All posts by Dimas Galih Putrawan

A writer, gamer, content creator. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW

Overwatch 2: Mengenal Karakter Lucio, Guide Gameplay

GAMEFINITY.ID, Bandung Lucio merupakan sosok hero support yang versatile dan memiliki beberapa hal menarik. Sebagai salah satu hero healer terbaik di Overwatch 2, ia memiliki toolkit unik, mulai dari passive healing, mobilitas tinggi, dan kemampuan crowd control besar.

Sering sekali Lucio dianggap sebagai healer top-tier karena ia bisa konsisten memberi bantuan pada rekan timnya. Passive healing-nya bisa sangat membantu rekan tim yang sedang kesulitan. Oleh karena itu, ia menjadi salah satu hero Support terbaik bagi pemain pemula. Saat sudah menguasainya, semua ability-nya memiliki potensi maksimal untuk membawa tim menuju kemenangan.

Daftar Ability Lucio di Overwatch 2

Sonic Amplifier (Primary Weapon)

Overwatch 2 Lucio Sonic Amplifier

Primary Weapon milik Lucio adalah Sonic Amplifier. Ia akan menembakkan burst empat peluru, dengan setiap peluru akan memicu 20 damage jika terkena langsung. Senjata ini memiliki kapasitas 20 peluru, berarti ia bisa menembak lima kali sebelum harus melakukan reload (selama 1,5 detik).

Peluru dari Sonic Amplifier mungkin tidak bergerak dengan cepat dan memiliki damage yang rendah, tetapi memiliki akurasi yang tinggi. Berarti ia bisa menjebol shield milik hero tank dengan mudah.

Crossfade

Overwatch 2 Lucio Crossfade

Crossfade merupakan ability penting bagi Lucio. Sebagai ability Support primer, ia bisa melakukan healing atau menambah kecepatan pergerakan rekan timnya. Crossfade akan memicu Lucio membuat sebuah area 12 meter di sekitarnya untuk melakukan healing atau boost kecepatan rekan tim. Dengan Crossfade, Lucio bisa berganti lagu, dari healing menjadi speed buff atau sebaliknya sesuai kebutuhan. Akan lebih baik jika seluruh rekan tim memiliki HP hampir penuh, segera ganti menjadi speed buff demi membantu dalam menghadapi musuh.

Agar Crossfade bisa bekerja, setiap rekan tim harus berada di dekatnya kurang lebih 12 meter agar mendapat passive healing atau speed buff. Namun, Crossfade masih bisa tertangkis oleh barrier milik musuh atau penghalang. Ditambah lagi, ia sendiri rentan dalam bahaya semenjak harus dekat tank atau DPS tim saat menggunakan ability ini.

Soundwave

Overwatch 2 Lucio Soundwave

Soundwave bisa dipergunakan secara offensive atau defensive. Lucio akan menembakkan sebuah gelombang suara yang bisa menghantam mundur musuh. Jika terkena, musuh juga akan mendapat 25 damage. Soundwave memiliki durasi cooldown 4 detik.

Ability ini berpotensi sangat berbahaya jika timing dan posisinya tepat hingga dapat membunuh musuh yang terlempat pada tepi map. Soundwave juga memiliki AoE yang luas dan bisa berguna saat mode Escort dan beberapa situasi di mana tim harus membuat musuh mundur.

Amp It Up

Overwatch 2 Lucio Amp It Up

Amp It Up tentu memiliki keterkaitan erat dengan Crossfade. Ability ini akan menambah efektivitas Crossfade, baik sedang dalam lagu untuk passive healing atau speed buff. Jika dalam healing mode, Amp It Up akan mempercepat healing bagi rekan tim. Sebaliknya, kalau sedang dalam speed buff mode, pergerakan rekan tim akan semakin bertambah.

Cooldown untuk ability ini adalah 12 detik. Oleh karena itu, timing menjadi kunci dalam penggunaannya. Amp It Up bisa menjadi penyelamat tim saat situasi genting sekaligus mengubah keadaan.

Wall Ride

Overwatch 2 Lucio Wall Ride

Wall Ride menjadi Passive Ability bagi Lucio. Ability ini memudahkannya untuk memanjat dinding setelah meleompat. Saat Wall Ride aktif, ia mendapat speed buff sebanyak 30 persen dan jangkauan lompatan lebih tinggi.

Biasanya pemain menggunakan Wall Ride agar musuh kehilangan jejak Lucio. Alhasil, ia bisa bergerak lebih cepat untuk mengecoh musuh yang mencoba memburu dirinya.

Sound Barrier (Ultimate Ability)

Overwatch 2 Lucio Sound Barrier

Ultimate Ability Lucio, Sound Barrier, sangat menguntungkan untuk bertahan. Ability ini memberi Lucio dan rekan tim di radius 30 meter overhealth sebanyak 750 HP untuk sementara waktu. Namun, ability ini hanya aktif selama 6 detik, menjadikan perlindungan ini sangat sebentar.

Sound Barrier bisa digunakan demi bertahan dari Ultimate Ability musuh ber-damage tinggi seperti Genji, Cassidy, dan Reaper. Mengingat ability ini hanya aktif sebentar, Lucio dan rekan tim masih bisa mati setelah efek Sound Barrier hilang dan mendapat damage yang cukup banyak.

Baca juga:

Kelebihan dan Kelemahan Lucio di Overwatch 2

Saat menggunakan Lucio di Overwatch 2, pemain harus mengandalkan mobilitas dan kecepatan. Tidak hanya itu, ia juga harus membuat rekan timnya bertahan di dalam Crossfade. Terlebih, jika Wall Ride bisa dikuasai pemain dengan baik, ia bisa bertahan lebih lama untuk membesarkan potensinya bagi tim.

Lucio setidaknya bisa menjebol shield hero tank sekalipun berkat Primary Weapon-nya. Terlebih, Sound Barrier sangat membantu dalam menghadapi hero damage yang memiliki Ultimate kuat. Crossfade passive healing dapat membantu hero tank dapat bertahan lama.

Beberapa hero dapat menandingi atau mengatasi mobilitas Lucio. Misalnya, Sombra bisa menjebol speed buff, healing, Wall Ride, dan Soundwave sekaligus dengan Hack-nya. Turret milik Torbjorn dan Symmetra juga bisa menandingi kecepatan Lucio hingga memicu damage besar.

Kombinasi Hero yang Cocok dengan Lucio di Overwatch 2

Berdasarkan kelebihan dan kekurangan yang sudah disebutkan, berikut adlaah kombinasi hero yang cocok dengan Lucio di Overwatch 2:

  • Brigitte: Sebagai hero melee, Brigitte membutuhkan kecepatan agar bisa mendekati dan menyerang musuh, Inilah mengapa Crossfade milik Lucio bisa menambah kecepatan pergerakannya agar Brigitte bisa memperkecil jarak dengan musuh sambil menggunakan Barrier Shield. Ditambah, Crossfade healing mode bisa membantu burst healing milik Brigitte, menjadikan kedua hero bersinergi untuk menghadapi damage dari musuh.
  • Genji: Lucio bisa menandingi kecepatan Genji, membuatnya mampu memberi healing secara pasif menggunakan Crossfade. Sound Barrier juga bisa membantu Genji dalam menggunakan Ultimate untuk membasmi musuh yang cukup banyak.
  • Reinhardt: Speed boost dari Crossfade Lucio membantu Reinhardt dalam mengejar sekaligus musuh, terutama saat menggunakan Rocket Hammer. Tidak hanya itu, ia juga bisa mengandalkan Barrier Field-nya demi melindungi tim secara efektif, memudahkan tim bisa mendapatkan healing secara aman.

Overwatch 2: Mengenal Karakter Winston, Guide Gameplay

GAMEFINITY.ID, Bandung Winston merupakan karakter tank Overwatch 2 yang ikonik. Ia merupakan seekor gorilla yang mampu membuat chaos tim musuh selama pertarungan. Faktanya, Winston bukan sekadar seekor gorilla yang mudah marah, ia merupakan sosok ilmuwan yang pintar.

Bagi pemula, Winston bisa menjadi hero yang mudah digunakan. Namun kenyataannya, ia cukup sulit untuk dikuasai. Bergantung kemampuan pemainnya, ia bisa menjadi sosok yang dapat mengubah keadaan permainan. Meski tidak terlalu jago melindungi rekan tim, ia menjadi sosok hero yang versatile. Mulai dari shield yang cukup kuat, damage yang lumayan, dan kemampuan melompat tinggi, menjadikannya salah satu hero tank terbaik dalam game.

Daftar Ability Winston di Overwatch 2

Tesla Cannon (Primary Weapon)

Overwatch 2 Winston Tesla Cannon

Karakter gorilla ini memiliki Primary Weapon yang sederhana dan efektif, yaitu Tesla Cannon. Saat menggunakannya, ia akan menembakkan sederetan beam elektrik dengan bidikan terhadap musuh terdekat secara otomatis. Tembakannya akan memicu kurang lebih 60 damage per detik dengan kapasitas 100 peluru.

Tembakan sekundernya akan meluncurkan sebuah bola energi elektrik. Untuk semakin memperkuat tembakan sekunder itu, ia harus melakukan charge agar dapat memicu maksimal 50 damage pada musuh dengan penggunaan kurang lebih 12 peluru.

Barrier Protector

Overwatch 2 Winston Barrier Protector

Ability ini akan memicu Winston membentuk sebuah barrier berbentuk dome atau kubah dengan radius area 5 meter. Barrier Protector akan bertahan selama 8 detik dengan 650 HP. Cooldown-nya akan dimulai selama 12 detik segera setelah Barrier Protector aktif.

Barrier tersebut dapat menghentikan peluru yang datang. Namun, kekurangannya adalah semuanya, termasuk musuh, bisa keluar masuk ke dalamnya. Jika pemain keluar sementara musuh masih ada di dalamnya, kedua serangan masih akan tertangkis oleh barrier. Barrier Protector juga bisa melewati dinding, sehingga bermanfaat untuk menolong rekan tim yang sedang kesulitan sekaligus memancing musuh.

Jump Pack

Overwatch 2 Winston Jump Pack

Jump Back menjadi ability mobilitas besar bagi Winston. Ia akan melompat di udara dan mendarat untuk memicu damage pada musuh. Jumlah damage bergantung pada kedekatan terhadap musuh saat mendarat maksimal 50 damage.

Cooldown Jump Pack tergolong lumayan singkat, yaitu 5 detik. Sambil menggunakannya, ia bisa menggunakan Tesla Cannon dan Barrier Protector.

Primal Rage (Ultimate Ability)

Overwatch 2 Winston Primal Rage

Ultimate Ability Winston di Overwatch 2 adalah Primal Rage. Ia akan berubah menjadi sosok gorilla yang lebih besar penuh amarah. Saat itu, ia hanya bisa melakukan serangan melee, yaitu memukul dan melompati. Ia juga akan mendapat HP yang sangat besar, yaitu 850 HP dengan 150 Armor, sekaligus healing hingga penuh. Ditambah pula, kecepatan pergerakannya bertambah kurang lebih 30 persen.

Ability ini akan bertahan selama 10 detik. Cooldown untuk Jump Pack akan ter-reset saat Primal Rage aktif. Tepat setelah durasi habis, jangan ragu untuk menggunakan Jump Rage agar bisa menguntungkan Winston.

Baca juga:

Kelebihan dan Kekurangan Winston di Overwatch 2

Winston menjadi salah satu tank dengan mobilitas yang cukup tinggi. Ia mampu menyerbu musuh dengan melompat. Tesla Cannon-nya sangat berbahaya bagi hero dengan HP rendah berkat efek splash. Barrier Protector-nya mampu melindungi dirinya dan rekan tim dalam jangka pendek. Ultimate-nya, Primale Rage, tidak hanya bisa menjadi penyelamat saat HP-nya sedang rendah, tetapi juga menjadikannya hampir tidak terkalahkan berkat kekuatan melee-nya.

Akan tetapi, Tesla Cannon hanya bisa dipergunakan dalam jarak dekat meski secara otomatis dapat menjangkau musuh terdekat. Output damage-nya pun menjadi salah satu yang terendah bagi hero tank dalam game. Terlebih, Barrier Protector-nya memiliki cooldown yan glama dan tidak begitu cocok sebagai pertahanan utama.

Kombinasi Hero yang Cocok dengan Winston di Overwatch 2

Berdasarkan kelebihan dan kekurangan yang sudah disebutkan, berikut adalah hero yang cocok untuk dikombinasikan dengan Winston:

  • Genji: Sebagai DPS yang terbiasa di barisan belakang, Genji bisa diuntungkan oleh Winston. Genji bisa terlindungi oleh Barrier Protector milik Winston, membuat kemampuan bertahan hidupnya menambah sekaligus menguatkan peluang untuk membasmi
  • Reaper yang memiliki kemampuan melarikan diri yang tangguh bisa menguntungkan bagi Winston. Keduanya bisa membasmi hero musuh yang berada di posisi belakang atau melarikan diri jika rencana tidak berjalan lancar.
  • Zenyatta: Tidak dapat dipungkiri bahwa Zenyatta menjadi salah satu hero suppert Ia tidak perlu mengikuti Winston yang sedang dalam posisi berbahaya. Zenyataa bisa menggunakan dan melempar Healing Orb pada Winston, termasuk saat melompat.

YouTube Mulai Blokir Pengguna Adblocker secara Global!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Kabar buruk bagi kamu yang pengguna adblocker. YouTube kini mulai sangat serius memblokir pengguna yang kedapatan menggunakan add-on tersebut dari akses video di platform-nya. Platform video populer itu meminta pengguna untuk menghentikan penggunaan adblocker agar mengizinkan iklan atau berlangganan YouTube Premium.

YouTube Sangat Serius Memblokir Pengguna Adblocker!

YouTube adblocker block

Jika terdapat tulisan “Ad blockers violate YouTube’s Terms of Service”, kamu kedapatan menggunakan add-on untuk mencegah iklan berdatangan. Benar, platform video milik Google itu sudah sangat serius memblokir pengguna adblocker dari akses video. Terdapat dua solusi, mematikan adblocker atau berlangganan Premium.

Pihak platform tersebut sebelumnya telah memulai memblokir tayangan video bagi pengguna adblocker Juni Lalu. Namun, Christopher Lawton selaku manager komunikasi perusahaan mengaku upaya awal itu sebagai eksperimen global kecil. Kini, larangan itu berekspansi secara global.

“Penggunaan adblocker melarang Terms of Service (Ketentuan Layanan) YouTube. Kami meluncurkan upaya global untuk meminta penonton dengan adblocker agar mengizinkan iklan atau mencoba Premium demi pengalaman bebas iklan. Iklan mendukung ekosistem kreator yang beragam secara global dan memudahkan miliaran [pengguna] mengakses favorit kontennya,” jelas perwakilan perusahaan pada Engadget.

Keputusan ini memicu protes dari netizen. Mereka meluapkan amarahnya melalui media sosial seperti Reddit. Pasalnya, mereka tidak ingin repot-repot melihat ajakan untuk berlangganan Premium. Terlebih, tidak semuanya yang mampu membayar layanan berlangganan tersebut demi pengalaman menonton bebas iklan.

Baca juga:

Harga Premium Justru Naik!

Baru-baru ini, harga YouTube Premium justru melonjak drastis di beberapa negara seperti Amerika Serikat, Australia, Jerman, dan Turki. Google dikabarkan diam-diam menaikkan harga layanan berlangganan tersebut.

Di Amerika Serikat saja, harga Premium naik dari US$12 menjadi US$14 per bulan, naik dua dolar AS. Sementara biaya belangganan tahunan naik dari US$120 dari US$140 per tahun. Kabar buruknya lagi, tier Premium Lite di beberapa negara Eropa seharga €7 per bulan sudah dihentikan akhir Oktober lalu.

Selain itu, layanan streaming milik Google itu juga mengubah kebijakan iklannya. Perusahaan sudah mengenalkan iklan 30 detik yang tidak bisa di-skip di aplikasi TV-nya pada Mei dan mulai bereksperimen dengan iklan berdurasi lebih panjang.

Call of Duty Mobile Season 10 (2023) Rayakan 4th Anniversary

GAMEFINITY.ID, Bandung – Call of Duty Mobile kini memasuki anniversary keempatnya! Untuk merayakannya, season 10 (2023) berfokus pada perayaan bertema Masquerade. Mulai dari map baru hingga Battle Pass bertema pesta, terdapat beragam konten untuk membantu pemain dalam merayakannya.

Battle Pass Call of Duty Mobile Season 10 (2023)

Call of Duty Mobile Season 10 Bruen MK9

Pertama, Battle Pass season kali ini tetap menjanjikan berbagai item yang sangat seru, mulai dari skin operator hingga blueprint senjata, baik tier Free dan Premium. Dalam Tier free, terdapat Gunship Scorestreak di Tier 14, sebuah streak yang menawarkan tiga tipe tembakan untuk mengatasi segala ancaman. Ada juga Bruen MK9 di Tier 21, sebuah LMB open-bolt dan air-cool yang mampu mempertahankan rata-rata tembakan stabil sekaligus cocok untuk dalam jarak menengah hingga jauh.

Call of Duty Mobile Season 10 Battle Pass Premium

Dalam Premium Battle Pass, terdapat beberapa skin operator bertema Masquerade untuk memeriahkan pesta. Skin tersebut di antaranya Ether — Bird of Paradise, David Mason — Maestro, Domino — Nocturne, dan Beatrice — Midnighter. Ada juga blueprint senjata dalam tier Premium seperti RUS-79U — Killer Motley, the Krig 6 — Venetian Metals, the HS2126 — Triumphant Beat, the DL Q33 — Crystal Chandelier, dan the Bruen MK9 — Bird of Paradise.

Ground War: Breach Jadi Varian Mode Ground War Baru

Call of Duty Mobile Season 10 Ground War Breach

Selanjutnya, terdapat sebuah varian baru di mode Ground War, yaitu Ground War: Breach. Dalam mode 16v16 ini, tim akan berperan sebagai attacker atau defender di map Memnos Island.

Tim Attacker harus menguasai setiap capture point untuk menang. Sementara tim Defender harus menghalangi upaya Attacker hingga waktu habis. Namun setiap point yang sudah dikuasai tidak bisa direbut kembali. Mereka bisa menggunakan kendaraan seperti Anti-Air Tank dan Attack Helicopter untuk memudahkan menjelajahi map sekaligus memperluas opsi serangan.

Call of Duty Mobile season 10 Breach Classes

Breach juga menampilkan sistem Career Progression baru. Pemain bisa memilih class sebelum memulai match. Pemain akan memperoleh Class XP setelah setiap match sesuai pilihan class. Class XP menjadi progress pemain untuk meng-unlock equipment dan ability spesifik khusus class tersebut. Berikut adalah empat class yang tersedia:

  • Vanguard: Class yang berfokus pada assault yang bisa memicu damage besar pada musuh dengan Thumper Secondary Weapon untuk damage
  • Rescue: Membantu rekan tim mempertahankan HP dengan berfokus pada healing dan reviving. Akan memulai battle dengan Healing Machine dalam genggaman. Healing Machine akan membuat kabut yang membantu healing rekan tim dalam jangkauan.
  • Infiltrator: Menyusup ke belakang busuh menggunakan Tap Deploy, sebuah item yang membuat spawn point di map untuk tim.
  • Technician: Pemain akan berperan sebagai teknisi dengan kemampuan menjebol tank musuh yang menggunakan FHJ-18 Secondary Weapon.

Pemain wajib menyelesaikan sebuah single-player campaign mission di Memnos Island sebelum pertama kali bermain Ground War: Breach. Misi ini melibatkan pemain bertarung melawan sekelompok robot Reaper yang dikendalikan oleh Director di pulau.

Terakhir, terdapat event yang terkait Ground War: Breach. Pemain bisa memperoleh deretan reward, termasuk blueprint baru untuk Type 25 — Battle Grandeur and Antonov — Knight’s Standard jika aktif dalam mode ini dan menyelesaikan deretan misi.

Baca juga:

Map Baru: Memnos Island

Call of Duty Mobile Season 10 Memnos Island

Memnos Island menjadi map yang dikhususkan untuk Ground War: Breach. Map tersebut juga menjadi map terbesar yang dibuat untuk Call of Duty Mobile. Terdapat berbagai POI menarik yang bisa dijelajahi, mulai dari Templar Crypt Ruins hingga Tholos Asteron.

The Club Kembali di Call of Duty Mobile

Call of Duty Mobile Season 10 The Club

The Club, yang sebelumnya muncul pada anniversary pertama, sudah kembali di season 10 (2023). Terdapat deretan konten baru seperti dance floor dan boxing ring. The Club menjadi tempat di mana pemain bisa berinteraksi dengan pemain lain dan NPC serta bermain minigame.

Pemain bisa bermain deretan minigame untuk memperoleh Club Token. Club Token sendiri bisa ditukar dengan berbagai reward menarik.

Call of Duty Mobile season 10, 4th Anniversary, akan dimulai pada 8 November 2023. Untuk detail lebih lanjut, kunjungi laman resminya.

The Sims 4: For Rent Expansion Tunjukkan Budaya Asia Tenggara

GAMEFINITY.ID, Bandung – The Sims 4 telah mengumumkan sebuah expansion pack terbarunya yang bertajuk For Rent. Expansion pack ini mengambil tema multi-residential lord di mana karakter Sim pemain bisa menjadi landlord atau pemilik gedung. Tidak hanya itu, ternyata expansion pack ini menyediakan sebuah World yang terinspirasi dari budaya Asia Tenggara.

World Baru yang Terinspirasi dari Asia Tenggara: Tomarang

The Sims 4 Tomarang

Expansion pack ini mengambah World baru yang bernama Tomarang. World ini memiliki lingkungan tropis dan cakrawala kota yang sangat hidup. Penggemar setia mungkin teringat dengan San Myshuno dari expansion pack City Living, namun kedua memiliki konsep yang berbeda.

Jika City Living menyediakan Apartment di San Myshuno, For Rent menyediakan Residential Rental, sebuah gedung multi-unit di mana karakter Sim bisa menjadi landlord atau pemilik gedung.

Budaya Asia Tenggara sangat kental di Tomarang. Tim pengembang mengaku dalam laman resminya bahwa pihaknya sudah bekerja sama dengan Jason Chu, seorang rapper berketurunan Asia Tenggara, untuk menambah representasi budaya. Salah satunya adalah makanan yang terinspirasi dari Asia Tenggara, salah satunya adalah Tofu Pad Thai, Banh Cuo, Halo, Halo, dan Thai Iced Milk Tea.

Jika Sim pemain merasa jenuh dengan kehidupan urban di Tomarang, mereka bisa berkunjung ke Botanical Garden untuk bersantai, mengunjungi Animal Sanctuary, atau menawarkan sesajen buah-buahan di Spirit House. Jika itu belum cukup, Sim anak-anakn bisa bermain Hopscotch dan Marbles di sebuah taman.

Tomarang juga dilengkapi dengan estetik ala Asia Tenggara seperti jendela kayu di rumah dan beberapa jembatan historis. Ada juga item furniture berupa karpet, kursi, lampu, dan lantai yang terinspirasi dari budayanya.

Tipe Lot Baru: Residential Rental

The Sims 4 For Rent Residential Rental

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, Residential Rental menjadi lot type baru di expansion ini. Pemain bisa membangun gedung multiunit di mana beberapa keluarga Sim bisa tinggal di lot yang sama. Bedanya dengan Apartment, pemain bisa membangun gedung dari awal. Tidak hanya di Tomarang, Residential Rental juga bisa diletakkan di semua World di The Sims 4.

Para Sim yang tinggal di Residential Rental berkesempatan untuk saling terlibat dalam kehidupan masing-masing. Mereka bisa menemukan drama di depan pintu dan memiliki kesempatan untuk mengetahui rahasia masing-masing, mulai dari mencuri dengar atau bahkan menerobos masuk.

Jika ingin melihat bisnis dalam gedung di expansion pack ini, Sim pemain bisa menjadi Property Owner atau pemilik gedung. Mereka bisa menyewakan setiap unit gedungnya pada Sim lain untuk memperoleh penghasilan. Mereka bisa tinggal di gedung tersebut atau rumah yang berbeda. Namun, mereka tetap harus melakukan inspeksi atau pemeriksaan dan perbaikan vital agar menghindari revolt dari penyewa. Bahkan, Sim penyewa bisa saja terancam dari infestasi serangga atau sebuah noda jamur yang mematikan.

Baca juga:

Detail Lain di The Sims 4: For Rent

The Sims 4 For Rent Community Events

Terdapat Community Event baru di expansion pack ini, yaitu Potluck dan Pool Party. Keduanya menjadi kesempatan bagi Sim pemain untuk bercengkerama dengan tetangganya dan merasakan kebersamaan di Residential Rental.

Untuk membuat expansion pack For Rent lebih otentik, terdapat empat Aspiration, lima Trait, dan sebuah Fear baru. Hal-hal ini membantu pemain untuk menikmati cerita yang tak terduga dalam game. Penyewa gedung bisa diusir atau mengalami eviction. Tentunya, terdapat Fear karena takut mengalami hal itu.

Keempat Aspiration baru juga tidak kalah seru, yaitu Seeker of Secrets untuk tetangga yang selalu ingin gosip, Five-Star Property Owner untuk landlord yang rajin, Fount of Tomarani Knowledge untuk yang ingin tahu segala budaya, dan Discerning Dweller untuk tenant yang sempurna. Sedangkan lima Trait baru di antaranya Child of the Village, Cringe, Generous, Nosy, dan Wise. Wise hanya tersedia khusus Sim Elder.

The Sims 4 For Rent Street Eat

The Sims 4: For Rent akan resmi rilis pada 7 November di PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series X|S. Jika melakukan pre-order atau membelinya sebelum 18 Januari, terdapat bonus Street Eat Digital Content yang berisi Grill Cart, Street Umbrella, dan Fruit Basket.

Marvel Pertimbangkan Buat Film Avengers dengan Original Cast?

GAMEFINITY.ID, Bandung – Seperti yang sudah diketahui publik, Marvel Cinematic Universe (MCU) tampaknya mulai meredup semenjak Phase Four. Belum lagi beberapa masalah yang timbul di belakang layar. Lebih mengejutkannya lagi, para petinggi di balik studio tengah mempertimbangkan untuk membuat film Avengers yang sekaligus menjadi reuni para original cast.

Berbagai Masalah di Balik Layar Marvel Cinematic Universe

Variety merilis sebuah laporan yang menghebohkan publik. Pihaknya melaporkan para petinggi di Marvel tengah mengalami serangkaian masalah semenjak kesuksesan besar Avengers: Endgame di box office. Beberapa proyek film dan serial televisi MCU nyatanya kesulitan untuk menyusul kesuksesan dari masa jayanya. Belum lagi, sudah terdapat banyak konten selama beberapa tahun terakhir.

Marvel Victoria Alonso

Drama di balik layar yang berkontribusi dalam masalah bagi studio. Victoria Alonso, salah satu produser terbesar bagi studio, secara mengejutkan dipecat pada Maret lalu. Alasan di balik pemecatan itu dipercaya karena penurunan kualitas VFX MCU. Hal ini sangat berdampak pada serial seperti WandaVision dan She-Hulk serta film Ant-Man and the Wasp: Quantumania yang dikritik habis-habisan.

Marvel Kang the Conqueror

Jonathan Majors, pemeran Kang the Conqueror, tersandung skandal tuduhan pelaku kekerasan domestik. Majors telah ditahan polisi pada 25 Maret lalu karena tuduhan tersebut.

Ini menjadi satu lagi masalah bagi studio. Faktanya, Kang the Conqueror sudah direncanakan sebagai villain di The Multiverse Saga. Para petinggi bahkan dilaporkan mempertimbangkan untuk mengganti sosok Kang dengan Doctor Doom sebagai villain Phase Five dan Phase Six. Namun, untuk melakukannya tidak akan semudah itu. Pasalnya, episode terakhir Loki season 2 dipercaya sudah memperkuat posisi Kang.

Masalah juga muncul pada produksi film reboot Blade. Film tersebut telah berkali-kali berganti sutradara dan penulis. Dalam laporan yang sama, Variety menyebut film tersebut memiliki anggaran kurang dari US$100 juta, jauh lebih rendah daripada anggaran film Marvel biasanya.

Baca juga:

Pertimbangkan untuk Buat Film Avengers dengan Pemeran Asli?

Marvel The Avengers original cast

Berbagai sumber melaporkan Marvel tengah mempertimbangkan untuk membuat film Avengers dengan original cast atau pemeran aslinya. Hal ini diminta oleh petinggi Marvel sebagai solusi untuk mengatasi berbagai masalah di MCU semenjak Avengers: Endgame.

Jika hal ini terwujud, Robert Downey Jr. dan Scarlett Johansson akan kembali memerankan karakter yang telah ikonik, Iron Man dan Scarlett Johansson. Namun, kedua karakter favorit itu telah dimatikan saat Avengers: Endgame.

Akan tetapi, para petinggi belum berfokus pada gagasan itu. Pasalnya, merekrut mereka kembali membutuhkan uang yang tidak sedikit mengingat studio mengalami kerugian. Downey Jr. dan Johansson terkenal mendapat gaji yang sangat tinggi saat mereka berperan di MCU.

Di balik sederetan masalah itu, Guardians of the Galaxy Vol. 3 sangat sukses di box office setelah kegagalan Ant-Man and the Wasp: Quantummania. The Marvels menjadi film Phase 5 berikutnya yang akan rilis 10 November mendatang.