Category Archives: Console game

Sony Akan Memasang Iklan In-Game di Konsol PlayStation

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Sony dikabarkan akan memasang iklan in-game untuk konsol PlayStation. Setelah beberapa hari yang lalu Microsoft dikabarkan akan memasang iklan di dalam game Xbox, kali ini tren serupa sepertinya juga akan hadir di PlayStation.

Dikutip dari situs Gamespot (setelah sebelumnya dilaporkan oleh Eurogamer), Sony dikabarkan telah mulai menggarap rencana pemasangan iklan untuk game di platform PlayStation. Dan berdasarkan laporan dari Business Insider, program iklan ini nanti akan diterapkan melalui program pengembangan perangkat lunak milik perusahaan tersebut.

Sumber dari laporan juga mencatat bahwa, Sony telah memulai proyek ini sejak 18 bulan yang lalu. Dan mereka akan melakukan pengujian bersama mitra adtech untuk menempatkan iklan dalam game, dengan penekanan khusus untuk game Free-to-Play.

Jika program ini berjalan sesuai rencana, maka kemungkinan besar program periklanan PlayStation akan dimulai pada akhir tahun 2022 nanti, dan Sony akan menjual slot iklan mereka di pasar swasta.

Baca juga: Netflix Mengumumkan Kerjasama Baru Dengan Exploding Kittens

PlayStation 5 Dan Xbox Series X

Tren Iklan In-Game

Sebelum Sony, Microsoft telah dilaporkan terlebih dahulu mengenai penerapan program serupa untuk konsol Xbox mereka. Meski program iklan tersebut akan diterapkan dalam bentuk Billboard digital, masih ada kemungkinan bahwa Microsoft akan memanfaatkan jenis konten lain sebagai sarana monetisasi. Seperti iklan dalam bentuk item kosmetik, hingga audio dan video yang dimainkan secara otomatis dalam permainan.

Meski begitu, masih belum kejelasan apakah Sony akan memotong atau tidak memotong pendapatan developer dari iklan di konsol PlayStation nanti. Yang pasti, Bloomberg mengatakan bahwa Sony akan menyeleksi secara ketat pihak-pihak yang dapat memasang iklan dalam game PlayStation. Hal ini tentu saja bertujuan agar para pengiklan tidak mengambil, ataupun menyalahgunakan data para pemain di konsol milik Sony tersebut.

Meski strategi monetisasi iklan sering dianggap mengganggu kenyamanan bermain, program semacam ini bisa menjadi alternatif pemasukan untuk para pengembang game Free-to-Play. Terutama jika penyedia platform memberikan kemudahan bagi para pengembang untuk berbagai modal secara langsung dengan pengiklan.

Untuk saat ini, program iklan PlayStation masih terbatas dalam bentuk iklan dalam-menu. Yang mana fitur iklan semacam ini lebih sering dimanfaatkan oleh para Publisher dan Developer untuk mempromosikan game mereka di PlayStation Store.

Suka dengan artikel ini?

Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/

Ghost of Tsushima Dapatkan Patch Terakhir

GAMEFINITY.ID, BANDUNG – Setelah kurang lebih dua tahun sejak perilisannya, Ghost of Tsushima akhirnya mendapat patch terakhir.

Pertama kali dirilis untuk PlayStation 4 pada 17 Juli 2020, Ghost of Tsushima mendapat sambutan hangat dari pemain dan kritikus profesional. Banyak yang mengemukakan game buatan Sucker Punch Productions itu terlihat seperti game untuk konsol nextgen.

Meski tidak memenangkan penghargaan Game of the Year di The Game Awards 2020, Ghost of Tsushima menjadi harapan terbesar bagi masa depan industri game. Faktanya, Ghost of Tsushima juga berhasil menjadi game eksklusif PlayStation 4 dengan penjualan tercepat.

Versi Director’s Cut-nya kemudian dirilis untuk PlayStation 5 dan PlayStation 4 pada 20 Agustus 2021. Tak hanya itu, Ghost of Tsushima juga menambah mode multiplayer bertajuk Legends pada 16 Oktober 2020.

Patch v2.18 untuk Ghost of Tsushima

Ghost of Tsushima

Dilansir dari patch notes di blog resmi PlayStation, patch terbaru dan terakhir untuk Ghost of Tsushima berfokus pada perbaikan kecil pada bug di mode Legends dan juga single-player.

Patch tersebut juga berisi adjustment untuk beberapa item untuk menyeimbangkan fungsi dan ability. Terdapat pula penambahan fungsi “PS4 save import” untuk Legends. Ditambah lagi, bagi pemain yang berfokus dalam menamatkan ceritanya, terdapat pula perbaikan beberapa dialog dan cutscene agar dapat nyaman menikmatinya.

Sucker Punch Productions Siap Garap Game Baru?

Pihak Sucker Punch Productions dan PlayStation juga menjelaskan di patch notes bahwa mereka tidak sedang mengerjakan patch tambahan ke depannya. Dengan kata lain, mereka telah menghentikan pengembangan game tersebut untuk menambah konten baru. Akan tetapi, mereka juga akan memastikan untuk memperbaiki bug yang timbul pada masa depan.

Tampaknya pihak Sucker Punch Productions sedang mengerjakan sebuah game baru yang sama sekali belum diumumkan. Bisa jadi sekuel Ghost of Tsushima, bisa jadi judul game baru. Sayangnya belum ada penjelasan lebih lanjut.

Bagi pemain yang belum sempat mencobanya, Ghost of Tsushima bisa dibeli di PlayStation Store lho! Versi fisiknya juga sedang diskon di retailer game PlayStation terdekat dalam rangka Ramadan Deals hingga 30 April 2022!

Baca juga: PlayStation Kembali Gelar Ramadan Deals! Game PS4 dan PS5 Diskon Hingga 44%

Granblue Fantasy Versus Hadirkan Sistem Baru pada Juni 2022

GAMEFINITY.ID, PATI – Telah selesai Ajang Tournament GBVS Cygames Cup Special 2022 pada akhir pekan kemarin. Pada sela – sela penutupan acara, Fukuhara Tetsuya selaku director dari Granblue Fantasy Versus mengumumkan beberapa info terkait gamenya. Info tersebut yaitu mengenai update 2.80 yang akan hadir di bulan Juni 2022. Update ini akan mencakup beberapa penyesuai serta penambahan sistem baru dalam battle.

Implementasi Sistem Baru GBVS 2.80

Granblue Fantasy Verus
Granblue Fantasy Verus New System Update | Source: Granblue Fantasy Versus

Sistem baru ini akan mengenalkan tiga aksi baru guna memperkaya variasi gameplay. Tiga aksi baru ini bisa termasuk, arena baru, combat system, hingga mode battle baru. Tentu saja hal ini masih spekulasi belaka. Untuk info lengkapnya akan diumumkan di masa mendatang.

Major Tournament Granblue Fantasy Versus

Granblue Fantasy Versus
GBVS Cygames Summer Cup 2022 | Source: Granblue Fantasy Versus

Cygames juga tidak lupa mengumumkan tentang dua major tournament yang akan dilaksanakan nantinya. Pertama yaitu Cygames Cup 2022 Summer pada bulan Juli, lalu dilanjut EVO di bulan Agustus. Dua tournament yang sangat dinantikan para player professional GBVS.

Baca Juga : Game Fighting Legendaris Virtua Fighter Kembali, Rilis Bulan Depan di PS4

Playable Character Baru di GBVS

Cygames telah mengumumkan hasil survey mengenai playable character yang paling dinanti oleh player GBVS. Survey ini nanti akan menentukan karakter mana yang akan dimasukkan oleh Cygames pada update character selanjutnya.

Granblue Fantasy Versus
GBVS survey result Japan | Source: Granblue Fantasy Versus

Granblue Fantasy Versus
GBVS survey result Asia | Source: Granblue Fantasy Versus

Granblue Fantasy Versus
GBVS survey result Europe | Source: Granblue Fantasy Versus

Granblue Fantasy Versus
GBVS survey result NA SA | Source: Granblue Fantasy Versus

Pada survey tersebut bisa dilihat Sandalphon mendominasi dengan masuk diposisi pertama untuk setiap wilayah. Fukuhara Tetsuya bilang meskipun banyak perempuan yang memilih Sandalphon, para laki – laki juga banyak memilih Sandalphon. Menandakan betapa populernya karakter yang satu ini.

Selain itu tidak terduga Beatrix dan Siegfrieg juga lumayan mendominasi dalam survey. Pada empat region survey, mereka mampu berada dibawah sandalphon. Seofon selaku pemimpin para Eternal juga masuk daftar top ten di semua region, namun masih dibawah Beatrix dan Siegfried.

Dari Survey ini bisa diharapkan bahwa Sandalphon akan segera hadir di GBVS mendatang, dan mungkin diikuti dengan Beatrix, Siegfried, hingga bahkan Seofon sekalian.

Granblue Fantasy Versus sendiri merupakan game fighting yang dikembangkan oleh Cygames, Inc bersama Arc System Works. Didasari dari game browser Granblue Fantasy, GBVS menawarkan beragam karakter dengan combo – combo menarik dipadukan dengan grafis 3D yang unik.

Granblue Fantasy Versus dapat dimainkan melalui PC lewat Steam dan Playstation 4.

VNG Siapkan Action RPG Keren untuk Gamer Indonesia, Ys 6 Mobile – The Ark of Napishtim

Ys merupakan Action RPG klasik yang sudah eksis sejak tahun 1987 di PC. Game yang sudah eksis dari 30 tahun yang lalu ini bercerita mengenai Adol Christin dan Dogi dalam berbagai petualangan mereka yang menegangkan. Cerita tersebut sambung menyambung sehingga menghadirkan konflik unik yang sulit ditemukan di RPG lainnya. Hasilnya seri Ys memiliki penggemar setia yang selalu menantikan petualangan teranyar dari Adol dan Dogi.

Seri ke 6 dari Ys diluncurkan untuk platform PC tahun 2003 dan mendapat sambutan yang sangat baik. Pada tahun 2022, Nihon Falcom akhirnya membuat game ini untuk versi mobile. Di negara Taiwan, Hongkong, Macao, dan termasuk di Jepang, Ys 6 Mobile sukses meraih jutaan download yang terus bertambah hingga saat ini.

Dengan format free to play, Restar Games tetap membanjiri game Ys 6 Mobile dengan cerita yang sangat epik, grafis memukau, musik yang megah, dan berbagai berbagai fitur unik seperti Class, Pet, Soul Card, Marriage System, dan NPC interaction.  Bisa dibilang game ini bakal menjadi game anime Android terbaik 2022 dan juga game anime iOS terbaik 2022 di Indonesia.

“Seri Ys sudah dikenal oleh gamer seluruh dunia selama lebih dari 30 tahun, yang artinya gamers sudah sangat familiar dengan seri Ys ini. Ys 6 mobile sendiri hadir dengan gameplay dan visual yang sudah dikembangkan sesuai dengan perkembangan jaman, jadi lebih mudah diterima oleh gamer Indonesia.” Ujar Sheilla Pinem, selaku Marketing Lead VNG Indonesia.

“Ys adalah IP game legendaris yang kisahnya sudah eksis sejak tahun 1987 melalui Ys I: Ancient Ys Vanished, hingga Ys IX: Monstrum Nox yang terbit di tahun 2019. Sekuel yang banyak dan rentang waktu yang panjang tersebut membuktikan bahwa kisah Ys series sangatlah populer dan memiliki penikmat di mana-mana, termasuk di Indonesia. Karena itu kami berharap Ys 6 Mobile akan menjadi pilihan utama para gamers di Indonesia yang mencari sebuah cerita yang menarik, In game voice yang anime sekali, dan sistem card yang sangat unik.” Imbuh Jhonsen Lim selaku Product Operation Lead VNG Indonesia.

Bila kamu ingin mengikuti petualangan Adol dan Dogi, kami punya berita yang bagus untukmu. Sebentar lagi VNG Indonesia bakal merilis game Ys 6 Mobile. Game yang merupakan lisensi resmi Falcom dan dikembangkan oleh Restar Games ini bakal memulai masa pre registrasi pada tanggal 16 hingga 5 Mei 2022 yang kemudian dilanjutkan dengan alpha test di 21 hingga 26 April 2022.

Ys 6 Mobile – The Ark of Napishtim Pre-Launch Event

Untuk menyambut masa pre-launch, VNG mengajak semua gamers untuk bergabung ke dalam Event Pra-registrasi agar bisa mendapatkan akses eksklusif di periode Alpha Test yang akan berlangsung pada tanggal 21 April 2022 mendatang.

Event Pra-registrasi tersebut memiliki banyak hadiah menarik yang bisa kamu menangkan. Jadi kalau kamu butuh HP ciamik untuk main Ys 6 Mobile – The Ark of Napishtim, kamu bisa mencoba peruntungan mu di event Pra-registrasi: Lucky Spin Ys 6 Mobile.

Hadiah Event Pre-registrasi: Lucky Spin

  1. ROG Phone 5s
  2. Razer Hammerhead True Wireless Earbud
  3. Black Shark Magnetic Cooler
    Exclusive Merchandise Hoodie & Tshirt Ys6
  4. Dragon Crystal
  5. Emelas(bound)

Feature Ys 6 Mobile – The Ark of Napishtim

Nikmati Petualangan Lintas Dunia

Temukan dunia tanpa batas di Ys 6 Mobile. Mulailah petualangan seru menjelajahi Pulau-Pulau Canaan, seperti sudut Holy Zemeth Sanctum, Desa Rehda, Pelabuhan Rimorge, hingga pegunungan liar dan gua bawah laut yang misterius. Bentuk tim terkuat dan lakukan perjalanan epik yang belum pernah kamu rasakan sebelumnya!

5 Kelas dan 9 Sub-Kelas

Pilih satu dari lima Class awal: Warrior, Mage, Ranger, Assassin dan Samurai. Lalu kembangkan karaktermu untuk menjadi sembilan sub-kelas pilihan kamu. Lengkapkan petualanganmu dengan pengembangan karakter baru dan kombinasi skill yang unik

Koleksi Pet yang Memesona

Koleksi hewan peliharaan untuk menemanimu berpetualang! Tingkatkan atribut hewan peliharaan untuk kemampuan tempur yang lebih baik dan beri mereka perubahan gaya.

Pertarungan Besar Dimulai

Nikmati beragam misi dan pertempuran: ruang bawah tanah, mode cerita, serangan bos, perburuan harta karun, dan lainnya. Bergabunglah untuk melawan bos yang kuat dan taklukkan pertempuran epik!

Momen Terbaik

Dalam perjalananmu akan ada pertemuan romantis yang datang tiba-tiba. Perkuat ikatan dengan pasangan yang ditakdirkan untuk menikahimu dalam Ys 6 Mobile, dan dapatkan berbagai hadiah menarik.

Selain itu, manjakan dirimu dalam kegiatan rekreasi lainnya seperti bertani, menyusun perabotan rumah, berinteraksi dengan NPC, dan lainnya!

Plot Cerita Ys 6 Mobile – The Ark of Napishtim

Game yang memiliki cerita epik ini akan memulai kisahnya tepat setelah kapal Adol diserang oleh kapal armada Romun. Adol terpaksa berlabuh di wilayah asing.  Merekapun diterjang badai sehingga Adol tersapu ke luar kapal pada saat dia mencoba menyelamatkan para pelaut. Adol lalu terdampar di pusaran yang mengelilingi Pulau Canaan.

Adol ditemukan dalam keadaan tidak sadar oleh para keponakan dari kepala suku Rehda Village, Olha dan Isha. Olha dan Isha akhirnya memutuskan untuk membawa Adol ke desa untuk beristirahat di rumah Paman Ord. Adol sempat terbangun dan mendengar mereka sedang membicarakan dia, namun karena Adol sangat kelelahan, akhirnya dia kembali untuk tidur. Disanalah petualangan Adol dimulai…

Pantengin terus media sosial Ys 6 Mobile – The Ark of Napishtim, Nikmati Petualangan Lintas Dunia! Untuk mengikuti Alpha Test, kamu bisa melakukan pra-registrasi di halaman website berikut ini. https://bit.ly/Ys6PreReg

Media Sosial YS 6 Mobile VNG Indonesia

Babylon’s Fall Versi Steam Hanya Dimainkan 8 Pemain?

GAMEFINITY.ID, BANDUNG – Game buatan Square Enix dan Platinum Games, Babylon’s Fall lagi-lagi mengalami kesulitan.

Babylon’s Fall telah dirilis akhir Februari lalu dan hanya mampu menarik kurang dari 700 pemain di Steam. Angka yang mengecewakan ini memang bukan kabar baik bagi Square Enix dan Platinum Games, apalagi jika online-only.

Semakin mengecewakannya, game ini juga mendapat ulasan tidak memuaskan dari kritikus profesional. Pemain dan kritikus menilai jalan cerita yang disajikan Babylon’s Fall terlalu mendasar meski konsepnya yang menarik.

Angka Pemain Babylon’s Fall Terus Menurun

Sejak peluncurannya, Babylon’s Fall kesulitan untuk menarik pemain, melainkan angka tersebut terus menurun. Menurut SteamCharts, setiap hari hanya kurang dari 100 pemain yang menikmati game ini.

Tetapi pada 13 April 2022, SteamCharts mencatat hanya ada delapan orang yang bermain Babylon’s Fall pada pukul 6:00 WIB (di caption gambar pukul 7:00 waktu Singapore) di seluruh dunia. Ini adalah angka terendah yang didapat Babylon’s Fall sejak perilisannya.

Babylon's Fall SteamCharts
Source: IGN Southeast Asia

Sejauh ini, belum ada angka jumlah pemain versi PlayStation-nya.

Server Babylon’s Fall Akan Dimatikan Secepatnya?

Meski mendapat jumlah pemain yang sangat rendah, pihak Square Enix masih memiliki harapan untuk game ini. Pihak Square Enix mengumumkan Babylon’s Fall akan terus diperbaharui dan tidak ada rencana sama sekali untuk menghentikannya.

Square Enix dan Platinum Games juga meluncurkan sebuah survei yang bertujuan untuk mengumpulkan feedback pemain. Kumpulan feedback tersebut akan digunakan sebagai bahan pengembangan Babylon’s Fall ke depannya.

Bahkan konten untuk Season 2 dinyatakan sudah selesai dan pengembangan akan berlanjut ke Season 3 dan seterusnya. Mereka juga berjanji agar terus mengembangkan Babylon’s Fall dan menarik pemain baru.

Sementara itu, Babylon’s Fall mengadakan event kolaborasi dengan NieR:Automata sejak 29 Maret 2022 dan akan berakhir 26 April 2022. Event tersebut menampilkan berbagai kostum, musuh, dan dungeon yang terinspirasi dari NieR:Automata. Tampaknya Square Enix dan Platinum Games ingin memanfaatkan penggemar NieR:Automata untuk mencoba Babylon’s Fall. Sayangnya, mengingat kecilnya angka pemain di Steam, mungkin hal ini belum cukup.

Baca juga: Waduh! Ban IP Bikin Player Indonesia Tidak Bisa Lagi Bermain Nier Reincarnation

Apakah Babylon’s Fall akan secara mengejutkan menarik minat pemain setelah update Season 2 ke depan? Semoga saja Square Enix dan Platinum Games dapat membalikkan keadaan demi masa depan game ini.

Microsoft Akan Menerapkan Iklan In-Game Untuk Xbox

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Microsoft akan menerapkan program periklanan untuk Xbox.

Dikutip dari laman web Kotaku, Microsoft dilaporkan tengah membangun sebuah program baru yang akan mengizinkan brand tertentu untuk memasang iklan di dalam game free to play di platform Xbox.

Laporan yang berasal dari Business Insider ini juga menyatakan bahwa Microsoft dan Xbox akan membuat program periklanan dengan sangat berhati-hati, agar tidak mengganggu pengalaman bermain para penggunanya.

Sistem pengiklanan ini nanti, kemungkinan besar akan muncul dalam bentuk papan Billboard yang dirender secara digital, dan akan ditampilkan dalam game bergenre Racing, hingga Open World.

Kendati demikian, masih belum diketahui seperti apa bentuk lain dari iklan-iklan ini nanti. Apakah akan dalam bentuk kosmetik in-game, atau bahkan dalam bentuk audio hingga video yang diputar secara otomatis dalam permainan.

Business Insider juga masih belum dapat mengonfirmasi, apakah Microsoft dan Xbox telah memiliki daftar pengiklan, juga merk apa saja yang akan muncul dalam sistem iklan baru nanti. Terlepas dari semua itu, sistem iklan in-game ini diperkirakan akan meluncur pada kuartal ketiga tahun ini.

Sementara itu, seorang Juru Bicara dari Microsoft mengatakan bahwa pihaknya masih belum bisa memberikan tanggapan mengenai laporan ini. Ia juga mengatakan bahwa Microsoft akan “selalu mencari cara untuk meningkatkan pengalaman bagi pemain dan pengembang”.

Baca juga: Breath Of The Wild 2 Dinilai Terlalu Bagus Untuk Nintendo Switch

Xbox Series X

 

Iklan Untuk Para Gamer

Program iklan in-game ini sepertinya akan menjadi sebuah solusi bagi merk-merk ternama untuk memperkenalkan produk mereka di kalangan para gamer. Mengingat generasi gamer sekarang lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain game daripada menonton televisi.

Selain itu, laporan juga mengatakan, bahwa Microsoft tidak memiliki niat untuk memotong pendapatan iklan. Bahkan sebaliknya, mereka akan mengizinkan pihak pengembang dan perusahaan periklanan untuk saling berbagi dana.

Mungkin ini adalah salah satu rencana Microsoft untuk menarik lebih banyak pengembang game gratis ke platform Xbox, karena pengiklanan ini bisa membuka aliran pendapatan lain bagi developer diluar microtransaction.

Business Insider juga mencatat bahwa Microsoft telah menjual beberapa space iklan terbatasnya, dalam bentuk iklan dasbor hingga penawaran iklan dalam game tertentu melalui pihak ketiga.

Suka dengan artikel ini?

Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/