All posts by Yazid

Peringatan HAORNAS 2022 “Bersama Cetak Juara’, Kemenpora Anugerahi Penghargaan Olahraga untuk Ketua Umum PBESI Budi Gunawa

GAMEFINITY.ID, Balikpapan – Jumat (9/9) Pada peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) XXXIX bertema ‘Bersama Cetak Juara’ yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Ketua Umum Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI), Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Dr. Budi Gunawan, S.H., M.Si. menerima anugerah penghargaan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora) yang diperuntukkan bagi pelaku olahraga berprestasi.

Penghargaan yang diberikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, kepada Ketua Umum PBESI Budi Gunawan tidak lepas dari pencapaian dan kontribusi PBESI yang signifikan, khususnya terhadap pengembangan serta peningkatan prestasi olahraga esports nasional. Di bawah kepemimpinan Budi Gunawan, PBESI dalam waktu relatif singkat berhasil membentuk kepengurusan di 34 provinsi dan 514 kabupaten/kota di seluruh Indonesia. Catatan yang cukup fantastis mengingat PBESI adalah induk olahraga termuda di bawah naungan KONI yang baru resmi berdiri pada 2020.

PBESI di bawah kepemimpinan Budi Gunawan juga berhasil menorehkan sejarah baru bagi esports nasional ketika esports menjadi salah satu cabang olahraga ekshibisi di PON XX Papua 2021. Melalui perhelatan nasional tersebut, PBESI mampu menghadirkan gambaran nyata potensi esports yang besar dan luas. Esports tidak hanya terbatas pada olahraga prestasi, namun juga sportainment, sports tourism dan penguatan ekonomi digital kreatif.

Selanjutnya, esports Indonesia sukses menorehkan prestasi emas di pentas internasional. Di perhelatan multi cabang olahraga terakbar di Asia Tenggara SEA Games Hanoi 2021, Indonesia berhasil meraih 2 medali emas, 3 medali perak, dan 1 medali perunggu, serta tercatat sebagai salah satu kekuatan utama esports di wilayah ini.

Terbaru, kokohnya reputasi PBESI mendasari keputusan federasi esports internasional, IESF, memberikan kepercayaan kepada Indonesia sebagai tuan rumah perhelatan 14th World Esports Championship yang akan digelar di Bali, 2-11 Desember 2022. Kejuaraan dunia esports tersebut akan tercatat sebagai kejuaraan dunia terakbar yang diikuti oleh 120 negara, sekaligus menjadi gelaran esports luar ruang terbesar di dunia sepanjang sejarah penyelenggaraan.

“Penghargaan Olahraga dari Kemenpora yang saya terima hari ini merupakan penghargaan bagi seluruh ekosistem esports Indonesia, dari atlet, pelatih, sekolah, tim profesional, pengembang gim, hingga para pelaku industri. Saya juga ingin mempersembahkan anugerah ini kepada jajaran pengurus PBESI yang terdiri dari kalangan organisatoris, profesional dengan pengalaman manajerial yang mumpuni, serta kalangan pelaku esports yang memiliki pemahaman tinggi dalam mengoptimalkan pengembangan esports nasional. Penghargaan ini merupakan hasil dari orkestrasi dan sinergi kami semua,” ujar Budi Gunawan.

Turnamen E-Sport PBSL Season 2 2022 Resmi Dimulai, Team Equanimity Kuasai Posisi Puncak di Liga Pekan Pertama

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Kamis (8/9) Zepetto, publisher dan developer game Point Blank, resmi memulai rangkaian turnamen e-sport Point Blank Star League (PBSL) Season 2 2022 pada 3 September 2022 lalu. Pertandingan pekan pertama dihelat pada Sabtu dan Minggu 3-4 September 2022, dan hasilnya Tim Equanimity Arai 4YB Projectx berhasil memuncaki leaderboard PBSL Season 2 2022, diikuti dengan Tim iNV HD Neverland713 pada posisi kedua. 

Sedangkan untuk peserta, Steven ‘Sing’ dari Tim Equanimity Arai 4YB Projectx berhasil menjadi pemain paling unggul di minggu pertama ini.  Jika Steven ‘Sing’ mampu mempertahankan peringkatnya di posisi pertama leaderboard pemain hingga akhir ajang PBSL Season 2 2022 ini, ia akan menyabet gelar MVP (Most Valuable Player) untuk mendapatkan hadiah sebesar Rp 10 juta.

Selain penampilan hebat para atlet e-sport, terdapat juga hal-hal yang terjadi di luar ekspektasi para penonton PBSL Season 2 2022. Terdapat pergantian line up yang terjadi pada Tim Release yakni terjadinya transfer pemain. Rinaldy “Shiner” Gultom datang ke Tim Release untuk menggantikan Salva “VLS” Randika yang tidak bisa melanjutkan perjuangan karena kendala kondisi kesehatan. Perubahan line up pemain ini tentu akan mendatangkan ritme pertandingan yang berbeda dari sebelumnya bagi Tim Release.

Kabar lain juga datang dari Tim Comeback Kz ARAI YATOGOD. Tim yang sempat menjadi team tak terkalahkan selama PBSL Season 1 2022 ini, ternyata bisa diimbangi oleh team lain dan bahkan berakhir dengan hasil seri di pekan pertama PBSL Season 2 2022. Mampukah Tim Comeback membalikkan keadaan dan kembali menjadi juara satu seperti saat PBSL Season 1 2022? Ikuti terus update mengenai liga ini melalui siaran langsung pertandingan PBSL Season 2 2022, 3 September hingga 8 Oktober 2022, setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 10.00 – 18.00 WIB di channel YouTube resmi Point Blank dengan nama “Zepetto PB Indonesia”.

Bedah Trailer dan Perbandingan Game vs Film Pamali

Jakarta, 8 September 2022 – Film Pamali yang diadaptasi dari game berjudul sama, Pamali, buatan StoryTale Studio pada tahun 2018 sedang ramai diperbincangkan di tengah kalangan film enthusiast. Dengan tagline “Melanggar Adat, Mengundang Petaka”, Film Pamali baru-baru ini meluncurkan trailer dan perbandingan antara atmosfer di game versus film dengan durasi masing-masing kurang dari satu menit.

“Di luar negeri sudah banyak sekali production house yang mengolaborasikan industri game dan film. Misalnya Resident Evil, Ghost Shell, Tomb Rider, dan banyak lainnya. Di Indonesia belum banyak yang melakukannya padahal banyak sekali game-game buatan Indonesia yang punya cerita menarik dan sangat kaya dengan unsur budaya lokal.” ujar Andi Suryanto selaku Produser film Pamali dan CEO dari LYTO Pictures.

Lanjutnya, “Film Pamali ini mengangkat unsur budaya dan kepercayaan masyarakat. Terutama mengenai pantangan dan larangan yang dianggap membawa keburukan dan bahaya bagi yang melakukannya. Kami melihat bahwa Pamali ini merupakan kesempatan untuk melestarikan kembali nilai tradisi lokal Indonesia melalui media film.” 

Berdasarkan survei pengguna Google, sebanyak 96% orang menyukai game Pamali: Indonesian Folklore Horror. Dengan tingginya rating tersebut, tak heran bila film enthusiast memiliki ekspektasi yang tinggi terhadap film Pamali.

“Menghidupkan kembali nilai tradisi lokal Indonesia melalui media modern seperti game dan film adalah hal yang menarik bagi saya, terutama jika targetnya adalah kaum muda.  Game Pamali yang keluar tahun 2018 lalu sudah dikenal bahkan hingga ke luar negeri. Bagi saya, ini menjadi kesempatan sekaligus tantangan untuk membuat sebuah karya yang bermanfaat melestarikan tradisi, sekaligus populer dan disukai banyak penonton, khususnya dari mereka yang sudah punya ekspektasi terhadap film Pamali.” ujar Sutradara Bobby Prasetyo yang pernah mendapatkan nominasi sebagai sutradara muda di Piala Maya 2019. 

Berikut mungkin beberapa hal menarik yang sudah kalian notice atau malah kelewat dari trailer dan perbandingan antara game dengan film Pamali. Siapa tahu, kalian juga pernah melihatnya di sekitar kalian:

  • Ayunan

Baik di game maupun di trailer, tampilan ayunan di pohon pada halaman belakang seolah mengundang pertanyaan apa yang terjadi di rumah lama keluarga Jaka.

  • Ibu hamil yang menggunting kuku saat malam hari

Sudah menjadi kepercayaan turun temurun di Indonesia kalau menggunting kuku di malam hari karena dapat memperpendek usia atau membuat hubungan dengan orang tua jadi tidak baik. Lebih-lebih dipercaya bila ibu hamil menggunting kuku di malam hari, bayi dalam kandungan bisa lahir cacat.

  • Foto perempuan di ujung lorong

Foto sosok perempuan cantik berkebaya hijau muncul di game maupun di film. Sebenarnya siapakah perempuan itu? Apakah sosok tersebut sedang memperingati Jaka dan istrinya, Rika? Atau malah membahayakan keduanya?

  • Nomor rumah

Di kepercayaan berbagai negara Asia Timur seperti China, Korea, Jepang, dan Taiwan, angka 4 ketika diucapkan memiliki pelafalan yang sama dengan kata ‘mati’. Oleh karena itu angka 4 dipercaya sebagai angka sial. Tapi, sama seperti di game, di film rumah Jaka dan Rika juga nomor 4. Jelas sekali developer game dan pembuat film mau menegaskan ada sesuatu yang terjadi di rumah tersebut.

  • Sosok perempuan yang menggunting rambutnya

Katanya kalau potong rambut bisa buang sial. Namun sama dengan kepercayaan jika perempuan hamil menggunting kuku ada hamil, potong rambut bisa bikin bayi yang lahir menjadi cacat.

  • Konflik keluarga

Seperti yang sudah disebutkan, menggunting kuku di malam hari dipercaya dapat merusak hubungan dengan orang tua. Apa benar konflik antara tokoh Nenden dengan ayahnya, Dadang, mulanya dari gunting kuku? Bagaimana dengan Lilis yang melihat anaknya diseret dan dikurung oleh sang suami?

Itu dia beberapa hal menarik di trailer dan perbandingan game vs film Pamali yang sudah dirilis oleh Lyto Picture.

Film yang dibintangi oleh Marthino Lio, Putri Ayunda, Taksya Namya, Unique Priscilla, dan Rukman Rosadi yang rencananya akan tayang di bioskop Indonesia pada 6 Oktober 2022.

Official trailer Pamali bisa kalian tonton melalui YouTube LYTO Pictures di link: https://youtu.be/FuA51sJWbR4

Resmikan Predator Store Pertama dan Terbesar di Jawa Timur, Acer Penuhi Kebutuhan Gamers dan Konten Kreator

GAMEFINITY.ID, Surabaya – Jumat (9/9), Acer sebagai pemain utama di industri PC nasional, meresmikan Predator Store pertama dan terbesar di Jawa Timur, yang berlokasi di Maspion Square IT Mall. Menawarkan pengalaman one stop shopping, predator store ke-3 milik Acer Indonesia yang sekaligus terbesar di Indonesia ini, menyediakan lengkap peralatan gaming mulai dari laptop, monitor, PC, hingga aksesoris gaming. Hal ini bisa memberikan kesempatan bagi gamers untuk merasakan kecanggihan secara langsung menggunakan perangkat gaming lengkap dengan berbagai aksesorisnya.

Nino Wirawan, Senior GM Sales Acer Indonesia, mengatakan, “Dengan mengusung konsep one-stop-shopping di Predator Store Surabaya, kami ingin pelanggan merasakan kemudahan berbelanja. Mengedepankan pengalaman langsung untuk gamers dan konten kreator, Acer juga memberikan kesempatan agar laptop maupun aksesoris gaming, bisa dicoba secara langsung, sehingga fungsi maksimal dari perangkat yang diinginkan bisa dirasakan terlebih dahulu.”

“Kami melihat antusiasme masyarakat akan industri terkait semakin luas. Oleh karena itu setelah menghadirkan Predator Store di Jakarta dan Medan, Surabaya menjadi pilihan mengingat perusahaan ingin bisa lebih dekat terhadap konsumen dan bisa menjangkau konsumen predator gaming yang berada di bagian timur pulau Jawa dan sekitarnya”, tambah Nino.

Baca juga: Jajaran Laptop Acer Predator Gaming Full Power

Pembukaan Predator Store kali ini juga merupakan bentuk komitmen Acer dalam menjangkau lebih banyak gamers dan konten kreator di Jawa Timur. Pada peresmian Predator Store hari ini, Acer Indonesia memperkenalkan laptop gaming dengan teknologi terbaru dan terbaik di kelasnya yakni Predator Triton 300SE yang dibanderol mulai dari Rp 27 Jutaan, Predator Helios 300 yang dibanderol mulai dari Rp 26 Jutaan, dan Predator Nitro 5 yang dibanderol mulai dari Rp 14 Jutaan. Jajaran laptop gaming terbaik Acer ini sudah menggunakan prosesor Intel Generasi ke-12.

Tidak hanya itu, para pengunjung Predator Store yang melakukan pembelian bisa mendapatkan promo menarik seperti cashback sampai dengan Rp 2 juta untuk setiap pembelian produk tertentu, hingga gratis gaming gears untuk produk gaming tertentu. Promo ini berlangsung hingga 30 November 2022.

Predator Store

Selain itu Acer juga memberikan layanan Acer Priority Care, sebuah program garansi atau layanan perlindungan premium bagi pengguna seri laptop pilihan. Melalui program Acer Priority Care, pelanggan bisa mendapatkan kemudahan serta keamanan dan perlindungan produk dari kerusakan akibat kelalaian pengguna.

Baca juga: Acer Kembali Guncang Pasar Laptop Gaming

Rangkaian Acara Untuk Merangkul Komunitas Esports Surabaya

Merayakan peresmian Predator Store hari ini, Acer menghadirkan rangkaian acara selama tiga hari, seperti Live Streaming Podcast yang akan disiarkan di YouTube resmi Acer Indonesia dengan menghadirkan Tech Reviewer dan shoutcaster favorit Surabaya, yakni Pace Jay, Zahra Shofa, Ibro Kumar, serta Annisa Rahim yang merupakan Brand Ambassador Predator Gaming Indonesia. Selain itu Acer juga mengajak komunitas Cosplay dan Game di Surabaya untuk menghadirkan kompetisi Cosplay serta Valorant yang secara langsung dilaksanakan di Predator Store Surabaya.

Perkuat Pasar Gaming Monitor, Acer Perkenalkan Jajaran Monitor dengan Garansi Full 3 Tahun

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Senin (5/9) Acer sebagai pemain utama di industri PC nasional, berkomitmen terus mendukung perkembangan esport di Indonesia. Kali ini Acer melalui lini gaming Predator memperkenalkan jajaran monitor gaming Nitro Series. Monitor gaming Acer hadir dengan menawarkan teknologi layar mutakhir dengan refresh rate tinggi, serta  kualitas gambar yang menakjubkan. Terdapat tujuh model yang Acer perkenalkan, yakni Nitro VG240Y 75hz, New Nitro RG241Y_P 165hz, Nitro XV242Y_P 165hz ERGO, Nitro VG241Y_X 270Hz, Nitro VG252Q_X 240Hz, New Nitro XV252Q_F 390hz ERGO, dan XV272U_P 2K 170HZ ERGO. 

Sianti Setiawan, Product Manager Acer Indonesia, mengatakan, “Minat masyarakat terhadap dunia esport terus meningkat, seiring meningkatnya prestasi atlet esports asal Indonesia di kancah internasional. Turut ambil bagian guna memenuhi kebutuhan atlet esport Indonesia, Acer terus berinovasi dan menghadirkan monitor gaming dengan berbagai fitur terbaik sehingga gaming experience bisa dirasakan secara nyata. Mengikuti kebutuhan atlet esport di masa sekarang ini, berbagai fitur terbaik seperti AMD FreeSync/Premium dan VESA Display™ HDR 400, juga kami sematkan di jajaran monitor gaming Nitro Series.”

“Memberikan kenyamanan pada setiap pembelian monitor gaming Nitro Series ini, Acer menyediakan 3 tahun garansi meliputi penggantian suku cadang dan panel apabila terjadi kerusakan, serta biaya perbaikan. Setiap pembelian juga telah dilengkapi dengan Acer Accidental Damage Protection atau layanan perlindungan premium, untuk kerusakan yang disebabkan kelalaian pengguna”, tambah Sianti.

acer nitro

Data menunjukkan, pada tahun 2021 Indonesia memiliki 352 pemain games profesional, menempati urutan kedua setelah Thailand yang tercatat memiliki 374 pemain aktif dalam turnamen di tahun yang sama. Meski berada di bawah Thailand, Indonesia tercatat mengalami jumlah peningkatan pemain games profesional tertinggi di Asia Tenggara antara tahun 2015 hingga 2021.

Baca juga: Jajaran Laptop Acer Predator Gaming Full Power

Pengalaman Gaming Kecepatan tinggi tanpa tearing, lag  dan bebas blur  dengan AMD FreeSync

Pengalaman gaming yang cepat dan visual bebas blur akan mudah didapatkan pada rangkaian monitor gaming Nitro Series.Tidak ada lagi gambar patah-patah dan terpotong saat bermain game. Seluruh monitor gaming Nitro Series Nitro;VG240Y, New Nitro RG241Y_P, Nitro XV242Y_P, Nitro VG241Y_X, Nitro VG252Q_X, New Nitro XV252Q_F,dan XV272U_P telah mendukung Adaptive Sync, yakni G-Sync Compatible atau AMD FreeSync™/ Premium. Teknologi ini berperan dalam mengurangi efek screen tearing pada game sehingga pengguna dapat merasakan pengalaman gaming mulus dan responsif meski dalam resolusi tinggi dan kinerja yang berat.

Jajaran monitor gaming Nitro Series dibekali dengan resolusi layar full high definition atau FHD hingga ke WQHD, yang merupakan besaran resolusi standar ukuran layar masa kini. Refresh rate yang ditawarkan oleh deretan produk monitor ini juga beragam, mulai dari 75Hz hingga 390Hz. 

Bagi gamers yang menginginkan monitor dengan kemampuan layar yang mumpuni, Monitor Nitro XV252Q_F dapat menjadi jawaban yang tepat. Sebab monitor ini dilengkapi dengan Refresh Rate sangat tinggi hingga 390Hz/0.5ms dengan overclocking mode untuk pengalaman FPS game yang smooth. Selain itu, Monitor Nitro XV272U_P juga hadir dengan dilengkapi kemampuan display luar biasa berkat resolusi WQHD dan tingkat akurasi warna paling akurat di kelasnya (Delta E<2) serta color gamut 95% DCI-P3.

Layar Monitor Ergo, Mudah Disesuaikan dengan Fitur Tilt, Swivel, Height adjustment dan Pivot 90 Derajat.

acer nitro monitor

Untuk menambah kenyamanan bermain game, monitor Nitro XV272U_P dan XV242Y_P, dan XV252Q_F memiliki dudukan yang dirancang secara ergonomis dengan kemiringan, putar 360°, dan penyesuaian ketinggian sehingga Anda selalu dapat menemukan posisi menonton yang ideal. Desain pelepas cepat memungkinkan Anda memisahkan monitor dari dudukannya sehingga dapat dipasang di dinding VESA.

Baca juga: Acer Kembali Guncang Pasar Laptop Gaming

Tersertifikasi VESA Display™ HDR 400 

Para gamer dan streamer akan mengagumi tampilan game yang sedang dimainkan berkat VESA Display™ HDR 400 yang tersedia di monitor gaming Nitro Series; XV252Q_F, XV242Y_P, dan XV272U_P. Dengan sertifikasi ini, monitor dapat menampilkan warna lebih nyata dengan menyesuaikan tampilan layar gelap/terang, serta mempertahankan detail yang  biasanya tersembunyi dalam bayangan sehinmonitorgga menghasilkan tampilan keseluruhan yang lebih baik. 

Teknologi Pelindung Mata dari Acer VisionCare™

Monitor gaming Nitro series hadir dengan beberapa fitur untuk memberikan solusi dalam penggunaan jangka panjang dan  pengguna berat oleh gamers, yaitu teknologi Acer VisionCare™. Teknologi ini menggabungkan beberapa teknologi, yakni Flicker-less, Bluelight Shield, Low Dimming, dan ComfyView Display untuk mengurangi ketegangan mata dan memberikan pengalaman menatap layar yang lebih nyaman.

Teknologi Acer Flicker-less akan membantu menghilangkan kedipan layar melalui pasokan daya yang stabil. Bluelight Shield akan mengurangi rasio eksposur cahaya biru, yang berpotensi menyebabkan kerusakan mata jangka panjang. Low Dimming menurunkan pengaturan kecerahan ke tingkat nol kecerahan 15% di lingkungan yang lebih gelap untuk mengurangi kelelahan mata. Serta, ComfyView Display yang mampu membatasi pantulan dari sumber cahaya di sekitar pengguna.

Penjualan dan Garansi

Dapatkan produk monitor gaming Nitro Series terbaik dari Acer yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.9 jutaan, hanya di https://store.acer.com/en-id/acer-monitor. Pantau https://www.acerid.com/ serta ikuti media sosial Acer Indonesia dan Predator Gaming Indonesia untuk mendapatkan informasi lebih lanjut juga rangkaian produk dan promo terkini lainnya.

Acer Damage Protection hanya berlaku pada produk yang dijual oleh distributor resmi Acer di Indonesia dan hanya bisa diklaim di service center resmi Acer di Indonesia. Kunjungi https://www.acerid.com/apc/ untuk mengetahui informasi detail dan syarat dan ketentuan lainnya.

Guide dan Gameplay Edith, Hero Marksman dengan Damage Hybrid

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Edith adalah hero Mobile Legends yang baru muncul pada Season 23 dan menjadi hero yang menakutkan. Memperlihatkan penampilan yang besar dan kaku, banyak player tidak menyangka edith adalah hero Marksman. Hal itu wajar, karena Edith baru dapat dilihat sebagai hero marksman ketika menggunakan ultimate. Nah, untuk mengetahui bagaimana menggunaka Edith, bisa simak selengkapnya.

Edith dapat dikatakan menjadi hero andalan baik untuk menjadi tank ataupun bermain sebagai marksman. Hanya Edith hero marksman yang sering digunakan di lane exp. Hal itu terjadi karena kebanyakan player menjadikan Edith sebagai hero tank bukan marksman. Tips dari Mobile Legends juga memberikan power ketika Health Point (HP) lebih banyak. Sehingga Edith dalam versi tank akan lebih sakit jika dirinya semakin tebal.

Edith Buff

Kemampuan Edith untuk melakukan scalling pada level game dianggap terlalu sulit untuk beremain di gold lane. Karena Edith dalam mode tank memang bersifat jarak dekat, sehingga dianggap tidak cocok oleh para goldlaner untuk memainkan Edith di gold lane.

Baca juga: Guide Gameplay Ahri Wild Rift dan Tips Buildnya

Rekomendasi Build Edith

Sebagai hero marksman Edith, dikatakan tidak terlalu cocok menggunakan build attack speed ataupun critical damage. Hal itu didasarkan karena pasif damage berkelanjutan dan lifesteal baru dapat dikeluarkan bar energi Wrath yang dimiliki Edith full. Bar energi Edith sendiri akan full ketika mendapatkan damage dari musuh. Sehingga banyak player menggunakan Edith sebagai Tank ataupun Exp Lane yang memang bertugas untuk Secondary Tank. Build yang cocok untuk Edith adalah sebagai berikut:

  • Tough boots akan memberikan 22 magical defense dan mengurangi 25% Crowd Control.
  • Dominance Ice akan memberikan 70 physical defense, 500 mana, 10% cooldown reduction. Pasif Dominance Ice mengurangi 50% shield atau lifesteal dan mengurangi attack speed 30%.
  • Oracle akan memberikan tambahan 850 Hp, 42 Magical Defence dan 10%  Cooldown Reduction. Pasif dari item ini akan sangat cocok untuk Edith. Ketika ultimate Edith digunakan, Edith akan diberikan darah putih (Shield Absorption). dengan menggunakan item ini Shield tersesbut akan bertambah sebanyak 30%.
  • Guardian Helmet, item ini akan memberikan 1550 HP, ditambah dengan 20 HP Regen. Pasid dari item ini dibutuhkan Edith, karena memberikan pasif 2,5% setiap detiknya. Karena power Edith akan bertambah sakit seiring HP yang dimiliki, maka item ini wajib dibeli oleh Edith.
  • Immortality akan menambahkan 800 HP dan 20 physical defense. Pasif Immortality membuat hero yang memilikinya dapat hidup kembali dan diberikan HP sebesar 16% dar yang dimiliki dengan shield yang dapat menyerap damage 200 sampai 1200.
  • Blade Armor, item yang murah ini tidak menambahkan HP. Tetapi memberikan tambahan 90 physical defense. Selain itu pasif unik dari item ini adalah mengurangi 20% critical damage dan setiap damage yang diberikan musuh, akan menambahkan physical damage 25%.

Baca juga: Guide Valentina Exp Lane, Tips Build dan Cara Bermainnya

Kombinasi Skill

Skill Edith

Untuk memaksimalkan Edith dalam gameplay ada baiknya pasif Edith adalah hal yang penting untuk diperhatikan. Edith memiliki pasif yang akan muncul ketika mendapatkan banyak damage, itu dapat terlihat dari Wrath yang ada pada bagian bawah HP. Energi Wrath tersebut membuat Edith mendapat tambahan 50-150% attack speed dan magic lifesteal saat berubah menjadi Mode Marksman.

ultimate edith

Untuk memaksimalkan Skill Edith, Gunakan Skill 2 pada mode tank yaitu, Onward. Skill ini akan membuat Edith meluncur maju ke depan dan membuat musuh yang ditabrak akan dilempar ke belakang. Setelah itu gunakan skill 1 yang Earth Shatter, yang akan menimbulkan efek airborne. Jika melakukan by one dengan musuh, setelah menggunakan skill 2 dan 1 usahakan gunakan basic attack 3 kali. Basic Attack yang digunakan setelah skill akan mengeluarkan efek pasif dan memberikan damage tambahan.

Sehingga kombinasi skill Edith dalam war baik saat team fight ataupun solo fight adalah Skill 2-1-Basic attack 3x dan Ultimate. Ketika ultimate diaktifkan gunakan skill 2-1-Basic attack dan bisa menggunakan skill 2 kembali.

Guide dan gameplay serta tips menggunakan hero di Mobile Legends dapat kalian baca di Gamefinity. Selain itu, koleksi skin-skin dari hero yang menjadi andalanmu di Mobile Legends. Diamond murah bisa langsung top up di Gamefinity.id