All posts by Dimas Galih Putrawan

A writer, gamer, content creator. My Gaming Account: Steam: dimaspettigrew Epic Games Store: PTGRW Xbox: PTGRW

Sex Education Season 4 Tayang September Ini di Netflix

GAMEFINITY.ID, Bandung – Netflix telah merilis teaser trailer perdana dari Sex Education season 4. Season terbaru dari serial original Netflix yang populer itu akan tayang perdana pada 21 September 2023. Tidak hanya itu, season tersebut sekaligus menjadi season terakhir.

Sex Education Season 4 Jadi Akhir dari Kisah Otis Milburn

Season keempat dari Sex Education akan menjadi akhir dari kisah Otis Milburn (Asa Butterfild). Kali ini, banyak dari karakter yang merupakan murid Moordale Secondary kini bersekolah di Cavendish College yang sangat progressive dan woke. Bahkan, Otis juga memiliki saingan sebagai sex therapist bernama O (Thaddea Graham).

“Kami benar-benar bangga dengan Sex Education dan merasa berutang budi pada penulis, pemeran, dan kru yang brilian dan menaruh banyak hati dalam pembuatan setiap episode. Mereka telah bekerja tanpa lelah untuk membawa kalian season terakhir, dan kami tidak sabat untuk membagikannya,” tulis Laurie Nunn selaku kreator, penulis utama, dan produser eksekutif dilansir dari laman resmi Netflix.

Baca juga:

Kabar Season Terakhir Tidak begitu Mengejutkan

Sex Education Season 4

Sebenarnya kabar season keempat menjadi season terakhir tidak begitu mengejutkan. Menurut Deadline, beberapa pemeran utama telah mengatakan mereka tidak akan kembali berperan di season 5. Terlebih, Ncuti Gawa selaku pemeran Eric kini juga akan menjadi tokoh utama baru di serial Doctor Who.

Banyak dari aktor yang memilih hengkang dari serial ini mulai season keempat, yaitu Rakhee Thakrar, Tanya Reynolds, Patricia Allison, dan Simone Ashley. Sementara itu, Gillian Anderson dipastikan kembali memerankan Jean Milburn, ibu dari Otis. Begitu pula dengan aktor lain seperti Aimee-Lou Wood, Emma Mackey, dan Connor Swindells,

“Jujur saja, Sex Education menjadi sebuah usaha oleh tim. Serial ini tidak aka nada tanpa jumlah kerja keras dan kolaborasi dari banyak pihak yang besar, dari writer’s room hingga sutradara, produser, pemeran dan kru, dan sampai pada tim pascaproduksi,” tutur Laurie Nunn.

Season keempat sekaligus terakhir dari Sex Education akan tayang perdana di Netflix pada 21 September 2023.

Attack on Titan Final Season Part 4 Tayang Musim Gugur!

GAMEFINITY.ID, Bandung Trailer terbaru Attack on Titan The Final Season Part 4 telah rilis saat Anime Expo 2023! Bagian terakhir dari serial anime shonen ikonik itu akhirnya bakal berakhir dalam waktu dekat, yaitu musim gugur 2023. Penggemar akhirnya dapat menyaksikan akhir dari kisah Eren Yaeger.

Attack on Titan The Final Season telah tayang sejak 2020. Part 1-nya tayang selama 16 episode, diikuti oleh Part 2-nya yang tayang mulai Januari 2022 selama 12 episode. Berikutnya, Part 3 tayang sebagai episode spesial berdurasi satu jam pada 3 Maret 2023.

Akhirnya Attack on Titan The Final Season Akan Berakhir Musim Gugur Ini

Pony Canyon akhirnya merilis trailer terbaru dalam acara Anime Expo sebagai bagian dari panel MAPPA x Crunchyroll. Trailer tersebut menampilkan intensitas dari konflik pamungkas dalam perjuangan Eren di dunia yang penuh para Titan.

Baca juga:

Trailer berdurasi 30 detik itu hanya menampilkan cuplikan intensitas konflik beserta jadwal tayang yang belum begitu spesifik, yaitu musim gugur 2023. Tidak hanya itu, Attack on Titan Final Season Part 4 juga dipromosikan sebagai Attack on Titan Final Chapters Part 2.

Penggemar Siap untuk Menyaksikan Ending-nya!

Attack on Titan Final Season Part 4

Penantian penggemar untuk menyaksikan ending dari Attack on Titan akan berakhir saat Part 4 tayang  The Final Season berlatar waktu empat tahun setelah deretan karekter utama mengetahui kebenaran di balik dunia tempat tinggal mereka. Season tersebut memperkenalkan Warrior Unit sebagai sekelompok karakter baru. Konflik antara Survey Corps dan Warrior semakin memanas.

Baca juga:

Serial manga-nya memang sudah berakhir pada tahun 2021. Namun, akhir dari manga Attack on Titan itu memicu pro dan kontra. Tidak sedikit yang mengemukakan ketidakpuasan dengan ending tersebut.

Masih belum diketahui apakah serial anime-nya akan mengikuti persis menuju ending seperti di manga-nya. Terlebih, jika melihat Attack on Titan The Final Season Part 3, tampaknya penggemar kehilangan harapan agar dapat menyaksikan ending baru khusus serial anime.

Attack on Titan The Final Season Part 4 akan tayang musim gugur ini. Muse Asia sudah dipastikan mendapat lisensi untuk anime ini.

Daniel Radcliffe Tidak Akan Tampil di Harry Potter TV Series

GAMEFINITY.ID, Bandung – Siapa yang tidak kenal dengan Daniel Radcliffe? Aktor asal Inggris ini sudah terkenal atas perannya sebagai Harry Potter di seri film adaptasi dari novel karya J.K. Rowling. Tidak sedikit yang menyebarkan rumor bahwa Radcliffe akan tampil di versi serial televisinya sebagai tokoh lain. Namun, ia telah membantah kabar keterlibatannya keterlibatannya itu.

Harry Potter kini sedang diadaptasi menjadi serial televisi oleh Warner Bros. Television untuk layanan streaming Max. Serial tersebut akan tayang selama 10 tahun dan mengandalkan aktor baru muda dan berbakat. Proyek tersebut diperkirakan paling cepat tayang perdana pada tahun 2025-2026.

Daniel Radcliffe Bantah Keterlibatan Dirinya di Serial TV Harry Potter

Daniel Radcliffe Harry Potter 2

“Setahuku mereka mencoba untuk memulai dengan sangat segar dan siapapun yang membuatnya akan ingin membuatnya versi mereka sendiri dan mungkin tidak ingin mengetahui bagaimana cara untuk menggaet Harry [Potter] lama untuk melakukan cameo. Jadi aku tidak akan mengincarnya dengan cara apapun,” ungkap Daniel Radcliffe pada ComicBook.

Penggemar setia sudah mengucapkan selamat tinggal Harry Potter versi Daniel Radcliffe di Harry Potter and the Deathly Hallows Part 2 pada 2012. Warner Bros. kemudian memilih melanjutkan franchise Wizarding World dengan tiga film Fantastic Beasts. Sayangnya, film Fantastic Beasts ketiga tidak memenuhi harapan.

Kabar dibuatnya serial televisi Harry Potter mengundang reaksi beragam. Ada pihak yang menerima, ada pula pihak yang menolak. Kali ini, serial televisi tersebut mengandalkan deretan aktor baru yang memerankan para tokoh ikonik di dalamnya.

Baca juga:

“Tapi aku berharap mereka tentu saja berhasil dan aku sangat senang untuk menyerahkan obornya. Tapi aku tidak berpikir mereka membutuhkanku secara fisik,” tambah Radcliffe.

Pembuatan Serial TV Pertama Kali Diumumkan April

Penggarapan Harry Potter menjadi serial televisi sudah diumumkan pada April lalu dan akan tayang di layanan streaming Max. Saat ini belum ada kabar tentang aktor yang akan berperan dalam serial televisi itu. Tentunya, serial yang belum memiliki judul itu akan mengadaptasi secara utuh serial novelnya

Ini menjadi bagian dari strategi Warner Bros Discovery di bawah CEO David Zaslav. Zaslav telah berkata Harry Potter menjadi salah satu franchise tentpole yang patut dikembangkan lebih lagi. Ditambah, pihaknya juga berencana untuk membuat lebih banyak film Lord of the Rings.

Saat ini, belum diketahui bagaimana proses pengembangan serial TV Harry Potter mengingat deretan penulis Hollywood masih melakukan mogok kerja. Sementara itu, Daniel Radcliffe akan kembali ke layar kaca dalam Miracle Workers season 4.

Anime The Seven Deadly Sins: Four Knights of the Apocalypse Tayang Perdana Oktober

GAMEFINITY.ID, Bandung – Serial anime The Seven Deadly Sins atau Nanatsu no Taizai akhirnya kembali dengan sekuel spin-off-nya, Four Knights of the Apocalypse. Serial yang berjudul lengkap The Seven Deadly Sins: Four Knights of the Apocaypse itu dipastikan akan tayang perdana pada 8 Oktober 2023.

The Seven Deadly Sins: Four Knights of the Apocalypse

Adaptasi dari serial manga sekuel dari The Seven Deadly Sins pertama kali diumumkan pada Mei 2022. Telecom Animation Film akan memproduksi serial anime tersebut di bawah arahan Maki Odaira.

Shigeru Murakoshi dipercaya sebagai penulis naskahnya. Desainer karakter diemban oleh Youichi Takada. Kohta Yamamoto menjadi penggubah musik serial ini, ditambah ia akan membuat main theme song-nya bersama Hiroyuki Sawano.

Serial ini akan berfokus pada Percival. Ia diceritakan berupaya untuk menemukan kebenaran di balik ramalan di mana ia akan bertanggung jawab atas penghancuran dunia. Meski serial ini tidak menampilkan karakter serial The Seven Deadly Sins sebelumnya, setidaknya deretan karakter utama itu menjadi dampak besar pada penokohan karakter dan plotnya.

Baca juga:

Serial manga-nya sendiri sedang diserialisasi di Weekly Shonen Magazine terbitan Kodansha sejak akhir Januari 2021. Penggemar dan kritikus menyambut secara positif. Saat ini, belum diketahui berapa lama serial manga-nya akan terus berlanjut.

Nakaba Suzuki Sketsa Menyambut Jadwal Penayangan Anime

The Seven Deadly Sins Four Knights of the Apocalpyse passing the torch

4 Juli sekaligus menjadi The Seven Deadly Sins: Four Knights of the Apocalypse Day yang sudah ditentukan oleh Japan Anniversary Association. Untuk merayakannya, Nakaba Suzuki selaku kreator menggambar sebuah ilustrasi Meliodas dan Percival.

Dalam gambar tersebut, Meliodas digambarkan seperti menyerahkan jabatannya sebagai tokoh utama pada Percival. Meliodas sendiri merupakan tokoh utama dari The Seven Deadly Sins. Sementara itu, Percival mengambil alih sebagai tokoh utama Four Knights of the Apocalypse. Keduanya juga terlihat melakukan high-five.

Apakah serial anime ini berhasil mendapat kejayaan seperti pendahulunya? The Seven Deadly Sins: Four Knights of the Apocalypse akan tayang perdana pada 8 Oktober 2023 di TBS di Jepang.

Black Butler Resmi Dapat Season 4, Tayang 2024!

GAMEFINITY.ID, Bandung Black Butler merupakan salah satu serial anime yang sudah lama dinantikan kelanjutannya. Season ketiganya yang berjudul Book of Circus tayang pada musim panas 2014. Akhirnya, serial anime yang juga dikenal sebagai Kuroshitsuji itu akan kembali dengan season 4 tahun depan.

Bukan Remake, Melainkan Season Terbaru Tahun 2024!

Black Butler season 4 key art

Pengumuman ini terungkap saat panel resmi Crunchyroll di Anime Expo 2023. Layanan streaming anime internasional itu mengungkap bahwa Aniplex sedang memproduksi season terbaru dari Black Butler, serial anime adaptasi dari manga karya Yana Tobos. Terlebih, Crunchyroll telah merebut hak lisensi internasional di seluruh dunia kecuali Jepang.

Kali ini, Cloverworks mengambil alih produksi season terbaru dari Black Butler. Tiga season sebelumnya telah diproduksi oleh A-1 Pictures. Tentunya, mereka memastikan proyek ini bukan berupa remake, melainkan kelanjutan dari season sebelumnya.

Kedua pengisi suara tokoh utama sudah dipastikan akan kembali berperan. Daisuke Ono akan kembali mengisi suara sang butler Sebastian Michaelis, sementara Maaya Sakamoto berperan lagi sebagai Ciel Phantomhive.

Kenjiro Okada telah dipercaya untuk menjadi sutradara season keempat dari Black Butler. Sementara jabatan desainer karakter diambil oleh Yumi Shimizu. Hiroyuki Yoshino yang sudah menulis naskah anime Black Butler sebelumnya kini dipercaya sebagai penggubah serial. Ryo Kawasaki menjadi komposer musik untuk serial ini.

Aniplex telah merilis key visual dan sebuah PV untuk mempromosikan season terbaru dari Black Butler itu. PV tersebut menunjukkan hubungan tak terpatahkan antara Ciel dan Sebastian. Keduanya akan kembali dalam perutalangan baru yang lebih seru.

Baca juga:

Mengenal Black Butler

Black Butler berawal dari serial manga karya Yana Toboso yang diserialisasi di majalah manga Monthly GFantasy terbitan Square Enix sejak September 2006. A-1 Pictures kemudian memproduksi tiga season pertama dari serial anime-nya, dengan season pertama tayang dari Oktober 2008 hingga Maret 2009.

Setelah season ketiga berjudul Book of Circus berakhir, sebuah film yang berjudul Black Butler: Book of the Atlantis rilis di Jepang pada 2017. Ditambah, sebuah adaptasi film live action berjudul sama rilis di Jepang pada Januari 2014.

Black Butler akan kembali dengan season terbarunya tahun depan. Serial anime ini cocok buat kamu yang menyukai atmosfer gothic bercampur dark fantasy.

Hi-Fi Rush Tambah Dua Mode Baru di Arcade Challenge! Update!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Sudah menjadi rahasia umum bahwa Hi-Fi Rush menjadi salah satu game Xbox dan Bethesda terbesar tahun ini. Tidak heran penggemar ingin lebih banyak konten setelah menyelesaikan game-nya. Tango Gameworks pun mengabulkan permintaan penggemar dengan menghadirkan free DLC Arcade Challenge! Update!

Update tersebut pertama kali diperkenalkan dalam event Xbox Games Showcase Extended pada 13 Juni 2023. Arcade Challenge! Update! menghadirkan dua mode baru menantang beserta dua musuh baru sekaligus berbagai reward.

Dua Mode Baru di Hi-Fi Rush: BPM RUSH! dan Power Up! Tower Up!

Terdapat dua mode baru dalam free DLC Hi-Fi Rush, yaitu BPM RUSH! dan Power Up! Tower Up! Dua mode ini dapat diakses setelah pemain menyelesaikan game-nya. Sebuah mesin arcade nantinya akan muncul di Chai’s Hideout.

Hi-FI Rush BPM Rush

Dalam BPM Rush, pemain akan menghadapi segerombola musuh. Setiap wave musuh yang terkalahkan akan menaikkan BPM atau beat per minute dari musiknya. Jika pemain bisa sangat baik dalam mengalahkan musuh sesuai beat musik, tempo musik dapat mencapai 200 BPM.

Hi-Fi Rush Power Up Tower Up 1 Hi-Fi Rush Power Up Tower Up 2

Power Up! Tower Up! merupakan mode roguelite di mana Chai di-downgrade pada awal game. Pemain harus menyelesaikan setiap rondenya demi memperoleh pilihan Upgrade dan Bug untuk level up sambil menuju Rhythm Tower. Upgrade dapat menguntungkan Chai tapi menurunkan score multiplier. Sebaliknya, Bug menaikkan score multiplier dengan konsekuensi bagi Chai.

Baca juga:

Konten Lainnya di Arcade Challenge! Update!

Tidak hanya dua mode baru, berbagai konten baru juga telah hadir di Hi-Fi Rush. Terdapat dua tipe musuh baru yang muncul di dua mode tersebut. Ada pula lima lagu baru yang bisa dinikmati saat membasmi musuh.

Terdapat juga berbagai reward yang bisa diperoleh saat menyelesaikan tantangan, yaitu sernagan spesial, kostum, stiker dan filter untuk Photo Mode. Jika menyelesaikan semua dari 40 tantangan di antara dua mode baru itu, pemain berhak mendapat “secret final prize”.

Hi-Fi Rush Traditional Garb Costume Pack

Bersama dengan peluncuran Arcade Challenge! Update, sebuah set kosmetik baru, The Traditional Garb Costume Pack, ikut tersedia. Set kosmetik itu berisi kostum bertema feudal untuk keenam hero.

Arcade Challenge! Update! kini sudah tersedia di Hi-Fi Rush semenjak 5 Juli 2023.