Category Archives: Game

Naruto Senki, Game Fan Made Populer yang Misterius

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Naruto Senki siapa yang tidak kenal dengan game legend dan populer satu ini. Menjadi salah satu game RPG santai dengan mekanisme side scrolling tower defense yang keren. Kurang lebih memiliki gameplay mirip mode Brawl di Mobile Legends Bang-Bang.

Naruto Senki, Game Fan Made yang Tidak Diektahui Pengembang Aslinya

Game ini sendiri pada dasarnya punya mekanisme yang cukup rumit, bahkan penggerak dan skill sekalipun. Selain itu juga game ini terkenal karena banyaknya jenis mod karakter untuk Naruto Senki, hampir tidak terbatas berapa banyak jenis mod karakter yang bertebaran di Internet.

Baca Juga: 

Game Fan Made yang Tidak Diketahui Pengembang Aslinya

Naruto Senki menjadi salah satu game yang populer dan sempat ada di Play Store, tapi sayang hanya bertahan sebentar. Namun jika pemain ingin memainkannya kembali, kalian dapat mencari game ini di Google atau Youtube yang faktanya sangat banyak sekali model dari game ini.

Naruto Senki, Game Fan Made yang Tidak Diektahui Pengembang Aslinya

Game ini identik dengan banyaknya karakter tambahan yang bervariasi tergantung dari versi dan jenis bahkan pegembang atau modder untuk Naruto Senki. Sedikit informasi yang diketahui, Naruto Senki ini memiliki nama developer yang bahkan masih belum diketahui kebenaran sepenuhnya.

Namun dari salah satu website di internet, ada yang berikan informasi jika game ini memiliki developer atau perusahaan apapun itu dengan nama Greecli, dengan size game-nya tidak sampai 50 MB.

Untuk kapan game ini pertama kali dirilis juga masih tidak diketahui, dan informasi yang beredar juga masih simpang siur, yang jelas game ini Gmin mainkan pertama kali di tahun 2016. Yang pasti Naruto Senki masihlah terus update hingga saat ini.

Tentang Naruto Senki, Game yang Bahkan Tidak Diketahui Pengembangnya

Naruto Senki merupakan salah satu game fan made yang populer dari dulu, dan bahkan masih eksis hingga saat ini. Menjadi game yang terbilang cukup ringan. Sejau ini game Naruto Senki telah memiliki mod yang sangat banyak dan memusingkan.

Pada rilisan pertamanya, Naruto Senki masihlah memiliki karaakter umum yang mengambil referensi dari manga dengan judul yang serupa Naruto. Namun seiring perkembangan, game ini telah berkembang dengan berbagai mod karakter hingga skill yang cukup keren dan menarik.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Game Porting Hana Awase akan Hadir di Switch

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – HuneX memberikan pengumuman baru mengenai perilisan game otome di konsol berjudul Hana Awase di konsol Nintendo Switch. Game otome Hana Awase ini akan dirilis pada 26 Oktober 2023. Game yang mendukung sound audio berbahasa Jepang, dengan beberapa opsi ber teks bahasa Inggris Jepang, tradisional, dan bahasa Tionghoa.

Dalam versi Nintendo Switch ini hadir dengan mengumpulkan empat game series yang dirilis untuk PC di antara tahun 2012 dan 2019. Ada empat volume seri Hana Awase tersebut yang beberapanya meliputi Volume Mizuchi, Himeutsugi, Karakurenai atau Utsutsu, dan Iroha. Judulnya sendiri akan tersedia sebagai bundling dan juga dijual secara terpisah.

Game Porting Hana Awase akan Hadir di Switch

Dalam poritng untuk Nintendo Switch, Hana Awase ditambahkan ddengan short story asli yang baru dan dengan desain yang baru untuk membuatnya lebih mudah dijalankan dan dimainkan. Full set dari Hana Awase New Moon ini sejauh ini diekathui dihargai dalam kurs Yen yaitu JPY$19.200 dan setidaknya mencakup 4 volume yang hadirkan ilustrasi box baru dari desainer Yura.

Baca Juga:

Tentang Hana Awase New Moon

Game Porting Hana Awase akan Hadir di Switch

Awal kisah sendiri berpusat pada Mikoto yang merupakan seorang wanita muda yang terpesone oleh permainan kartu dan menemukan variasi khusus Hanafuda yang disebutkan sebagai Kasen. Mikoto yang adalah bagian dari akademi khusus, dirinya berusaha untuk terampil dalam permainan Kasen dan menjadi seorang Mimano.

Karakter Hana Awase New Moon

Setidaknya ada beberapa karakter yang diberitakan untuk seri satu ini. Sejauh ini ada 6 karakter yang terlibat dengan Mikoto salah satunya.

Mikoto

Mikoto merupakan protagonis dari Hana Awase New Moon. Dirinya kurang cekatan, namun sangat mudah penjadi pecandu atas apa yang ia temui, dan ketika dirinya ingin belajar tentang dunia kartu Kasen. Tidak lama dari itu dirinya tenggelam di dalamnya.

Iroha

Iroha merupakan salah satu main character otome yang memiliki pancarana daya tarik, dan memikat orang-orang hanya dengan melakukan kontak mata dengan korbanya.

Mizuchi

Menjadi salah sau karakter yang fleksibel dan misterius. Mizuchi memiliki sisi yang penuh gairah dan akan mengabdikan dirinya untuk orang yang ia cintai, dan kejam dalam menghajar orang yang mengkhianatinya.

Selain tiga diatas masih ada beberapa karakter dibawahnya seperti Karakurenai, Himeutsugi, dan Utsutsu. Game ini dirasa cukup menarik karena menjadi salah satu game yang di porting untuk konsol Switch pad atahun ini.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Halo Infinite Umumkan Infection Mode Kembali di Season 4

GAMEFINITY.ID, Bandung Season 4 dari Halo Infinite akan segera datang bulan Juni ini. Meski belum mengumumkan judul dari season terbaru secara resmi, 343 Industries sudah menyampaikan berbagai fitur yang akan datang. Salah satunya adalah kembalinya Infection Mode yang sudah menjadi favorit penggemar franchise Halo.

Meski 343 Industries konsisten meng-update Halo Infinite dengan deretan konten baru, ternyata masih ada cukup banyak pemain yang belum puas saat ini. Setidaknya, hadirnya kembali Infection Mode tentu akan meraih hati penggemar. Sebelumnya, Forged Mode, mode kustom yang menjadi satu lagi favorit penggemar, sudah muncul saat season 3 dimulai.

Mengenal Infection Mode di Franchise Halo

Infection Mode merupakan salah satu mode multiplayer yang pertama kali muncul di Halo 3. Dapat dikatakan mode ini merupakan Zombie Mode versi Halo. Sejak saat itu, mode ini konsisten hadir di setiap entri franchise game FPS besutan Microsoft itu. Tidak heran banyak penggemar kecewa Infection Mode tidak muncul di Halo Infinite hingga 18 bulan setelah perilisan resmi.

Dalam mode ini, pemain terbagi menjadi dua tim, Survivor dan Zombie. Tujuan seorang Survivor adalah tetap bertahan hidup hingga akhir ronde. Jika tidak, mereka akan berubah menjadi Zombie. Zombie justru bertujuan untuk membunuh atau menginfeksi para Survivor sebanyak mungkin. Biasanya Zombie memiliki senjata melee dan dapat membunuh para Survivor dengan sekali tebas. Sedangkan, para Survivor diberi senjata api berjarak pendek dan sedang.

Baca juga:

Infection Mode Akan Kembali di Halo Infinite Season 4!

Kabar bahwa Infection Mode akan kembali muncul di Halo Infinite mulai season 4 sudah dikonfirmasi melalui akun Twitter resminya. Episode terbaru podcast Spartan Chatter ikut membagikan informasi ini pada penggemar. Konfirmasi ini tidak terlalu mengejutkan bagi penggemar yang mendapat leak tentang season 4.

Berbagai Fitur Lain yang Akan Datang di Season 4

Halo Infinite before Season 4
Terdapat berbagai konten baru yang akan datang di Halo Infinite Season 4

Selain Infection Mode, 343 Industries ikut menjanjikan berbagai update mulai season 4. Salah satunya adalah sistem progression Career Rank. Tim pengembang hanya menyebut pemain dapat meningkatkan level dengan rank gaya militer.

Mulai season 4, semua premium coating baru (di Premium Battle Pass dan Shop) akan termasuk versi individualnya yang cocok dengan semua core armor. Remake Forge resmi dari Map Plaza dari Halo 5 ikut direncanakan muncul pada awal season 4. Terakhir, menjelang berakhirnya season 3, terdapat event Bonus XP Weekend pertama yang akan digelar 2-4 Juni.

Halo Infinite Season 4 direncanakan dimulai 20 Juni 2023. 343 Industries akan membagikan informasi lebih lanjut dalam waktu yang akan datang.

Dead by Daylight Resmi Dapatkan 2 Game Spin-Off

GAMEFINITY.ID, Bandung Dead by Daylight kini sudah merayakan anniversary-nya yang ketujuh. Untuk menyambutnya, Behaviour Interactive mengumumkan mereka akan mengekspansi franchise game horor multiplayer besutannya itu dengan dua game spin-off. Satu merupakan game narrative dari Supermassive Games, dan satu lagi berupa game PvE multiplayer dari Midwinter Entertainment.

Pengumuman ini terungkap saat event Dead by Daylight’s 7th Anniversary Stream. Saat ini, belum begitu banyak detail lebih lanjut tentang kedua spin-off itu, namun penggemar tentunya sangat bersemangat untuk menantikannya.

Game Narrative Spin-Off Dead by Daylight dari Supermassive Games

Dead by Daylight spin-offs
Sambut 7th Anniversary, Behaviour Interactive umumkan dua game spin-off Dead by Daylight

Supermassive Games, pengembang di balik Until Dawn, The Dark Pictures Anthology, dan The Quarry, akan mengembangkan game narrative spin-off dari Dead by Daylight. Game single-player tersebut akan berlatar di universe yang sama. Behaviour Interactive menyebut game besutan Supermassive Games itu sebagai pengalaman naratif intense yang penuh pilihan hidup dan mati.

Baca juga:

Game tersebut juga akan mengambil latar di luar dunia Entity dan menceritakan berbagai karakter baru. Behaviour Interactive berharap kolaborasi dengan Supermassive Games ini dapat mengundang penggemar baru dan lama.

“Kami akan memberi para pemain berbagai cara baru untuk ke dalam fog (kabut) lebih banyak dari sebelumnya, bahkan jika kamu benar-benar baru di dunia ini,” ungkap wakil presiden Stephen Mulrooney.

Game narrative itu saat ini tidak memiliki judul atau tanggal rilis. Behaviour Interactive sudah memastikan detail lebih lengkap akan terungkap dalam waktu dekat.

Game Co-Op PvE dari Midwinter Entertainment

Satu lagi spin-off datang dari Midwinter Entertainment, studio yang juga merupakan anak perusahaan Behaviour Interactive. Keduanya sedang mengerjakan sebuah game multiplayer PvE yang masih dalam pengembangan awal.

Behaviour Interative menyebut game itu akan berfokus pada tema greed (kikir) dan lust (nafsu) pada kuasa. Pemain nantinya bisa bekerja sama dengan maksimal tiga pemain lain untuk menghadapi tantangan tersebut.

Saat ini, belum ada judul atau jadwal perilisan dari game spin-off co-op PvE tersebut.

Kedua game mengikuti jejak Hooked on You, sebuah spin-off dating sim yang sudah rilis tahun lalu. Tidak hanya itu, Behaviour Interactive juga sudah mengumumkan adaptasi film Dead by Daylight yang akan diproduksi Blumhouse, production company di balik berbagai film horor terkenal seperti Get Out dan M3GAN.

Baca juga:

Dead by Daylight Nicholas Cage
Nicholas Cage akan muncul sebagai karakter di Dead by Daylight

Selain kedua spin-off yang sudah diumumkan tadi, Behaviour Interactive juga sudah mengumumkan Nicholas Cage akan muncul sebagai karakter dalam Dead by Daylight. Detail lebih lanjutnya akan terungkap pada 5 Juli 2023.

Si Anak Hilang VYN RRQ Resmi Pulang ke Bigetron

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Setelah berkiprah di RRQ selama 8 Season, VYN akhirnya kembali ke Bigetron. Sebelumnya VYN pernah di Bigetron saat MPL Season 3 dan Piala Presiden Esports 2019. VYN dengan nama asli Calvin merupakan atlet esports Mobile Legends Bang Bang dengan role Roamer.

Kabar keluarnya VYN dari RRQ dikonfirmasi dari beberapa akun sosial media resmi RRQ. Tergabungnya VYN ke Bigetron juga dikonfirmasi dari beberapa akun sosial media Bigetron Esports.

Baca juga:

Perjalanan Karir El-Capitan

VYN RRQ MPL ID S8
VYN saat masih di RRQ pada Pertandingan MPL Season 8. (Foto: Liquipedia)

VYN lahir pada 3 September 2000 dan memulai karirnya sebagai player profesional saat MPL Indonesia Season 2. Saat itu VYN tergabung dalam tim Chronos Agent saat kualifikasi. Kemudian saat laga MPL Season 2 berlangsung, VYN tergabung dengan Boom Jr. Namun, Boom Jr gugur saat babak playoff, dan kemudian VYN keluar dari Boom Jr.

Setelah keluar, VYN bergabung dengan RRQ Zen dan gagal lolos saat MPL Season 3. RRQ Zen merupakan tim divisi kedua Mobile Legends RRQ. Setelah kekalahan RRQ, divisi tersebut dibubarkan dan VYN dipinjamkan ke Bigetron Esports.

Hampir gagal saat playoff, Bigetron berhasil menang melawan PSG.RRQ. Namun, kemenangan tersebut tak berlangsung lama. Bigetron dikalahkan oleh SFI Critical dan berada di posisi 5-6.

Baca juga:

Unjuk Gigi VYN, Roamer RRQ

VYN RRQ
Calvin (VYN) RRQ (Foto: Liquipedia)

Dengan performa yang baik saat berlaga di Season 3, RRQ Hoshi memilih VYN untuk menjadi pemain mereka di MPL Season 4. VYN berhasil membuktikan kehebatannya di Season 4 dan berhasil menduduki peringkat 2 setelah EVOS Legends. Walaupun kalah dari EVOS, RRQ mendapat slot untuk M1 World Championship.

Saat M1, RRQ Hoshi juga kembali dikalahkan oleh EVOS Legends dengan poin 3-4. Setelah gagal meraih gelar juara dalam dua turnamen sebelumnya, VYN akhirnya berhasil memenangkan trofi pertamanya dalam MPL Indonesia Season 5. Kesuksesan ini terus berlanjut ketika VYN juga berhasil meraih gelar juara dalam MPLI 4 Nation Cup dan MPL Indonesia Season 6. Meskipun RRQ Hoshi telah berhasil memenangkan banyak turnamen, mereka harus puas finis di posisi ketiga dalam M2 World Championship.

Pada tanggal 19 Mei 2023, RRQ mengumumkan bahwa VYN akan meninggalkan tim. Selama bersama RRQ, VYN telah berpartisipasi dalam 6 Grand Final MPL Indonesia dan berhasil memenangkan 3 di antaranya. Selain itu, VYN juga telah hadir dalam semua Kejuaraan Dunia M (M1-M4) serta yang belum lama selesai yaitu SEA Games 2023. Semua itu menjadikannya salah satu dari hanya tiga pemain yang memiliki pencapaian tersebut.

Baca juga:

Alasan VYN Keluar dari RRQ

Dalam video perpisahan yang diunggah melalui saluran YouTube RRQ, Vyn menjelaskan beberapa alasan di balik keputusannya untuk tidak lagi bermain untuk RRQ musim depan.

Menurutnya, ia sudah mencapai titik di mana ia tidak lagi dapat berkembang lebih lanjut di tim tersebut, dan dia merasa perlu mencari suasana baru. Vyn telah membahas hal ini dengan anggota tim dan pihak manajemen.

“Alasan saya keluar (dari RRQ) karena saya merasa sudah ‘stuck’ saja sih. Saya sudah berada pada level yang sama berulang kali dan saya butuh suasana baru. Saya sudah bicarakan bersama manajemen RRQ dari segi sudut pandang manajemen, mereka mendukung juga,” ujarnya.

Di akhir video perpisahannya, Vyn menyampaikan pesan terakhir kepada pemain lain di RRQ yang masih tinggal, seperti Lemon, Alberttt, Skylar, Clayyy, Renbo, R7, dan yang lainnya. Dalam momen tersebut, terlihat bahwa ia terkadang mengungkapkan emosi yang dirasakannya.

Demikian pembahasan VYN RRQ Resmi Pulang ke Bigetron. Ikuti informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

MSC 2023: Tim yang Akan Bertanding beserta Rosternya

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Mobile Legends Southeast Cup (MSC) 2023 akan menjadi pagelaran turnamen internasional selanjutnya setelah pertandingan besar MPL ID S11 dan SEA Games 2023.

Pada laga MSC nantinya akan mempertemukan tim-tim terbaik dari Asia Tenggara. Namun pada 2023 akan ada 3 region dari luar Asia Tenggara yang akan ikut bertanding di MSC 2023.

Baca juga:

Kompetisi MSC 2023 akan diselenggarakan pada 10 sampai 18 Juni 2023 di Phnom Penh, Kamboja. Pada kompetisi MSC, akan ada format pertandingan Babak Grup pada 10 – 13 Juni 2023, dan Playoff pada 15-18 Juni 2023.

Tim Peserta dan Roster MSC 2023

Tim MSC 2023
Tim Peserta MSC 2023. (Foto: Gamefinity/Zeinal)

Semua region sudah memiliki tim yang akan berlaga pada kompetisi MSC 2023, dan beberapa tim sudah mengkonfirmasi beberapa rosternya. Siapa saja tim beserta roster di MSC 2023?

Region Kualifikasi Tim beserta Roster
Indonesia Juara dan Runner Up MPL ID S11 ONIC Esports

Kiboy

CW

SANZ

Butsss

Kairi

Drian

EVOS Legends

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

Filipina Juara dan Runner Up MPL PH S11 ECHO

Sanford

KarlTzy

Sanji

Bennyqt

Yawi

Zaida

Jaypee

Blacklist International

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

Malaysia Juara MPL MY S11 TODAK

Momo

Rival

Moon

CikuGais

Yums

Flint

Singapura Juara MPL SG S5 RSG Slate SG

Diablo

BRAYYY

Roy

Okky

Lucianqt

Buji

Kamboja Juara MPL KH Spring BURN x FLASH

ATM

CHMA

C Cat

Donut

D7

Wightnite

Fury

Myanmar Myanmar Qualifier Fenix Esports

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

Mekong (Vietnam, Thailand, Laos, Brunei) Mekong Qualifier Team EVO

Opper

Yourname

Agi

BisTon

TwentyAugust

Timur Tengah dan Afrika Utara MPL MENA Spring Team Occupy

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

Amerika Utara NACT Spring BloodThirstyKings

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

Turki MTC S1 Fire Flux Impunity

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

(TBA)

*TBA (To be announced), roster lengkap akan segera diperbarui dari setiap tim.

Cara menonton langsung pertandingan MSC 2023, kamu bisa menonton langsung di AEON Mall Mean Chey, Phnom Penh, Kamboja. Sedangkan untuk live streaming, kamu bisa kunjungi saluran YouTube MPL Indonesia atau MobileLegends5v5MOBA.

Baca juga:

Demikian pembahasan MSC 2023: Tim yang Akan Bertanding beserta Rosternya. Ikuti informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.