All posts by Dimas Galih Putrawan

A writer, gamer, content creator. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW

Blizzard Umumkan Warcraft: Arclight Rumble untuk Mobile!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Blizzard akhirnya umumkan Warcraft: Arclight Rumble untuk platform iOS dan Android. Tentu saja, mungkin game ini akan sedikit berbeda dari seri Warcraft biasanya. Ditambah, visual dari game ini terinspirasi dari game tabletop yang menambah kesegaran pada seri Warcraft.

Warcraft: Arclight Rumble Berupa GameTower Offense

Warcraft: Arclight Rumble merupakan game strategi tower offense di mana pemain harus membentuk pasukan beranggotakan heroes dan villain dari World of Warcraft. Mereka nantinya akan saling berhadapan dalam tactical-based battle. Pemain diharapkan dapat mengumpulkan lebih dari 60 karakter World of Warcraft demi membentuk army sekuat mungkin. Game ini berlatarkan di dunia fantasi Azeroth, di mana Warcraft: Arclight Rumble telah menjadi sensasi di berbagai inn dan tavern berkat rekayasa pintar gnome.

Warcraft: Arclight Rumble
Warcraft: Arclight Rumble merupakan gametower offense

Terdapat tiga mode dalam game ini, single-player campaign, co-op play, dan PvP. Dalam single-player campaign, pemain dapat menyelesaikan lebih dari 70 mission. Setelah menyelesaikan berbagai mission, pemain dapat mengumpulkan karakter atau lebih tepatnya ‘minis’ untuk memperkuat army-nya.

Pemain juga dapat bekerja sama dengan teman untuk menyelesaikan misi dalam co-op play. Lalu mereka juga dapat menguji army-nya bertarung dalam mode PvP. Namun, pada awal peluncuran nanti, game ini hanya akan menyediakan mode single-player.

Sebuah battle nantinya akan menggunakan map vertikal di mana pemain memanggil karakter sebagai anggota army untuk melawan musuh secara otomatis. Pemain nantinya dalam mengontrol seluruh anggota army-nya menggunakan satu jari. Tidak perlu terlalu khawatir, karena tidak ada elemen micromanagement di Warcraft: Arclight Rumble.

Tidak seperti Diablo: Immortal, Blizzard telah berkata mereka tidak memiliki rencana untuk membuat versi PC dari Warcraft: Arclight Rumble.

Baca juga: Dalam Waktu Dekat, Diablo Immortal Akan Hadir untuk Mobile dan PC

Warcraft versi Mobile Sudah Lama Jadi Rumor

Sebelumnya, terdapat kabar bahwa Blizzard mempertimbangkan membuat mobile game Warcraft dari 2017. Akhirnya rumor itu terwujud saat mereka mengumumkan mereka memang akan merilis Warcraft: Arclight Rumble tahun ini.

Untuk informasi lebih lanjut dari Warcraft: Arclight Rumble, pemain dapat kunjungi laman resminya. Pemain juga dapat melihat trailer-nya di bawah ini.

Semoga Warcraft: Arclight Rumble dapat menjadi angin segar bagi Activision Blizzard. Nantikan juga liputan seputar Warcraft, Diablo: Immortal, dan game Blizzard lainnya hanya di Gamefinity.id. jangan lupa untuk top up game kesayangan kalian langsung di Gamefinity.id

Warner Bros Dikabarkan Berencana Menjual Studio Game-nya

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Warner Bros dilaporkan akan menjual beberapa studio game dan juga IP-nya. Kabar ini muncul setelah Warner Bros dan Discovery, Inc. selesai melakukan merger-nya pada April lalu menjadi Warner Bros Discovery. Tentu saja, harus ada restrukturasi setelah merger resmi selesai demi membuat kinerja perusahaan efisien. Mungkin salah satunya dengan menjual studio game-nya. Studio-studio game di balik seri Batman Arkham, Harry Potter, Middle-Earth, dan Mortal Kombat bisa saja memiliki pemilik baru.

Bukan Pertama Kali Pihak Warner Bros Dilaporkan Ingin Menjual Studio Game-nya

Pada musim panas 2020, terdapat berbagai laporan Warner Bros ingin menjual beberapa studio game-nya. Waktu itu, Microsoft dilaporkan berminat untuk mencapai kesepakatan dengan Warner Bros. Namun, kesepakatan ini dikabarkan batal. Imran Khan men-tweet bahwa terdapat desas-desus Warner Bros. tengah mempersiapkan untuk menjual studio game-nya.

Khan juga melaporkan terdapat berbagai perusahaan game yang berminat untuk membeli aset game Warner Bros Di antaranya Tencent, Netease, Sony, Microsoft, Take-Two, EA, dan PUBG Studios. Studio yang dimiliki Warner Bros di antaranya adalah Avalanche Software, Monolith Productions, NetherRealm Studios, Portkey Games, Rocksteady Studios, TT Games, WB Games Boston, WB Games Montréal, WB Games New York, WB Games San Diego, dan WB Games San Francisco.

Warner Bros. Discovery Hanya Menjual Lisensi IP Miliknya?

Batman Warner Bros.

Warner Bros Discovery juga dilaporkan hanya akan menjual IP miliknya untuk pengembangan video game. Dengan kata lain, jika pengembang game ingin mengembangkan game berdasarkan Harry Potter atau DC Comics, mereka harus membeli lisensinya.

Baca juga: Warner Bros Tunda Jadwal Rilis Hogwarts Legacy Hingga 2022

Keputusan ini jika diambil akan mirip dengan Disney yang hanya menjual lisensi IP Marvel dan Star Wars untuk berbagai judul game yang dikembangkan sebuah perusahaan lain. Sementara itu, belum ada judul baru yang diumumkan oleh divisi game Warner Bros sejak merger-nya dengan Discovery resmi selesai.

Jika Warner Bros Discovery benar-benar jadi menjual studionya, akan menarik siapa yang akan menjadi pembelinya. Tentunya berbagai perusahaan yang berminat harus merogoh kocek besar selama menawarkan harganya. Kita lihat saja apakah Warner Bros serius menjual studio game-nya.

Nintendo Umumkan Super Smash Bros Ultimate Challenge Cup!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Nintendo telah mengumumkan bahwa mereka akan mengadakan turnamen Super Smash Bros. Ultimate Challenge Cup Mei ini! Turnamen ini akan menjadi pertama setelah tertunda dari 2020 lalu.

Bagaimana Cara Ikut Super Smash Bros. Ultimate Challenge Cup 2022?

Super Smash Bros Ultimate Cup

Turnamen ini akan diadakan pada 7 Mei mendatang pukul tiga sampai enam sore waktu Pasifik. Untuk mengikutinya, pemain harus membuka game Super Smash Bros. Ultimate selama turnamen berlangsung. Pilih mode Online, Smash, Official Tourney Qualifiers untuk mulai mengakses dan berpartisipasi dalam turnamen.

Siapa yang Bisa Ikut Super Smash Bros. Ultimate Challenge Cup 2022?

Sayangnya turnamen ini baru bisa diikuti oleh pemain asal Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko. Nintendo juga menetapkan minimal umur pemain 13 tahun untuk Amerika Serikat dan Kanada serta 18 tahun untuk Meksiko.

Turnamen ini memang terbuka untuk semua kalangan, mulai dari yang baru saja bermain hingga pemain profesional sekalipun. Jadi pemain dengan beragam tingkatan kemampuan bermain dapat berpartisipasi. Patut diingat, pemain profesional juga memiliki kesempatan yang sama untuk memenangkan turnamen.

Baca juga: Sora “Kingdom Hearts” Bergabung ke Game Super Smash Bros. Ultimate

Apa Saja Hadiahnya?

Pemain yang menjadi peserta turnamen Super Smash Bros. Ultimate Challenge Cup berkesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah. Di antaranya My Nintendo Gold Point yang bisa di-redeem di Nintendo eShop, case Nintendo Switch, dan sebuah grand prize trophy untuk pemenang.

Akan ada delapan orang pemenang. Hadiahnya disebutkan sebagai berikut:

  • Pemenang Grand Prize akan mendapat piala (trophy), jaket, ransel, case Nintendo Switch, dan 10.000 Nintendo Gold Point.
  • Tiga orang pemenang First Place akan mendapat masing-masing case Nintendo Switch dan 7.500 Nintendo Gold Point.
  • Empat orang pemenang Second Place akan mendapat masing-masing case Nintendo Switch dan 5.000 Nintendo Gold Point.

Selama mereka memiliki akun Nintendo, semua pemenang berhak menerima dan me-redeem My Nintendo Point yang mereka dapatkan.

Sementara itu, penggemar masih menunggu kabar apakah Super Smash Bros. akan masuk dalam turnamen EVO terbaru. Seri Super Smash Bros. sendiri sangat populer sampai menjadi salah satu game yang dipertandingkan di turnamen EVO sejak 2007.

Gamefinity mengucapakan kepada para pembaca Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Kalian tetap bisa top up buat games kesayangan kalian di Gamefinity.id

Final Fantasy XVI Masuk Tahap Akhir Pengembangan

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Produser Naoki Yoshida telah mengungkap Final Fantasy XVI sudah memasuki tahap akhir pengembangan! Setelah mengalami penundaan, kabar ini tentunya disambut gembira oleh penggemar seri Final Fantasy.

Yoshida Menggunakan Brosur Dari Uniqlo Dalam Mengumumkan Kabar Terbaru Final Fantasy XVI!

Uniknya, alih-alih melalui press release atau media sosial seperti Twitter, Yoshida memastikan kabar itu melalui brosur atau pamflet Uniqlo di Jepang. Uniqlo sendiri akan meluncurkan lini T-shirt untuk menyambut hari jadi ke-35 seri Final Fantasy.

Yoshida mengonfirmasi kabar terbaru Final Fantasy XVI itu melalui sebuah wawancara. Wawancara tersebut kemudian diterjemahkan oleh pengguna Twitter dan streamer @aitaikimochi. Yoshida berpikir jalan cerita Final Fantasy XVI diharapkan menarik penggemar lama seri tersebut dengan cerita lengkap. Tentu saja pemain nantinya akan mendapat pengalaman berbeda dari Final Fantasy XIV online yang juga dibesutnya.

Yoshida juga berkata, “Tidak seperti sebuah game online yang melibatkan banyak pemain secara bersamaan, Final Fantasy 16 menawarkan pengalaman berbeda dalam berfokus pada single player dan dapat membenamkan pemain dalam cerita.”

Final Fantasy XVI

Produser Final Fantasy XVI itu juga berharap pemain yang sudah lama tidak bermain seri Final Fantasy dapat menikmati game terbarunya nanti. Ia juga berharap dengan bermain Final Fantasy XVI, pemain lama dapat mendapat kembali kesenangan seperti seri sebelumnya.

Sayangnya, belum ada tanggal peluncuran resmi Final Fantasy XVI dari pihak Square Enix. Yoshida sendiri sudah berjanji akan mengumumkan detail barunya pada musim semi ini. Pengumuman melalui brosur Uniqlo ini mungkin adalah awal dari detail barunya, jadi tampaknya penggemar tidak perlu khawatir.

Sebelumnya Sempat Tertunda Karena Pandemi COVID-19

Final Fantasy XVI sendiri telah diumumkan sebagai game PlayStation 5 pada September 2020. Sebelumnya, Yoshida telah mengumumkan pada Juli tahun lalu bahwa pengerjaan cerita dan sulih suara bahasa Inggris telah selesai. Namun, pengerjaan game harus tertunda karena pandemi COVID-19, menyebabkannya harus tertunda dari jadwal.

Baca juga: Final Fantasy XVI : Setelah Absen Sekian Lama, Proses Pengembangan Sejauh Mana?

Pada Desember lalu, Yoshida mengumumkan pengembangan Final Fantasy XVI terlambat dari jadwal sebanyak enam bulan. Tidak heran, banyak dari staf yang mengerjakan game ini terpaksa harus dirumahkan.

Semoga ada kabar baik lagi tentang seri terbaru Final Fantasy ini. Sambil menunggu kabar terbaru tentang tanggal rilis Final Fantasy XVI. Kalian dapat peroleh informasi tentang perkembangan games terbaru di Gamefinity. selain perkembangan games dan informasi lainnya, kalian bisa top up langsung dengan mudah di gamefinity.id

Call of Duty: Modern Warfare 2 Resmi Diumumkan

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Activision dan Infinity Ward telah mengumumkan Call of Duty: Modern Warfare 2! Tidak hanya itu, teaser untuk sekuel dari reboot Call of Duty: Modern Warfare telah diunggah di Twitter bersama dengan logonya!

Remake dari Call of Duty: Modern Warfare 2 (2009)?

Penggemar setia Call of Duty tentunya sudah tahu Call of Duty: Modern Warfare 2 dirilis pada 2009. Meski menggunakan judul yang sama, Call of Duty: Modern Warfare 2 terbaru tidak akan menjadi sebuah remake, melainkan hanya kelanjutan dari reboot Call of Duty: Modern Warfare. Dikabarkan pula Infinity Ward mengembangkan game ini bersama dengan 11 studio yang berbeda.

Sebelumnya sekuel dari reboot Call of Duty: Modern Warfare itu telah diumumkan pada Februari lalu bersama dengan Call of Duty: Warzone 2. Pendahulu dari keduanya telah menjadi seri game Call of Duty tersukses sejauh ini. Keduanya kemungkinan akan rilis akhir tahun ini. Sedangkan belum ada informasi lebih lanjut tentang Call of Duty: Modern Warfare 2.

Kegagalan Call of Duty: Vanguard Memicu Activision Mempromosikan Lebih Awal

Call of Duty

Ada kemungkinan Activision memutuskan untuk mempercepat promosi Call of Duty: Modern Warfare 2 dari jadwal sebelumnya, begitu juga dengan tanggal rilisnya. Terdapat pula sebuah rumor Modern Warfare 2 akan dirilis Oktober 2022 demi menutup kerugian dari Call of Duty: Vanguard.

Baca juga: Semua yang Bermasalah dengan Call of Duty Vanguard

Game Call of Duty untuk 2023 Ditunda Hingga 2024

IGN melaporkan game Call of Duty yang awalnya akan dirilis tahun depan harus tertunda hingga 2024. Padahal biasanya Activision merilis game Call of Duty setiap tahunnya dari Call of Duty 2 pada 2005. Ini adalah kali pertama Activision memutuskan untuk tidak merilis game Call of Duty dari tahun ke tahun.

Sementara itu, Microsoft mengumumkan mereka akan mengakusisi Activision Blizzard senilai $68,7 miliar pada Januari 2022. Akuisisi ini diperkirakan akan selesai pada tahun fiscal 2023 Microsoft. Meski begitu, pihak Activision memastikan mereka akan merilis tiga game Call of Duty selanjutnya di platform lain, terutama PlayStation.

Apakah Call of Duty: Modern Warfare 2 akan sukses kembali menarik penggemarnya?

Untuk mengetahui informasi seputar game dari Activision Blizzard dan games lainnya, dapat kunjungi Gamefinity. Segera top up untuk permainan kesayangan kalian bisa langsung klik gamefinity.id

Xbox & Bethesda Showcase Akan Diadakan 12 Juni

GAMEFINITY.ID, BANDUNG – Microsoft telah mengumumkan Xbox & Bethesda Games Showcase akan diadakan 12 Juni 2022 pukul 10 pagi waktu Pasifik melalui live stream. Dalam acara ini, Xbox Game Studios dan Bethesda Softworks akan menampilkan berbagai judul game terbarunya! Tidak hanya itu, beberapa pengembang yang telah bermitra dengan Microsoft juga akan menampilkan game-nya.

Xbox & Bethesda Games Showcase akan berfokus pada game untuk Xbox dan PC, termasuk untuk Xbox Game Pass dan PC Game Pass.

Baca juga: Xbox PC Game Pass Resmi Hadir di Indonesia!

Berbagai Judul Game yang Akan Ditampilkan Dalam Xbox & Bethesda Games Showcase

Sejauh ini belum ada informasi lebih lanjut tentang Xbox & Bethesda Games Showcase. Akan tetapi, dalam teaser art acara tersebut yang menampilkan logo Xbox melayang di antara bintang-bintang, memicu spekulasi bahwa penonton akan mendapat informasi tentang Starfield. Starfield sendiri merupakan game action RPG sci-fi buatan Bethesda Game Studios dan diumumkan akan rilis 11 November 2022. Tampaknya penonton akan melihat first look dari gameplay Starfield.

Starfield for Xbox and PC
Starfield kemungkinan akan ditampilkan di Xbox & Bethesda Games Showcase

Game vampire shooter Redfall buatan Arkane Studios juga kemungkinan akan ditampilkan. Redfall sendiri sudah diumumkan tahun lalu dan akan dirilis tahun ini. Ada kemungkinan penonton akan mengetahui tanggal rilisnya. Tentunya Starfield dan Redfall merupakan salah satu game dari Bethesda yang paling dinanti pemain.

Sementara itu, penonton juga mungkin akan mendapat detail terbaru tentang The Elder Scrolls VI. The Elder Scroll VI sudah diumumkan dalam E3 2018, jauh sebelum Microsoft mengakuisisi Bethesda. Belum ada informasi lebih lanjut, tetapi game ini nantinya akan dirilis eksklusif di Xbox dan PC.

Sementara itu, pihak Xbox Game Studios juga kemungkinan akan menampilkan berbagai judul game buatan mereka yang sudah diumumkan sebelumnya. Ada Avowed dan The Outer Worlds 2 dari Obsidian Entertainment, Fable versi reboot dari Playground Games, Senua Saga: Hellblade 2 dari Ninja Theory, State of Decay dari Undead Labs, dan Everwild versi reboot dari Rare. Semua judul yang telah disebutkan dari Xbox Game Studios tadi belum memiliki jadwal perilisannya.

Judul-judul tersebut merupakan contoh game yang akan dirilis oleh Bethesda Softworks dan Xbox Game Studios. Kemungkinan mereka juga akan mengumumkan berbagai judul baru yang tidak kalah seru.

Xbox & Bethesda Games Showcase akan tayang melalui livestream melalui berbagai platform media sosial seperti Twitch, YouTube dan Facebook. Acara ini juga akan ditampilkan dalam lebih dari 30 bahasa.

Nantikan liputan Xbox & Bethesda Games Showcase serta games lainnya hanya di gamefinity.id. Mau top up yang tidak ribet dan pembayaran mudah, bisa langsung klik gamefinity.id