All posts by Dimas Galih Putrawan

A writer, gamer, content creator. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW

Madoka Magica Walpurgisnacht Rising Rilis Musim Dingin 2024

GAMEFINITY.ID, Bandung – Aniplex Online Fest 2023 menjadi event di mana Aniplex mengumumkan berbagai proyek anime yang akan datang. Salah satu proyek yang mencuri perhatian adalah film Puella Magi Madoka Magica: Walpurgisnacht Rising. Film tersebut menjadi film keempat dari franchise salah satu anime magical girl terbaik sepanjang masa itu.

Puella Magi Madoka Magica: Walpurgisnacht Rising Jadi Kelanjutan Rebellion

Setelah pertama kali diumumkan dua tahun yang lalu, Aniplex dan Shaft akhirnya resmi merilis trailer dari film Puella Magi Madoka Magica: Walpurgisnacht Rising. Selain itu, mereka juga mengumumkan film tersebut akan rilis musim dingin 2024 di Jepang, dengan jadwal rilis secara internasional akan menyusul.

Puella Magi Madoka Magica Rebellion Homura Akemi

Walpurginascht Rising menjadi kelanjutan dari Rebellion, film ketiga dari franchise anime magical girl produksi Shaft itu. Dua film sebelumnya merupakan kompilasi dari semua episode serial anime yang sebenarnya sudah memiliki akhir memuaskan. Rebellion justru berakhir menggantung.

Berdasarkan trailer-nya, karakter magical girl favorit dari franchise akan berhadapan dengan Devil Homura. Tidak banyak yang terungkap dari trailer tersebut, namun penggemar diperlihatkan Madoka belum menjadi magical girl. Terlebih, asal-usul dari Walpurginacht, sosok antagonis terakhir di serial anime-nya, tampaknya akan terungkap di film tersebut.

Baca juga:

Akiyuki Simbo dan Gen Urobuchi Kembali Terlibat dalam Penggarapan Film

Akiyuki Simbo, sutradara serial anime dan ketiga film Puella Magi Madoka Magica, dipastikan kembali menggarap Walpurgisnacht Rising. Begitu juga Gen Urobuchi yang menjadi penulis naskah. Selain itu, Ume Aoki juga diandalkan sebagai desainer karakter.

Seluruh pengisi suara karakter dari Rebellion disebut-sebut akan kembali berperan. Salah satunya adalah Aoi Yuki sebagai Madoka Kaname dan Chiwa Saito sebagai Homura Akemi.

Walpurgisnacht Rising menjadi satu lagi upaya terbaru untuk memperluas franchise Puella Magi Madoka Magica. Serial anime-nya yang tayang pada 2011 mendapat sambutan hangat karena mendobrak genre magical girl berkat twist-nya. Berkat kesuksesan besar tersebut, berbagai spin-off pun bermunculan. Mulai dari beberapa serial manga garapan Houbunsha, sebuah novel, hingga game mobile Magia Record yang kemudian mendapat adaptasi anime.

Puella Magi Madoka Magica: Walpurgisnacht Rising akan rilis musim dingin 2024 di Jepang, dengan jadwal rilis di negara lain menyusul.

Overwatch 2: Mengenal Karakter Kiriko, Guide Gameplay

GAMEFINITY.ID, Bandung Kiriko merupakan salah satu hero yang tersedia mulai saat peluncuran Overwatch 2. Ia muncul bersama Soujourn dan Junker Queen saat season pertama dimulai. Sebagai karakter support, ia memiliki salah satu toolkit yang kuat dalam game. Ability-nya yang cukup unik bisa membantunya berperan dalam kerjasama tim dengan cara berbeda.

Playstyle untuk karakter ini juga unik dibandingkan hero support lainnya. Ia bisa berada dalam posisi apapun untuk membantu rekan timnya, terutama melakukan teleport pada rekan yang sedang dalam bahaya.

Cara Unlock Kiriko di Overwatch 2

Pada Overwatch 2 season 1 yang berakhir pada 6 Desember 2022, Kiriko hadir sebagai reward Battle Pass. Saat ini, terdapat dua cara untuk mendapat hero support perempuan asal Jepang itu, yaitu membelinya di in-game shop seharga 900 Overwatch Coins atau menyelesaikan tujuh tantangan sebagai berikut:

  • Menangkan 35 game queued as All Role atau mainkan hero Support di Quick Play, Competitive, dan No Limits.
  • Lakukan 2 critical kill saat menggunakan Kunai di Practice Range.
  • Heal 250 damage dengan Healing Ofuda di Practice Range.
  • Gunakan Production Suzu pada 2 rekan bot secara bersamaan di Practice Range.
  • Gunakan Swift Step untuk melewati dinding menuju satu rekan bot di Practice Range
  • Pakai Wall Climb di Practice Range
  • Beri buff pada 2 rekan bot secara bersamaan dengan Kitsune Rush di Practice Range

Daftar Ability Kiriko di Overwatch 2

Healing Ofuda (Primary Weapon)

Overwatch 2 Kiriko Healing Ofuda

Senjata utama Kiriko adalah Healing Ofuda. Ia akan menargetkan rekan untuk melempar lima healing talisman untuk melakukan healing. Saat ditargetkan cukup dekat dengan rekan, Healing Ofunda bisa secara otomatis mengikutinya. Ini ditunjukkan dari warna talisman itu sendiri, biru berarti tidak mengikuti, sementara kuning berarti sudah terkunci pada rekan sekaligus melakukan healing.

Ia memiliki sepuluh talisman sebagai amunisi. Saat menggunakannya, ia harus melemparkan dua taliman secara bersamaan, berarti ia hanya bisa melempar lima kali sebelum reload.

Kunai

Overwatch 2 Kiriko Kunai

Selain Healing Ofuda, Kunai menjadi senjata lain bagi Kiriko. Ia bisa menyerang musuh menggunakan Kunai. Setiap lemparan akan memicu 40 damage jika terkena musuh. Jika berhasil headshot atau critical damage, musuh akan terkena 120 damage. Terlebih, peluang untuk mendapat critical damage sangat besar saat melemparnya.

Namun, kecepatan lempar Kunai sangat lambat, terutama dalam jarak jauh. Cukup banyak pemain yang kesulitan dalam menggunakannya karena hal ini. Menargetkan lemparan pada kepala musuh menambah peluang untuk headshot dan bisa membantu pemain untuk menghadapi musuh.

Swift Step

Overwatch 2 Kiriko Swift Step

Sebagai satu-satunya ability yang menambah mobilitasnya, Swift Step membuat Kiriko teleport untuk langsung mendekati musuh. Meski begitu, Swift Step menjjadi ability mobilitas yang hebat. Biasanya, ability ini digunakan untuk mendekati dan menyelamatkan rekan yang dalam bahaya. Namun, jika berakhir tidak bisa menyelamatkan rekan, bisa saja dirinya dalam bahaya.

Swift Step memiliki cooldown 7 detik dengan maksimal jarak tempuh 35 meter. Lebih bagusnya lagi, Swift Step bisa membuat dirinya melewati dinding untuk menghampiri rekannya.

Protection Suzu

Overwatch 2 Kiriko Protection Suzu

Protection Suzu merupakan ability yang sudah menjadi khas dari Kiriko bagi kebanyakan pemain. Ia akan melempar orb pada arah targetnya. Begitu mendarat, semua rekan tim di area itu menjadi invulnerable dalam waktu sebentar sambil menghapus debuff seperti stun dan sleep.

Cooldown untuk Protection Suzu adalah 14 detik. Tidak hanya itu, ability ini juga bisa melindungi rekan tim dari serangan kuat seperti dari ability terkuat Ana dan Junker Queen.

Wall Climb

Passive Ability-nya, Wall Climb, membuat Kiriko mampu memanjat dinding setelah melompat. Menurut lore, ia sudah mempelajarinya bersama Hanzo dan Genji. Ability ini sangat berguna untuk mencapai ketinggian agar meningkatkan peluang terhindar dari serangan musuh.

Kitsune Rush

Overwatch 2 Kiriko Kitsune Rush

Kitsune Rush menjadi Ultimate Ability Kiriko di Overwatch 2. Ability ini akan membuatnya summon (memanggil) seekor roh rubah yang berlari sesuai arah. Semua rekan yang berada pada arah lari roh rubah itu akan mendapat peningkatkan pergerakan dan kecepatan serangan serta pengurangan cooldown.

Bisa dibilang Kitsune Rush menjadi salah satu Ultimate yang kuat dari karakter support di Overwatch 2. Jika digunakan secara efisien dan tepat, terdapat peluang besar menjadikan ability ini sangat bermanfaat bagi tim, apalagi jika semua rekan tim berada di hadapannya. Kekurangan dari Ultimate ini adalah waktu charge-nya yang relatif lama, jadi membutuhkan kesabaran bagi pengguna Kiriko.

Baca juga:

Kombinasi Hero yang Cocok dengan Kiriko di Overwatch 2

Kiriko bisa berperan sebagai penyerang agresif sekaligus seorang healer. Kunai-nya bisa menjadi serangan efektif jika terkena tepat pada kepala musuh, memicu damage yang besar. Ia juga memiliki mobilitas yang bagus berkat kemampuan teleport-nya. Sayangnya, kemampuan healing-nya relatif lambat, terlebih ia harus lebih dekat pada rekan tim agar ability-nya lebih optimal.

Umumnya, Kiriko cocok menjadi kombinasi dengan hampir semua hero di Overwatch 2. Secara spesifik, berikut adalah hero yang paling notable untuk dijadikan kombinasi dengannya:

  • Ana: Kiriko dan Ana menjadi kombo support yang hebat jika dijadikan rekan tim. Terdapat dua keuntungan dari kombinasi ini, Biotic Nade milik Ana bisa membantu Kiriko untuk memulikan rekan yang sedang memiliki HP rendah. Terlebih, Ana juga bisa membantu Kiriko teleport ke barisan belakang jika sedang berada dalam bahaya.
  • Bastion: Bastion menjadi DPS yang hebat jika dipasangkan dengan Kiriko. Kitsune Rush dan formasi Turret bisa membuat Bastion memiliki pergerakan lebih cepat dan serangan ber-damage tinggi demi membasmi musuh.
  • Genji: Kiriko dan Genji terlihat sama-sama memiliki kemampuan Wall Climb. Walau begitu, keduanya juga bisa menjadi kombinasi yang mematikan. Kiriko bisa menggunakan Kitsune Rush-nya untuk menambah kecepatan pergerakan dan serangan bagi rekannya, termasuk Genji. Berkat kombinasi ini, Genji bisa membasmi musuh sampai ber-damage tinggi dengan mudah.
  • Soldier:76: Selain Bastion dan Genji, Soldier:76 juga bisa menjadi alternatif rekan DPS yang hebat untuk Kiriko. Kitsune Rush milik Kiriko bisa membuka potensi penuh Tactical Visor milik Soldier:76. Pasalnya, Tactical Visor bisa menembak musuh secara akurat.

Overwatch 2: Mengenal Karakter Mercy, Guide Gameplay

GAMEFINITY.ID, Bandung Mercy merupakan hero support yang sangat ikonik di Overwatch 2. Tentunya, ia menjadi salah satu hero support yang ramah pemain pemula, terutama bagi yang tidak begitu percaya diri saat bermain game FPS. Tentunya, ia menjadi salah satu healer terbaik di dalam game.

Walau terlihat mudah, Mercy memiliki kit dan battle tactics yang harus dipelajari. Toolkit-nya kebanyakan berfokus pada healing. Ia juga bisa terbang menemui rekan timnya dan menghidupkan kembali salah satu dari mereka dengan ability-nya. Namun, ia tidak memiliki ability untuk bertarung sendiri meski memiliki automatic pistol untuk saat-saat darurat. Mungkin terdengar aneh untuk tidak menembak di sebuah game FPS manapun, tapi tujuan utama hero healer ini adalah memastikan semua rekan timnya hidup.

Daftar Ability Mercy di Overwatch 2

Caduceus Staff (Primary Weapon)

Overwatch 2 Mercy Caduceus Staff

Caduceus Staff menjadi senjata primer bagi Mercy. Ia akan menggunakannya untuk melakukan healing. Tembakan primer-nya, Yellow Beam, akan melakukan healing pada rekannya dengan 55 HP per detik. Sementara tembakan sekuendernya, Blue Beam, menambah boost kurang lebih 25 persen damage dari serangan rekannya pada musuh.

Biasanya Blue Beam jarang digunakan pemain Overwatch 2. Pemain bisa mengandalkan damage beam pada rekan yang belum membutuhkan healing atau memiliki healer lain yang melakukan healing.

Caduceus Blaster

Overwatch 2 Mercy Caduceus Blaster

Caduceus Blaster menjadi satu-satunya ability atau senjata penyerangan bagi Mercy di Overwatch 2. Sebagai automatic pistol, senjata itu tidak memicu damage yang banyak, yaitu hanya 20 HP. Kecepatan tembaknya juga begitu lambat.

Senjata ini hanya cocok hanya saat-saat darurat, seperti saat semua rekan tim sudah terkalahkan dan harus menunggu respawn. Jika tidak bisa terbang ke rekan terdekat atau tidak memiliki pertahanan di sekitarnya, ia bisa menggunakannya demi melindungi diri sendiri.

Baca juga:

Guardian Angel

Overwatch 2 Mercy Guardian Angel

Sebagai skill yang sangat mobilitas, Guardian Angel membuat Mercy terbang menuju rekannya. Saat menggunakannya sambil melombat, ia akan meluncur ke depan dengan kecepatan 17 meter per detik. Sementara saat berjongkok, ia akan meluncur ke atas dengan kecepatan 20,4 meter per detik. Ability ini memiliki cooldown 1,5 detik.

Guardian Angel memberinya mobilitas yang memudahkannya untuk bertahan hidup selama pertempuran. Pada saat yang sama, ia juga bisa melesat menghampiri rekannya demi melakukan healing saat situasi bahaya.

Resurrect

Overwatch 2 Mercy Resurrect

Seperti namanya, Resurrect bertujuan untuk me-revive atau menghidupkan kembali rekan yang telah terkalahkan saat pertarungan. Ia bisa menghidupkan kembali rekannya hingga HP penuh. Saat menggunakannya, terdapat animasi yang akan selesai dalam beberapa detik. Pastikan gunakan Resurrect saat situasi aman atau bebas dari musuh.

Resurrect juga memiliki cooldown berdurasi 30 detik, durasi yang cukup lama. Jika ingin yang terbaik, gunakan pada rekan tim tank atau DPS. Alternatifnya, jika healer lain sudah mulai gugur saat bertempuran, ia bisa menghidupkan healer itu kembali terlebih dahulu.

Angelic Descent

Overwatch 2 Mercy Angelic Descent

Jika harus terjun atau terjatuh, Angelic Descent menjadi ability penyelamat bagi Mercy. Ability ini membuatnya terjun sangat lambat, yaitu 2 meter per detik saat ke bawah atau 5,85 meter per detik saat horisontal.

Angelic Descent membuatnya bisa terjun dari ketinggian secara anggun. Tidak hanya itu, ia juga menjadi sulit untuk menjadi target karena bisa berada di udara lebih lama.

Baca juga:

Valkyrie

Overwatch 2 Mercy Valkyrie

Ultimate Ability-nya, Valkyrie, akan membuat semua ability Mercy menjadi lebih kuat. Caduceus Staff-nya akan menyebarkan healing atau damage beam pada beberapa rekan tim lain di dekatnya. Guardian Angel-nya juga menjadi lebih cepat, dan peluru untuk Caduceus Blaster menjadi tidak terbatas.

Durasi untuk Ultimate Ability ini hanya 15 detik. Beberapa pengguna Mercy sering sekali memanfaatkan Valkyrie sebagai kesempatan untuk menyerang karena memicu kecepatan tembak lebih kencang. Sebaliknya, sebaiknya pemain gunakan kesempatan dari Valkyrie untuk melakukan healing pada seluruh tim.

Kombinasi Hero yang Cocok dengan Mercy di Overwatch 2

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Mercy merupakan healer yang memiliki kekuatan healing yang besar, membuatnya bisa menjadi aset terbesar bagi tim. Namun, ia harus bergantung pada rekan tim lain sebagai pelindung. Pasalnya, ia tidak bisa bertarung sendiri kecuali saat darurat. Berada di tempat terbuka tanpa perlindungan bisa membahayakannya. Inilah mengapa banyak pemain ingin ia tetap berlindung atau berada di belakang tank saat pertempuran.

Berdasarkan kelebihan dan kekurangannya, berikut adalah kombinasi hero yang cocok dengan Mercy:

  • Brigitte: Mercy dan Brigitte menjadi combo support yang hebat. Brigitte memiliki role sebagai mini frontline berkat shield-nya. Ia bisa menggunakan shield untuk melindungi Mercy yang tengah melakukan healing rekan tim. Keuntungan lainnya, Brigitte bisa melindungi serangan dari beberapa hero seperti Tracer yang menjadi unggul saat menghadap Mercy.
  • Pharah: Terkenal sebagai classic combo Pharmecy, Pharah dan Mercy menjadi kombinasi yang sangat cocok untuk tim yang ingin mengandalkan moilitas. Pharah bisa terbang di udara, ini memudahkan Mercy untuk mengikutinya sambil melakukan healing dan menambah damage boost.
  • Reinhardt: Keputusan untuk memasangkan Mercy dan Reinhardt bisa menjadi sangat cerdas. Reinhardt bisa dengan mudah melindungi timnya sambil menyerang musuh. Mercy dapat melakukan healing pada Reinhardt demi memperkuat pertahanan. Jika perlu, Mercy bisa menghidupkan kembali Reinhardt untuk peluang kemenangan lebih besar.

Starfield: Guide Main Quest Ketiga – Back to Vectera

GAMEFINITY.ID, Bandung – Back to Vectera merupakan salah satu dari tiga main quest setelah menyelesaikan The Old Neighborhood di Starfield. Dua main quest lainnya adalah The Empty Nest dan Into the Unknown. Pemain bisa menyelesaikan salah satu dari tiga main quest tersebut terlebih dahulu, namun Gamefinity.id akan membahas Back to Vectera sebagai main quest ketiga.

Dalam quest ini, pemain harus kembali ke Vectera, latar awal main quest pertama Starfield, One Small Step. Barrett, karakter yang sempat bertemu dengan pemain di Vectera, diceritakan telah mengalami sebuah masalah.

Kembali ke Vectera

Saat berbicara dengan Sarah pada akhir The Old Neighborhood, pemain bisa meminta misi selanjutnya. Ia akan meminta untuk kembali ke Vectera agar bertemu dengan Barrett.

Begitu keluar dari planet Jemison, pergilah ke Narion System. Jika menemukan Vectera, lebih tepatnya bulan planet Anselon, mendaratlah di Argos Extractors Mining Outpost.

Starfield back to vectera

Pemain akan melihat keadaan jauh lebih berbeda dari sebelumnya ketika mendarat. Temui sosok familiar, Supervisor Lin. Ia akan memberitahu bahwa segerombolan Crimson Fleet telah menyerang dan menculik Barrett dan Heller.

Lin juga mengungkap dirinya tidak bisa mengakses sebuah Comms Computer yang bisa menjadi petunjuk keberadaan Barrett dan Heller. Pasalnya, komputer itu telah rusak akibat pertempuran.

Perbaiki Comms Computer

Starfield back to vectera

Ikuti marker menuju utara, pemain akan menemukan sebuah bangunan berpintu besar oranye, yaitu Comms Building. Buka kunci pintu dengan menekan tombol di panel di luar ruangan dan masuk. Setelah itu, belok kanan dan masuk ke ruangan pertama. Pada ujung jalan, terlihat sebuah pintu dengan Comms Computer di dalamnya.

Starfield back to vectera

Pemain bisa membukanya dengan lock picking di level beginner. Alternatifnya, pergi ke Office ke sebelah kiri saat memasuki bangunan. Di sana, pemain bisa mengambil Vectera Control Room Key dan menggunakannya untuk membuka kunci pintu itu.

Saat masuk, pemain akan menyadari Comms Computer benar-benar kekurangan daya. Pemain harus menemukan tiga Power Cell untuk menyalakan komputer itu, untungnya, Power Cell bisa didapat dengan cara berikut:

  • Beberapa laci di sekitar bangunan
  • Jika ke luar gedung, minta Power Cell pada Lin
  • Loot Power Cell dari robot yang sudah mati di sekitar ruangan

Starfield back to vectera

Jika sudah mendapat ketiga Power Cell, kembali ke Comms Computer dan pasang di Power Socket pada dinding. Nyalakan Comms Computer dan cek Emergency Transmission dari Barrett dan Heller.

Kembali temui Lin dan sampaikan pesan tersebut. Ia akan bisa mendapat data lokasi yang terbenam pada pesan audio itu, yaitu planet Hillex di Valo System. Sebelum meninggalkan Vectera, pemain bisa meminta Lin bergabung sebagai companion dan juga anggota kru di Starfield.

Pergi ke Planet Hillex

Starfield back to vectera

Langkah selanjutnya adalah pemain harus melakukan perjalanan ke Valo System. Pasang planet Hillex sebagai tujuan. Di sana, pemain akan menemukan Crashed Ship atau sebuah kapal luar angkasa yang mengalami tubrukan. Heller akan terlihat tengah terbaring terluka di dekat kapal itu.

Bicaralah pada Heller yang akan memberi Emergency Transmission 02. Dengarkan untuk mengungkap koordinat lokasi keberadaan Barrett, yaitu Bessel III. Setelah itu, pemain bisa merekrut Heller sebagai companion atau anggota kru di Starfield.

Selamatkan Barrett di Bessel III!

Pergilah ke Bessel System untuk mencari Bessel III. Pilih Ransacked Research Outpost sebagai lokasi pendaratan. Pemain butuh melakukan Grav Jump untuk mencapai Bessel System.

Starfield back to vectera

Pemain akan melihat segerombolan Space Pirates di sekitar lokasi pendaratan. Jika ingin mendapat XP dan membawa beberapa senjata serta item healing, serbu mereka tersebut dan loot item dari mereka. Pemain juga bisa hanya berlari lurus mengikuti marker menuju gedung Crimson Fleet Outpost di tengah area. Jika sudah masuk gedung, musuh tidak akan lagi mengejar.

Starfield back to vectera

Barrett akan terlihat sedang duduk di sebuah ruangan lebar dikelilingi anggota Crimson Fleet, termasuk Matsura the Grim, ketua grup. Matsura tidak akan melepas Barrett semudah itu, maka pemain harus menentukan sebuah pilihan sebagai berikut:

Starfield back to vectera

  • Negosiasi dengan Matsura untuk membebaskan Barrett
  • Bayar uang tebusan 4000 Credit untuk menjamin kebebasan Barrett
  • Jika Sarah menjadi companion, ia bisa ikut bernegosiasi
  • Serang Matsura dan anggotanya

Baca juga:

Apapun pilihannya, Barrett akan bebas dan sepakat untuk mengikuti pemain. Jika memilih menyerang seluruh anggota Crimson Fleet di Bessel III akan menjadi ganas dan ikut membalas serangan. Setelah mendapatkan kembali Barrett, kembali ke New Atlantis dan pergi menuju The Lodge.

Starfield back to vectera

Setelah Barrett tiba di The Lodge dengan selamat dan bertemu kru Constellation lainnya, quest akhirnya terselesaikan. Pemain bisa merekrut Barrett sebagai companion dan anggota kru di Starfield.

Apex Legends: Mengenal Karakter Valkyrie, Guide Gameplay

GAMEFINITY.ID, Bandung Valkyrie menjadi legend bagi pemain yang menyukai penyerangan di udara saat bermain Apex Legends. Ia menjadi Legend Skirmisher yang tepat untuk memamerkan mobilitas berkat kemampuan menggunakan jetpack. Berkat hal ini, ia menjadi salah satu Legend yang paling menyenangkan bagi pemain.

Pertama kali diperkenalkan pada season 9, Valkyrie memiliki nama asli Kairi Imahara. Ia merupakan anak perempuan Viper dari game Titanfall. Saat masih kecil, ia berani mencuri Titan milik sang ayah. Ia bermimpi mengikuti jejak ayahnya saat beranjak dewasa. Namun, Viper justru menghilang setelah pergi menjalankan sebuah misi.

Kairi pun semakin bertekad untuk melacak sosok yang bertanggung jawab membahayakan sang ayah, Kuben Blisk. Ia sempat ingin membunuh Blisk saat bertemu. Akan tetapi, Blisk justru memuji dirinya dan sang ayah sekaligus memberikan sebuah tantangan agar menjadi lebih baik. Blisk pun tertembak tapi tidak sampai mati. Kairi mengambil kartu Apex Games dari genggamannya.

Setelah pertemuan itu, Kairi mulai berpartisipasi di Apex Games. Ia menggunakan Northstar Titan milik sang ayah untuk membuat sebuah jetpack yang bisa membantunya terbang.

Mengenal Ability Valkyrie di Apex Legends

Passive Ability: VTOL Jets

Apex Legends Valkyrie Vtol Jets

Ciri khas dari Valkyrie tentu terdapat pada Passive Ability-nya, VTOl Jets. Ability ini bisa membuatnya menggunakan jetpack dan terbang di udara hingga bahan bakar habis. Dalam kondisi ini, ia tidak bisa menggunakan weapon combo Apex Legends apapun kecuali Missile Swarm, Tactical Ability-nya.

Mengingat ability ini menggunakan bahan bakar jetpack-nya, Valkyrie dapat berada di udara hingga 5,3 detik. Bahan bakar jetpack miliknya itu mulai terisi delapan detik setelah terakhir menggunakannya. Karena hal ini, ia bisa saja menjadi sasaran empuk jika ia terbang terlalu tinggi di dekat musuh.

Terakhir, VTOL Jets memiliki HUD khusus yang aktif jika digunakan. HUD itu menyediakan informasi mendetail tentang ketinggian dan kecepatan saat terjun sekaligus menandakan musuh terdekat.

Tactical Ability: Missile Swarm

Apex Legends Valkyrie Missile Swarm

Missile Swarm membuat Valkyrie menembakkan 12 missile di array 4×3, memicu damage dan memperlambat pergerakan (selama dua detik) pada musuh. Missile pertama yang mengenai musuh akan memicu 25 damage, dengan 3 damage dari missile berikutnya.

Tactical Ability ini bisa dipergunakan untuk memancing musuh keluar dari tempat persembunyian atau memicu damage tambahan dalam pertempuran. Namun, ability ini tidak selalu berguna dalam situasi apapun karena batasan tertentu. Saat menggunakannya, karak antara Valkyrie dan musuh harus minimal 12 meter dengan maksimalnya 100 meter. Seperti yang sudah disebutkan, VTOL Jets dan Missile Swarm bisa menjadi kombo serangan di udara.

Ultimate Ability: Skyward Dive

Apex Legends Valkyrie Skyward Dive

Ultimate Ability milik Valkyrie, Skyward Dive, mungkin terdengar tidak biasa di Apex Legends, tetapi juga menjadi salah satu yang terbaik. Skyward Dive membantu Valkyrie dan timnya terbang di udara untuk kembali terjun (skydive) ke lokasi baru manapun di map. Ini bisa membantu tim keluar dari situasi berbhaya atau menghindarinya. Ia bahkan bisa menggunakannya untuk diri sendiri tanpa harus menunggu rekan tim agar ikut.

Skyward Dive memiliki cooldown tiga menit. Ia bisa meluncur hingga ketinggian 135 meter dalam 6,5 detik. Terlebih, Skyward Dive bisa dikombinasikan dengan HUD khusus VTOL Jets untuk melacak musuh dan menentukan tempat pendaratan strategis.

Jika memilih untuk membatalkan saat terdapat banyak musuh di area sekitar, charge untuk Skyward Dive akan kembali sebanyak 75 persen. Hal yang sama juga berlaku jika terkena damage sebelum melayang di udara saat menggunakannya.

Baca juga:

Rekomendasi Legend untuk Kombinasi Valkyrie di Apex Legends

Valkyrie menjadi Legend yang cocok bagi pemain Apex Legends dengan playstyle apapun karena mobilitasnya. Ia mampu terbang di udara untuk mendeteksi musuh atau melarikan diri dari bahaya. Walau begitu, ia tidak bisa menggunakan senjata api jika berada di udara, kecuali Missile Swarm. Terlebih, salah satu dari kekurangan saat terbang adalah mudahnya terdeteksi musuh jika tidak berhati-hati.

Berdasarkan kelebihan dan kekurangannya, berikut adalah komposisi tim yang cocok untuk Valkyrie di Apex Legends:

  • Bangalore dan Catalyst: Ability dari Bangalore dan Catalyst bisa membuat perlindungan dari musuh saat situasi berbahaya, apalagi ketika Valkyrie bersiap untuk menggunakan Skyward Dive demi melarikan diri dari musuh. Dark Veil, Ultimate milik Catalyst, bisa melindungi tim sambil memperlambat gerakan musuh. Tactical Ability milik Bangalore juga bisa membunuh musuh tanpa terlihat.
  • Catalyst dan Horizon: Alternatifnya, Bangalore bisa diganti dengan Horizon. Kombinasi ini terdengar masuk akal karena Valkyrie dan Horizon sama-sama memiliki ability yang membuat mereka berada di udara. Black Hole milik Horizon bisa melumpuhkan musuh sekaligus menjadi kesempatan bagi tim untuk melarikan diri dari bahaya.
  • Bloodhound dan Gibraltar: Kombinasi ini mempermudah Valkyrie membantu rekan timnya untuk mengecoh musuh. Terlebih, Bloodhound dan Gibraltar juga bisa membantunya menyerbu musuh secara efisien. Bloodhound bisa melakukan scan area untuk merencanakan serangan strategis, sementara Gibraltar bisa menjadi pelindung sekaligus berperan sebagai petarung jarak pendek. Kombinasi ini mengandalkan mobilitas dan mempermudah dalam menjelajahi map.

Starfield: Guide Main Quest Kedua – The Old Neighborhood

GAMEFINITY.ID, Bandung – The Old Neighborhood merupakan main quest kedua dari Starfield. Dalam quest ini, Sarah Morgan, pemimpin Constellation, akan mengajak pemain untuk mencari petunjuk tentang artifact selanjutnya. Ini sekaligus menjadi misi pertama karakter pemain untuk membantu Constellation.

Bicaralah pada Sarah untuk Memulai Quest The Old Neighborhood

Starfield the old neighborhood

Setelah main quest pertama, One Small Step, selesai, pemain bisa mulai berbicara dengan Sarah. Ia akan memberitahu sebuah petunjuk yang ia dapatkan dari UC Vanguard, sekelompok relawan, tentang sebuah kepingan besi aneh yang bisa menjadi artifact. Tentunya, pemimpin Constellation itu ingin pemain menemaninya.

Sebelum berbicara pada Sarah setelah menyelesaikan One Small Step, pemain bisa terlebih dahulu berkeliling sekitar The Lodge. Terdapat Constellation Guide 01 di salah satu menja terdekat. Item itu berfungsi secara permanen mengurangi damage dari terjatuh sebesar 5 persen. Pemain juga bisa berbicara pada Noel yang akan mengajak berkeliling gedung dan menunjukkan kamar tidur.

Begitu selesai berbicara dengan Sarah, ia akan menjadi companion selama main quest kedua di Starfield ini berlangsung. Oleh karena itu, pemain tidak bisa berpamitan dengannya.

Pergi ke MAST Building dan Bicara pada Kenalan Sarah di Sana

Starfield the old neighborhood

Tinggalkan The Lodge dan berjalan mengarah barat daya mengikuti marker. Hanya berjalan beberapa meter, pemain akan tiba di MAST Building. Di dalamnya, pemain akan menemukan UC Vanguard Training Center. Bicaralah pada seorang pria yang sedang berjaga, John Tuala. Awalnya, ia akan menawari pemain keanggotaan Faction Vanguard. Jika menerimanya, pemain bisa memulai Faction Quest Supra et Ultra. Tuala juga akan memberi kontak kenalannya bernama Moara yang sedang berada di sekitar Sol System.

Tanyakan Tentang Moara di Cydonia

Starfield the old neighborhood

Untuk mencari petunjuk tentang Moara, pemain harus pergi ke Cydonia di Mars. Sebelum berangkat, sebaiknya siapkan supplies dan peluru. Biasanya, pemain akan menerima pesan Grav Jump Error sebelum melakukan Grav Jump ke Mars. Untuk mengatasinya, seting di menu Ship System untuk menambah GRV sebanyak satu bar.

Starfield the old neighborhood

Mendaratlah di Cydonia dan ikuti marker menuju Central Hub of Cydonia. Masuklah melalui pintu untuk menuju Broken Spear Bar, di mana pemain akan melihat seorang bartender bernama Jack.

Saat berbicara, Jack tidak akan memberikan informasi sembarangan. Terdapat tiga pilihan, yaitu membayar sebesar 2.500 Credit, mengandalkan Sarah untuk mengurangi harganya menjadi 1.000 Credit, atau melakukan negosiasi agar tidak perlu membayar. Pasalnya, Jack akan meminta pemain untuk membayar utang Moara. Entah apa pilihannya, Jack akan memberitahu bahwa Moara terakhir kali berkunjung ke Venus.

Kunjungi Planet Venus

Starfield the old neighborhood

Ketika mendekati Venus, Sarah akan memberitahu pemain ada deretan kapal berisi sekelompok fanatik Va’ruun di sebelah kiri. Terdapat dua pilihan untuk menghadapinya. Pemain bisa bertarung secara langsung, tapi pertarungan itu memiliki tingkat kesulitan cukup berat. Alternatifnya, pemain bisa berkesempatan lolos tanpa ketahuan, caranya matikan semua daya di semua sistem kecuali satu atau dua bar daya di mesin.

Apapun pilihannya, dekati Satellite Beacon di sebelah kanan. Saat mencapai jarak 500 meter, pemain akan men-download data dan mendengar Nova Galactic Star Yard sebagai lokasi keberadaan terakhir kalinya. Fast travel menuju Nova Galactic Star Yard yang berada di dekat Luna, bulan planet Earth di Starfield.

Serbu Nova Galactic Star Yard

Starfield the old neighborhood

Begitu tiba, lakukan docking saat mendekati Nova Galactic Star Yard. Sebelum itu, pemain bisa bertanya pada Sarah tentang nasib Bumi (dalam lore Starfield). Masuk ke dalam kapal dan ikuti marker. Pemain akan melihat sekelompok Spacer yang sedang berburu. Pemain bisa basmi para Spacer atau menghindari mereka. Berhati-hatilah saat bertarung dan cari perlindungan demi kesempatan melakukan healing. Jangan lupa lakukan loot pada mayat musuh untuk mendapat crate dan peluru.

Baca juga:

Lama-kelamaan, marker akan menuntun pemain menuju sebuah hangar. Pada tengah-tengah hangar, terdapat sebuah catatan yang bertuliskan keberadaan Moara, Neptune.

Mendekati Kapal Moara di Neptune!

Starfield the old neighborhood

Setelah mengetahui lokasi keberadaan Moara, keluar dan kembali ke kapal pemain. Lakukan fast travel menuju Neptune dan pasang shield. Saat tiba, kapal Moara akan menyerang dan tidak bisa dihancurkan. Tetap tembak hingga mesin kapal itu mati, lalu dekati dan lakukan docking.

Starfield the old neighborhood

Saat mendarat dan mulai berjelajah, kalahkan semua Mercenaries di kapal Moara. Loot mayat mereka untuk mendapatkan sebuah kunci. Kunci itu untuk membuka pintu di sebelah timur. Begitu masuk, pemain akan menemukan Moara sedang bersembunyi di kokpit kapal.

Starfield the old neighborhood

Bicaralah pada Moara. Ia akan memberitahu bahwa dirinya menemukan Artifact Beta dan dengan senang hati memberikannya. Tinggalkan kapal dan kembali ke Lodge di New Atlantis.

Akhir dari Main Quest The Old Neighborhood

Saat kembali ke The Lodge, pergilah ke ruang tengah. Pemain akan menaruh Artifact Beta di meja tumpukan Artifact di pusat ruangan. Setelah mendengar dialog, Sarah akan menerima pemain sebagai anggota terbaru Constellation. Pemain juga akan menerima tiga Main Quest yang tidak perlu diselesaikan secara berurutan, yaitu Back to Vectera, Into the Unknown, dan The Empty Nest.

Demikianlah pembahasan Main Quest kedua Starfield, The Old Neighborhood.