All posts by InukoDarlian

Penikmat game indie

Halo Infinite Akan Hadirkan Mode Mirip Battle Royale

GAMEFINITY.ID – YOGYAKARTA, Season ke-2 dari Halo Infinite akan segera diluncurkan pada bulan depan. Ada dua map baru yang akan ditambahkan di season ke-2 ini, map berskala kecil Catalyst dan Breaker untuk yang skala besar. Beberapa mode baru juga telah diumumkan oleh 343 Industries selaku pengembang dari game Halo Infinite. Sementara itu, weekly challenges akan dirombak untuk menghilangkan emblems, backgrounds, dan hadiah-hadiah tidak penting lainnya.

Halo Infinite
Map Baru Catalyst dan Breaker

Baca Juga: Sekuel Dari Tales From The Borderlands Telah Diumumkan

Mode-Mode Baru yang Akan Muncul di Halo Infinite

King of the Hill

Mode baru pertama yang akan muncul adalah King of the Hill. Mode yang sudah ada di series Halo terdahulu ini mempunyai cara bermain yang kurang lebih sama seperti mode King of The Hill di game lainnya. Mode ini memiliki dua tim yang akan memperebutkan zona yang telah ditentukan untuk melihat siapa yang dapat bertahan paling lama, namun alih-alih menggunakan timer, Halo Infinite akan menggunakan bar meter. Jadi setelah meter bar tim terisi penuh, mereka akan mencetak poin. Belum ada informasi lebih detail tentang berapa poin yang dibutuhkan untuk memenangkan satu rondenya.

Halo Infinite
king of the hills

Land Grab

Land Grab adalah mode kedua yang juga akan muncul di Halo Infinite. Di setiap awal round, tiga zona netral akan muncul di sekitar peta. Tim pertama yang bisa meng-capture ketiga zona netral ini akan mendapat poin. Tidak seperti mode Strongholds, di mode Land Grab ini  setelah zona sudah di-capture, zona ini tidak bisa di-capture kembali oleh tim lawan. Tim perlu mengumpulan 11 poin untuk memenangkan round di mode ini.

Halo Infinite
Last Spartan Standing

Last Spartan Standing

Mode yang ketiga adalah mode baru yang disebut Last Spartan Standing. Mode ini adalah mode free-for-all elimination untuk 12 player dalam satu room. Setiap player memiliki lima nyawa dan ketika nyawa player habis, player akan keluar dari room. Player akan memulai mode ini dengan lower-tier weapon. Untuk mendapatkan higher-tier weapon, player harus menaikan level dengan membunuh player lain. Danger zone juga akan muncul untuk memaksa player saling bertemu, dan weapon akan di drop secara random disetiap rondenya.

Melihat mode Last Spartan Standing ini tentunya mengingatkan kita dengan mode battle royale, walaupun jika dibandingkan dengan Fortnite, Apex, atau PUBG, mode ini masih lebih simple karena hanya melibatkan 12 pemain. Namun mode ini tentu saja akan menambah pengalaman baru kita dalam bermain Halo Infinite. Bukan hal yang mustahil juga jika kedepannya Halo Infinite akan benar-benar menambahkan mode battle royale kedalam game.

Tips Build Kamisato Ayaka Genshin Impact Untuk Pemain F2P

GAMEFINITY.ID, YOGYAKARTAKamisato Ayaka pertama kali muncul di Genshin Impact 2.0 dan masih berhasil menjadi salah satu karakter Cryo terbaik dalam game. Kemampuan AoE Cryo abilities-nya mampu membekukan musuh lebih cepat daripada karakter lainnya, dengan satu-satunya pengecualian yaitu Ganyu.

Kedatangan Ayato baru-baru ini dan Xingqiu yang tersedia secara gratis di Festival Irodori adalah waktu yang tepat untuk menggunakan Kamisato Ayaka. Yelan yang juga akan segera muncul di Genshin Impact 2.7 ini juga akan menjadi karakter combo yang cocok dengan Ayaka sebagai Hydro Archer.

Kamisato Ayaka
Kamisato Ayaka

Kekuatan utama dari Ayaka adalah alternate Senho sprintnya. Jika kita juga memperhitungkan skill Hyouka dan soumetsu burst yang keduanya juga memiliki AoE Cryo damage, build Ayaka yang paling ideal adalah meningkatkan Cryo damage, critical damage, dan critical ratenya. Set-up ini akan memberi Ayaka beberapa energy recharge sehingga dia dapat lebih sering menggunakan Soumetsu burst miliknya.

Baca Juga: Build Aloy Genshin Impact (v2.2): Rekomendasi Senjata, Artefak, dan Prioritas Talent

Build Terbaik Kamisato Ayaka Untuk F2P Player

Weapon: Cool Steel, Harbinger of Dawn, atau Amenoma Kageuchi

Artifact: (4) Blizzard Strayer

Cool Steel adalah pedang bintang tiga yang meningkatkan serangan dan damage sebesar 12 persen saat kita menyerang lawan yang terkena Hydro atau Cryo. Jika kita memiliki shielder yang kuat di party atau ahli dalam menghindar, Harbinger of Dawn mungkin juga cocok untuk digunakan. Pedang ini meningkatkan damage crit, tetapi juga meningkatkan critical rate sebesar 14 persen saat HP di atas 90%.

 

Kamisato Ayaka
cool steel
Kamisato Ayaka
Harbinger of Dawn

Terakhir ada Amenoma Kageuchi, pedang bintang empat yang bisa kita dapatkan dari Farmer’s Treasure quest di Inazuma. Senjata ini memberikan energy recharge yang besar sehingga kita bisa menggunakan burst milik Ayaka sesering mungkin. Ketika kita menggunakan skill, kita akan mendapatkan succession Seed hingga maksimal tiga. Kemudian, ketika kita menggunakan burst milik Ayaka, Seed ini masing-masing akan menghasilkan enam energi.

Kamisato Ayaka
Amenoma Kageuchi

Untuk artefak, kita memerlukan empat Blizzard Strayer dengan prioritas stat: Cryo damage bonus, critical rate, critical damage, attack, dan energy recharge. Jika kita menggunakan Amenoma Kageuchi, kita dapat mengganti dua Blizzard Strayer untuk Noblesse Oblige yang dapat meningkatkan burst damage sebesar 20%.

Build paling ideal untuk Kamisato Ayaka sebenarnya adalah menggunakan Mistsplitter Reforged, pedang bintang lima yang bisa kita dapatkan di Epitome Invocation weapon banner. Namun karena pembahasan ini lebih fokus untuk para pemain F2P, mendapatkan senjata ini tentunya butuh keberuntungan yang ekstra.

Xenoblade Chronicles 3 Siap Rilis Bulan Juli Ini

GAMEFINITY.ID, YOGYAKARTA – Kemunculan Xenoblade Chronicles 3 pada Nintendo Direct 2022 merupakan salah satu kejutan terbesar dari Nintendo. Seperti yang dikonfirmasi pada trailer yang pertama, Nintendo awalnya berencana untuk meluncurkan Xenoblade Chronicles pada 3 pada September 2022. Namun melalui trailer keduanya yang diupload Nintendo pada 19 April kemarin, Xenoblade Chronicles 3 dikonfirmasi akan riliis lebih cepat, yaitu pada 29 Juli 2022.

Seperti game Xenoblade lainnya yang semuanya eksklusif untuk platform Nintendo, Xenoblade Chronicles 3 akan dirilis eksklusif untuk Nintendo Switch. Monolith Soft selaku pengembang dari Xenoblade Chronicles 3 mengklaim bahwa game ini akan menjadi lebih masif dan lebih besar daripada entri sebelumnya.

Baca Juga: Bersiaplah Masa Alpha Test Ys 6 Mobile – The Ark of Napishtim Akan Segera Dimulai

Xenoblade Chronicles 3 Trailer Breakdown

Dalam Xenoblade Chronicles 3, kita akan berrperan sebagai duo protagonis Noah dan Mio, yang akan melakukan perjalanan melintasi dunia Aionios. Dunia ini adalah tempat bagi negara yang berperang satu sama lain, termasuk Keves dan Agnus. Tim dari protagonist kita sendiri terdiri dari orang-orang dari kedua sisi perbatasan, yang tampaknya membuat mereka melarikan diri dari kedua negara.

Perang antara dua negara dan kekuatan misterius bernama Ouroboros tampaknya akan menjadi pusat dari cerita game ini. Noah dan Mio yang menjadi protagonis di game Xenoblade Chronicles 3 ini juga terlihat menyatu menjadi sejenis monster ungu tua untuk menghadapi musuh, dan mereka juga bukan satu-satunya yang bisa melakukannya.

Melalui Trailer yang dirilis Nintendo, kita juga bisa melihat karakter-karakter ini di menu pertarungan game. Karakter itu adalah Riku, Manana, Zeon, dan Valdi. Mereka juga muncul di beberapa cutscene. Dalam hal ini, mereka tampaknya mempunyai peran cukup penting bagi alur cerita game Xenoblade Chronicles 3, bahkan jika mereka bukan bagian dari karakter utama.

Beberapa nama untuk karakter utama juga sudah dikonfirmasi oleh Nintendo untuk Xenoblade Chronicles 3. Enam karakter utama itu adalah Nuh, Mio, Lanzo, Eunie, Taion, dan Sena. kemungkinan kita juga akan melihat karakter-karakter dari Xenoblade Chronicles 2 seperti Pyra, Mythra, Nia, Dromarch, Poppi, Zeke, dan Pandori kembali di game Xenoblade Chronicles 3.

Xenoblade Chronicles 3
Xenoblade Chronicles 3

Nintendo dan Monolith Soft sejauh ini masih merahasiakan detail cerita dari game ini, tetapi kita tahu bahwa Xenoblade Chronicles 3 akan mempunyai cerita yang berkaitan langsung dengan dua seri sebelumnya. Kita juga tahu “Life” akan menjadi tema utama dalam Xenoblade Chronicles 3.

Call of Duty: Warzone & Vanguard Hadirkan Skin Snoop Dogg

GAMEFINITY.ID, YOGYAKARTA – Bulan lalu, Activision mengumumkan bahwa Snoop Dogg akan datang ke Call of Duty: Vanguard, Call of Duty: Warzone, dan Call of Duty: Mobile pada April 2022. Trailer itu menampilkan dua set dog tags dengan tanggal terpisah untuk penambahan Snoop Dogg di masing-masing game. Snoop Dogg telah ditambahkan ke CoD: Mobile awal bulan ini pada tanggal 1 April, dan dia juga telah muncul sebagai operator di CoD: Vanguard dan Warzone sejak hari ini, tanggal 20 April 2022.

Activision merilis trailer baru serta postingan resmi di website mereka untuk menjelaskan lebih detail tentang bundle Snoop Dogg ini. Pemain dapat membeli Tracer Pack: Snoop Dogg Operator Bundle dengan harga 2400 CoD poin, yang setara dengan sekitar 20 USD. Bundle ini juga menambahkan empat tantangan yang memberikan Operator XP.

Call of Duty Snoop Dogg Operator Bundle Breakdown

Operator Snoop Dogg hadir dengan voice line dan progression pathnya sendiri, dimana player dapat membuka “beberapa hadiah XP dan PPSH-41 Weapon XP, serta dua Spray, dua Quips Operator, Calling Card, Stiker, Emblem, weapon charm, Killcam Vanity eksklusif untuk Call of Duty Vanguard, dan empat alternate Operator outfits.

Call of Duty
Snoop Dogg Operator Bundle

Baca Juga: Axe of Valhalla. Game MMORPG Dengan Nuansa Era Nordik

Trailer itu juga menampilkan tiga blueprints untuk Legendary Weapons, dan semuanya datang dengan Green Weed Tracer Rounds. Senjata pertama adalah “Bong Ripper” Sniper Rifle, senjata bolt-action dengan 10,0x telescopic sight. Selanjutnya adalah “West Coast Bling” Assault Rifle, yang telah dikonfigurasikan sebelumnya dengan fast fire rate, dan juga memberikan movement speed yang lebih baik kepada Operator. Terakhir, bundle Snoop Dogg menambahkan SMG yang disebut “Tha Shiznit,” yang hadir dengan fitur Unmarked Proficiency dan On-Hand Perk.

Pemain yang membeli Tracer Pack: Snoop Dogg Operator Bundle juga mendapatkan beberapa bonus tambahan seperti golden leaf “Mellow Medal” Weapon Charm, Legendary “The Original Gangsta” Emblem, “High Art” Spray, dan “Finishizzle Movizzle”. Untuk player Call of Duty: Vanguard, ada dua hadiah eksklusif berupa Match Intro “Tactical Toke” dan MVP Highlight “Hit This, Fam”.

Review Death Trash, Post-Apocalypse RPG Ala Fallout Klasik

GAMEFINITY ID, YOGYAKARTA – Untuk kita yang hidup di era 90 an pasti kenal dengan game Fallout, franchise legendaris yang menginspirasi munculnya game Death Trash. Game RPG MS-Dos ini memang sangat populer dan digemari pada masanya karena konsepnya yang unik.

Kali ini ada sebuah developer game indie Bernama Crafting Legends yang membuat game pasca kiamat ala fallout dengan unsur original yang juga sangat fresh. Game ini pertama kali dirilis dalam bentuk early access pada 5 Agustus 2021. Meskipun sudah banyak update berkala dari pengembangnya, game ini masih berstatus early access di steam.

Sinopsis Death Trash

Death Trash
Death Trash gameplay

Game Death Trash berlatar belakang di suatu planet fiksi Bernama nexus yang dipenuhi daging yang tumbuh dari tanah. Diceritakan disini bahwa robot-robot yang seharusnya menjadi pelindung malah berbalik melawan umat manusia karena kegagalan sebuah sistem.

Kita akan memulai game di area bawah tanah/tertutup dan bertemu dengan robot-robot yang menyuruh kita untuk keluar. Setelah berada diluar, kita akan dihadapkan dengan dunia dystopia dengan makhluk-makhluk aneh dan lingkungan yang jauh lebih aneh lagi. Daya tarik utama dari game ini adalah unsur eksplorasinya serta interaksi kita sebagai player dengan para NPC untuk mencari tahu apa yang sebenarnya sedang terjadi di dunia game ini.

Baca Juga: Review Corpse Party: Ritual Persahabatan Berujung Petaka

Visual & Musik (7/10)

Game ini menggunakan visual Isometric Pixel Art dengan palette warna yang didominasi warna-warna bersaturasi rendah dan temperature warm. Tempat-tempat seperti goa, village, dll mempunyai gaya yang mirip dengan fallout 1 & 2, namun dengan visual yang tampak lebih modern.

Death Trash
Death Trash gameplay

Suasana distopia yang ditampilkan secara visual di game ini juga cukup terasa dengan adanya daging-daging yang tumbuh dari tanah yang tersebar diseluruh map. Banyak monster berbentuk layaknya mutant di Resident Evil juga siap mengejar kita jika kita tidak sengaja berpapasan dengannya. Apalagi, beberapa monster bisa berlari lebih cepat dari karakter kita dan bisa meledak saat dibunuh, menambah suasana tegang yang ada di game ini.

Game ini tidak mempunyai music yang cukup dominan, hanya sound effect saja dan music mencekam dan aneh ala-ala film Sci-fi horror yang ada disepanjang game.

Gameplay Death Trash(8/10)

Berbeda dengan game Fallout yang menggunakan system turn based RPG, game ini menggunakan mekanisme action RPG layaknya game-game role-playing modern lainnya. Hal yang sangat unik dari game ini adalah NPC yang bisa berinteraksi secara real time, jadi kita tidak perlu membaca text berjilid-jilid saat berinteraksi dengan NPC layaknya game Fallout. Game ini juga mempunyai fitur local co-op untuk kita menjalankan misi atau sekedar bereksplorasi Bersama teman.

Death Trash
Death Trash gameplay

Untuk Combat systemnya, game ini punya mekanisme yang cukup solid, dimana kita bisa dengan bebas memilih untuk memakai senjata jarak dekat atau jarak jauh. Senjata jarak jauh dan dekatnya pun dibagi lagi menjadi  dua kategori berbeda, yaitu senjata berat dan ringan.

Kita juga diberi fitur menghindar seperti game-game action RPG lainnya. Tidak hanya monster, kita juga akan dihadapkan dengan musuh manusia, ini adalah tipe musuh yang lebih menyusahkan, karena mobilitasnya yang lebih cepat dan mempunyai senjata yang beragam.

Disini juga terdapat pet yang bentuknya seperti gumpalan daging yang bergerak. Kita bisa memilih untuk menjinakkan pet itu jika skill taming kita tinggi atau sekedar membunuhnya saja untuk mendapatkan makanan.

Kontrol (8/10)

Game ini menggunakan mekanisme Action-RPG fast phase dimana kita harus sigap untuk menghindar dan menyerang diwaktu yang tepat. Game Death Trash mempunyai 2 mode, mode eksplorasi dimana sebagian besar kontrol keyboard dan mouse dipakai untuk tujuan interaksi dengan environment sekitar, dan juga mode combat yang bisa kalian trigger jika terjadi encounter dengan musuh.

Tidak ada combo atau movement spesifik yang harus kita gunakan untuk melawan musuh. Penggunaan senjata meele maupun ranged juga menggunakan action yang sama yaitu left click pada mouse. Untuk kalian yang tidak suka combat dan lebih sering menghindar, game ini juga mempunyai fitur stealth yang bisa kalian gunakan. Kalian juga bisa menggunakan right click pada mouse untuk mentarget musuh secara spesifik.

Kekurangan dari game ini adalah saat membuka inventory, game ini akan tetap berjalan dan tidak ada fitur pausenya. Ini membuat kita harus bergerak cepat untuk healing ataupun switch senjata, mengingat ini adalah game dengan combat fast phase yang menuntut kita untuk mempelajari pola serangan dari setiap tipe musuh yang kita temui.

Addictive (8/10)

Game Death Trash ini cukup adiktif dengan dunianya yang misterius namun menarik untuk dieksplorasi. Karena game ini mengedepankan unsur Explorasi layaknya game-game RPG lainnya, kita akan banyak menghabiskan waktu hanya untuk menjelajahi tempat-tempat baru dan mencari resources. Inventory yang sangat terbatas juga membuat kita harus berpikir dua sebelum mengambil sesuatu, dan membuat kita harus bolak-balik ke tempat yang sama untuk mengambil item yang belum sempat kita ambil sebelumnya.

Misteri tentang daging yang tumbuh dari tanah ini juga merupakan konsep yang unik dan menarik untuk menarik rasa penasaran kita sebagai playernya dalam menikmati story utamanya. Ditambah konflik peperangan antara robot dan manusia dalam game ini juga membuat storynya semakin kompleks dan menarik untuk disimak.

Death Trash
Death Trash gameplay

Dari keseluruhan game Death Trash yang sudah saya sebutkan sebelumnya, saya pribadi selaku reviewer memberikan score akhir untuk game Death Trash ini dengan 7.5 . Game ini masih mempunyai potensi lebih besar kedepannya, mengingat saat ini Death Trash masih dalam status Early Access dan ada konten baru yang terus ditambahkan kedalam game.

Game ini bisa kalian beli di steam dengan harga 110 ribu. Selain di PC, game ini juga rencananya bakal rilis di PS4, PS5, Xbox One X, Xbox Series X, Linux, Mac, dan Nintendo Switch.

Event Baru BanG Dream! Spesial Anniversary ke-4

GAMEFINITY ID, YOGYAKARTA – Pada 15 April kemarin, BanG Dream! Girls Band Party merayakan anniversary ke-4 versi global dari game ini. Bushiroad serta Craft Egg selaku publisher dan pengembang dari game Bandori merayakannya dengan beberapa update baru seperti anniversary event, time-limited Dream Festival, Free Gacha, ★4 Member Guaranteed Gacha , Special Missions, cover song baru, login bonus, dan masih banyak lagi.

Event Baru “Backstage Pass 4”

BanG Dream!
Event Baru “Backstage Pass 4”

Event Live Goals Baru “Backstage Pass 4” telah dimulai dari 15 April- 21 April. Dalam event ini, player bisa mendapatkan limited reward termasuk member ★3 seperti Tomoe, Ako dan MASKING.

10 Play Gacha Gratis per Hari

BanG Dream!
10 Play Gacha Gratis per Hari

Dalam perayaan event Anniversary ke-4 ini, player dapat menikmati 10 pull gratis setiap hari. Campaign gacha ini dimulai pada 15 April – 15 Mei 2022.

Step Up Gacha Eksklusif Untuk Versi Global

BanG Dream!
Step Up Gacha Eksklusif Untuk Versi Global

4th Anniversary Step Up Gacha ini dimulai dari 15 April – 25 April. Player dapat menerima Stamp bertema sakura dari semua member drummer dan berbagai bonus lainnya. Step Up Gacha ini hanya tersedia untuk server global.

Cover Song Baru

BanG Dream!
Cover Song Baru BanG Dream! Girls Band Party

Ada total 7 lagu cover baru yang ditambahkan pada event ini. Pemain dapat membeli lagu cover ini dari Music Shop di CiRCLE. Lagu-lagu cover yang baru ini antara lain adalah

  • “Into The Night” (Yoasobi) -Pastel✽Palettes,
  • “Yesterday” (Official HIGE DANdism) – Poppin’Party,
  • “Samurai Heart” (SPYAIR) -Afterglow,
  • “SHINY DAYS” (Asaka) – Halo, Happy World!,
  • “Agehachou” (Porno Graffiti) – Morfonica,
  • “ DAYBREAK FRONTLINE” (IA) – RAISE A SUILEN, dan
  • “Synchrogazer” (Mizuki Nana) – Roselia

Login Bonus BanG Dream! Girls Band Party

BanG Dream!
Login Bonus

Anniversary Login Campaign ini akan berlangsung dari 15 April – 5 Mei. Player bisa mendapatkan hingga 3000 Stars dengan login kedalam game berturut-turut setiap hari, ditambah dengan 4000 Stars dan 100 Tone Crystals juga akan diberikan saat login selama periode yang sama.

Time-limited Gacha BanG Dream! Girls Band Party

Login Bonus
Time-limited Gacha

Beberapa Time-limited Gacha juga muncul secara bersamaan mulai 15 April, seperti ★4 Limited Member Guaranteed Gacha, Limited ★4 Miracle Ticket Set Gacha, dan lain-lain. Detail tentang setiap gacha ini bisa kita lihat langsung didalam gamenya.

Baca Juga: Update Baru Love Live SIF Perayaan Anniversary ke-9

Special Campaign juga diadakan di media sosial untuk memperingati anniversary ke-4 ini , dimana para player yang ikut berpartisipasi dalam campaign ini dapat menerima 4000 Stars untuk player yang beruntung.