Category Archives: Game

Animal Crossing: New Horizons Terjual Lebih Banyak dari Nintendo Switch di Tahun 2020

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Animal Crossing: New Horizons menikmati kesuksesan fenomenal di tahun pertama penjualannya. Game yang dirilis pada 20 Maret 2020 ini bahkan melampaui catatan penjualan unit dari perangkat kerasnya, Nintendo Switch sepanjang tahun 2020.

Menurut laporan keuangan terbaru Nintendo, New Horizons telah terjual sebanyak 31,18 juta unit per 31 Desember 2020. Sebagai perbandingan, Nintendo Switch terjual dalam 27,3 juta unit selama tahun 2020. Seperti dicatat oleh analis Niko Partners, Daniel Ahmad angka yang mengesankan ini menunjukkan bahwa sekitar 39 persen pemilik Nintendo Switch telah membeli Animal Crossing.

Ini juga berarti bahwa New Horizons secara kumulatif berhasil mengalahkan game pendahulunya, Animal Crossing: New Leaf hingga dua kali lipat. New Leaf sebelumnya menjadi entri terlaris dari serial Animal Crossing yang mencatatkan penjualan kumulatif sebanyak 12 juta unit.

Secara penjualan fisik, Animal Crossing New Horizons menjadi game terlaris kedua di Eropa tahun lalu, dan game terlaris ketiga di AS. Dalam beberapa bulan sejak rilis, Animal Crossing sudah berhasil menjadi game Nintendo Switch terlaris kedua hingga saat ini, hanya kalah dari Mario Kart 8 Deluxe (33,41 juta), yang masih membukukan penjualan fantastis sebanyak 4,42 juta eksemplar di tiga bulan yang berakhir 31 Desember 2020.

Nintendo sebelumnya mengklaim rasio penjualan digital yang tinggi untuk New Horizons di berbagai wilayah saat dirilis. Rata-rata penjualan digital game ini di Jepang, AS, dan Eropa mencapai 50 persen dari total penjualan.

Penulis Star Wars Battlefront 2 dan Squadrons Gabung Proyek Gotham Knights

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Mitch Dyer, salah satu penulis dari game Star Wars Battlefront 2 dan Star Wars: Squadrons for Electronic Arts, mengonfirmasi dalam cuitannya di Twitter baru-baru ini, bahwa dia tengah terlibat dalam proyek game Batman yang sangat dinanti, Gotham Knights. Ini akan menjadi kesempatan pertamanya bekerja sama dengan WB Montreal, Warner Bros. Interactive Entertainment.

Gotham Knights yang diumumkan tahun lalu, diproyeksikan akan berbeda dari seri game Arkham sebelumnya, meski akan tetap menggunakan beberapa elemen yang sudah dikenal gamer veteran Arkham. Para pemain nantinya akan mengendalikan Robin, Batgirl, Nightwing, dan Red Hood. Peristiwa utama dari game ini akan berlangsung setelah kematian Bruce Wayne, sehingga Batman tidak akan menjadi karakter yang dapat dimainkan.

“Hal yang sangat keren tentang 2021 adalah saya telah mengerjakan GOTHAM KNIGHTS. Tim WB Montreal luar biasa, dan mereka membuat sesuatu yang sangat istimewa. Tidak sabar menunggu Anda mengetahui lebih lanjut tentang game ini ketika waktunya tiba.”

Fans berharap Warner Bros. Interactive Entertainment berhasil menghindari banyak jebakan seperti yang dialami Marvel Avengers. Salah satunya dengan membuat Gotham Knights tidak memerlukan internet untuk bermain solo.

Dyer sendiri memiliki CV sebagai character development dan dialog, jadi kemungkinan perannya di Gotham Knights terlibat dalam punch line dan pengembangan adegan dalam plot yang sudah ditetapkan. Publik sendiri sudah mendapat banyak bocoran tentang siapa karakter yang akan muncul di Gotham Knights.

Sebelumnya, dalam gameplay yang telah diungkap, para penggemar memuji visual baru Gotham dan gaya keseluruhan yang dianggap mengalami peningkatan. Masih banyak spekulasi yang beredar tentang kapan tanggal rilis final Gotham Knights, yang memang belum diumumkan secara resmi. Gotham Knights akan tersedia di PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series X / S.

Booyah Bukan untuk Hacker, Dalam Dua Minggu Garena Ban 1,6 Juta Akun Cheater

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Garena telah memulai tindakan keras mereka terhadap para hacker dan cheater di tahun 2021. Kecurangan dan peretasan telah menjadi masalah yang terus-menerus berlangsung untuk game battle royale populer mereka, Free Fire. Untuk mengatasi hal ini, Garena selaku pengembang telah menerapkan sistem anti-cheat yang mendeteksi penggunaan cheat dan melarang pemain menggunakannya.

Survivor lain juga diharapkan untuk melaporkan para hacker ke Garena. Free Fire juga secara rutin menerbitkan laporan dua mingguan untuk menunjukkan berapa banyak akun yang telah diblokir. Pada tahun 2020 saja, Garena memblokir lebih dari 30 juta akun karena menggunakan cheat untuk mendapatkan keuntungan di Free Fire.

Dalam laporan dua mingguan terbaru, Free Fire mengungkapkan telah memblokir total 1.683.261 akun karena menggunakan cheat. 53 persen dari akun ini dilarang karena laporan dari pemain lain. Free Fire juga menghukum 113.005 akun karena sengaja bekerja sama dengan hacker. Mereka terkena hukuman penurunan pangkat menjadi Bronze I karena bermain bersama cheater atau hacker.

Cheater yang tertangkap karena menggunakan skrip/ program yang dimodifikasi akan langsung terkena banned secara permanen. Persentase modifikasi cheat yang digunakan: 10% Antenna Cheat, 9% Wallhack, 42% Auto-Aim(Headshot), 35% Teleport dan 4% Lain lain.

“Kami berusaha untuk menjaga permainan yang adil dan menjaga pengalaman bermain yang jujur untuk semua pemain. Kami juga berharap dan ingin mengingatkan seluruh Survivor agar tidak login ke Free Fire menggunakan aplikasi yang tidak berlisensi serta tidak memanfaatkan bug di dalam In-game,” tulis tim Operasi Anti-Hack Free Fire.

Garena sebelumnya telah menerbitkan pemberitahuan peringatan bagi pemain untuk berhenti melakukan kecurangan dan peretasan. Mereka juga mengeluarkan daftar tindakan yang bisa membuat pemain di-banned. Berikut 7 hal yang dilarang tersebut:

  • Menggunakan klien game yang dimodifikasi atau tidak sah.
  • Menggunakan alat tidak sah yang berinteraksi dengan klien game Free Fire.
  • Menggunakan program non-resmi untuk memberikan keunggulan pada gameplay.
  • Memodifikasi file model untuk mendapatkan keuntungan yang tidak adil.
  • Memanfaatkan gangguan atau bug untuk memanfaatkan pengalaman bermain game.
  • Dilaporkan oleh banyak pemain dan terdeteksi untuk gameplay abnormal secara bersamaan.
  • Melewati sistem anti-hack Free Fire melalui transfer data lokal terlarang.

Garena mengajak para survivor untuk terus melaporkan cheater melalui fungsi pelaporan dalam game. Hal ini demi menjaga dan membangun Free Fire yang lebih baik untuk kepentingan bersama.

Daftar Reward Free Fire Elite Pass Season 33 Fuji Folklore

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Free Fire Elite Pass Season 33 – Fuji Folklore telah di rilis hari ini. Elite pass ini menghadirkan berbagai item eksklusif ke dalam game, termasuk skin kendaraan, skin senjata, bundel dan banyak lagi.

Pemain harus menyelesaikan misi harian dan mingguan untuk mengumpulkan lencana (badges) dan melanjutkan permainan melalui Elite Pass. Pemain dapat updgrade ke Elite Pass dengan 499 diamond. Sementara itu, Elite bundle dapat ditebus oleh survivor seharga 999 diamond. Versi lainnya dari pass yang gratis juga menawarkan sejumlah hadiah namun terbatas.

Berikut daftar reward dan badges yang dibutuhkan untuk membukanya di Free Fire Elite Pass Season 33.

  • 50 Gold (terbuka saat 0 Badges)
  • Triad’s Wealth (Avatar) (5 Badges)
  • 3x Scan (10 Badges)
  • 1x Pet Food (20 Badges)
  • 1x Gold Voucher (30 Badges)
  • Folklore Hoodie (Male) (40 Badges)
  • 1x Diamond Royale Voucher (50 Badges)
  • 1x Fragment Crate (60 Badges)
  • 1x Discount Coupon (70 Badges)
  • 1x Pet Food (80 Badges)
  • 1x Evo Gun Token Box (85 Badges)
  • 300 Gold (90 Badges)
  • 3x Scan (100 Badges)
  • Fuji Folklore T-Shirt (110 Badges)
  • 3x Summon Airdrop (120 Badges)
  • 1x Gold Voucher (130 Badges)
  • 3x Resupply Map (140 Badges)
  • 1x Evo Gun Token Box (145 Badges)
  • Triad Romance (Banner) (150 Badges)
  • 500 Gold (160 Badges)
  • 1x Fragment Case II (170 Badges)
  • 3x Bonfires (180 Badges)
  • 1x Gold Royale Voucher (190 Badges)
  • Fuji Folklore Parachute (200 Badges)
  • 1x Evo Gun Token Box (205 Badges)
  • 3x Gold Royale Voucher (210 Badges)
  • 3x Bounty Token (220 Badges)
  • 1x Awakening Shard (225 Badges)

Fitur-Fitur Baru di Update OB26 Free Fire yang Rilis 4 Februari

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Patch Free Fire berikutnya akan segera dirilis. Update OB26 akan secara resmi tersedia untuk semua pemain pada 4 Februari setelah pemeliharaan server. Beberapa fitur baru yang hadir di battle royale sudah dikeluarkan Garena dan diuji oleh pemain di Advanced Server, yang telah berakhir pada akhir Januari lalu.

Tanggal rilis terungkap dalam in-game event yang memberi reward kepada pemain yang melakukan pre-register untuk patch baru pada 30 Januari hingga 3 Februari 2021 dan login dari 4 Februari hingga 8 Februari. Mbisa mengklaim 2x Voucher Weapon Royale dan 3x Voucher Diamond Royale.

Salah satu fitur baru terbesar yang datang pada update OB26 adalah karakter baru bernama Skyler. Terinspirasi dari penyanyi terkenal Vietnam Son Tung M-TP, kolaborasi tersebut sudah dikonfirmasi oleh Garena, sekaligus akan membawa lagu baru ke Free Fire. Skill aktif Skyler akan mengirimkan gelombang sonik untuk menghancurkan gloo wall yang disebut Riptide Rhythm.

Mode balap mobil baru juga akan diperkenalkan di dalam game. Mode baru ini akan menjadi cara yang baik bagi pemain untuk melatih keterampilan mengemudi mereka dan menguji klakson mobil baru.

Drone mini adalah salah satu fitur yang hadir dengan pembaruan Free Fire OB26 juga. Ini akan sangat berguna bagi pemain yang ingin menjadi lebih agresif dalam permainan, karena mereka akan dapat menemukan semua campers yang bersembunyi. Fitur lainnya akan diumumkan dalam patch note yang secara resmi dirilis beberapa hari mendatang. Ikuti terus perkembangan game Free Fire di GAMEFINITY.ID.

 

Bangun Dunia Super Mario Lewat Koleksi Set Kolaborasi LEGO dan Nintendo

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Pencinta Super Mario kini perlu menambah satu lagi barang koleksi. LEGO berkolaborasi dengan Nintendo merilis koleksi LEGO Super Mario yang terdiri dari Starter Course, Expansion Sets, Collectible Character Packs dan Power-Up Packs. Koleksi lengkap LEGO Super Mario ini sudah resmi diluncurkan di Indonesia dan tersedia di seluruh LEGO Certified Store.

Koleksi ini memungkinkan penggemar dari ikon legedaris Nintendo itu membangun dunia Mario versi mereka sendiri. Selain sebagai barang koleksi, permainan konstruksi ini juga mengasah para pencinta LEGO dan Mario untuk berkreasi sesuai imajinasinya masing-masing. Misalnya dengan mencari harta karun yang disembunyikan oleh Toad, serta mengalahkan Koopa Troopa di Benteng yang dijaga ketat.

Starter Course sendiri menjadi kunci untuk memulai seluruh permainan Super Mario di dunia nyata dan menjadi satu-satunya set yang dilengkapi dengan fitur LEGO Mario interaktif. Fitur ini memungkinkan para builder untuk mengumpulkan koin dalam tingkatan permainan yang dibuat dengan blok LEGO.

Tak hanya untuk koleksi pribadi, set LEGO ini juga dilengkapi dengan serangkaian tantangan dan karakter unik Super Mario yang bisa dimainkan bersama dengan lawan. Keseruan permainan juga akan bertambah dengan koleksi sepuluh karakter musuh yang tersedia dalam Blind Character Packs. Paket rahasia ini akan berisi karakter yang terdiri dari Huckit Crab, Spiny Cheep Cheep, Ninji, Foo, Parachute Goomba, Para-Beetle, Poison Mushroom, Thwimp, Fly Guy dan Bone Goomba.

Adpaun Expansion Set dan Collectible Character dibuat untuk digunakan bersama dengan koleksi Adventures with Mario Starter Course. Semua perlu dikoleksi untuk pengalaman bermain yang lebih seru.

“Kami mengerti bahwa tiap penggemar tentu memiliki kesenangan dan imajinasinya masing-masing. Dengan menambahkan blok LEGO yang sudah mereka miliki ke Starter Course, dan Expansion sets LEGO Super Mario yang berbeda, kami berharap setiap penggemar dapat menciptakan berbagai dunia Mario yang mereka suka dan terus menikmatinya tanpa batas waktu,” ujar Takashi Tezuka, Executive Officer dan Game Producer of Nintendo Co., Ltd melalui keterangan resminya.

Set permainan awal akan menampilkan tujuh blok aksi yang menghasilkan interaksi berbeda saat dimainkan bersama figur LEGO Mario. Uniknya, masing-masing blok aksi juga memiliki layar LCD di mata, mulut, dan perut untuk menampilkan reaksi langsung terhadap gerakan dan warna dari blok.

Selain itu, penggemar juga akan didukung dengan fitur aplikasi digital LEGO Super Mario yang gratis dan bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan keseruan bermain blok LEGO secara langsung. Fitur ini memungkinkan penggemar melacak skor yang mereka dapatkan dan menjadi acuan untuk terus menyusun blok LEGO.

Aplikasi ini juga bisa memberikan instruksi menyusun blok LEGO secara digital dengan fitur zoom dan rotasi, juga dilengkapi dengan tutorial, berbagai cara kreatif lainnya untuk membangun dan bermain. LEGO juga melengkapi aplikasi ini dengan forum digital yang aman untuk berbagi ide antar sesama penggemar.