Category Archives: Gamepedia

Overwatch 2: 5 Tips untuk Pemula yang Baru Bermain

GAMEFINITY.ID, Bandung Overwatch 2 merupakan salah satu game first person shooter terpopuler saat ini. Lebih baik lagi, game sekuel dari Overwatch itu kini menjadi free-to-play semenjak peluncurannya. Hal ini tentunya membuat beberapa orang tertarik untuk mencobanya. Bisa jadi, mereka ingin menaikkan skill-nya agar dapat bersaing atau hanya sekadar bersenang-senang.

Begitu banyak tips dan trik untuk memainkan Overwatch 2, apalagi game ini merupakan hero shooter berisi karakter dengan ability unik, mungkin saja akan membingungkan bagi pemula. Tentunya, para pemula yang baru mencoba game FPS besutan Blizzard ini tidak perlu khawatir. Gamefinity akan menyebutkan lima tips bagi pemula yang baru bermain berdasarkan berbagai sumber.

Komunikasi Jadi Kunci untuk Kemenangan

Overwatch 2 communication wheel

Overwatch 2 merupakan game 5v5, team-based shooter. Dengan kata lain, kerja sama tim menjadi andalan untuk meraih kemenangan. Tentunya, kominikasi menjadi kunci utamanya. Pemain harus selalu berkomunikasi dengan rekan timnya untuk menyesuaikan strategi.

Ping system menjadi sangat membantu bagi pemain yang tidak nyaman berkomunikasi dalam bentuk audio. Sistem ini membantu pemain agar mereka dapat melaksanakan strateginya jika menemukan musuh.

Pemain juga dapat mengutak-atik communication wheel-nya. Terdapat deretan pilihan seperti Need Help untuk meminta bantuan, Going In agar masuk ke dalam ruangan, dan Group Up untuk kembali berkumpul dengan rekan tim.

Jika memiliki microphone, berbicara melalui voice chat bisa menjadi pilihannya. Asalkan pemain kuat mental menghadapi ejekan. Terakhir, bermain secara solo juga tidak direkomendasikan.

Mulailah dengan Hero yang Mudah Dipelajari

Overwatch 2 communication wheel

Kesalahan pemula saat memulai bermain sebuah judul hero shooter seperti Overwatch 2 adalah memilih karakter yang sudah jadi favorit tanpa tahu tingkat kesulitannya. Tentunya, ini akan menyulitkan pemain untuk memahami gameplay-nya.

Agar mempermudah, pemula harus memilih hero yang relatif mudah untuk dimainkan agar memperkuat peluang untuk bertahan. Contohnya, Soldier 76 menjadi salah satu pilihan rekomendasi bagi pemula mengingat ia merupakan karakter saat tutorial. Reinhardt dan Mercy sering sekali menjadi rekomendasi karena mekaniknya dinilai mudah.

Begitu pemain sudah mengerti gameplay-nya, mereka bisa mencoba para hero lain hingga yang sulit sekalipun. Dengan begitu, pemain akan mendapat playstyle khasnya tersendiri agar dapat bertahan selama match berlangsung.

Baca juga:

Coba untuk Sesuaikan Komposisi Tim yang Cocok

Overwatch 2 Hero Select for composition

Berbicara tentang hero, komposisi tim di Overwatch 2 juga bisa dibilang menjadi kunci untuk kemenangan. Ini akan menguntungkan tim jika pemain mengetahui hero manakah yang saling cocok dan memiliki sinergi untuk bekerja sama.

Contohnya, jika ada rekan tim yang menggunakan Genji, salah satu hero DPS terkuat, pemain bisa gunakan Ana untuk mencoba combo ultimate dengannya. Jika hero DPS sangat mobile dan sering go in, D.Va atau Winston bisa menjadi pilihan pemain tank agar mereka dapat menyerobos dengan mudah.

Andalkan Practice Ranges

Overwatch 2 Practice range

Pemain juga bisa bereksperimen dengan setiap hero di Overwatch 2, termasuk yang belum di-unlock, di Practice Range. Tidak hanya sebagai sekadara papan menembak untuk berlatih, tetapi mode ini juga cocok untuk memahami setiap skill dan ability hero.

Pemain bisa berlatih menghadapi bot di Practice Range. Ada yang diam, ada yang bergerak, dan ada yang menembak balik. Tentunya, banyak pemain yang menggunakan mode ini sebagai pemanasan.

Fokus ke Objective

Overwatch 2 objective

Banyak pemain pemula FPS mementingkan kill alih-alih objektif, termasuk Overwatch 2. Game besutan Blizzard ini bukanlah shooter deathmatch, alhasil kill bukan tujuan akhirnya. Setiap tim diberikan objective yang sama dalam sebuah match. Tim pertama yang berhasil menyelesaikan objective adalah pemenangnya. Tentunya, pemain harus berfokus pada tujuan, sementara kill hanya membantu agar memperlambat musuh.

Role hero ikut menjadi faktor dalam fokus ke objective. Tidak perlu selalu menang melawan musuh dan menggunakan Ultimate jika pada akhirnya tim pemain kena kill. Jika pemain menggunakan tank dan healer, fokus pada role terlebih dahulu untuk bertahan atau healing. Role Damage juga tidak boleh sembarangan menembak dan melakukan kill pada setiap musuh. Inilah mengapa strategi tim menjadi penting demi memperebutkan kemenangan dalam setiap match di Overwatch 2.

Itulah 5 tips untuk pemula yang baru bermain Overwatch 2.

Item Starlium Scythe Mobile Legends Cocok dengan 3 Hero ini

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Pada patch Mobile Legends terbaru 1.7.94, pemain kini dapat memanfaatkan item baru yang cukup menarik, yaitu Starlium Scythe. Item ini telah menggantikan Calamity Reaper dan Shadow Twinblades, memberikan atribut dan efek unik yang sangat menguntungkan bagi beberapa hero Magical. Mari kita lihat tiga hero Mage Mobile Legends yang paling cocok dengan item Starlium Scythe!

Baca juga:

1. Harith + Starlium Scythe

Harith dan item Starlium Scythe
Harith dan item Starlium Scythe

Harith adalah salah satu hero Mage yang paling diuntungkan dengan hadirnya Starlium Scythe. Sebelumnya, Calamity Reaper menjadi item favorit setelah Magic Shoes untuk hero ini. Atribut Starlium Scythe yang mirip dengan Calamity Reaper, ditambah dengan efek Hybrid Lifesteal, membuat Harith semakin mematikan.

Ia dapat menjadi penghancur dalam peran Goldlaner maupun Midlaner, terutama ketika memanfaatkan efek pasif Crisis. Efek ini berguna untuk mendapatkan True Damage tambahan dan kecepatan gerak ekstra setelah menggunakan skill.

Pemain Harith dapat memprioritaskan pembelian Starlium Scythe setelah mendapatkan Magic Shoes. Selanjutnya, Feather of Heaven dan Holy Crystal dapat digunakan untuk meningkatkan magic damage yang dihasilkan. Pemain dapat memilih item damage atau item pertahanan berikutnya, tergantung pada situasi dan kebutuhan dalam permainan.

2. Aamon

Aamon dan Starlium Scythe Mobile Legends
Aamon Duke of Shards Skin

Aamon adalah hero Mage berikutnya yang sangat cocok dengan Starlium Scythe. Atribut 6 Mana Regen dan 10% Cooldown Reduction dari item ini memberikan keuntungan besar bagi Aamon untuk terus melepaskan skill. Efek pasif Crisis dari Starlium Scythe juga sangat sesuai dengan kombo skill miliknya.

Aamon dapat memanfaatkan item ini untuk dengan mudah menghilangkan hero-hero lawan yang memiliki HP tipis dengan cepat. Terutama ketika melepaskan kombinasi skill dan Basic Attack dengan efek True Damage.

Item build untuk Aamon bisa dimulai dengan pembelian Magic Shoes dan Genius Wand, dilanjutkan dengan Starlium Scythe sebagai item ketiga. Kemudian, pemain bisa memilih antara Glowing Wand atau Feather of Heaven sebagai item berikutnya, disesuaikan dengan kondisi permainan.

3. Karina dan Starlium Scythe

Karina dan item dan item Starlium Scythe
Karina dan item dan item Starlium Scythe

Di antara semua hero Mage di MLBB, Karina adalah salah satu yang paling diuntungkan dengan kehadiran Starlium Scythe. Sebelumnya, ia mengandalkan Shadow Twinblades yang memberikan tambahan 15% Magic Lifesteal, 75 Magic Power, 5% Movement Speed, dan efek pasif Assassination.

Namun, dengan Starlium Scythe yang menawarkan atribut yang sama bahkan lebih banyak, Karina dapat lebih fleksibel dalam bermain. Efek pasif Crisis dari Starlium Scythe sangat cocok dengan pasif Shadow Combo milik Karina. Hal ini memungkinkan dia untuk menghadirkan True Damage setiap satu setengah detik. Efek Hybrid Lifesteal pada item ini juga membuat Karina lebih sulit untuk dikalahkan dan memungkinkan dia untuk tetap bertahan hidup dalam situasi berbahaya.

Bagi pemain Karina, penting untuk segera mendapatkan Starlium Scythe dan meningkatkan magic damage-nya dengan memilih item seperti Holy Crystal atau Concentrated Energy. Dengan strategi yang tepat, Karina dapat menjadi pemegang item Starlium Scythe yang sangat mematikan, mampu menghilangkan hero squishy lawan di lini belakang.

Baca juga:

Itulah 3 hero Mage MLBB paling cocok dengan item Starlium Scythe. Jika kamu adalah seorang penggemar hero-hero ini, yuk coba build item ini dan rasakan kekuatannya dalam pertempuran di Land of Dawn!

Demikian pembahasan Item Starlium Scythe Mobile Legends Cocok dengan 3 Hero ini. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Antara Genshin Impact, Honkai: Star Rail dan Impact 3rd

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Pengembang Honkai: Star Rail, HoYoverse tampaknya punya kebiasaan unik menempatkan karakter individu dalam gimnya dengan latar dan situasi yang sangat berbeda.

Misalnya saja karakter Bronya dan Silver Wolf. Mereka merupakan karakter yang dapat dimainkan di Honkai Impact 3rd dan Honkai Star Rail. Penampilan dan kekuatan terbarunya didasarkan pada skin Bronya di Honkai Impact, tetapi dia tampaknya menjalani kehidupannya sendiri di Star Rail.

Pemain yang jeli tentu tahu tentang karakter yang selalu ada di satu permainan ke permainan lainnya, tapi penampilan, kepribadian, dan bahkan keahlian mereka sangat berbeda satu sama lain.  Oleh karena itu, beberapa penggemar mungkin bertanya-tanya apa hubungan antara ketiga game tersebut.

Kepopuleran Game Hoyoverse

Genshin Impact, Honkai: Star Rail, Honkai Impact 3D
Anime Genshin Impact

Honkai Star Rail adalah judul utama terbaru dari HoYoverse, yang dirilis pada 26 April 2023. Game ini mengikuti kesuksesan Genshin Impact yang diluncurkan pada tahun 2020 lalu.

Dapat dikatakan bahwa kesuksesan kedua game ini berasal dari Honkai tahun 2016. Impact 3rd, yang mengatur nada untuk tampilan khas miHoYo (nama lama dari HoYoverse) dan gaya bercerita. Kedua game terbaru ini memberi penghormatan kepada Honkai Impact dengan cara yang berbeda, salah satunya adalah dengan berbagi karakter.

Baca juga:

Hubungan Genshin Impact, Honkai Star Rail dan Honkai Impact 3rd

Genshin Impact, Honkai: Star Rail, Honkai Impact 3D
Cover honkai: Star Rail

Dijelaskan oleh penggemar game garis keras HoYoverse, bahwa ada petunjuk yang terlihat tentang hubungan antara tiga judul game tersebut. Perkiraan tentang hubungan ketiga gane ini didasarkan dari trailer Fallen Rosemary Honkai Impact 3rd pada tahun 2020 lalu.

Trailer itu menampilkan wawancara dengan penulis cerita game tersebut, yang membahas bagian terakhir dari bab ke-17 game yang dikembangkannya. Di dalamnya, Pengawas Otto terlihat mengamati dunia lain menggunakan Pohon Imajiner. Salah satu hal yang dia lihat adalah Dvalin dari Genshin Impact, salah satu naga berelemen di Teyvat.

Pohon Imajiner dikenal sebagai asal mula kehidupan, alam semesta, dan dunia gelembung di Honkai Impact 3rd. Ide ini mungkin diambil dari referensi Pohon Yggdrasil dari mitologi Norse. Tidak mengherankan karena game miHoYoHoYoverse memang suka merujuk mitos dari berbagai negara.

Namun, Pohon Imajiner tampaknya lebih besar dan lebih megah skalanya dibandingkan dengan rekan Norse-nya. Ia memiliki jutaan cabang, masing-masing dengan bentuk peradaban, dan daunnya merupakan gelembung alam semesta mereka sendiri.

Baca juga: 

Penggemar berspekulasi bahwa ini adalah alam semesta paralel, sehingga ada banyak versi karakter dalam judul game yang berbeda, dengan kepribadian dan jalan hidup yang berbeda juga.

CEO MiHoYo mengatakan bahwa Genshin Impact ada di “Honkai Universe” dalam Game Development Conference (GDC) baru-baru ini. Haoyu Cai, Chief Executive Officer miHoYo, membahas mengapa mereka ingin membuat Genshin Impact.

Dia menyanggah klaim bahwa mereka memanfaatkan hype game dunia terbuka pada saat dirilis. Sebaliknya, dia mengatakan bahwa sudah menjadi tujuan HoYoverse sejak 2014 untuk menciptakan “alam semesta Honkai”.

Main Game Otome: Pacar Fiksi Terasa Nyata

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Apakah kamu pernah membayangkan memiliki pacar impian yang begitu sempurna? Seseorang yang selalu memahami dan mencintaimu tanpa syarat, sambil membawa kamu dalam petualangan romantis yang penuh intrik? Nah, dengan game otome, impian itu bisa menjadi kenyataan—setidaknya dalam dunia virtual.

Game Otome: Menikmati Kisah Romantis dengan Karakter Fiksi

Game Otome Ikemen Revolution
Ikemen Revolution (Foto: Ikemen Revolution)

Game otome adalah genre game yang dikhususkan untuk perempuan. Dalam game ini, kamu bisa menjalin hubungan dengan karakter laki-laki yang menarik dan mengikutimu dalam cerita yang memikat. Dalam permainan otome, kamu akan memainkan tokoh utama (MC) dan berinteraksi dengan berbagai pilihan dialog dan keputusan. Setiap pilihan yang kamu buat akan memengaruhi alur cerita dan hubunganmu dengan karakter pria tersebut.

Sebuah contoh game otome yang populer adalah Ikemen Revolution yang dikembangkan oleh CYBIRD, perusahaan game asal Jepang. Game ini diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris pada tahun 2018 dan telah memikat jutaan pemain di seluruh dunia. Cerita dalam Ikemen Revolution menawarkan berbagai karakter menarik dengan latar belakang dan kepribadian yang berbeda-beda.

Baca juga:

Dalam game ini, kamu akan bertemu dengan karakter bernama Lancelot, seorang pria tampan dengan sikap angkuh dan dingin. Namun, di balik penampilannya yang menyendiri, tersembunyi kisah pilu di masa lalu yang membuatnya berjuang sendirian demi kebaikan orang lain. Sebagai MC, kamu akan menjadi satu-satunya yang mengetahui rahasia pribadinya.

Mengapa Game Otome Begitu Menarik?

Gameplay Game Otome Ikemen Revolution
Gameplay Game Ikemen Revolution (Foto: Ikemen Revolution)

Game otome seperti Ikemen Revolution memiliki daya tarik yang besar bagi para pemainnya. Mereka menawarkan kisah romantis yang manis dan menghibur, sambil menggugah emosi dan membuat pemain terlibat dalam alur cerita yang menarik.

Dengan karakter yang dirancang dengan baik dan beragam kepribadian yang menarik, game otome berhasil menciptakan ikatan emosional antara pemain dan karakter-karakternya.

Banyak pemain game otome merasa seperti memiliki hubungan yang nyata dengan karakter-karakter tersebut. Beberapa pemain bahkan menghabiskan uang sungguhan untuk mendapatkan konten premium atau epilog khusus dengan karakter favorit mereka.

Namun, meskipun terlibat dalam hubungan fiksi seperti ini, kebanyakan pemain tetap menyadari bahwa permainan hanya sebatas hiburan. Tidak serta-merta menggantikan hubungan nyata di dunia nyata.

Meskipun ada klaim bahwa game otome dapat menciptakan ekspektasi yang tidak realistis dalam hubungan asmara di dunia nyata. Banyak pemain menegaskan bahwa hal ini tidak benar. Sebagian besar pemain memahami bahwa karakter dalam game hanyalah fiksi dan tidak mencari hubungan yang sempurna seperti dalam game otome.

Mereka menghargai kisah romantis yang diberikan oleh game otome sebagai hiburan semata dan tidak membiarkannya memengaruhi pandangan mereka terhadap hubungan nyata.

Selain itu, beberapa pemain melihat manfaat positif dalam memainkan game otome. Mereka menggunakan game ini sebagai pelarian dari kesepian atau kesulitan dalam kehidupan nyata. Dalam dunia otome, mereka bisa merasakan hangatnya cinta dan dihargai tanpa harus takut menghadapi sakit hati.

Bahkan penderitaan yang mungkin terjadi dalam hubungan nyata. Bagi mereka, game otome menjadi bentuk hiburan yang menyenangkan dan membantu mereka mengatasi romantic loneliness.

Baca juga:

Terlalu Larut Cinta Virtual juga Tidak Baik

Her (2013)
Film Her (2013), Film yang bercerita tentang seseorang yang memiliki hubungan dengan AI (Foto: Alphacoders)

Penting untuk diingat bahwa game otome adalah hiburan semata dan tidak menggantikan hubungan nyata. Meskipun game ini menawarkan pengalaman romantis yang manis, kita tidak boleh menganggapnya sebagai standar dalam hubungan nyata.

Setiap hubungan memiliki keunikan dan kompleksitasnya sendiri, dan tidak ada yang sempurna. Game otome dapat memberikan hiburan dan membangkitkan emosi, tetapi pada akhirnya, penting bagi pemain untuk membedakan antara fiksi dan kenyataan.

Game otome dapat menjadi pengalaman yang menyenangkan dan menghibur bagi para penggemarnya. Mereka menghadirkan kisah-kisah romantis yang menggugah emosi, sambil memberikan kesempatan bagi pemain untuk berinteraksi dengan karakter-karakter menarik. Namun, kita harus tetap mengingat bahwa game ini hanya hiburan dan tidak menggantikan hubungan nyata.

Demikian pembahasan Main Game Otome: Pacar Fiksi Terasa Nyata. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Honkai: Star Rail, Ungkap Bos Baru di Versi 1.2

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Honkai: Star Rail telah memperkenalkan satu set bos baru untuk Versi 1.2. Mereka terungkap selama aliran Program Khusus game berjudul “Even Immortality Ends,” yang memamerkan apa-apa saja yang tersedia untuk pembaruan yang akan datang.

Honkai: Star Rail Versi 1.2 saat ini sangat dinanti-nantikan para pemainnya. Ada beberapa alasan yang mendasari, salah satunya adalah banner bintang lima karakter Kafka dan Blade yang ditampilka. Pembaruan juga akan memberikan kelanjutan cerita utama game, yang dapat mengakhiri petualangan di Xianzhou Luofu, dan mengisi kekosongan dalam pengetahuan karakter tertentu, seperti hubungan Dan Heng dengan Imbibitor Lunae.

Beberapa Bos Baru Honkai: Star Rail Versi 1.2

Honkai: Star Rail Phantylia the Undying
New Boss Honkai: Star Rail Phantylia the Undying

Tambahan menarik lainnya untuk Honkai: Star Rail Versi 1.2 adalah diungkapkannya sosok bos baru. Terungkap selama Program Khusus baru-baru ini, pemain akan menghadapi empat musuh kuat dalam bentuk The Ascended, Sprite Kelimpahan: Malefic Ape, Yanqing, dan Phantylia the Undying.

Sementara Phantylia the Undying tampaknya akan menjadi bos terakhir dalam alur cerita Xianzhou, digambarkan sebagai makhluk yang memiliki kekuatan Penghancuran dan Kelimpahan.

Dipaparkan bahwa dalam versi baru ini bos baru tersebut akan memiliki tiga fase. Ketiganya memanfaatkan berbagai jenis teratai yang kemudian dapat menerapkan unit debuff dan damage.

Baca juga: 

Malefic Ape dan The Ascended sepertinya adalah mini-bos yang bisa ditemui pemain di area baru, yaitu Alchemy Commission dan Scalegorge Waterscape.

Sementara itu, karakter bintang lima Yanqing, yang dapat dimainkan, juga bisa menjadi bos utama. Namun, masih belum terungkap alasan para pemain harus melawannya.

Versi Baru, Keseruan Baru

Honkai: Star Rail Stellar Jade

Sebelumnya, Honkai: Star Rail menjadikan bos Bronya dan Kafka sebagai musuh. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika Yanqing saat ini berada di jajaran musuh pada Honkai: Star Rail Versi 1.2.

Ada lebih dari 200.000 penonton menonton streaming Honkai: Star Rail, dan banyak dari mereka tampak bersemangat untuk menyelesaikan misi dan event yang akan ada di Versi 1.2, terlebih mengumpulkan Stellar Jades untuk menarik gacha.

Ramai pemain Honkai: Star Rail yang sudah merasa tidak sabaran untuk menjelajahi lokasi baru serta melawan bos-bos baru yang sebelumnya telah diumumkan.

Tentu saja, akan lebih menarik untuk melihat komposisi tim yang akan mereka buat untuk mengalahkan bos-bos tersebut, terutama dengan tambahan Kafka, Blade, dan Luka di dalamnya.

Baca juga:

Berdasarkan trailer “Even Immortality Ends”, Honkai: Star Rail mungkin tengah bersiap untuk kisah menarik lainnya yang akan memperluas alam semesta lebih jauh. Terlebih pada Aeon yang seperti dewa, Yaoshi the Abundance dan Nanook the Destruction, yang diperkirakan memiliki peran yang lebih besar di Versi 1.2.

Untuk saat ini, pemain harus menunggu hingga 19 Juli sampai pembaruan diluncurkan.

Emblem Mobile Legends yang OP: Pakai ini biar GG!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Dalam dunia Mobile Legends, sistem emblem Mobile Legends memiliki peran penting dalam memperkuat karakter dan strategi permainan. Setelah pembaruan terbaru, emblem Mobile Legends mengalami perubahan besar yang membuatnya lebih fleksibel dan menawarkan berbagai talent yang kuat.

Dalam artikel ini, kita akan membahas talent emblem yang dianggap Overpower (OP) dan mampu memberikan keunggulan signifikan di Land of Dawn. Mari kita telusuri talent emblem yang menjadi sorotan, dengan referensi dari pemain profesional terkenal, OhMyV33NUS.

Baca juga:

Tenacity: Talent Emblem Mobile Legends yang Memiliki Kelebihan yang Luar Biasa

Emblem Mobile Legends OhMyV33NUS
Emblem Mobile Legends OhMyV33NUS (Foto: MPL Philippines)

Talent emblem yang pertama kami bahas adalah Tenacity. Menurut OhMyV33NUS, seorang roamer terbaik dari tim Blacklist International, Tenacity adalah talent emblem yang sangat OP. OhMyV33NUS menyatakan bahwa semua pemain profesional akan memilih Tenacity karena manfaat matematis yang signifikan yang ditawarkannya.

Tenacity memberikan peningkatan pertahanan sebesar 18 untuk serangan fisik maupun serangan magis. Ini berarti hero akan menjadi 14% lebih tahan terhadap serangan lawan. Selain itu, kelebihan utama Tenacity adalah kemampuannya yang diaktifkan saat darah hero berada di bawah 50%. Hal ini memberikan keunggulan yang besar dalam situasi bertahan hidup, terutama pada tahap akhir permainan. Terlebih lagi, Tenacity dapat digunakan pada berbagai jenis hero, mulai dari tank hingga marksman.

Keunikan lainnya dari talent emblem Tenacity adalah ketahanan yang diberikannya seiring dengan peningkatan level hero. Sehingga, semakin tinggi level hero, semakin kuat pula Tenacity dalam melindungi hero tersebut. Hal ini membuat talent emblem Tenacity menjadi pilihan yang sangat menarik, terutama dalam menghadapi pertempuran satu lawan satu yang intens.

Alternatif Emblem: Bargain Hunter dan Pull Yourself Together

Estes Mobile Legends
Estes Mobile Legends (Foto: Mobile Legends)

Selain Tenacity, masih ada talent emblem lain yang juga mendapat perhatian dari OhMyV33NUS. Salah satunya adalah Bargain Hunter. Talent ini memberikan diskon harga 95% untuk item-item di dalam permainan. Meskipun Bargain Hunter dapat memberikan manfaat besar pada awal permainan, OhMyV33NUS berkata lain. Dia menganggap bahwa ketika pemain sudah memiliki semua item yang diperlukan, Bargain Hunter menjadi kurang efektif. Hal ini membuatnya lebih memilih Tenacity yang tetap berguna dari awal hingga akhir permainan.

Selanjutnya, ada juga talent emblem Pull Yourself Together yang direkomendasikan oleh OhMyV33NUS untuk beberapa hero tertentu, seperti Kaja, Franco, dan Chou. Talent ini memberikan pengurangan cooldown yang berguna dalam menginisiasi serangan dengan menggunakan battle spell. Bagi hero-hero ini, Pull Yourself Together dapat memberikan keuntungan tambahan dalam pertempuran.

Baca juga:

Dalam dunia Mobile Legends, pemilihan talent emblem yang tepat dapat memberikan keunggulan yang signifikan dalam pertempuran. Dalam artikel ini, kita melihat talent emblem yang dianggap Overpower (OP) oleh OhMyV33NUS, seorang pemain profesional yang terkenal. Talent emblem Tenacity menjadi sorotan utama dengan peningkatan pertahanan yang besar dan aktivasi efektif saat darah hero di bawah 50%. Meskipun Bargain Hunter juga menawarkan manfaat awal yang kuat, talent emblem ini kurang relevan setelah pemain memiliki semua item yang diperlukan.

Demikian pembahasan Emblem Mobile Legends yang OP: Pakai ini biar GG! Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.