GAMEFINITY.ID, Jakarta – Turnamen esports Free Fire Master League (FFML) Season III kembali membara di minggu keduanya dengan hantaman Booyah di Divisi 1 dan Divisi 2. Aksi “barbar” dari Syahrul “DRNX•Aruul⁷” Ulum berhasil membawa Dranix Esports menempati posisi pertama di Pertandingan Divisi 1 hari ketiga dan keempat kemarin.
Dengan total poin kills yang unggul amat jauh, Dranix Esports kini hampir mengejar RRQ Hades yang terpaut hanya satu poin saja di peringkat teratas Grup B. Walau tidak sempat mendapatkan Booyah di minggu kedua, RRQ Hades akhirnya harus bersiap jika harus tergeser di minggu ketiga nanti. Di lain sisi, DG Esports telah menggeser Island of Gods di Grup C akibat dua kali Booyah yang didapatnya di hari ketiga. Hal tersebut membuat klasemen sementara minggu kedua semakin sengit dengan SES Mizu yang masih memimpin di Grup A, RRQ Hades di Grup B, dan DG Esports di Grup C.
Minggu kedua di Divisi 2 masih dipimpin oleh konsistensi Bonafide Esports dan NGid Esport. Bonafide Esports sempat menyajikan permainan terbaiknya dengan 4 kali Booyah di hari ketiga sebelumnya. Klasemen minggu kedua ini akhirnya mengalami pergeseran untuk Grup A dengan Rimo Arjuna yang telah melewati Siren Esports, Grup B dengan Bonafide Esports, dan Grup C dengan NGid Esports.
Pertandingan selanjutnya untuk Divisi 2 (grup A, B, dan C) akan diselenggarakan pada 27-28 Januari 2021. Sementara Divisi 1 akan berlanjut pada 30 Januari 2021 (grup AC) dan 31 Januari 2021 (grup BC).
FFML Season III yang dilaksanakan kali ini tidak hanya menghadirkan pemain profesional melalui Divisi 1, namun juga pemain baru yang berkesempatan untuk mengasah kemampuan mereka di level semi-profesional melalui Divisi 2. Turnamen musim ini menawarkan total hadiah sebesar 1,5 miliar rupiah (sebagai total dari hadiah Divisi 1 dan Divisi 2), serta slot ke Free Fire Indonesia Masters 2021 Spring yang merupakan turnamen tingkat nasional sebagai kualifikasi ke ajang internasional.
Secara keseluruhan, pertandingan FFML Season III dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 19:00 – 22:00 WIB sejak 16 Januari hingga 27 Februari untuk Divisi 1 dan setiap hari Rabu dan Kamis pukul 19:00-22:00 WIB sejak tanggal 13 Januari hingga 18 Februari untuk Divisi 2. Penikmat esports yang ingin menonton serunya kedua divisi liga ini dapat menyaksikan Live Stream-nya di akun resmi YouTube dan Facebook Live Free Fire Esports Indonesia.