All posts by Mitha Melanie Putri

Review Game Cat Restaurant 2: Sowe dan Cook, Score

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Game simulasi Cat Restaurant 2: Sowe and Cook menghadirkan pemandangan animasi kucing lucu dan menggemaskan. Jika ingin menikmati waktu santai sambil mengelola restoran dan perkebunan maka tak ada salahnya untuk coba memainkan permainan android yang satu ini.

Game yang dibuat oleh Beijing YiQiDian Technology Co., ini dirilis pada tahun 2020 lalu dan sudah diunduh lebih dari 100 ribu kali. Ukuran unduhan yang kurang dari 30 MB ini tentunya tak akan terlalu membebankan pemakaian kuota internet yang banyak, apalagi memainkannya juga bisa secara offline.

Baca juga:

Grafik Game Cat Restaurant 2: Sowe and Cook

Game Cat Restaurant 2: Sowe and Cook

Visual yang dihadirkan dalam game hewan ini bisa dibilang sangat memanjakan mata. Pilihan warna-warna yang soft seperti perpaduan coklat, abu-abu, kuning dan hijau yang ditampilkan dengan beberapa tingkatan warna yang lembut dan serasi.

Penggambaran kucing pelayan serta berbagai jenis hewan pelanggan yang hadir juga dibuat dengan visual yang imut dan lucu. Seperti singa yang dibuat mirip kucing namun tambaham rambut gondrong yang melingkari wajahnya.

Baca juga:

Gameplay

Dalam game ini, pemain yang berperan sebagai pemilik restoran hanya perlu menyediakan makanan untuk setiap hewan pelanggan yang datang. Tak jauh berbeda dengan simulasi lainnya, makanan yang disediakan akan secara otomatis disantap oleh NPC pelanggan tersebut.

Ketika makanan di hadapan mereka sudah habis, maka akan muncul koin emas di atas kepala hewan pelanggan yang harus dikumpulkan. Selain itu, setiap harinya aka nada daily task yang harus dipenuhi oleh pemain untuk mendapat koin tambahan.

Baca juga:

Kontrol Game

Penampilan visual game

Sama dengan game simulator kebanyakan, Cat Restaurant 2: Sowe and Cook memiliki mekanisme permainan yang sederhana dan cukup mudah. Pemain hanya perlu mengklik ikon yang tersedia, misalnya simbol koin yang muncul setelah pelanggan selesai makan.

Tingkat Adiktif

Tak ada misi yang begitu sulit dijalankan, pemain benar-benar bisa bersantai sambil menatap visual hewan-hewan lucu yang dihadirkan. Namun, ketika sudah tenggelam pada permainan, pemain akan sering dibuat lupa waktu.

Musik

Cat Restaurant 2: Sowe and Cook memiliki musik ringan yang membuat pemainnya merasa lebih rileks saat memainkan game.

Baca juga:

Kesimpulan

Tak ada banyak iklan yang mengganggu, tampilan karakter yang lucu-lucu, serta permainannya yang benar-benar santai. Oleh karena itu, sangat layak untuk memberikan rentang nilai 9 hingga 9.5 dari 10 untuk permaian ini.

Namun, hal yang sedikit mengecewakan dari game Cat Restaurant 2: Sowe and Cook adalah harga barang-barang dalam katalog yang cukup mahal serta waktu panen sayur yang lama. Hal ini sering membuat pemain merasa jengkel dan bosan.

5 Aplikasi Edit Video di HP yang Cocok Buat Vlogger

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Ada banyak sekali aplikasi edit video di HP android yang bisa ditemukan di Play Store. Namun, sebelum mengunduhnya, kamu perlu tahu dulu fitur-fitur  apa saja yang bisa dijalankan serta kemudahan dalam pemakaiannya. Terutama untuk para vlogger yang ingin mendapatkan hasil terbaik dari editannya.

5 Aplikasi Edit Video Android

Beberapa aplikasi edit video di HP yang direkomendasikan untuk para vlogger karena kualitas dan kenyamanan fiturnya adalah sebagai berikut:

Baca juga:

VivaVideo

Edit Video VivaVideo

Aplikasi sederhana yang memiliki banyak fitur ini sangat cocok untuk orang-orang yang ingin membuat video vlog untuk di unggah di YouTube. Beberapa fitur yang tersedia untuk digunakan adalah memotong, mengedit, merekam, serta mengubah foto menjadi video.

Selain itu, pengguna juga bisa menambahkan teks ke dalam video, filter serta efek, tambahan stiker dan control kecepatan. Untuk efek video yang disediakan juga sangat menarik, mulai dari glitch, FX, hingga gerakan lambat.

InShot

Edit Video InShot

Dengan aplikasi InShot yang bisa diunduh dengan kapasitas 43 MB, fitur yang didapat adalah memotong dan menggabungkan video dengan efek Glitch, menambah musik, filter, teks, stiker, latar blur dan banyak lagi.

Baca juga:

Kinemaster

Edit Video Kinemaster

Aplikasi edit video yang satu ini juga sangat lengkap, pengguna bisa memotong, trim, iris, gabungkan, pangkas hingga perbesar video. Tambahan fitur lainnya tak jau berbeda yaitu menambahkan teks, gambar, stiker, efek dan sebagai macamnya.

PowerDirector

Edit Video PowerDirector

Semua fitur yang ada di PowerDirector sangat mudah digunakan. Penguna bisa menambah transisi, efek filter, animasi atau mengubah kecepatan video dengan beberapa klik saja.

Baca juga:

CapCut

Edit Video CapCut

CapCut adalah salah satu editor video yang cukup banyak digunakan, dengan jumlah unduhan di Play Store sebanyak 500 juta kali lebih. Adapun cara menggunakannya juga cukup sederhana namun menghasilkan video dengan kualitas tinggi.

Baca juga:

Penguna bisa menggunakan berbagai filter, efek dengan visual yang lebih flawless, serta menambahkan musik dari daftar lagu-lagu hits yang bebas copyright. Penambahan stiker dan Viteks juga sangat didukung oleh aplikasi edit video yang satu ini.

Nah, untuk kamu yang ingin tahu lebih banyak seputar edit video dan teknologi baca terus Gamefinity.id. Selain itu tersedia artikel Game, Anime dan seputar pop Culture.

5 Kebiasaan Sukses Orang Jepang, Salah Satunya Bersihkan WC

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Orang-orang sukses di Jepang tidak hanya mengandalkan otak yang cerdas saja. Mereka juga mendisiplinkan diri dengan melakukan sejumlah kebiasaan kecil, yang mungkin dianggap lalu oleh orang Indonesia.

5 Kunci Sukses Orang Jepang Berangkat Dari Hal Kecil

Melansir kanal YouTube Samurai Matcha, orang Jepang menerapkan beberapa kebiasaan kecil yang terdengar sedikit sepele namun penting bagi mereka seperti berikut:

Baca juga:

Membersihkan Toilet

Orang Jepang membersihkan toilet

Di Jepang, dikatakan bahwa membersihkan toilet adalah kebiasaan baik yang membuat hidup menjadi sukses. Hal itu terbukti dari sederet tokoh besar asal negeri sakura tersebut yang menerapkan kebiasaan demikian.

Misalnya pendiri Panasonic Konosuke Matsushita, sutradara film dan komedian Takeshi Kitano, serta pendiri Honda Soichiro Honda. Mereka semua mengatakan bahwa membersihkan toilet sangat penting untuk kesuksesan mereka.

Sebenarnya ada tiga alasan utama mengapa membersihkan toilet itu penting. Di antaranya sebagai symbol keberuntungan, ketidak sombongan, serta kedisiplinan.

Baca juga:

Merapikan Sepatu

Merapikan sepatu

Saat melepas sepatu, biasakan menyusun atau menatanya dengan baik. Selain menjaga supaya tetap rapi, itu juga akan membuat seseorang merasa lebih baik.

Memperbaiki Postur Tubuh

Memperbaiki postur tubuh

Memperbaiki postur tubuh juga merupakan kebiasaan yang perlu dipegang teguh. Orang Jepang pada zaman dahulu memiliki postur tubuh yang baik karena menerapkannya.

Hal itu terlihat dari pakaian tradisional mereka, Kimono, yang membuat postur tubuh secara alami tetap tegak saat mengenakannya.

Baca juga:

Bersyukur sebelum makan

Bersyukur sebelum makan

Dalam anime, kita mungkin pernah mendengar kata “Itadakimasu” sebelum menyantap makan. Arti dari kata tersebut secara harfiah adalah “kasih atas makanannya”. Namun, sebenarnya dua pemaknaan yang mendalam.

Pertama, yaitu mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang membantu menyajikan maupun yang terlibat atas adanya makanan tersebut. Pemaknaan kedua adalah sebagai rasa syukur atas hidup.

Kembalikan Kursi Setelah Digunakan

Kebiasaan yang satu ini mungkin terdengar remeh, namun orang-orang di negeri sakura sana menjadikannya sebagai perilaku yang baik. Seperti yang dilakukan Shohei Otani yang merupakan pemain liga utama yang terkenal saat melakukan wawancara dengan media. Dia mengembalikan kursinya dengan rapi setelah digunakan.

Tidak semua orang melakukannya, tetapi orang Jepang menjadikannya sebagai kebiasaan, dengan alasan memikirkan perasaan orang lain.

5 Anime yang Diadaptasi dari Webtoon Populer, Udah Nonton?

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Bukan dari manga, sejumlah anime ternyata juga diangkat dari manhwa yang pernah dipublikasikan di Webtoon. Tak perlu ditanya soal kualitas, dari segi alur hingga penggambaran karakter benar-benar keren dan tentunya lebih variatif.

Daftar 5 Anime yang Diangkat dari Webtoon

Judul anime berikut merupakan adaptasi dari beberapa webtoon populer sehingga harus segera ditonton:

Baca juga:

Noblesse

Anime Noblesse

Pembaca setia yang sudah menjelajahi dunia Webtoon dari awal-awal pasti tahu judul cerita yang satu ini. Noblesse sangat populer di kalangan pembacanya karena mengisahkan bangsawan vampir tampan yang terbangun setelah tidur panjang 820 tahun.

Dengan judul yang sama, Noblesse didapatasi jadi anime pada tahun 2020 lalu yang terbagi ke dalam 13 episode.

The God of High School

The God of High School

Versi animasinya sudah dirilis pada tahun 2020 lalu. The God of High School bercerita tentang Jin Mo-Ri seorang siswa yang jago bela diri. Webtoon yang diangkat dengan genre action ini juga memanjakan pembacanya dengan sedikit bumbu romance yang mendebarkan.

Baca juga:

Solo Leveling

Solo Leveling

Studio A-Pictures sebelumnya sempat membuat penggemar kecewa karena jadwal rilis anime Solo Leveling harus ditunda sampai tahun 2024 mendatang. Kendati begitu, tak ada salahnya menunggu karena memang ceritanya cukup menarik untuk disaksikan.

Solo Leveling bercerita tentang pemuda bernama Sung Jin Woo yang merupakan Hunter Ranking E yang hidup di dunia penuh monster. Meski lemah, dia merupakan satu-satunya Hunter yang selamat saat kelompoknya terjebak di sebuah dungeon.

Tower of God

Tower of God

Tower of God sudah diadaptasi versi animasinya pada tahun 2020 lalu. Kisah Webtoonnya dirilis sejak tahun sudah memiliki 550 lebih jumlah episode yang terbagi ke dalam beberapa season dan masih berlanjut sampai sekarang.

Baca juga:

Timing

Timing

Timing versi animasinya sudah dirilis pada tahun 2014 silam. Ceritanya tentang kasus bunuh diri yang terjadi di Seoul. Mulanya ada empat orang tokoh dengan kemampuan special yang berbeda satu sama lain.

Namun, setelah proyek co-produksi pertama dibatalkan pada tahun 2010 lalu hingga dialihkan oleh perusahaan lain, akhirnya ada lima karakter utama yang dimunculkan.

5 Game Seru Bertema Anime, Wibu Pasti Tahu

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Tidak hanya sebagai tontonan, anime juga kerap dijadikan tema dalam sebuah game. Ada banyak permainan yang memasukkan nuansa animasi asal Jepang tersebut sebagai visualnya. Di antaranya bahkan sangat populer di kalangan pecinta game hingga orang biasa.

Game dengan Nuansa Visual Anime

Berikut adalah beberapa Game seru dengan tema anime yang populer dimainkan oleh banyak orang:

Baca juga:

Pokemon GO

Game Pokemon GO
Game Pokemon Go

Game yang diangkat dari anime berjudul Pokemon ini sangat populer dimainkan pada tahun 2016 lalu. Sejak kehadirannya banyak orang yang berlomba-lomba memburu dan mengoleksi jenis-jenis pokemon yang tersebar di berbagai tempat.

Tidak heran, fenomena “menangkap pokemon” lazim ditemukan pada saat itu. Tidak jarang ditemukan orang-orang yang fokus dengan smartphone mereka tampak berjalan-jalan di beberapa lokasi tertentu.

Genshin Impact

Game Genshin Impact
Game Genshin Impact

Genshin Impact merupakan game role playing yang memiliki visual bernuansa anime, mulai dari tampilan karakter, monster bahkan suasana lingkungan yang membuat pemainnya seperti berada di dunia anime.

One Piece Bounty Rush

Game One Piece Bounty Rush
Game Onepiec Bounty Rush

Pecinta One Piece pasti akan tergiur untuk memainkan permainan tersebut, karena diangkat dengan kisah serupa dan visual yang benar-benar mirip. Petualangan berburu harta karus dengan membagi pemainnya menjadi dua tim dengan masing-masing berisi empat orang.

Baca juga:

Forgotton Anne

Game Forgotton Anne
Game Forgotten Anna

Forgotton Anne memiliki kisah sinematik dengan visual 2D yang cantik khas anak perempuan. Bercerita tentang karakter seorang gadis bernama Anne, yang terperangkap di Forgotton Realm, sebuah dunia lain yang asing.

Tempat itu ternyata merupakan lokasi pembuangan barang-barang hilang dan yang terlupakan dari dunia manusia. Di sini Anne harus bekerja sama dengan makhluk-makhluk yang ada di Forgotton Realm tersebut agar bisa keluar dari sana.

Baca juga:

Naruto X Boruto Ninja Voltage

Game Naruto X Boruto Ninja Voltage
#Naruto X Boruto Ninja Voltage

Game aksi Naruto X Boruto Ninja Voltage menugaskan pemainnya untuk mengatur strategi dalam mengembangkan sumber daya, serta memangun benteng ninja untuk mempertahankan desa dari serangan musuh.

Di Korea Selatan Pengangguran Dapat Uang Rp7 Juta Perbulan

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Pemerintah Korea Selatan berbaik hati membayar warganya yang terisolasi dari lingkungan agar kembali bergabung ke masyarakat. Nominal uang yang akan diberikan juga tak tanggung-tanggung hingga mencapai 500 USD atau setara dengan Rp7,4 juta setiap bulannya.

Hal itu diumumkan langsung oleh Kementerian Kesetaraan Gender dan Keluarga kepada para pertapa sosial yang terisolasi, termasuk kaum pengangguran dalam upaya untuk stabilitas psikologis dan emosional serta pertumbuhan yang sehat.

Baca juga:

Menurut data, sekitar 3,1 persen orang Korea yang berusia 19 sampai 39 tahun adalah anak muda kesepian yang menutup diri dari dunia luar. Mereka di antaranya termasuk kepada orang yang mengisolasi diri karena mengalami kesulitan hidup yang diklasifikasikan dalam jangka waktu tertentu.

Persentase tersebut setara dengan 338.000 orang di seluruh penjuru negeri, dengan 40 persennya mulai mengisolasi diri sejak remaja. Kesulitan hidup yang mereka alami terdiri dari beberapa faktor seperti kesulitan keuangan, penyakit mental, masalah keluarga atau kesehatan.

Baca juga:

Langkah Baru Pemerintah Korea Selatan

Korea Selatan beri uang masyarakat yang terisolasi dari lingkungan sosial

Langkah baru yang diambil oleh pemerintah Korea Selatan ini secara khusus menargetkan kaum muda sebagai bagian dari Undang-Undang Dukungan Kesejahteraan Pemuda yang lebih besar.

Tujuan diadakannya program bantuan uang ini adalah untuk membantu orang-orang yang sangat menarik diri dari masyarakat, yatim piatu atau pun korban dari aturan sekolah yang berisiko kenakalan.

Adapun tunjangan bulanan ini akan diberikan kepada anak muda penyendiri dengan batas usia 9 sampai 24 tahun. Calon penerima bantuan harus orang yang tinggal di rumah tangga berpenghasilan di bawah rata-rata pendapatan nasional.

Pendapatan rata-rata di Korea Selatan sekitar 5,4 juta won atau Rp61 juta perbulan untuk rumah tangga yang terdiri dari empat orang.

Untuk mendapatkan tunjangan tersebut, kaum muda perlu mendaftar di pusat kesejahteraan administratif setempat. Selain mendaftar langsung, mereka juga dapat diwakilkan oleh wali, guru, atau pun konselor untuk mengajukan permohonan atas nama mereka.

Baca juga:

Kementerian Kesetaraan Gender dan Keluarga tersebut juga menyebut bahwa pemuda yang tertutup ini rentan mengalami pertumbuhan fisik yang lebih lambat karena gaya hidup yang tidak teratur serta nutrisi yang tidak seimbang.

Mereka yang terisolasi dari dunia sosial ini juga memiliki berpotensi besar untuk mengalami gangguan kesehatan mental seperti depresi karena hilangnya peran sosial dan adaptasi yang tertunda.