All posts by Vitriana

Hanya manusia dengan humor receh dan suka scrolling akun meme.

Hogwarts Legacy: Dueling Feat Tersulit & Cara Selsaikannya

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Untuk menguji kemampuan sihir player di Hogwarts Legacy, pemain bisa menunjukannya melalui Dueling Feat. Quest di Hogwarts Legacy adalah pertempuran kecil yang ditujukan sebagai bentuk apresiasi pemain setiap kali mereka menyelsaikan sesuatu dengan benar.

Pertarungan Dueling Feat ini tak bisa dilacak lokasinya dari menu utama, tapi pemain bisa melihat kemajuan feat mereka di navigasi. Caranya dengan memilih Challenges lalu klik Combat, kemudian scroll ke bawah, klik pada Complete Dueling Feats. Dueling Feats juga akan muncul di layar, di pojok kanan bawah layar, tepat di atas kontrol HUD.

Baca juga: 

Menu ini akan otomatis muncul saat player melawan musuh yang terkait dengan feat pemain. Kesulitan setiap Dueling Feats juga berbeda tergantung musuh yang dihadapi. Feat yang diselsaikan akan memberikan reward seperti Uniform & Hat, The Halloween Pumpkin Mask, The Autumn Festival Coat, hingga The Demiguise Mask.

Berikut ini adalah daftar beberapa Dueling Feats tersulit dan cara menyelsaikannya.

Memanggil Dua Musuh Bersamaan

Hogwarts Legacy Summon Two Enemies
Talent Points. Foto Twitter Nayuleska

Dueling Feats ini menggunakan kata “memanggil” atau “summon” yang cukup membingungkan. Pada dasarnya ini artinya pemain harus menarik dua musuh ke depan di waktu bersamaan. Feat ini hanya dapat diselesaikan dengan membuka Talents terlebih dahulu.

Baca juga: 

Dan Talents baru bisa dibuka setelah selsaikan main story quest “Jawdaw’s Rest”, yang punys akses ke The Talent Tree. Selanjutnya, masukan 1 talent point ke dalam talent ‘Accio Mastery’, maka player akan bisa memanggil dua musuh di waktu sama memakai mantra Accio.

Hogwarts Legacy, Menghancurkan The Orb

Hogwarts Legacy, Destroy The Orb
Destroy The Orb. Foto Twitter kingsgame009

Dueling Feats Destroy The Orb muncul saat melawan The Pensieve Guardian, bos yang ditemukan di trial Quest Percival Rackham’s sebelum main story Hogwarts Legacy.

Meskipun menggunakan sihir kuno (ancient magic) menyelesaikan Dueling Feats lainnya biasanya cukup mudah, tapi yang ini lebih sulit. Untuk menyelesaikannya, player harus menggunakan mantra berwarna sama dengan orb. Contohnya, jika bola bersinar kuning, gunakan Levioso (mantra kuning) untuk memecahkan bola dan menyelesaikan Dueling Feats.

Hogwarts Legacy, Troll’s Club

Hogwarts Legacy Troll’s Club
Troll’s Club. Foto Twitter SPFLNews2021

Untuk menyelesaikan Dueling Feats ini, pertama player harus temukan troll dulu, mereka bisa ditemukan di caverns & troll lairs. Salah satu lokasi ini ada di timur laut (northeast) The Forbidden Forest dan di barat daya (southwest) The North Ford Bog Floo Flame.

Mencari lokasinya ini cukup dengan perbesar peta dan cari ikon gua kecil untuk menemukan sarang troll.

Baca juga: 

Setelah menemukan dan bertemu troll, pakai mantra Flipendo tepat setelah menghindari serangan muatan troll, ini akan membuat troll jatuh ke tanah setelah meleset. Itulah tiga Dueling Feats tersulit beserta cara menyelsaikannya, apakah kamu punya cara sendiri yang lebih efektif?

Oshi no Ko, Hal-Hal Seputar Idol yang Dibuat Sangat Nyata

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Anime Oshi no Ko, seri baru yang melonjak cukup pesat, hal ini tak lain karena beberapa ceritanya yang dibuat sesuai kenyataan atau realitas, berikut ulasannya!

Tak hanya itu penggemar juga mulai membandingkannya dengan anime lain dan dijuluki lebih baik dari anime idol lainnya. Terlepas dari kontroversi cerita Akane yang mirip dengan kisah Hana Kimura, anime ini menceritakan dunia di balik hiburan yang realitas.

Baca juga: 

Contohnya seperti para idol atau artis yang tampil dengan ceria namun ternyata memiliki tekanan mental dan persaingan yang tiada henti dengan sesamanya. Berikut ini adalah beberapa hal yang membuat anime Oshi no Ko disebut lebih baik dari anime idol lain karena dibuat sesuai realitas.

Anime Ohshi no Ko dan Fandom

Anime Oshi no Ko Akane Kurokawa
Anime Oshi no Ko Akane Kurokawa

Secara langsung atau tidak langsung, banyak anime idol yang mengangkat kisah hubungan antara artis & orang-orang yang mendukungnya.

Lalu anime Oshi no Ko juga melakukan ini, tapi dengan cara yang gelap dan lebih baik. Karakter utama seperti Ruby, Kana Arima, Aqua, dan Akane berurusan dengan fandom yang kejam dan berubah-ubah, hal ini juga seringkali merugikan mereka.

Baca juga: 

Para karakter ini juga menyadari bagaimana penggemar atau haters melihat mereka, dan jika tak direspon dengan baik akan memperburuk keadaan mereka.

Ini juga sangat umum dan bisa terjadi di dunia nyata, terutama mereka yang menjadi public figure dan dikenal banyak orang.

Menciptakan Rasa Bahaya Lebih Besar

Anime Oshi no Ko
Anime Oshi no Ko

Anime idola kebanyakan berfokus di ketegangan karakter utama, seperti grup idol terancam bubar atau perjuangan membesarkan idol mereka.

Tapi Oshi no Ko berbeda, meski melakukan hal itu, anime ini menambahkan banyak bahaya hingga mengancam nyawa orang. Mulai dari episode pertamanya dimana, Dr. Gorou & pasiennya, Sarina, meninggal lalu ter-renkarnasi jadi anak Ai.

Baca juga: 

Namun tak lama setelahnya malah Ai dibunuh oleh penggemar beratnya. Kedua, Akane yang hampir mengambil nyawanya sendiri setelah menghadapi cyber bullying.

Dari dua contoh tersebut dapat membuktikan sebenarnya industri idol bisa jadi genre gelap hingga pembunuhan yang memiliki risiko/bahaya besar.

Series Oshi no Ko Punya Ending yang Selalu Menggantung

Anime Oshi no Ko
Anime Oshi no Ko

Sebenarnya ini banyak dipakai di anime bahkan di luar anime idol, ending yang menggantung akan membuat penonton penasaran. Meskipun begitu, ending yang menggantung ini sering kali memacu teori baru atau spekulasi penonton yang artinya membuat anime Oshi no Ko makin diingat pula.

Oshi no Ko ini bisa menggunakan ending jenis ini dengan baik sehingga tiap kelanjutan episodenya selalu dinantikan penggemar.

Oshi no Ko Punya Misteri Menegangkan

Anime Oshi no Ko
Anime Oshi no Ko

Anime Oshi no Ko ini punya beberapa genre yang dijadikan satu, artinya mereka punya banyak potensial elemen cerita. Dan salah satu misteri besarnya adalah tentang identitas sebenarnya dari ayah dari anak-anak Ai.

Series Oshi no Ko ini lebih dari musik, karena faktanya Aquamarine Hoshino tak terlalu peduli dengan musik atau akting di anime ini. Tujuan utama adalah untuk mengungkap kebenaran tentang ayahnya.

Dan itulah beberapa hal yang membuat anime Oshi no Ko disebut lebih baik dari anime idol lainnya karena dibuat denggan cukup nyata.

Hogwarts Legacy: Fitur Rahasia Lumos Spell, Kamu Harus Tau

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Mantra dasar di Hogwarts Legacy Lumos Spell atau Mantra Lumos yang biasanya dipakai jadi senter/penerangan, ternyata punya fitur rahasia. Selain digunakan sebagai senter dan mengungkap apa yang tersembunyi di bayang-bayang sekitar player, berikut ini adalah fitur lain Lumos Spell.

Berdasarkan satu post online mengungkapkan satu fitur rahasia dari Lumos Spell di game Hogwarts Legacy. Fitur ini bisa pemain coba saat mereka menggunakan mantra Lumos lalu dilemparkan di area tertentu di dalam Hogwarts Castle. Serang user Reddit bernama KomradKomrad memposting satu rahasia di Hogwarts Legacy terkait game ini & mantra Lumos.

Hogwarts Legacy, Fitur Rahasia Lumos Spell

Hogwarts Legacy, Lumos Spell
Hogwarts Legacy, Lumos Spell. Foto Twitter UmbralLucifer

Yaitu saat ujung pancaran tongkat penyihir diarahkan ke salah satu dari enam sketsa berulir yang menghiasi Hogwarts Castle. Ini akan membuat gambar mereka berubah lalu memperlihatkan bentuk aslinya.

Lalu di bawah mantra Lumos akan menceritakan kisah tragis dari seorang wanita yang berada di dua timeline berbeda. Di permadani yang biasanya menyala, menceritakan perempuan yang merupakan seorang ibu baru yang tinggal di desa kecil.

Di sana ia berjuang untuk keselamatannya dengan memburu manusia serigala setempat. Kemudian di bagian permadani yang diterangi mantra Lumos, mengambarkan ia yang baru saja melahirkan, tapi mengalami kesialan.

Karena setelah digigit oleh manusia serigala, ia lalu diburu dengan kejam & diusir oleh penduduk desa, dikutuk dan dipisahkan dari anaknya.

Baca juga: 

Meskipun ini tak ada hubungannya dengan main story atau side story game Hogwarts Legacy, ini adalah contoh cerita bagus seputar kepedulian. Dari fitur rahasia dan cerita ini, player mungkin akan teringat bahwa dunia dipenuhi rahasia, dan manusialah yang menemukan serta mengumpulkannya.

Hogwarts Legacy, Lumos Spell. Foto Twitter UmbralLucifer
Hogwarts Legacy, Lumos Spell. Foto Twitter UmbralLucifer

Penceritaan lingkungan di game Hogwarts Legacy bisa dibilang termasuk yang terbaik, dan permadani manusia serigala salah satu contohnya.

Begitulah fitur rahasia yang bisa diungkap di game Hogwarts Legacy berkaitan dengan Lumos Spell atau Mantra Lumos.

Baca juga: 

Game Hogwarts Legacy adalah game baru yang rilis awal tahun 2023 dan semenjak perilisannya sudah meraup kesuksesan besar.

Baru-baru ini game Hogwarts Legacy juga telah melalukan update terbaru untuk bulan Juni 2023 yang akan mempuat gameplay pemain makin seru.

Ini Dia 3 Anime Berlatar di Dunia Mafia atau Gangster

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Mafia telah menginspirasi banyak anime dan karya fiksi ikonik, seperti The Grandfather. Setiap anime yang punya cerita organisasi kejahatan terorganisir, pertarungan intens, dan penekanan kehidupan kriminal pasti menarik untuk ditonton.

Anime baru mengangkat tema ini dan terkenal dengan yakuza-nya, seperti anime The Way Of The Househusband & Nisekoi adalah contoh yang pas. Dan berikut ini penulis merekomndasikan beberapa anime yang berlatar di dunia mafia atau gangster & wajib masuk list tonton kamu!

La Storia Della Arcana Famiglia

Anime La Storia Della Arcana Famiglia
Anime La Storia Della Arcana Famiglia

Anime La Storia Della Arcana Famiglia atau dikenal dengan Arcana Famiglia adalah salah satu adaptasi anime terbaik dari game otome. Ceritanya mengikuti Arcana Famiglia, sekelompok orang yang bermisi untuk melindungi orang tak berdosa dari hal bahaya.

Mereka membuat kontrak dengan kartu tarot, dimana masing-masing kartu memiliki kekuatan supranatural unik. Suatu hari, Mondo, pemimpin dari Arcana Famiglia, mengumumkan pengunduran dirinya.

Baca juga: 

Dia lalu mengusulkan kompetisi yang disebut Arcana Duello, di mana pemenangnya akan menjadi bos baru mafia. Tak hanya itu, ia juga mengatakan hadiah lainnya yaitu, pemenang kompetisi ini juga akan menikahi putrinya, Felicita.

Tapi sang putri, Felicita, memiliki rencananya sendiri, ia mengikuti kompetisi dengan tujuan mereformasi organisasi & mendapatkan kebebasannya.

Phantom: Requiem for the Phantom

Anime Phantom: Requiem for the Phantom
Anime Phantom: Requiem for the Phantom

Anime Phantom: Requiem For The Phantom menghadirkan cerita sangat suram untuk karakter utamanya, Zwei. Dia adalah turis Jepang yang mengunjungi Amerika, namun sialnya ia berkunjung saat mafia menguasai jalanan & pembunuhan adalah hal biasa.

Inferno, organisasi di balik peristiwa ini dan mereka memiliki senjata manusia yang hampir mustahil dikalahkan disebut dengan “Phantom”.

Zwei yang saat itu sedang berkunjung malah menyaksikan Phantom tengah membunuh warga sipil. Meski sudah bersembunyi, pemimpin Phantom dan Inferno dengan cepat menangkap & mencuci otaknya dan jadikan ia salah satu pelayan di organisasi.

Perjalanan Zwei ke Amerika itu berubah menjadi mimpi buruk di mana satu-satunya cara mendapatkan kembali ingatannya adalah bertahan dengan semua penipuan & pertumpahan darah mafia.

Anime Gangsta

Anime Gangsta
Anime Gangsta

Series anime Gangsta berlatar di kota Ergastulum yang merupakan sarang kejahatan. Di kota ini semua hal berbau pembunuhan, PSK, narkoba dan perbudakan menjadi hal yang umum.

Terdapat empat keluarga paling kuat yang mengendalikan berbagai wilayah kota, Keluarga Cristiano salah satunya. Keluarga ini secara khusus mencari manusia super disebut “Twilights” untuk tujuannya lalu membayar mereka dengan obat yang mereka butuhkan.

Worick Arcangelo dan Nicolas Brown membuka layanan service untuk menyelsaikan permasalahan apa pun yang diminta klien-nya. Mereka memiliki klien di semua bagian kota Ergastulum, mulai dari polisi, mafia maupun warga sipil biasa.

Mereka juga bertanggung jawab mengalahkan hama kota & melindungi yang tak bersalah karena kondisi kota yang terus memburuk.

Anime 91 Days

Anime 91 Days
Anime 91 Days

91 Days adalah anime yang mengisahkan Angelo Lagusa saat dia menyusup ke keluarga Vanetti untuk membalas dendam. Keluarga Vanetti adalah orang yang menghancurkan keluarganya saat ia masih kecil.

Baca juga:

Angelo digambarkan sebagai karakter antihero, anime 91 Days memiliki semua cerita mafia mulai dari korupsi, pengkhianatan hingga adegan pertempuran. Dan itulah beberapa rekomendasi anime yang berlatar di dunia mafia atau gangster, yang mana yang paling bagus menurutmu?

Hogwarts Legacy: Cara Mendapatkan Felix Felicis Potion

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Felix Felicis Potion di Hogwarts Legacy ini bisa memberikan keberuntungan kepada pemain yang meminumnya. Penggemar film Harry Potter mungkin tak akan melupakan momen ketika karakternya meminum Felix Felicis Potion. Ramuan itu memberinya keberuntungan yang diibutuhkan untuk mendapatkan ingatan Slughorn.

Felix Felicis Potion juga disebut ramuan “Keberuntungan Cair” dan ini muncul di game Hogwarts Legacy. Namun,    pada awalnya pemain mungkin akan merasa sedikit bingung terkait cara mendapatkannya.

Baca juga: 

Ini karena baik Felix Felicis Potion dan resepnya tak bisa dibeli di J. Pippin Potions atau Fatimah Lawang. Berikut ini adalah cara untuk mendapatkan Felix Felicis Potion di game Hogwarts Legacy.

Hogwarts Legacy: Apa Itu Felix Felicis Potion

Hogwarts Legacy, Felix Felicis Potion.
Felix Felicis Potion. Foto YT TheGamesEntertainer

Sama seperti di buku dan filmnya, Felix Felicis Potion di Hogwarts Legacy akan membuat karakter pemain menjadi lebih beruntung. Dalam gamenya ini digambarkan dalam bentuk tanda lokasi untuk peti jarahan besar di minimap pemain. Felix Felicis Potion ini bisa bertahan satu hari dalam game & digunakan dengan menahan L1 dan menekan X (LB dan A di Xbox).

Resep & Cara Membuat Felix Felicis Potion

Hogwarts Legacy, J. Pipin Potion.
Hogwarts Legacy, J. Pipin Potion.

Seperti disinggung di atas, tak sama macam resep ramuan lainnya di Hogwarts Legacy yang bisa dibeli dengan mudah. Pemain di Hogwarts Legacy tak bisa mendapatkan resep Felix Felicis Potion di dalam game. Kemudian satu-satunya cara untuk mendapatkan akses ke resep ini dan ramuannya adalah dengan melakukan pre-ordered di PlayStation.

Lalu pemain yang melakukan pre-order game di PlayStation akan bisa mendapatkan resep Felix Felicis Potion yang bisa dibuka segera. Selanjutnya adalah cara membuat Felix Felicis Potion, sama seperti ramuan lain, pembuatannya membutuhkan Potion Station.

Hogwarts Legacy Potion Station, Foto YT TheGamesEntertainer
Potion Station, Foto YT TheGamesEntertainer

Unutk membuatnya bisa dilakukan di Potions Classroom atau di The Room of Requirement dengan membawa bahan-bahannya. Adapun bahan yang dibutuhkan untuk membuat Felix Felicis Potion adalah Lacewing Flies dan Fluxweed Stem. Proses pembuatan Felix Felicis Potion akan membutuhkan waktu satu menit untuk diseduh.

Lacewing Flies ini sangat umum dan bisa ditemukan di seluruh open world game di area semak-semak bercahaya. Bahan Fluxweed Stem bisa ditanam sendiri di pot besar setelah membeli Fluxweed Seeds dari The Magic Neep. Terakhir, itulah cara untuk membuat dan mendapatkan resep Felix Felicis Potion yang bisa membuat pemain beruntung.

Anime Bertema Makanan yang Bakal Bikin Penonton Ngiler!

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Anime yang menceritakan tentang makanan atau masakan merupakan salah satu yang susah dijumpai. Setelah anime Tondemo Skill de Isekai Hōrō Meshi tayang sukses membuat para penggemarnya ngiler karena menampilkan visual makanan yang menggoda.

Penonton juga berhasil dibuat nyaman dengan adegan-adegan memasak atau makanan yang muncul di anime jebolan Studio Ghibli. Visual yang bagus menjadi faktor penting dalam anime bertema makanan, contohnya seperti anime Shokugeki no Sōma. Untuk kamu penggemar anime bergenre masak-masak atau makanan, berikut penulis merangkum beberapa judul lainnya!

Series Cooking Master Boy

anime Cooking Master Boy
Anime Cooking Master Boy

Series Cooking Master Boy mengambil latar di Tiongkok pada abad ke-19 Dinasti Qing. Cooking Master Boy ceritanya mengikuti Mao Xing yang melakukan perjalanan setelah kematian ibunya untuk menjadi koki terkenal.

Petualangan ini menampilkan Mao yang membuat banyak hidangan luar biasa khas makanan China. Anime ini memiliki lebih dari 50 episode pada tahun 1997, dan dilanjutkan pada tahun 2019 dengan judul Cooking Master Boy.

Kakuriyo no Yadomeshi

Anime Kakuriyo no Yadomeshi
Anime Kakuriyo no Yadomeshi

Aoi Tsubaki adalah seorang koki handal, ia juga bisa melihat ayakashi dan makanan yang dibuatnya memiliki energi khusus. Energi tersebut bisa membuat ayakashi yang memakannya menjadi lebih sehat.

Namun karena dijadikan jaminan utang oleh kakeknya yang sering keluar masuk dunia ayakashi, ia kini harus ikut terlibat juga. Untuk membayar hutang kakeknya, Aoi memilih untuk membuka kedai restoran di dunia ayakashi dibanding harus menikah dengan pemilik hotel ayakshi yang kondang.

Meski anime ini seperti masih digantung atau ceritanya belum selesai, anime Kakuriyo no Yadomeshi adalah salah satu yang menampilkan masakan terbaik.

Anime Sugar Apple Fairy Tale

Anime Sugar Apple Fairy Tale
Anime Sugar Apple Fairy Tale

Siapa yang tak pernah makan permen? Anime baru Sugar Apple Fairy Tale ini menceritakan seorang gadis yang ingin menjadi pembuat permen gula-gula terbaik di negaranya. Di kerajaan Highland, terdapat manusia dan peri yang hidup berdampingan, namun manusia mengkhianati mereka.

Lalu mengambil keuntungan dari para peri hingga memperbudak mereka, Ann Halford adalah anak yang menganggap peri itu setara dengan manusia.

Baca juga: 

Ia ingin menjadi Master Gula Perak seperti mendiang ibunya, tuk mencapai tujuannya, Ann pergi ke kota Lewiston, untuk mengikuti kompetisi. Dalam perjalannannya ia menyewa peri tempur untuk melindunginya, tapi perjalanan dalam mendapatkan gelar tersebut tidaklah mudah. Pada anime ini penonton akan melihat banyak karya dari gula-gula yang terlihat artistik yang mengundang selera makan.

Isekai Izakaya

Anime Isekai Izakaya
Anime Isekai Izakaya

Anime Isekai Izakaya awalnya dirilis sebagai ONA, ceritanya berlatar di sebuah restoran Jepang, dimana pelanggan di sini ada berbagai jenis mahluk dari dunia lain. Pelanggan dari dunia lain datang ke bar bernama Nobu di Kyoto, Jepang, mereka datang untuk mencoba bir Toriaezu.

Namun, setelah mencobanya ia menyadari bahwa hidangan di restoran Nobu ini jauh lebih enak dan murah dibanding dengan apa yang ada di dunia asli mereka. Setelahnya ia mulai menyebarkan informasi tersebut kedapa teman-temanya, ini membuat restoran yang semulanya sudah ramai mahluk isekai, kini semakin laris manis.

Untuk penonton yang ingin tahu bagaimana dan mengapa restoran ini bisa terhubung ke dunia lain bisa langsung menontonnya. Karena selain melihat mahluk isekai yang berbeda, anime Isekai Izakaya juga menampilkan cerita tentang memasak dan makanan yang menggiurkan.