All posts by Dimas Galih Putrawan

A writer, gamer, content creator. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW

Twitter Rebranding Jadi X, Ternyata Ini Respon Gamer dan Developer

GAMEFINITY.ID, Bandung – Secara mengejutkan, Elon Musk mengumumkan Twitter resmi berganti nama menjadi X. Berarti, burung biru yang ikonik dan selama ini sudah dikenal sudah tidak lagi ada. Reaksi dari netizen pun langsung bertebaran. Banyak sekali yang menentang perubahan logo tersebut.

Setidaknya, para gamer dan developer memiliki gagasan lain untuk membuat reaksi terhadap logo baru Twitter itu.

Pergantian Nama Twitter Jadi X Undang Amarah Netizen

Twitter as X

Baru-baru ini, Elon Musk mengejutkan semua orang dengan mengumumkan Twitter akan rebrand dengan nama X. Hal ini dimulai dari pergantian logo dari burung biru yang sudah ikonik. Ini menjadi pergantian logo pertama dalam 11 tahun terakhir. Bahkan, nama perusahaannya sendiri, Twitter, Inc. sudah berganti nama sebagai X Corp pada April lalu dilansir dari Forbes.

“Sebentar lagi kita akan ucapkan adieu pada brand Twitter dan secara bertahap semua burungnya,” cuit Elon Musk pada Sabtu, 22 Juli 2023.

Netizen justru mengkritik keras keputusan Elon Musk untuk mengganti nama Twitter sebagai X. Banyak pihak menilai bahwa rebranding itu akan semakin menghancurkan platform media sosial itu. Bahkan, tidak sedikit yang mengolok-olok rebranding yang dilakukan itu, terutama dari perusahaan media dan berbagai brand.

Baca juga:

Inilah Reaksi Para Gamer dan Developer!

Ternyata para gamer dan developer game juga tidak mau ketinggalan membagikan reaksi terhadap pergantian nama Twitter menjadi X. Banyak dari mereka mengunggah gambar logo X versi mereka sendiri atau setidaknya meme untuk mengolok-olok keputusan Elon Musk dan sang CEO Linda Yaccarino.

Contoh pertama datang dari akun Twitter resmi Xbox yang mengunggah logo X versi mereka sendiri. Akun resmi Pokemon juga mengikuti dengan melakukan hal serupa. Terlebih, Quantic Dream juga mengubah meme “Press X to Jason” dari Detroit: Become Human hanya untuk mengolok-olok.

Dari kalangan gamer, rebranding ini juga menarik perhatian penggemar seri Kingdom Hearts. Pasalnya, X merupakan simbol yang sering muncul di setiap game besutan Disney dan Square Enix itu. Mereka mengganti gambar profil mereka menjadi gambar anggota Organization 13 dan mengeluarkan nama-nama Nobody. Satu lagi contoh gambar penempatan logo X pada Sora dan Roxas, menganggap logo X sebagai Nobody milik Twitter.

Meski kabar rebranding Twitter menjadi X memicu amarah netizen, sisi positifnya mereka juga mengolok-olok keputusan itu hanya untuk menghibur. Pada akhirnya, masih menjadi pertanyaan apakah ambisi Elon Musk berikutnya akan berhasil atau justru gagal total.

Spotify Resmi Naikkan Harga Semua Paket Premium!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Spotify akhirnya menaikkan harga paket berlangganan premium pertama kali dalam 12 tahun. Keputusan ini mengikuti jejak pesaingnya yang menerapkan hal serupa seperti Apple Music, Amazon Music, dan YouTube Music. Kenaikan harga ini diberlakukan di 50 negara, termasuk Indonesia.

Ini Harga Baru Spotify Premium!

Spotify premium price hike

Spotify Premium merupakan paket berlangganan khusus penggunanya yang ingin mendengar lagu tanpa batas dan bebas iklan. Tampaknya harga paket itu akan sedikit lebih mahal. Pasalnya, layanan streaming itu menaikkan harga semua paket Premium-nya.

Di Amerika Serikat saja, paket Premium Individual kini naik dari US$10 menjadi $11 per bulan. Paket Premium Family dan Student juga masing-masing naik menjadi US$17 dan US$6 per bulan. Premium Duo justru naik dua dolar AS perbulan dari US$13 menjadi US$15.

Bagaimana dengan Indonesia? Kini, paket Premium Individual dibanderol dari Rp49.990 menjadi Rp54.990 per bulan. Sementara paket Premium Student kini dibanderol dengan harga Rp27.500 perbulan, sedangkan harga paket Premium Family kini menjadi Rp86.900 per bulan.

Kenaikan harga paket premium Spotify ini tentu tidak terlalu mengejutkan mengingat pesaingnya telah melakukan hal yang sama. Apple Music menjadi yang pertama menaikkan harganya Oktober lalu, kemudian disusul oleh Amazon Music pada Januari lalu. Terakhir, YouTube Music menaikkan harganya baru-baru ini.

Sebagai Rencana untuk Terus Berinovasi

Melalui laman resminya, Spotify mengungkap keputusan di balik naiknya harga paket Premium itu sebagai rencana agar terus berinovasi. Naiknya harga itu akan membantu perusahaan untuk menyediakan nilai untuk penggemar dan setiap musisi di platform.

Baca juga:

“Sejak meluncur pada 2008. Spotify telah berinovasi dan berinvestasi untuk membangun pengalaman audio terbaik untukmu dan artis serta kreator favoritmu. Kamu telah konsisten mengungkap kesempatan baru bagi penggemar dan kreator untuk terhubung melalui kekuatan platform kami,” tulis Spotify.

Spotify mengaku pihaknya memiliki lebih dari 200 juta pelanggan Premium, menjadikannya sebagai layanan berlangganan streaming audio terpopuler di seluruh dunia. Paket Premium memiliki fitur akses musik tanpa batas dan bebas iklan, download offline, dan streaming musik kualitas tinggi.

Meski harga naik, tampaknya Spotify tetap akan menjadi layanan streaming musik terbesar di dunia.

Lagu Jung Kook, Seven, Capai Nomor 1 di Billboard Hot 100!

GAMEFINITY.ID, Bandung Single solo terbaru Jung Kook, Seven, berhasil memuncaki tangga lagu Billboard Hot 100. Hasil ini menjadikannya sebagai anggota BTS kedua yang meraih prestasi membanggakan itu. Jimin sebelumnya memuncaki Billboard Hot 100 dengan Like Crazy pada April lalu.

Tidak hanya menjadi prestasi bagi Jung Kook, Latto, rapper yang ambil bagian dalam single itu, juga mendapatkan lagu nomor satu pertamanya di Hot 100. Lagu Seven berhasil mengalahkan single Jason Aldean yang berjudul Try That in a Small Town.

Lagu Seven Jung Kook Dominasi Billboard Hot 100

Single solo terbaru Jung Kook, Seven, berhasil debut di nomor satu di Billboard Hot 100. Menurut Billboard, Seven berhasil mencetak 21,9 juta stream, 6,4 juta airplay, dan 153 ribu penjualan CD dan digital per 14-20 Juli 2023. Selain Hot 100, Seven mencapai peringkat kedua di tangga lagu Digital Song Sales dan peringkat keempat Streaming Songs.

Jung Kook Seven still

Secara total, ini jadi kali ketujuh Jungkook menikmati peringkat teratas Billboard Hot 100. Ia sudah enam kali sebagai anggota BTS menduduki peringkat puncak. Terakhir kali grup K-pop asuhan Big Hit itu berada di nomor satu dengan My Universe, single kolaborasi dengan Coldplay.

Jung Kook menjadi anggota BTS kedua yang berhasil menduduki peringkat puncak Hot 100 dengan single solonya. Jimin berhasil mencetak prestasi yang sama saat single-nya Like Crazy debut di peringkat satu pada April lalu.

Seven juga menjadi lagu nomor satu Hot 100 pertama bagi Latto. Dia sebelumnya mencapai tiga besar dengan Big Energy pada April 2022.

Baca juga:

Try That in a Small Town oleh Jason Aldean Duduki Peringkat Kedua Menyusul Kontroversi

Sementara itu, single terbaru penyanyi country Jason Aldean, Try That in a Small Down, berada di posisi kedua di Billboard Hot 100, tepat di bawah Seven oleh Jung Kook. MV lagu tersebut ternyata memicu kontroversi karena dianggap menampilkan pesan rasis dan penuh kekerasan, terutama tentang penggunaan senjata api. Channel CMT di Amerika Serikat memutuskan untuk tidak lagi memutar MV tersebut.

Meski begitu, popularitas single terbaru Jason Aldean itu justru meroket. Billboard mencatat single tersebut berhasil mencetak 11,6 juta stream, 7,3 radio airplay, dan terjual sebanyak 228.000 kopi baik digital dan fisik.

Lama Dinanti, Everglow Akhirnya Umumkan Comeback!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Lama tidak terdengar kabarnya, Everglow akhirnya akan comeback dalam waktu dekat. Ini menjadi kabar gembira bagi penggemar setianya itu. Pasalnya, girl group asuhan Yuehua Entertainment itu sudah lama tidak merilis karya terbarunya semenjak 2021.

Everglow Akan Comeback dengan All My Girls Agustus Ini!

Dilansir dari Soompi, Yuehua Entertainment mengunggah pengumuman comeback Everglow pada 26 Juli 2023 tengah malam waktu Korea Selatan. Comeback dari girl group asuhan Yuehua Entertainment itu akan digelar pada 18 Agustus 2023 pukul 18:00 waktu Korea Selatan dalam sebuah showcase. Pihak manajemen juga merilis poster promosi.

Everglow comeback all my girls schedule

Pada hari berikutnya, Yuehua juga merilis jadwal countdown sebelum Everglow resmi comeback. Jadwal promosi itu akan dimulai dengan concept photo pada 31 Juli hingga 3 Agustus. Mereka juga akan merilis teaser MV yang menampilkan setiap anggotanya. Jadwal itu pun akan berakhir pada 18 Agustus 2023 dengan comeback showcase dengan single album All My Girls.

Kabar ini tentu mendapat sambutan gembira oleh penggemarnya. Mereka membagikan kebahagiaannya di media sosial sebagai reaksi pengumuman comeback dari girl group besutan Yuehua Entertainment itu.

Baca juga:

Terakhir Kali Comeback pada Desember 2021

Everglow telah terakhir kali comeback pada Desember 2021. Saat itu, mereka merilis minialbum Return of the Girl dengan single Pirate. Mereka juga berkolaborasi dengan R3hab dalam versi remix dari Pirate yang rilis pada 15 April 2022. Setelah itu, girl group itu merilis single Ghost Light, lagu kolaborasi dengan DJ asal Jerman TheFatRat pada 18 November 2022.

Sayangnya, minimnya kabar semenjak comeback terakhir membuat penggemar khawatir. Tidak sedikit pula yang mengkritik pihak Yuehua Entertainment dan meminta kejelasan. Allkpop mencatat Yuehua Entertainment sering sekali mengabaikan satu-satunya girl group yang aktif itu. Everglow sama sekali tidak memiliki merchandise seperti lightstick untuk fandom-nya, Forevers Bahkan, tur Asia Tenggara yang sempat diumuman berakhir batal.. Saat itu, pihak manajemen enggan merespon terhadap backlash itu.

Everglow akan resmi comeback dengan single album All My Girls pada 18 Agustus 2023 pukul 18:00 waktu Korea Selatan.

Queen Charlotte Masuk 10 Serial Netflix Terpopuler Sepanjang Masa!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Queen Charlotte: A Bridgerton Story saat ini resmi menjadi salah satu serial terpopuler Netflix sepanjang masa! Prekuel Bridgerton produksi Shondaland itu berhasil mencuri perhatian dari penggemarnya semenjak tayang perdana pada 4 Mei 2023 dan berhasil menduduki peringkat atas di Netflix di 91 negara.

Queen Charlotte kini bergabung dengan dua season pertama Bridgerton di daftar 10 besar serial terpopuler di Netflix sepanjang masa. Season pertama Bridgerton menempati peringkat keempat, sementara season keduanya berada di peringkat kedelapan.

Queen Charlotte Kini Menjadi Salah Satu dari 10 Serial Netflix Berbahasa Inggris Terpopuler Sepanjang Masa

Queen Charlotte top 10 netflix shows of all time

Serial original Netflix produksi Shondaland itu berhasil mencetak 148,28 juta jam tontonan pada periode 1-7 Mei 2023. Ini menjadikannya sebagai serial terpopuler pada periode itu. (Semenjak penayangan perdana serial itu, Netflix sudah mengganti metrik Global Top 10-nya untuk menunjukkan total kali dan jam tontonan)

Dengan total 80,3 juta kali penayangan, drama romantis produksi Shondaland itu berhasil menduduki peringkat kesepuluh serial Netflix berbahasa Inggris terpopuler dalam sejarah. Di atasnya, masih ada The Witcher season 1 di posisi kesembilan dengan total 83 juta kali penayangan.

Baca juga:

Netflix Mengubah Perhitungan Angka Tontonan

Angka ini sontak mengejutkan semua orang. Pasalnya, Netflix selalu merilis 10 serial terbesarnya setiap minggu. Prekuel Bridgerton itu belum berada di top 10 semenjak 10.

Namun, Deadline mencatat bahwa Netflix sudah mengubah metrik tontonannya pada Juni. Alih-alih batas 28 hari, layanan streaming itu kini memperpanjang perhitungan tontonan terbanyak sepanjang masa itu sebanyak 91 hari.

Sementara itu, Wednesday season pertama masih bertahan kokoh sebagai serial terpopuler Netflix sepanjang masa dengan 252,1 juta kali tontonan pada 91 hari pertamanya. Stranger Things Season 4 menyusul di peringkat kedua dengan 140,7 juta kali tontonan pada periode yang sama. Stranger Things Season 3 juga berhasil masuk ke 10 besar, yaitu peringkat ketujuh dengan 94,8 juta kali tayang.

Mother: The Jeffrey Dahmer Story buatan Ryan Murphy pun berada di peringkat ketiga dengan 115,6 juta kali tonton. The Queen’s Gambit mengejar di peringkat kelima dengan 112,8 juta kali tonton. The Night Agent yang sudah sangat populer semenjak perilisannya pada Maret berhasil mencetak 98,2 juta kali tonton, menjadikannya berada di peringkat keenam.

Barbie dan Oppenheimer Berhasil Raup Besar di Box Office!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Tampaknya tanggal 21 Juli 2023 menjadi momen box office terbesar berkat perilisan Barbie dan Oppenheimer secara serentak di bioskop di Amerika Serikat. Kedua film itu juga memicu fenomena Barbieheimer bagi yang memilih untuk menikmati keduanya sebagai double feature.

Saat akhir pekan pertama perilisan, keduanya berhasil bersinar di box office. Barbie berhasil mematahkan ekspektasi dengan penghasilan US$155 juta pada akhir pekan perdana di Amerika Serikat dan US$182 juta di luar negeri, menjadikannya debut terbesar tahun ini.

Sementara itu, Oppenheimer, film karya Christopher Nolan yang ber-rating R, berhasil mencetak penghasilan US$80,5 juta secara domestic dan US$93,7 juta di luar negeri.

Barbie Cetak Angka Debut Box Office Terbesar bagi Film karya Perempuan

Barbie in box office

Tidak hanya sekadar fenomena box office, Barbie juga berhasil mencetak angka penghasilan akhir pekan perdana untuk sebuah film yang disutradarai oleh seorang perempuan di Amerika Serikat.

Dilansir dari Deadline, film karya Greta Gerwig itu berhasil mengalahkan Captain Marvel yang debut di box office dengan US$153,4 juta. Namun, Captain Marvel tetap menjadi debut box office global terbesar sepanjang masa dengan US$456,6 juta.

Sederetan rekor lain juga berhasil dipecahkan oleh Barbie, seperti film yang berdasarkan sebuah lini mainan dengan penghasilan box office akhir pekan perdana. Di luar negeri, ini menjadi peluncuran bagi sutradara Greta Gerwig dan aktor Margot Robbie serta Ryan Gosling.

Oppenheimer Juga berhasil Cetak Serangkaian Rekor

Oppenheimer number two against Barbie

Meski rilis bersamaan dengan Barbie, Oppenheimer juga berhasil mencetak rekor tersendiri. Film karya Christopher Nolan itu menjadi peluncuran biopic terbesar secara global pada akhir pekan perdana, melampaui Bohemian Rhapsody dengan US$124 juta.

Ini juga menjadi prestasi tersendiri bagi Christopher Nolan. Pasalnya, Oppenheimer berhasil menjadi film dengan penghasilan terbesar ketiga pada akhir pekan pertama setelah The Dark Knight Rises dan The Dark Knight.

Terlebih, film biopic itu mencetak performa perdana terbesar di IMAX bagi Christopher Nolan. Secara global, film ini berhasil menjadi film rating R terbesar saat akhir pekan perdana, mengalahkan John Wick: Chapter 4 dengan US$73,8 juta.

Baca juga:

Fenomena Barbieheimer Membantu Keduanya Cetak Rekor Box Office

Secara kolektif, Barbie dan Oppenheimer juga berhasil mencetak rekor opening weekend terbesar di box office setelah pandemi, dengan total penghasilan global US$511 juta. Terlebih, belum pernah terjadi dalam sejarah Hollywood ada dua film yang berhasil mencetak masing-masing lebih dari US$100 juta dan US$50 juta secara domestik.

Fenomena Barbieheimer ikut berperan besar untuk menjadikan akhir pekan box office 21-24 Juli 2023 sebagai yang terbesar nomor empat. Keduanya memiliki tone yang berbeda. Barbie sebagai film komedi ber-tone cerah berdasarkan lini boneka bernama sama dan memiliki rating PG-13, sedangkan Oppenheimer sebagai film biopik ber-tone gelap dan memiliki rating R. Tidak heran banyak pihak yang menganggap fenomea ini sebagai double feature for the ages.

Tampaknya fenomena Barbieheimer akan berlanjut pada akhir pekan kedua Barbie dan Oppenheimer. Deadline mencatat keduanya berpotensi mencetak penghasilan total US$107 juta. Angka tersebut bisa saja mengalahkan The Haunted Mansion dari Disney yang akan rilis pada 28 Juli 2023 di Amerika Serikat.