All posts by Yogi Arizky

Seorang petualang internet yang menghabiskan waktu luangnya dengan gadget.

Tak Selalu Berdampak Negatif, Frost Diamond Buktikan Game Online Bisa Membuatnya Sukses

GAMEFINITY.ID, Singkawang – Semua tindakan yang dilakukan oleh seseorang pasti memiliki sisi negatif dan positif, termasuk kegiatan bermain game online. Sebagian besar orang mengira bermain game online adalah suatu hal yang terlihat kurang baik.

Namun pada dasarnya bermain game online tidak selamanya berdampak buruk apabila dimainkan dan dimanfaatkan dengan cara serta pelaku yang benar.

Salah satunya adalah Frost Diamond, pria dengan nama asli Kananda Widyantara ini berhasil membuktikan bahwa game online tidak selalu berdampak negatif dengan kesuksesan yang diraihnya saat ini.

Pria yang lahir di Yogyakarta pada 23 Juni 1997 ini mengaku telah bermain video game sejak usianya yang baru menginjak 5 tahun. Ia juga termasuk murid yang bandel karena terlalu fokus dengan dunia games-nya.

Jadi gamers sudah 18 tahun, aku pertama kali main games tahun 2000-an umur 5 tahun, itu pertama kali main games sering banget main game jadul.” Ujar Kananda.

Perjalanan 18 tahun memainkan game tersebut ternyata membuahkan hasil yang manis untuk Kananda Widyantara. Kini, ia berhasil mendapatkan hampir 20 juta subscriber pada kanal YouTube Frost Diamond yang dimulainya pada tahun 2017 lalu dan lebih dari 1,5 juta pengikut pada akun Instagramnya yaitu @frostdiamondd.

Dari dulu aku percaya suatu saat games pasti besar di dunia. Dan tidak bisa dipungkiri lagi game saat ini sudah merajai pasar digital untuk promosi brand-brand besar,” jelas Kananda.

Frost Diamond awalnya memainkan game online bernama Minecraft untuk memulai kanal YouTube-nya, pada game ini ia berkreasi membuat bangunan-bangunan yang unik dan menarik.

Jadi kita mengapresiasikan apa yang ingin kita buat di game Minecraft. Kalau untuk saat ini sudah agak bosan jadi aku coba bermain game lain. Tapi terkadang aku juga main game Minecraft. Karena Minecraft yang buat aku sebesar ini, kalau tidak ada Minecraft aku bukan siapa-siapa,” lanjutnya.

Tentang penghasilannya, ia menjelaskan angka yang kini banyak beredar di internet tersebut sudah mendekati dengan penghasilan sebenarnya.

Mungkin bisa dilihat dari social bridge hampir mendekati itu namun bukan urutan paling atas“.

Lebih lanjut ia memberikan saran kepada para orang tua agar tidak mengekang anaknya untuk bermain game online. Menurutnya, anak-anak ini juga membutuhkan refreshing dalam bentuk bermain game.

Untuk orangtua jangan terlalu dilarang anaknya untuk main game. Dibatasi saja mungkin sejam atau dua jam setelah itu baru belajar. Jadi ada waktunya bermain game dan belajar. Nantinya kalau aku punya anak juga akan berlakukan hal yang sama,”

Ingin Bantu Gamer Penyandang Disabilitas, Pria Ini Dapatkan Donasi 1 Juta Dolar

GAMEFINITY.ID, Singkawang – Pada tanggal 15 September tahun lalu, Steven Spohn merayakan ulang tahunnya yang ke-40 tahun, dan di umurnya yang hamping setengah abad itu ia menjalankan sebuah campaign bernama Spawn Together.

Steven Spohn adalah COO dari AbleGamers yang mengumumkan bahwa dirinya telah berhasil memperoleh donasi sebesar 1 juta USD atau sekitar 14 miliar rupiah dari campaign Spawn Together yang dijalankannya tersebut.

Dana ini nantinya akan digunakan untuk menjalankan misi dari campaign Spawn Together yaitu membantu para penyandang disabilitas peralatan vital yang mereka perlukan untuk bermain game dengan nyaman.

Campaign Spawn Together ini sangat didukung oleh banyak pihak, buktinya pada minggu pertama Steven Spohn berhasil mendapatkan sekitar 300 ribu USD. Dengan semangat yang kuat, Steven Spohn berhasil mencapai targetnya yaitu 1 juta USD dalam waktu kurang dari setahun.

Situs-situs ternama pun juga ikut berpartisipasi dalam campaign Spawn Together ini, sebut saja GameSpot yang memberikan 115 ribu US Dolar.

Walaupun awalnya event ini dibuat dalam rangka merayakan ulang tahunnya yang ke-40 tahun, Spohn menyebut akan mengubahnya menjadi event penggalangan dana tahunan yang mencoba mengumpulkan uang sebesar 1 juta dolar.

“Saya tidak melakukan ini sendirian. Saya membawa beberapa teman saya yang paling tepercaya yang dapat mempertahankan ini bahkan setelah SMA akhirnya mendapatkan saya. Ketika itu terjadi, saya tidak ingin orang berduka dan bersedih, saya ingin mereka merayakan dan terus mendukung penyandang disabilitas selama beberapa dekade mendatang.” jelas Spohn.

Oh iya, acara penggalangan dana Spawn Together ini juga masih berjalan, kalian bisa melihatnya di sini.

Unik! Komunitas Ini Lakukan Upacara Kemerdekaan Indonesia di Dalam Game Final Fantasy XIV

GAMEFINITY.ID, Singkawang – Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76 tahun kali ini harus kita laksanakan dalam kondisi pandemi Covid-19.

Namun kondisi tersebut tidak mematahkan semangat rakyat Indonesia, buktinya masih banyak yang turut memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia ini secara virtual.

Salah satunya adalah komunitas Final Fantasy XIV yang satu ini, mereka berkumpul untuk melakukan upacara dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia yang ke 76 tahun.

Namun tentunya kegiatan tersebut tidak dilakukan di dunia nyata, melainkan para pemain ini berkumpul di dalam game Final Fantasy XIV. Ya, mereka melakukan upacara tersebut di dalam game Final Fantasy XIV.

Dari informasi yang kami dapatkan, upacara ini dilakukan di dalam Final Fantasy XIV tepatnya pada maskar besar FC Vesperia, Mist, Ward 17, Plot 45, Elemental, dan Tonberry.

Salah satu hal yang unik adalah para pemain yang mengikuti kegiatan ini melakukan upacara kemerdekaan sesuai protokol yang sedang berlaku di dunia nyata.

Selain itu, para peserta upacara juga menggunakan pakaian bernuansa merah putih sesuai warna bendera Indonesia. Panitia acara ini juga menggelar lomba menarik seperti panjat pinang yang menumbuhkan rasa gotong royong serta kebersamaan.

Kegiatan yang dilakukan oleh Komunitas Final Fantasy XIV Indonesia ini merupakan salah satu bentuk nasionalisme yang tetap harus kita lestarikan. Mereka tetap kreatif walaupun masih dalam keadaan pandemi Covid-19.

Kemenparekraf Ingin Jadikan Game Online Sebagai Media Promosi Wisata Nusantara

GAMEFINITY.ID, Singkawang – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, ingin mengembangkan sektor pariwisata Indonesia melalui media game online. Keinginannya ini disampaikan pada acara Konferensi Pers Gamescom 2021 dan Tokyo Game Show 2021 yang dilakukan secara virtual beberapa waktu lalu.

Menurut Sandi, ia melihat industri game online saat ini memiliki potensi yang sangat besar. Oleh karena itu, sayang rasanya jika tidak dimanfaatkan dengan maksimal.

Kita bisa melakukan dua sisi melalui game ini, satu produksi dan promosi untuk pariwisata kita,” ujar Sandi (16/8/2021).

Sandi mengaku pihaknya sudah berkoordinasi bersama Asosiasi Games Indonesia (AGI) dan para Pengurus Besar Esports Indonesia untuk menonjolkan beberapa destinasi wisata prioritas di Indonesia.

Adapun beberapa destinasi wisata nusantara yang akan ditonjolkan pada game online diantaranya adalah Danau Toba, Candi Borobudur, Labuan Bajo, Mandalika, dan Likupang.

Pengenalan destinasi wisata ini dapat dilakukan dengan cara memasukkan scene-scene dari beberapa game populer dengan latar belakang Danau Toba, atau game balap-balapan motor dengan menggunakan sirkuit lokal yaitu Mandalika.

Sandi menambahkan dunia gaming ini tidak hanya soal wisata, namun dapat digunakan sebagai banyak hal salah satunya adalah dari segi pendidikan.

Termasuk juga konsep pendidikan yang sekarang sudah di deliver dengan game. Ini yang sangat menarik untuk kami cermati,” jelas Sandi.

Lakukan Pelecehan Seksual, Kelra Sang MVP MSC 2021 Terkena Banned di MPL oleh Moonton

GAMEFINITY.ID, Singkawang – Salah satu pemain Omega Esports, Duane “Kelra” Pillas belum lama ini ramai diperbincangkan di ranah kompetitif Mobile Legends Filipina. Namun alih-alih diperbincangkan karena prestasi, Kelra justru mendapat perhatian ramai karena sebuah kontroversi yang dibuatnya.

Dalam sebuah video milik Kelra, terlihat ia melakukan penyerangan secara verbal kepada pemain dari Blacklist Internasional dengan kasar. Ia menyebut bahwa OhMyV33nus dan Wise memiliki hubungan intim.

Selain itu, di video yang berbeda terlihat Kelra juga menyebutkan beberapa pemain Ladies dari Bigetron Esports bahwa mereka sangat cantik dan seksi dengan kata-kata yang kurang sopan.

“Daripada aku memacari mereka (pada Ladies Bigetron Esports) lebih baik aku bercinta saja dengan mereka” ujar Kelra.

Perkataan tersebut sontak membuat para fans Ladies Bigetron Esports geram dengan perbuatan Kelra.

Tak cukup hingga disitu saja, diketahui dari organisasi esports asal Thailand yaitu IDNS, ada salah satu pemain mereka yang berlaga di MSC 2021 juga dilecehkan secara verbal oleh Kelra.

Gara-gara ketiga kejadian yang dilakukan oleh Kelra ini, ia langsung ditindak oleh Moonton dengan dibanned selama 2 minggu atau 14 hari pada ajang MPL PH Season 8. Sanksi yang diberikan oleh Moonton ini berarti membuat tim Omega Esports tidak lagi bisa bermain bersama Kelra selama 2 minggu berturut-turut.

Namun hukuman tersebut memicu banyak protes karena kebijakan Moonton yang hanya memberi sanksi 14 hari kepada Kelra.

Free Fire Max akan Buka Pra-registrasi di Indonesia Pada Akhir Agustus Mendatang!

GAMEFINITY.ID, Singkawang – Seperti yang kita ketahui, game milik Garena bernama Free Fire merupakan salah satu game yang sering sekali mendapat ejekan dari para netizen. Bukan tanpa sebab, ejekan ini ada karena alasan Free Fire tidak memiliki grafis yang lebih bagus daripada saingannya yaitu game PUBG.

Menyadari hal tersebut, Garena menghadirkan sebuah game untuk mengabulkan impian banyak orang. Game itu adalah Free Fire Max yang hadir untuk menangkal ejekan mengenai kualitas grafis yang dimiliki oleh Free Fire selama ini.

Free Fire Max bukanlah game lain yang terlepas dari game Free Fire biasa, hanya saja Free Fire Max akan memberikan kualitas grafis yang jauh lebih baik untuk mata pemain.

Dengan adanya peningkatan grafis ini, tentu saja Free Fire Max memerlukan kapasitas memori yang lebih besar. Selain itu, kalian juga harus memiliki dukungan CPU, GPU, dan RAM yang mumpuni untuk menjalankan Free Fire Max sehingga mungkin akan memakan banyak daya perangkatmu.

Rumor mengenai kehadiran Free Fire Max sebenarnya sudah ada sejak tahun lalu, namun sangat disayangkan hingga saat ini game Free Fire Max belum bisa dinikmati secara umum di Indonesia.

Nah ada kabar baik untuk kalian yang menunggu kehadiran Free Fire Max di Indonesia. Dikutip dari BeritaBoyyah, berdasarkan bocoran yang mereka dapat, pada akhir Agustus 2021 nantinya Free Fire Max di Indonesia bakal segera memasuki tahap pra-registrasi.

Belum diketahui pasti tanggal berapa Free Fire Max akan memasuki tahap pra-registrasi di Indonesia. Selain itu, waktu pra-registrasi tersebut juga dapat sewaktu-waktu diundur oleh pihak developer.