GAMEFINITY.ID, Jakarta – Pesepak bola Brasil, Neymar Jr ternyata memiliki keahlian lain selain menggocek si kulit bulat. Baru-baru ini, penyerang andalan klub kaya raya Prancis, Paris Saint-Germain ini menunjukkan kebolehannya memainkan game first person shooter, Counter-Strike: Global Offensive (CSGO). Tak tanggung-tanggung, Neymar bahkan mampu mengalahkan pemain profesional Mathieu “ZywOo” Herbaut dan Richard “shox” Papillon dalam showmatch pada Desember lalu.
Selama pistol round di Inferno, Neymar berhasil mengalahkan lawan-lawannya dan meraih kemenangan 1v4 yang gila dengan melakukan headshots beruntun ke lawan-lawannya. Setelah melakukan headshot dari balkon, Neymar memasang bom di A dan menunggu musuh-musuhnya datang. Korban keduanya adalah ZywOo, yang langsung ditembak saat mencoba melakukan retake. Neymar kemudian berhasil membunuh musuh lain dan menyelesaikan ronde dengan membunuh Shox dengan headshot.
Neymar is the next esports superstar someone sign this man pic.twitter.com/UsVeVLrrva
— Rod Breslau (@Slasher) December 21, 2020
YouTuber CSGO, TDM_Heyzeus baru-baru ini mengungkapkan inventory CSGO andalan Neymar yang secara kumulatif bernilai lebih dari $40.000. Melihat inventory kepunyaan Neymar, superstar PSG ini memang terbukti bukan gamer kaleng-kaleng. Dikutip dari Talkesport.com, berikut adalah beberapa skin senjata terbaik (dan termahal) beserta harganya dalam USD.
- StatTrak M4A4 | Howl (Factory New): $9,300
- Karambit | Gamma Doppler Emerald (Factory New): $8,000
- StatTrak Karambit | Doppler Sapphire (Factory New): $5,000
- AWP | Gungnir (Factory New): $4,200
- StatTrak M9 Bayonet | Doppler Ruby (Factory New): $4,200
- AWP | Dragon Lore (Minimal Wear): $4,000
- Driver Gloves | Imperial Plaid (Factory New): $2,800
- Specialist Gloves | Crimson Web (Factory New): $2,000
- Specialist Gloves | Emerald Web (Field-Tested): $350
Dengan skill mumpuni, banyak yang menyebut Neymar bisa saja beralih ke Esports apabila gantung sepatu di kemudian hari. Bahkan, konsultan Esports profesional, Rod “Slasher” Breslau menyebut Neymar sebagai “bintang berikutnya Esports”, dan meminta klub-klub profesional segera merekrutnya.
Sekadar informasi, klub Neymar saat ini, Paris Saint-Germain juga memiliki tim Esportsnya tersendiri. Beberapa divisi kepunyaan PSG antara lain FIFA, League of Legends (PSG Talon), Dota 2 (PSG.LGD), dan Brawl Stars. Untuk judul game terakhir, PSG Esports berhasil merengkuh gelar juara dari turnamen Brawl Stars World Finals 2020.