner terbaik di tahun 2021 ini. Tentu saja Leomord bisa sampai dinyatakan sebagai salah satu hero offlaner terbaik dikarenakan kemampuan – kemampuan hero tersebut memang seperti difokuskan untuk menjadi hero offlaner. Berikut ini adalah kemampuan – kemampuan yang ia miliki :

The Oathkeeper = kemampuan ini membuat Leomord sangat berbahaya karena kemampuan ini membuat Leomord mendapatkan damage lebih ketika ia berada di sekitar hero musuh yang memiliki darah dibawah 40%.

Phantom Seed = Leomord akan mengarahkan pedangnya ke depan untuk beberapa saat dan memberikan area damage.

Decimation Assault = Leomord akan berlari beberapa jarak ke arah yang sudah ditentukan pemain.

Momentum = Leomord memanggil kuda kesayangannya untuk menabrak musuh dan Leomord akan menungganginya. Skill 1 dan 2 Leomord juga akan berubah jenis jika ia berhasil naik kuda miliknya.

Kemampuan – kemampuan Leomord memang cukup baik jika dimasukan kedalam hero offlaner. Karena dilihat dari kemampuan yang ia miliki, maka Leomord bisa juga dikatakan sebagai salah satu hero offlaner terbaik di dalam permainan Mobile Legend.

Hero Offlaner Terbaik Mobile Legend Terbaik Ketiga ( Chou )

Chou adalah hero offlaner terbaik nomor tiga yang tidak kalah kuatnya dengan kedua hero diatas. Kami memasukan hero offlaner ini pada posisi terakhir karena hero offlaner yang satu ini memang terbaik tetapi membutuhkan skill yang cukup untuk bisa menguasainya. Karena setiap kemampuan yang ia miliki membutuhkan skill sendiri dari seorang pemain. Berikut ini adalah kemampuan yang ia miliki:

Only Fast = kemampuan ini membuat chou memberikan damage bonus serta slow ketika ia sudah berjalan lebih dari 8 yard.

Jeet Kune Kudo = Chou membuat combo tinju dengan bonus damage serta stun pada di akhir kombo.

Shunpo = Chou bergerak dengan cepat ke arah yang sudah ditentukan oleh pemain.

The Way Of Dragon = Chou menendang musuh ke depan dan memberikan combo tendangan kepada musuhnya.

Dengan melihat dan mengetahui kemampuan – kemampuan chou maka seperti yang sudah diberitahukan sebelumnya bahwa untuk bisa menguasai chou membutuhkan kemampuan dari seorang pemain itu sendiri.

Itulah ketiga hero offlaner terbaik yang dapat kalian gunakan untuk bisa meningkatkan rank di permainan Mobile Legend. Tetapi kalian harus ingat, bahwa hero offlaner terbaik tentunya membutuhkan skill dari pemain terbaik juga. Jadi selamat berjuang untuk kalian yang sedang berusaha meningkatkan rank di Mobile Legend. Sekian artikel dari Gamefinity dengan judul “Inilah 3 Hero Offlaner Mobile Legend Terbaik yang Bisa Membantu Tingkatkan Rank Kalian” Tidak lupa kami ingatkan untuk share melalui media apapun dan jangan lupa juga kunjungi informasi berita lainnya dari kami di https://gamefinity.id/ 

Yuk Simak 5 Hero Terbaik Mobile Legend yang Bisa Kalian Coba Untuk Push Rank

Mobile Legend adalah game mobile yang bisa di download secara gratis di Playstore maupun IOS, sistem permainan game Mobile Legend adalah multiplayer bersifat Online, dimana dalam suatu pertandingan terdiri dari 2 tim beranggotakan 5 orang atau 5 hero didalamnya dengan tujuan menghancurkan base lawan. Para pemain Mobile Legend dalam satu pertandingan masing-masing mempunyai rolenya sendiri, seperti memilih Hero Tank, Carry, Support dan lain sebagainya.

Mobile Legend hero terbaik

Kali ini kami berkesempatan untuk menjelaskan kepada kalian 5 Hero terbaik Mobile Legend yang bisa kalian coba untuk Push Rank, karena dalam permainan Mobile Legend, Rank adalah salah satu syarat bahwa seseorang tersebut adalah pro atau hal lain yang bersangkutan. Bagi kalian yang stuck dan ingin menaikan Rank kalian, kalian wajib simak sampai habis tentang 5 rekomendasi Hero pilihan kami yang dinilai baik untuk Push Rank Mobile Legend (ML).

Hero Terbaik Mobile Legends Pertama (Claude)

Hero terbaik Mobile Legend untuk Push Rank yang pertama adalah Claude (Marksman Melee), kenapa kami memilih Claude sebagai salah satu Hero yang baik untuk Push Rank? Karena Claude dinilai memiliki damage yang cukup besar dengan tingkat kecepatan bunuh yang cepat dimana hal tersebut terdapat pada masing-masing skillnya. Claude bisa dikatakan sebagai Hero yang bisa melakukan Split Push karena Claude dinilai memiliki attack speed yang cukup cepat dan gesit. 

Hal lain alasan Claude menjadi Hero terbaik Push Rank adalah ia sangat baik pada awal-awal atau early game, karenakan Claude merupakan salah satu Hero yang bisa farming secara cepat namun dengan catatan ditemani oleh Hero lain, karena Claude sangat rapuh di awal. Yang menjadi andalan lain dari Hero ML bernama Claude adalah spesialisasinya yang bisa membuatnya berpindah tempat melalui peliharaan monyetnya yang bernama Dexter. Silahkan kalian coba terlebih dahulu Hero Claude dengan cara latihan sebelum masuk mode Rank agar kalian bisa memahami feelnya dengan benar.

Hero Terbaik Mobile Legends Kedua (Lesley)

Hero terbaik Mobile Legend untuk Push Rank yang kedua adalah Lesley (Marksman Range). Kami memilih Hero bernama Lesley karena hero tersebut sangat baik dalam jangkauan serang yang cukup jauh. Dengan skill tiganya maka akan membuat Lesley bisa menembaki musuh sebanyak 4 kali yang di targetkan tanpa dihalangi atau dibatasi oleh jarak antaranya. Skill 3 Lesley bisa berguna juga untuk dijadikan support team, karena skill tersebut akan membuat seluruh Map menjadi terang. Selain itu Hero Range Marksman ini memiliki damage yang cukup sakit pada awal-awal game sehingga membuatnya cukup mudah dan cepat saat melakukan farming dengan jarak tembak yang jauh.

Alasan lain adalah mudahnya untuk menguasai skill dan control dari Lesley. Hero Lesley dinilai cukup mudah dimengerti dan dipelajari bahkan bagi kaum pertama yang mencoba Lesley, sehingga Lesley dijadikan sebagai Hero Marksman yang cukup digemari karena kemudahan dan simpelnya menggunakan Hero tersebut. Baik untuk Late Game dan Early Game, Lesley adalah satu Hero yang cukup merepotkan bagi sebagian player, terlebih pada saat Push Rank.

Hero Terbaik Mobile Legends Ketiga (Estes)

Hero terbaik Mobile Legend untuk Push Rank yang ketiga adalah Estes (Support Range). Kami memilih Hero support Estes karena dinilai Hero support ini sangat berguna bagi satu tim dan merepotkan bagi musuh saat war. Estes dinilai Hero Support yang wajib ada saat mode untuk Push Rank, karena mode Push Rank dibutuhkan masing-masing role yang bergerak dan support salah satunya. Estes adalah Hero support yang sering dipilih untuk mode Push Rank karena ia memiliki skill heal yang terbilang cukup besar bagi dirinya maupun untuk satu timnya.

Selain memiliki skill yang cukup merepotkan bagi lawan, Estes juga dinilai Hero yang sulit dibunuh karena skillnya yang terus memulihkan HP dengan cepat. Dengan skill yang bisa support temannya namun Estes memiliki kekurangannya, yaitu ia sangat sulit untuk kabur dari lawan jika lawannya adalah hero yang cukup agresif. Pastikan selalu ketika kalian memakai Hero ini untuk selalu dekat dengan teman kalian baik saat war ataupun hal yang penting, termasuk untuk mensupport Hero Carry tim kalian.

Hero Terbaik Mobile Legends Keempat (Grock)

Hero terbaik Mobile Legend untuk Push Rank yang keempat adalah Grock (Tank Melee). Grock adalah salah satu Hero Tank yang cukup keras, selain bermodalkan darah yang tebal ia juga dinilai sebagai Hero Tank yang mampu membunuh musuh dengan seorang diri saja. Hal lain yang menganggap Grock Hero Tank yang menyusahkan adalah skill-skillnya, seperti contoh salah satu skill 2 nya, dimana ia akan menciptakan medan penghalang dari batu, dimana hal tersebut akan membuat musuh menjadi kerepotan untuk kabur ataupun untuk hal lainnya.

Dengan skillnya yang terbilang cukup membuat physical damage yang diterima besar, maka Grock bisa sangat mempengaruhi jalannya suatu pertandingan nanti. Jika saat awal Grock mampu bermain baik maka saat terjadi late game pula akan tidak jauh tertinggal, namun jika Grock buruk saat di awal game maka akan buruk juga pada late game nanti dan dipastikan timnya akan mudah menuju pada kekalahan.

Hero Terbaik Mobile Legends Kelima (Yu Zhong)

Hero Terbaik Mobile Legend untuk Push Rank yang kelima adalah Yu Zhong (Fighter Melee). Yu Zhong adalah salah satu Hero Fighter yang sering dijadikan sebagai Hero untuk Push Rank, hal tersebut sangat benar karena Hero tersebut cenderung memiliki skill yang sangat Over Power, seperti salah satunya Spell Vamp, dimana kemampuan tersebut adalah kemampuan untuk mendapatkan HP secara cepat. Hal lain mengapa Yu Zhong menjadi rekomendasi kami untuk Hero Push Rank adalah yaitu Yu Zhong memiliki tiga mode bertarung, seperti mode manusia yaitu mode normal, mode naga hitam dan mode hybridnya yaitu Dragonoid.

Saat berubah menjadi mode naga hitam, Yu Zhong akan memiliki beberapa keuntungan baginya seperti menembus object dan lain sebagainya. Hero bernama Yu Zhong adalah salah satu Hero Fighter Overpower ML yang sering dipakai oleh para Top player Mobile Legend bahkan tidak sedikit yang memakainya di berbagai turnamen Mobile Legend karena dinilai Hero yang sangat ampuh bahkan untuk melawan 3 Hero lain sekalipun.

Dan sekian artikel Gamefinity yang berjudul “Simak 5 Hero Terbaik Mobile Legend yang Bisa Kalian Coba Untuk Push Rank” dimana isi artikel ini telah merekomendasikan 5 Hero terbaik untuk kalian coba untuk Push Rank, dan masing-masing terdiri dari Marksman, Support, Tank hingga Fighter. Semoga bermanfaat bagi kalian yang bingung memakai Hero apa untuk Push Rank, dan semoga 5 hero yang kami sebutkan bisa menjadi opsi pilihan kalian atau teman kalian untuk Push Rank. Share dan kunjungi informasi kami lainnya di https://gamefinity.id/