All posts by Erni Wahyu Puji Lestari

Review A Silent Voice, Tentang Penyesalan Dari Pelaku Bully

GAMEFINITY.ID, NgawiA Silent Voice adalah film anime yang diadaptasi dari manga populer berjudul Koe no Katachi karya Yoshitoki Oima. Film ini menjadi salah satu film anime terbaik yang tayang pada tahun 2016 silam. Namun kamu tidak perlu khawatir, karena anime ini sudah tersedia di platform streaming Bstation. Nah sebelum menontonnya, simak ulasan tentang film A Silent Voice di bawah ini:

Sinopsis A Silent Voice

A Silent Voice Koe no Katachi
Poster Film A Silent Voice

A Silent Voice mengisahkan tentang Shouya Ishida, siswa SMA yang dulu pernah membully teman kelasnya saat masih SD. Teman yang ia bully adalah Shoko Nishimiya, siswi pindahan yang merupakan penyandang tuna rungu. Akibat perbuatannya ini, Ishida mulai dijauhi oleh teman-temannya. Hal ini kemudian berlanjut hingga dia memasuki bangku SMA. Sifatnya pun semakin berubah hingga menjadi anak introvert yang takut bersosialisasi.

Suatu hari, Ishida dipertemukan kembali dengan Shoko Nishimiya, gadis tuna rungu yang pernah ia bully. Dia kemudian meminta maaf dan berusaha untuk menebus kesalahnnya di masa lalu.

Baca Juga: 

A Silent Voice Menampilkan sudut pandang dari pelaku bullying

A Silent Voice Koe no Katachi
A Silent Voice scene

Umumnya, pelaku bullying digambarkan sebagai sosok yang jahat dan tidak pernah merasa salah. Namun anime ini justru memperlihatkan sisi lain dari pelaku bullying, yaitu penyesalan dan rasa bersalah. Ishida sadar bahwa membully itu salah dan sangat menyesali perbuatannya. Padahal ia membully saat masih SD, yang kemungkinan besar anak-anak seusianya belum mengetahui mana yang baik dan buruk. Selain itu, anime ini juga menunjukkan akibat buruk dari aksi bullying terhadap si pelaku. Contohnya adalah Ishida yang terkena karma akibat membully Nishimiya. Teman-temannya berbalik menjauhinya hingga dia menjadi seorang penyendiri yang kesulitan bersosialisasi.

Kisah persahabatan yang menyentuh hati

A Silent Voice
A Silent Voice scene

Anime ini berfokus pada kisah pertemanan antara dua tokoh utama, yakni Ishida dan Nishimiya. Jadi, setelah bertemu kembali dengan Nishimiya, Ishida bertekad untuk meminta maaf serta memperbaiki hubungannya yang rusak akibat ulahnya di masa lalu. Pada awalnya Nishimiya terlihat ragu, namun Ishida tidak pantang menyerah, dia terus berjuang demi menebus kesalahannya. Dia bahkan mempelajari bahasa isyarat agar dapat berkomunikasi dengan Nishimiya. Dia juga sering menunggunya sepulang sekolah. Karena ketulusannya, Nishimiya pun perlahan mulai memaafkan dan menerima Ishida sebagai temannya.

Baca Juga: 

Menggambarkan kehidupan penyandang tuna rungu

A Silent Voice
A Silent Voice scene

Karena pemeran utama wanita dalam anime ini seorang penyandang tuna rungu, maka sudah pasti akan banyak adegan percakapan dengan menggunakan bahasa isyarat. Oleh karena itu, kita bisa sekalian mempelajari bahasa isyarat melalui anime ini. Selain itu, anime ini juga memperlihatkan bagaimana sulitnya menjadi seseorang yang berkebutuhan khusus. Hal ini terlihat dari karakter Nishimiya yang mendapat perlakuan buruk dari lingkungan sekitar hanya karena dirinya tuli.

Kesimpulan

A Silent Voice adalah anime bergenre melodrama yang mengangkat kisah pertemanan antara Ishida dan Nishimiya yang pernah terlibat bullying saat masih kecil. Lika liku kisah pertemanan mereka sangat menguras hati dan emosi. Disamping itu, ada banyak hal yang bisa dipelajari dari kisah mereka, seperti dampak buruk bullying terhadap korban maupun pelaku serta pentingnya menghargai setiap kekurangan manusia dan memaafkan diri sendiri. Jadi, jika kamu mencari tontonan yang ringan dan heartwarming, maka film ini adalah pilihan yang tepat.

Itulah sedikit ulasan tentang film anime yang berjudul A Silent Voice. Kamu bisa menonton film ini di Bstation. Pantau terus informasi menarik lainnya di gamefinity.id. 

Ini 7 Lagu Anime Terpopuler di Paruh Pertama Tahun 2023

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Lagu anime adalah komponen yang tidak bisa dipisahkan jika membahas tentang anime. Memasuki pertengahan tahun, Billboard Jepang telah mengeluarkan daftar lagu anime terpopuler di paruh pertama 2023 ini. Penasaran lagu apa saja yang masuk? Simak daftar lengkapnya di bawah ini:

1. Kick Back

Kick Back Lagu Anime Chainsaw Man
Ost Chainsaw Man

Kick Back menempati posisi pertama dalam tangga lagu Billboard Japan Hot Animation di paruh pertama 2023. Lagu pembuka dari anime Chainsaw Man ini dibawakan oleh penyanyi sekaligus penulis lagu, Kenshi Yonezu. Meskipun sudah tamat pada akhir Desember tahun lalu, Chainsaw Man memiliki fanbase dan popularitas yang luar biasa. Kick Back sendiri debut di peringkat pertama tangga lagu Hot Animation bulan Oktober 2022, dan berhasil mempertahankan posisinya selama  21 minggu. Jadi tidak heran jika lagu ini masih banyak didengarkan hingga saat ini.

2. Idol

Di peringkat kedua ada lagu berjudul Idol yang dinyanyikan oleh Yoasobi. Idol merupakan lagu pembuka dari anime Oshi no Ko yang saat ini sedang tayang. Lagu ini berhasil mendominasi berbagai tangga lagu, seperti Billboard Japan Hot 100, Hot Animation, Global (Excl. US), Streaming Songs, dan masih banyak lagi. Bahkan MV-nya juga telah mencapai lebih dari 170 juta views di Youtube. Sejak penayangan perdananya pada 12 April lalu, anime ini terus menjadi perhatian di kalangan penggemar anime.  

Baca Juga: 

3. Dai Zero Kan

Selanjutnya ada Dai Zero Kan yang dinyanyikan oleh band rock 10-Feet. Lagu ending dari film The First Slam Dunk ini berada dalam sepuluh besar tangga lagu Billboard Japan Hot 100 selama 12 minggu berturut-turut. Sementara iu, filmnya sukses besar di pasaran hingga meraup pendapatan lebih dari 14 miliar Yen. 

4. New Genesis/Shinjidai

New Genesis Lagu Anime One Piece Movie
Ost One Piece Movie

Kemudian di posisi keempat ada lagu berjudul New Genesis atau Shinjidai yang dibawakan oleh solois muda, Ado. New Genesis menjadi lagu tema dari One Piece Film: Red yang tayang pada tahun 2022 lalu.

5. Mix Nuts

Lagu opening anime Spy x Family yang berjudul Mix Nuts berada di urutan kelima tangga lagu Hot Animation paruh pertama 2023. Lagu ini ditulis dan dinyanyikan oleh band pop rock asal Negeri Sakura, yakni Official Hige Dandism.

Baca Juga: 

6. Shukufuku

Satu lagi lagu anime dari duo Yoasobi yang berhasil masuk dalam daftar ini, yaitu Shukufuku atau The Blessing. Lagu ini merupakan soundtrack dari Mobile Suit Gundam: The Witch From Mercury season 1 yang tayang pada Oktober 2022 lalu.

7. Watashi wa Saikyou

Setelah New Genesis, kini soundtrack lain dari One Piece Film: Red juga turut masuk dalam daftar lagu anime terpopuler menurut Billboard Jepang. Lagu tersebut berjudul Watashi wa Saikyou yang dinyanyikan oleh Ado. 

Itu tadi adalah daftar tujuh lagu anime terpopuler di paruh pertama tahun 2023 versi Billboard Jepang. Dari ketujuh lagi diatas, mana yang menjadi favoritmu?

Mengenal ONE OK ROCK, Grup Band Terkenal Asal Jepang

GAMEFINITY.ID, NgawiONE OK ROCK bakal segera menggelar konser di Jakarta pada 29 & 30 September mendatang. Nah, bagi kamu yang belum mengetahui siapa grup band ini, mari simak profil dan perjalanan karirnya di bawah ini:

Awal mula terbentuknya ONE OK ROCK

ONE OK ROCK
ONE OK ROCK

ONE OK ROCK adalah band beraliran rock yang pertama kali dibentuk pada tahun 2005 di Tokyo, Jepang. Pada awalnya, band ini terdiri dari 5 anggota, yakni Taka, Toru, Ryota, Alex dan Tomoya. Namun pada tahun 2009, Alex keluar karena terjerat kasus pelecehan seksual, sehingga ONE OK ROCK saat ini berjalan dengan 4 anggota saja. Taka memegang posisi sebagai vokalis grup, sedangkan Toru sebagai gitaris sekaligus leader. Kemudian Ryota sebagai bassist dan Tomoya sebagai drummer dari band ini.

Dilansir dari Seleb Tempo, nama ONE OK ROCK sebenarnya diambil dari kata one o’clock yang berarti pukul 1. Hal ini karena mereka sering mengadakan latihan di jam tersebut. Namun, karena pelafalan huruf “l” dan “r” di Jepang itu mirip, maka kata one o’clock diplesetkan menjadi ONE OK ROCK.

Baca Juga: 

Debut dan perjalanan karir ONE OK ROCK

Pada tahun 2007, ONE OK ROCK memulai debutnya dengan merilis mini album berjudul Zeitakubyo. Mereka mulai meraih popularitas di Jepang setelah meluncurkan album Niche Syndrome pada tahun 2010.  Wherever You Are dan Kanzen Kankaku Dreamer adalah beberapa lagu hits yang terdapat dalam album tersebut.

ONE OK ROCK
ONE OK ROCK

Tidak hanya sukses di Jepang, ONE OK ROCK juga mulai dikenal secara global berkat lagunya yang berjudul The Beginning. The Beginning adalah single yang termasuk dalam album Jinsei x Boku =, yang kemudian dijadikan sebagai soundtrack film adaptasi anime “Rurouni Kenshin” pada tahun 2012. Taka cs kemudian merilis album bahasa inggris pertamanya yang diberi judul 35xxxv pada tahun 2015. Album ini pun berhasil masuk dalam tangga lagu Billboard US dan mencapai peringkat pertama dalam world album chart.

Setelah kesuksesan album bahasa inggris pertamanya, ONE OK ROCK turut merilis beberapa album dalam bahasa inggris, seperti Ambitions (2017), dan Eye Of The Storm (2019). Album Ambitions berhasil terjual sekitar 315.000 copy dan menjadi album terlaris mereka. ONE OK ROCK telah memiliki basis penggemar yang luar biasa di seluruh dunia. Mereka juga telah melakukan tur konser ke berbagai Negara di benua Amerika, Eropa, Asia, dan Australia.

Baca Juga: 

Luxury Disease Asia Tour 2023

ONE OK ROCK
Poster ONE OK ROCK Luxury Disease in Jakarta

Hingga saat ini, ONE OK ROCK telah memiliki 10 album yang diluncurkan sejak tahun 2007 hingga 2022. Luxury Disease adalah album terakhir mereka yang rilis pada Oktober 2022 lalu. Album ini sekaligus menjadi tajuk dari rangkaian World Tour mereka yang saat ini sedang berlangsung. Mereka juga akan menyapa penggemar Indonesia di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, pada 29 & 30 September 2023.

Nah, itu tadi adalah beberapa informasi terkait band rock terkenal asal Jepang, ONE OK ROCK. Pantau terus informasi menarik lainnya di gamefinity.id. 

Tiket Sold Out, ONE OK ROCK Tambah Jadwal Konser di Jakarta

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Kabar gembira untuk para penggemar ONE OK ROCK di tanah air. Band rock asal Jepang ini resmi menambah jadwal konser mereka di Jakarta menjadi dua hari, pada 29 & 30 September 2023. Kabar ini diumumkan melalui akun media sosial resmi pihak promotor dan ONE OK ROCK  pada Minggu (11/6/2023). Simak informasi selengkapnya di bawah ini:

Jadwal konser ONE OK ROCK di Jakarta

Beberapa hari sebelumnya, band beranggotakan Taka, Toru, Ryota, dan Tomoya ini telah mengumumkan jadwal konser mereka yang bertajuk Luxury Disease Asia Tour 2023 di Jakarta. Konser tersebut rencananya hanya akan digelar selama satu hari pada 29 September 2023 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara. Namun, tingginya antusiasme penonton membuat tiket yang dijual pada 10 Juni kemarin ludes terjual dalam waktu singkat. Bahkan masih banyak penggemar yang tidak kebagian tiketnya. 

ONE OK ROCK
Poster penambahan jadwal konser ONE OK ROCK

Oleh karena itu, pihak promotor dan ONE OK ROCK melalui akun media sosial resminya mengumumkan hari kedua untuk konser di Jakarta pada 30 September mendatang. Lebih lanjut, mereka juga turut mengumumkan bahwa tiket untuk hari kedua akan dijual pada Senin, 12 Juni 2023, pukul 12.00 WIB. Tiket tersebut hanya dijual melalui laman website www.oorinjakarta2023.com. Jadi, bagi kamu yang tidak kebagian tiket di hari pertama bisa mencoba lagi untuk membeli tiket hari kedua. 

Baca Juga: ONE OK ROCK Gelar Konser di Jakarta, Ini Harga Tiketnya

ONE OK ROCK

ONE OK ROCK

Selain itu, masih ada kabar baik untuk kamu yang tidak mengembalikan tiket konser ONE OK ROCK pada tahun 2020 lalu. Pihak promotor mengkonfirmasi bahwa tiket tersebut masih tetap berlaku untuk konser Luxury Disease Asia Tour 2023 tanpa penambahan biaya apapun. Seperti yang kita ketahui, ONE OK ROCK sebelumnya dijadwalkan untuk menggelar konser bertajuk Eye Of The Storm Asia Tour di Istora Senayan, Jakarta pada 30 & 31 Mei 2020. Sayangnya konser tersebut terpaksa dibatalkan karena adanya pandemi Covid-19 yang menyebar pada saat itu.

Itulah informasi terbaru tentang penambahan jadwal konser ONE OK ROCK di Jakarta. Pantau terus informasi menarik lainnya di gamefinity.id. 

5 Anime Thriller Tentang Pembunuhan yang Bikin Kamu Penasaran

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Anime Thriller yang berbau dengan pembunuhan selalu menarik untuk diikuti. Alurnya yang rumit justru menjadi daya tarik yang sulit untuk dilewatkan. Penonton sekaan diajak berpikir dan dibuat penasaran di setiap episodenya. Nah, di bawah ini ada 5 rekomendasi anime misteri pembunuhan yang bisa bikin kamu penasaran:

1. Death Note

Death Note Anime Misteri

Death Note adalah anime yang tidak boleh dilewatkan bagi kamu penggemar genre misteri dan pembunuhan. Singkatnya, anime ini menceritakan tentang Light Yagami, seorang siswa jenius yang tidak sengaja menemukan Death Note. Death Note adalah sebuah buku yang bisa membuat seseorang meninggal hanya dengan menuliskan namanya di buku tersebut. Light kemudian menggunakan buku ini untuk membunuh penjahat-penjahat yang ada di luar sana. Namun situasi mulai rumit saat detektif terbaik bernama L, turun tangan untuk menyelidiki kasus pembunuhan yang dilakukan oleh Light.

2. Erased

Anime berjudul Erased atau Boku dake ga Inai Machi ini menceritakan tentang Satoru Fujinema yang memiliki kemampuan unik bernama revival. Kemampuan ini bisa membuatnya mengulang waktu beberapa menit setiap akan terjadi hal yang buruk. Suatu ketika, dia menemukan ibunya terbunuh di rumahnya sendiri. Dia pun dituduh sebagai pelaku pembunuhnya. Namun tidak seperti biasanya, Satoru justru kembali ke tahun 1988, saat dirinya berumur 11 tahun. Di masa ini dia mencoba menghentikan pembunuhan berantai anak kecil sekaligus pembunuhan ibunya di masa depan.

Baca Juga: 

3. ID: Invaded

Selain misteri, anime ini juga memiliki genre Sci-Fi yang berlatar di masa depan. Di masa ini, ada sebuah teknologi canggih bernama Mizuhanome yang dapat melihat hati dan pikiran dari seseorang. Teknologi ini pun dimanfaatkan oleh detektif untuk membaca pikiran dari seorang pembunuh berantai. Namun untuk menggunakannya, mereka harus membunuh terlebih dahulu.

Sementara itu, Akihito Narihisago adalah mantan detektif yang telah membunuh pelaku pembunuhan berantai yang telah membunuh anaknya. Oleh karena itu, Akihito dapat menggunakan teknologi ini untuk membantu mengungkap berbagai kasus pembunuhan berantai.

4. Monster

Anoki Urasawa Monster
monsterr Anime Thriller

Meskipun sudah tergolong lawas, Monster adalah salah satu anime misteri yang masih layak untuk kamu tonton saat ini. Anime ini menceritakan tentang seorang dokter bedah bernama Kenzo Tenma. Saat bekerja, Tenma salah mengambil keputusan yang membuatnya kehilangan pekerjaan sebagai dokter bedah di sebuah Rumah Sakit. Dia mengabaikan permintaan direktur untuk menyelamatkan Walikota dan lebih memilih untuk menyelamatkan seorang anak. Tidak sampai disitu, anak yang dia selamatkan ternyata adalah seorang pembunuh berantai. Tenma pun harus menghentikan pembunuhan ini.

Baca Juga: 

5. Higurashi When They Cry

Anime misteri pembunuhan

Higurashi When They Cry yang juga dikenal sebagai Higurashi no Naku Koro ni adalah anime misteri yang mengambil latar di tahun 1983, di sebuah desa kecil di Jepang bernama desa Hinamizawa. Suatu hari di musim panas, ada seorang siswa pindahan bernama Keiichi Maebara yang baru pindah ke desa ini. Keiichi pun tidak mengalami kesulitan dalam beradaptasi. Dia dengan cepat berteman dengan Rena, Mion, Rika, dan Satoko yang ternyata juga satu sekolah dengannya.

Namun perlahan Keiichi mulai merasa bahwa teman-temannya sedang menyembunyikan sesuatu tentang desa ini. Dia akhirnya mulai menyelidiki dan menemukan sejumlah kasus pembunuhan misterius yang terjadi di desa ini.

Itulah 5 anime misteri tentang pembunuhan yang sangat seru dan tentunya bakal bikin kamu penasaran. Pantau informasi menarik lainnya di gamefinity.id.

Halsey dan Suga BTS Rilis MV Lilith, Ost Game Diablo IV

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Halsey dan Suga BTS resmi merilis Music Video untuk lagu Lilith yang merupakan soundtrack dari game Diablo IV. MV ini dirilis melaluI kanal youtube Halsey pada Senin, 5 Juni 2023. Simak informasi selengkapnya di bawah ini:

Music Video Lilith

Lilith sebenarnya merupakan lagu Halsey dalam album “If I Cant Have Love, I Want Power” yang telah dirilis pada 2021 silam. Lagu ini dibuat versi baru dengan Suga BTS untuk menjadi soundtrack dari video game Diablo IV.

Nah, untuk MV Lilith versi baru ini menampilkan Halsey dan Suga yang tenggelam dalam dunia Diablo dengan suasana gelap namun tetap menarik. Dalam MV ini, Halsey tampil sebagai bunda Lilith, protagonis dari video game Diablo IV. Sedangkan Suga tampil di pertengahan lagu dengan diselimuti kabut merah. Perpaduan vokal unik dari Halsey dengan suara berat Suga tidak pernah mengecewakan pendengar.

Baca Juga: 

“Aku sangat senang bisa berkolaborasi dengan Suga BTS dalam lagu Lilith yang diaransemen ulang untuk soundtrack game Diablo IV. Setelah menghabiskan berjam-jam di sanctuary, aku hadir disini sebagai penggemar sekaligus kolaborator. Ditambah lagi, aku selalu ingin membuat konsep dark mythology yang seperti ini dengan Suga BTS. Semoga para penggemar Diablo, Suga, dan penggemarku sendiri menyukai lagu ini” Ungkap Halsey dikutip dari Billboard.

Syuting untuk MV ini dilakukan di dalam Chapelle des Jésuites (Kapel Yesuit) di Cambrai, Perancis dan disutradarai oleh Henry Hobson. Langit-langit katedralnya ditutupi dengan lukisan yang terinspirasi dari game dan mural monumental sepanjang 160 kaki. Sehingga, produksi MV ini memakan biaya yang besar.

Baca Juga: 

Kolaborasi ketiga untuk Halsey dan Suga BTS

Suga BTS dan Halsey
Suga BTS dan Halsey

Lilith (Diablo IV Anthem) menjadi projek kolaborasi ketiga untuk Halsey dan Suga BTS. Sebelum ini mereka telah bekerja sama dalam single BTS Boy With Luv pada tahun 2019, dan single solo suga yang berjudul Interlude pada tahun 2020.

Itulah informasi terbaru dari Halsey dan Suga BTS yang baru saja merilis MV Lilith, Ost game Diablo IV. Pantau terus informasi menarik lainnya di gamefinity.id.