GAMEFINITY.ID, Purworejo – Bagi kita, menamatkan game Super Mario Bros mungkin jadi sebuah tantangan tersendiri. Namun apa jadinya kalau menamatkannya dalam waktu kurang dari 12 menit dengan mata tertutup? Terlihat mustahil memang. Akan tetapi inilah yang dilakukan oleh streamer yang satu ini.
Crescendo, seorang streamer sekaligus speedrunner ini mencetak rekor menamatkan Super Mario Bros tercepat dengan mata tertutup. Dia menamatkan Super Mario Bros hanya dalam waktu 11 menit 55 detik tanpa melihat layar monitor sekalipun. Crescendo mengalahkan rekor sebelumnya pada tahun 2016 yang tercatat dengan waktu 14 menit dan 46 detik.
“Saya mulai merencanakan speedrun ini pada 29 Mei dan mulai melakukan percobaan permainan penuh pada 19 Juni,” tulis Crescendo dalam deskripsi videonya. “Saya bermain satu jam setiap sesi satu atau dua kali sehari. Jika ditotal mungkin telah sekitar 40 jam percobaan. ”
Crescendo mengatakan bahwa dirinya juga seorang musisi. Menurutnya, bakat musiknya ini sangat membantunya dalam memecahkan rekor Super Mario Bros ini. Pasalnya, Crescendo harus hati-hati dalam mengatur seberapa jauh Mario berlari dan melompat dengan mengandalkan ketukan dan pendengarannya saja.
Dalam channel Youtube-nya, Crescendo juga telah membagikan tutorial menamatkan game Super Mario Bros dengan mata tertutup. Jadi bagi kalian yang tertarik untuk mencoba tantangan yang di lakukan Crescendo, kalian bisa kunjungi channel Youtubenya. Siapa tau kalian juga bisa mencetak rekor yang serupa.
Super Mario Bros adalah game platformer yang rilis di Nintendo Entertainment Sytem atau NES pada tahun 1985 atau sekitar 35 tahun yang lalu. Game ini membawa pengaruh besar dalam perkembangan dunia game dan tercatat sebagai salah satu game terlaris di dunia dengan penjualan mencapai 40 juta unit. Kesuksesannya membuat game ini masih eksis hingga saat ini dimana Nintendo belum lama ini merilis Super Mario 3D World + Bowser’s Fury di Nintendo Switch.