All posts by Wahyu Nur Iman

Manusia biasa yang bisa ditemui dimana sja

Monster Hunter Now Dipastikan Rilis September 2023

GAMEFINITY.ID, PATI – Monster Hunter adalah salah satu franchise game yang telah mendapatkan popularitas besar di seluruh dunia. Dengan serangkaian judul yang sukses dan dedikasi komunitas yang kuat, franchise ini terus mengalami perkembangan dan penyempurnaan dari waktu ke waktu.

Monster Hunter Now akan menjadi judul terbaru dari game berburu paling terkenal milik Capcom. Melalui acara Monster Hunter Now Showcase, Capcom membagikan beberapa detail mulai dari weapon, monster, hingga gameplay yang akan dihadirkan.

Detail Baru Monster Hunter Now

Semenjak pertama kali diumumkan pada bulan April 2023, Monster Hunter Now telah menjadi topik hangat dikalangan game, terutama komunitas Monster Hunter itu sendiri. Terlebih lagi Capcom dan Niantic selaku developer masih diam perihal judul ini, membuat pemain penasaran seperti apa gameplaynya nanti. Mengejutkan ternyata Capcom telah melakukan beberapa uji beta secara tertutup. Sekarang mereka telah siap untuk menunjukkan jerih payah mereka kepada para penggemarnya.

Video yang dibagikan melalui kanal Monster Hunter Now di youtube menampilkan penjelasan dari tim pengembang tentang seperti apa game Monster Hunter Now nanti. Produser game menjelaskan beberapa fitur dan detail gameplay yang akan ada di Monster Hunter Now.

Baca Juga:

Monster Hunter Tapi Pokemon Go

Mengikuti tradisi game Monster Hunter, akan ada banyak monster-monster dari seri sebelumnya yang akan kembali hadir. Pemain dapat kembali berhadapan dengan monster-monster ikonik seperti  Great Jagras, Pukei-Pukei, Diablos, Rathalos, dan banyak lagi. Dari segi senjata, Monster Hunter Now masih mempertahankan senjata ikonik seri Monster Hunter mulai dari Sword & Shield, Great Sword, Long Sword, Hammer, dan Light Bowgun.

monster hunter

Online Showcase ini juga membahas sedikit detail menarik mengenai teknologi AR Monster Hunter Now yang menjadi poin utama game ini. Monster Hunter Now merupakan game AR mirip Pokemon Go dimana pemain akan berkeliling secara nyata di beberapa tempat untuk menemukan monster. Menurut Produser butuh sekitar empat tahun untuk mengembangkan game ini.

Baca Juga:

Dari Showcase yang telah diadakan Capcom, Monster Hunter Now akan menjadi game Monster Hunter dengan fitur gameplay yang inovatif. Monster Hunter Now akan dirilis di mobile pada 14 September 2023. Tahap pra-registrasi sudah bisa dilakukan sekarang.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Monster Hunter Now? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

VTuber HololiveEN Gen 3 -Advent- Akhirnya Diumumkan

GAMEFINITY.ID, PATI – HololiveEN telah berhasil merajai dunia VTuber (Virtual YouTuber) dengan popularitas dan keunikannya. Kini, kesuksesan berlanjut dengan debut dari HololiveEN Gen 3 yang akan memikat hati banyak penggemar di seluruh dunia. Kali ini Hololive membawakan tema crime untuk generasi terbaru HololiveEN dengan nama Advent.

HololiveEN Gen 3

Hololive English -Advent- adalah sekelompok kriminal yang melarikan diri dari The Cell, sebuah penjara besar jauh di bawah tanah di dunia ini. Lokasi persis dari tempat mengerikan ini tidak diketahui. Anggotanya terdiri dari Shiori Novella, Nerissa Ravencroft, Koseki Bijou, Fuwawa Abyssgard, dan Mococo Abyssgard, yang semuanya dipenjara karena berbagai alasan. Mereka memutuskan untuk melarikan diri dari The Cell demi mencapai satu tujuan bersama yaitu memberontak melawan dunia, takdir mereka, dan kehidupan mereka yang monoton.

Masing-masing anggota akan melakukan debut streaming mereka di tanggal 30 dan 31 Juli waktu Indonesia. Seperti biasa, akan ada streaming kolaborasi bersama semua member Advent setelah semuanya debut.

Baca Juga:

Kenalan Dengan Member HololiveEN Advent

[The Archiver] Shiori Novella

Haus akan pengetahuan, Shiori Novella dijuluki sebagai “The Archiver”.  Dia menyimpan semua cerita favoritnya dan kenangan berharga di dalam bukunya. Sayangnya, dia diketahui telah memperoleh pengetahuan terlarang dalam salah satu ceritanya dan dipenjarakan. Tapi baginya, kejadian itu hanyalah salah satu cerita yang menurutnya menarik. Untuk melanjutkan pencariannya akan lebih banyak cerita, dia merencanakan dan mengeksekusi pembobolan penjara.

[The Jewel of Emotions] Koseki Bijou

Terbentuk dari kristalisasi semua bentuk emosi manusia, Koseki Bijou dijuluki sebagai “The Jewel of Emotions”. Selama bertahun-tahun, emosi barik dan buruk telah mengontaminasi dirinya di bawah tekanan yang sangat besar. Peristiwa ini menghasilkan kecerdasan yang tak tertandingi. Kecerdasan yang begitu tinggi menyebabkan perselisihan, membuat dirinya diperebutkan banyak orang. Hal ini menyebabkannya dipenjara secara rahasia.

Baca Juga:

[The Demon of Sound] Nerissa Ravencroft

Nerissa Ravencroft adalah sosok yang sangat mencintai lagu dan dijuluki sebagai “The Demon of Sound.” Cintanya yang kuat berubah menjadi kekuatan gelap yang mengubah nyanyiannya, memberikan musiknya potensi untuk membuat seluruh dunia gila. Para dewa yang takut akan suaranya yang indah, memutuskan untuk menyegelnya untuk selama-lamanya. Saat dia disegel, dia menemukan budaya otaku Jepang dan saat ini terpesona oleh lagu-lagu idola dan penlights.

[The Fluffy One] Fuwawa dan [The Fuzzy One] Mococo Abyssgard

Kakak perempuan dari kembar The Demonic Guard Dogs, yang disegel di The Cell karena menyebabkan kekacauan. Tugasnya adalah menjaga adik kembarnya Mococo dan hewan peliharaan mereka Pero. Dia adalah gadis yang aktif dan lincah yang suka sekali mengobrol dan bermain.

Adik perempuan kembar kabur dari The Demonic Guard Dogs, yang disegel di The Cell. Mococo menghabiskan seluruh waktunya di penjara untuk menonton anime dan bermain game, sangat dekat dengan kakak kembarnya Fuwawa dan hewan peliharaan mereka Pero.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

One Piece Pirate Warrior 4 Hadirkan Gear 5 Luffy

GAMEFINITY.ID, PATI – Para penggemar One Piece sepertinya sedang dimanja oleh franchise bajak laut satu ini. Setelah kabar mengenai animenya yang akan menampilkan gear 5, kini penggemar juga kedatangan hal menarik dari salah satu game One Piece. One Piece Pirate Warrior 4 baru saja mengumumkan DLC terbaru yang meliputi karakter hingga kostume baru. Tentunya ini akan sangat menarik mengingat game ini telah berusia lebih dari 3 tahun.

Mulai Dari Gear 5 hingga Raja Bajak Laut

Pertama kali dirilis pada tahun 2020, One Piece Pirate Warrior 4 akhirnya mendapatkan update terbaru yang sangat menarik. Update – update ini tentunya sejalan dengan perkembangan cerita di anime dan manga yang masih terus berlanjut. Kali ini One Piece Pirate Warrior 4 menghadirkan character pass 2 yang jumlahnya cukup banyak.

one piece pirate warrior 4

Character Pass 2 ini akan hadir dengan sembilan karakter tambahan yang dapat dimainkan di gamenya. Karakter – karakter baru ini akan dibagi menjadi tiga DLC dimana tiap DLC akan terdiri dari tiga playable character. DLC pertama berjudul The Battle of Onigashima Pack menghadirkan versi baru dari Luffy yang dapat berubah menjadi Gear 5. Kemudian  di DLC kedua menunjukkan siluet yang cukup familiar yang terlihat jelas seperti Uta dari Movie RED. Terakhir di DLC ketika menampilkan siluet yang diduga adalah Gol D. Roger.

Baca Juga:

one piece pirate warrior 4

Pemain sudah dapat membeli Character Pass 2 sekarang sedangkan untuk karakter tambahan akan tersedia di bulan September. Selain mendapatkan karakter baru, pemain yang membeli pass juga bisa mendapatkan bonus kostum Trafalgar Law versi arc Onigashima.

Tentang One Piece Pirate Warrior 4

One Piece Pirate Warrior 4 adalah game action hack-and-slash yang dikembangkan oleh Koei Tecmo. Game ini juga bisa dibilang sebagai game musou karena kemiripannya dengan Dynasty Warriors yang juga dikembangkan oleh Koei Tecmo.

One Piece: Pirate Warriors 4 menghadirkan dunia One Piece dalam bentuk game yang penuh aksi dan kekacauan. Pemain akan dihadapkan dengan aksi intens melawan ratusan musuh dalam satu pertarungan menggunakan jurus – jurus ikonik tiap karakter yang ada di One Piece. Masuki kisah epik Monkey D. Luffy dan kru Topi Jerami saat mereka berlayar melintasi Grand Line, menjalani petualangan dan pertempuran melawan musuh-musuh kuat seperti Shichibukai, Yonko, dan anggota Pasukan Angkatan Laut.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan One Piece Pirate Warrior 4? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

One Piece Berikan Teaser Gear 5 Yang Bikin Merinding

GAMEFINITY.ID, PATI –  One Piece telah menjadi anime mingguan paling populer saat ini. Terlebih Arc Wano yang digadang-gadang menjadi Arc terbaik setelah marineford telah mendekati klimaks.

Salah satu momen klimaks yang ditunggu oleh para fans yaitu kebangkitan kekuatan baru karakter utama kita, Monkey D. Luffy yaitu Gear 5. One Piece Official Channel baru saja membagikan teaser tentang Gear 5 yang akan datang tidak lama lagi.

Teaser Gear 5 Yang Bikin Merinding

Sebagai salah satu karakter utama dalam serial anime dan manga yang sangat terkenal, “One Piece,” Monkey D. Luffy telah menarik perhatian para penggemar selama lebih dari dua dekade dengan petualangannya yang epik dan kekuatannya yang luar biasa.

Salah satu kekuatan kunci Luffy yang paling mencolok adalah “Gear,” yang memberinya kekuatan ekstra dan kemampuan yang mengagumkan selama pertempuran. Dengan hadirnya perkembangan yang paling ditunggu-tunggu, Gear 5 Luffy, di dalam manga “One Piece,” penantian para fans akhirnya akan terbayarkan.

Teaser Gear 5 Luffy yang dibagikan melalui kanal resmi One Piece di Youtube telah menimbulkan kegembiraan di antara para penggemar. Mengingat momen kebangkitan Gear 5 menjadi salah satu momen epik. Kini penonton akhirnya bisa menyaksikan Luffy menggunakan Gear 5 dalam aksi animasi yang penuh dengan detail dan efek visual yang menakjubkan.

Baca Juga:

Harapan Para Penggemar

Beberapa episode belakangan fans telah dimanja dengan animasi memukau beberapa pertarungan epic kru topi jerami. Mulai dari Sanji vs Queen, Zoro vs King, dan Law, Kid Vs Big Mom. Pertarungan tadi telah membuat One Piece trending di internet selama beberapa hari sejak penayangannya. Tentunya fans akan mengharapkan kualitas animasi yang sama ketika kebangkitan Gear 5 Luffy atau justru lebih.

Menanggapi hal tersebut Toei telah memberikan teaser untuk episode Gear 5 Luffy yang akan tayang di episode 1071 pada tanggal 6 Agustus 2023. Bisa dilihat mulai dari penggamaran, animasi, hingga voice act terlihat dieksekusi secara sempurna oleh Toei Animation.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Sudah tidak sabar dengan kemunculan Gear 5? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Reverse 1999, Game Mystery RPG Siap Rilis 2023

GAMEFINITY.ID, PATI – Sebuah game sistem gacha dengan sesuatu yang baru muncul yaitu, Reverse 1999. Kehadiran game ini sebagai bagian melengkapi kekosongan yang ada. Masing-masing gacha game tersebut juga memiliki ciri khas dan keunikan tersendiri untuk menarik pemainnya.

Namun terdapat kesamaan dibeberapa gacha game yaitu gameplaynya. Kebanyakan gacha game berfokus pada gameplay action baik itu secara real-time atau turn-based. Keterbatasan variasi inilah yang mungkin melatarbelakangi Bluepoch dalam merilis gacha game dengan unsur RPG misteri, Reverse 1999.

Reverse 1999 Rilis 2023

Bluepoch baru saja mengkonfirmasi tanggal rilis untuk Mystery RPG Reverse 1999. Game ini akan hadir di ponsel dan PC pada tahun 2023 ini.

Sebelum perilisannya, Reverse 1999 akan mengadakan “UtopiaTest” dimana pendaftaran untuk tes sudah dibuka pada 22 Juli. Meskipun situs web tidak menjelaskan secara lengkap tentang tes tersebut, tetapi Official Discord Reverse 1999 mengonfirmasi bahwa UtopiaTest sebenarnya adalah Closed Beta Test yang akan datang untuk menguji fitur-fitur game. Test ini mencakup beberapa perubahan dari versi China yang sudah lebih dulu rilis.

Baca Juga:

Pendaptaran Closed Beta Test Terakhir

Pendaftaran untuk UtopiaTest akan dibuka hingga 31 Juli. Hanya 1500 pemain yang akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti tes ini di iOS, Android, dan PC. Bagi kalian tertarik untuk mengikuti UtopiaTest, kalian dapat langsung mendaftar melalui situs resmi Reverse 1999.

Setelah periode pendaftaran, pemain akan diberi tahu melalui email jika mereka telah dipilih, dan jika beruntung kalian dapat mengunduh game dan mencobanya pada 4 Agustus hingga 13 Agustus. Tes Reverse 1999 akan tersedia dalam bahasa Inggris, Jepang, dan Cina Sederhana.

Baca Juga:

Tentang Reverse 1999

reverse 1999
Gameplay Reverse 1999 | Source: Reverse 1999

Reverse: 1999 adalah turn-based card-battling RPG. Pemain akan mengontrol beberapa karakter yang masing-masing dilengkapi dengan mantra unik. Pemain dapat menggabungkan kartu serupa di field untuk menciptakan efek yang lebih kuat. Kalahkan musuh dengan strategi yang tepat dan ungkap  kebenaran dibalik kejanggalan yang terjadi!

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Reverse 1999? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Valiant Force 2 Tutup Server Setelah 7 Bulan Rilis

GAMEFINITY.ID, PATI – Valiant Corce 2 adalah yang berbasis gacha seperti kebanyakan game yang berkembang saat ini. Gacha game telah menjadi model bisnis yang sedang naik beberapa tahun belakangan. Kecenderungan meraup untuk secara besar-besaran melalui gacha menjadi faktor utama para developer berbondong-bondong membuat game gacha.

Namun dibalik hal tersebut, ada persaingan berat yang harus dilalui, terutama untuk developer yang belum memiliki nama besar di dunia gacha game. Ketatnya persaingan ini membuat beberapa developer memutuskan untuk menutup gacha gamenya karena dirasa kurang menguntungkan. Kejadian ini baru saja terjadi di game gacha Valiant Force 2 yang bertahan tidak sampai satu tahun.

Valiant Force 2 Tutup Server

Pada tanggal 30 November 2023 nanti, para penggemar setia Valiant Force 2 mengalami momen pahit ketika game mobile yang dicintai ini akhirnya mengumumkan penutupan layanan. Game ini diluncurkan secara global pada 4 Mei 2023, mengakhiri perjalanan yang berlangsung hampir 7 bulan.

Baca Juga:

Pihak developer tidak menjelaskan alasan dari penutupan server ini. Mereka akan menghentikan penjualan dan pembelian in-game pada 24 Agustus. Di hari yang sama Valiant Force 2 sudah tidak bisa diunduh baik melalui Play Store atau App Store. Sampai hari penutupan server, pemain yang masih memainkan gamenya akan mendapatkan berbagai hadiah sebagai ucapan selamat tinggal.

Tentang Valiant Force

Valiant Force 2 merupakan sequel dari Valiant Force yang dikembangkan oleh Gamamobi. Game ini berlatarkan satu dekade setelah peristiwa di Valiant Force. Pemain akan diarahkan kembali ke Arathos karena kekacauan yang sekali lagi terjadi di tempat tersebut.

valiant force 2

Gameplay yang dibawakan Valiant Force 2 adalah turn-based RPG klasik. Pemain akan menaruh beberapa karakter di blok – blok tertentu dan melancarkan serangan berdasarkan range tiap karakter. Maka dari itu penempatan karakter di game Valiant Force 2 menjadi salah satu kunci kemenangan di game ini.

Baca Juga:

valiant force 2

Selain gameplay yang unik, Valiant Force 2 juga menghadirkan beberapa konten menarik seperti eksplorasi dunia yang luas, berbagai macam model karakter dan kostum untuk mempercantik karakter kalian. Sama seperti game gacha pada umumnya karakter – karakter yang tersedia tentunya harus didapatkan melalui proses gacha.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk mencoba Valiant Force 2 untuk terakhir kalinya? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id