Category Archives: Game

Resmi Bergulir, Lebih dari 10 Ribu Bakat Muda Berkompetisi di Piala Menpora Esports 2020 AXIS

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Bertepatan dengan Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 75, pada Senin 17 Agustus 2020, kejuaraan esports tingkat nasional yang dikhususkan bagi kelompok pelajar SMP, SMA dan mahasiswa bertajuk Piala Menpora Esports 2020 AXIS resmi dimulai. Sebanyak lebih dari 10 ribu atlet muda yang terbagi dalam 2.048 tim esports mulai bertanding untuk membela institusi pendidikannya masing-masing dan meraih gelar juara.

Bergulirnya turnamen yang digagas oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI ini ditandai dengan seremoni kick off oleh Menpora Zainudin Amali dan Ketua Pelaksana Piala Menpora Esports 2020 AXIS Giring Ganesha. Selaras dengan anjuran pemerintah tentang protokol kesehatan, maka seluruh rangkaian turnamen berlangsung secara daring, tanpa kontak fisik, baik atlet maupun penonton.

Menpora Zainudin Amali menjelaskan diselenggarakannya Piala Menpora Esports 2020 AXIS merupakan bagian dari upaya Kemenpora untuk mengembangkan dan memajukan esports secara positif di Tanah Air. Kejuaraan ini diharapkan mencetak bakat-bakat baru atlet esports Indonesia yang dapat mengharumkan nama bangsa di kemudian hari.

“Sejak awal, Kemenpora berkomitmen untuk mendukung esports agar berkembang dan membawa prestasi bagi Indonesia. Ketika kemudian terjadi pandemi saya melihat bahwa esports ini justru makin populer. Maka dari itu saya menggagas agar ada sebuah kompetisi esports yang tujuannya menjaring bibit-bibit muda berbakat,” ujar Menpora Zainudin Amali dalam konferensi pers melalui aplikasi Zoom usai seremoni kick off, Selasa (17/8).

Menpora menambahkan pemerintah menyadari bahwa esports sangat populer di kalangan anak muda. Oleh karena itu salah satu pengembangan esports yang penting saat ini adalah menghadirkan wadah-wadah kompetisi yang terstruktur dan berjenjang. Terlebih saat ini institusi pendidikan mulai dari SMP, SMA, hingga universitas sederajat semakin terbuka dan terlibat dalam mengembangkan esports secara positif.

“Kami gembira bahwa animo terhadap Piala Menpora Esports 2020 AXIS ini sangat positif. Ada lebih dari 10 ribu atlet muda yang bertanding demi mengharumkan nama sekolah dan kampusnya masing-masing. Inilah yang perlu menjadi perhatian kita bersama agar kedepan upaya-upaya dan kerjasama untuk memajukan esports ini bisa terus dilakukan secara simultan, sehingga membawa prestasi bagi Indonesia nantinya,” terangnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pelaksana Piala Menpora Esports 2020 AXIS Giring Ganesha mengatakan tingginya animo peserta menguatkan indikasi bahwa esports masih tetap populer dan makin digemari di tengah kondisi pandemi Covid-19. Hal ini memperkuat keyakinannya dan Indonesia Esports Premiere League (IESPL) selaku mitra Kemenpora dalam penyelenggaraan turnamen ini agar berlangsung sukses dan membawa manfaat bagi kemajuanesports Indonesia.

“Piala Menpora Esports 2020 AXIS dirancang untuk menjadi wadah kompetisi bagi talenta- talenta muda esports kita agar mereka berkembang dan kemudian bisa menjadi atlet pro yang berprestasi di masa depan. Kita melihat potensi atlet-atlet kita ini luar biasa dan industrinya pun tumbuh positif, maka melalui kejuaraan ini kita ingin bagaimana esports ini juga bisa
membawa kejayaan Indonesia,” Giring memaparkan.

Ia juga menjelaskan, sejak pendaftaran dibuka pada 1 Agustus lalu, hanya dalam waktu selama kurang lebih seminggu , target kuota peserta yaitu 2.048 tim telah tercapai. Setiap tim terdiri dari 5 atlet, yang artinya ada lebih dari 10 ribu atlet berkompetisi dalam turnamen ini. Banyak peserta berasal dari sejumlah perguruan tinggi dan sekolah ternama dari berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Beberapa di antaranya berasal dari Universitas Padjajaran (Unpad) Jawa Barat, Universitas Indonesia (UI) Jakarta, Universitas Riau (UNRI) Riau, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Jawa Timur, Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Politeknik Negeri Lhowseumawe – Nanggroe Aceh Darusallam, Universitas Halu Oleo – Sulawesi Tenggara, Universitas Udayana – Bali, Universitas Sriwijaya – Sumatera Selatan, hingga Universitas Nusa Nipa Maumere – NTT.

“Salah satu poin penting yang menjadi catatan kami dalam Piala Menpora Esports 2020 AXIS ini begitu banyak peserta yang berasal dari pelosok daerah di Indonesia, tidak hanya dari kota-kota besar saja. Ini menandakan, pegiat dan peminat esports kita sangat besar dan merata. Ini potensi yang harus terus kita gali dan kembangkan terus ke depan,” tambahnya.

Tahap Pra Registrasi Game BTS Universe Story Sudah Dibuka

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Netmarble mengumumkan bahwa pra-registrasi untuk mobile game terbarunya yang paling ditunggu, BTS Universe Story, akan dimulai pada 18 Agustus. Pemain di seluruh dunia (kecuali China dan Vietnam) dapat melakukan pra-registrasi di situs resmi (https://btsuniversestory.netmarble.com) hingga tanggal perilisan yang akan segera diumumkan.

BTS Universe Story adalah media cerita interaktif berbasis mobile dan merupakan kolaborasi kedua antara Netmarble dengan superstar dunia, menyusul kesuksesan mobile game BTS WORLD yang dirilis pada Juni 2019 lalu. Aplikasi ini memberikan kesempatan bagi pemain untuk menjelajahi cerita yang diadaptasi dari BTS Universe, membuat dan berbagi cerita tentang BTS, serta berinteraksi dengan pemain lain.

Pemain dapat membuat cerita mereka sendiri dengan menggunakan alat produksi dalam game pada mode Buat Cerita sebagai fitur utama dari BTS Universe Story. Mode lainnya yaitu Lihat Cerita menyediakan cerita interaktif yang sudah dibuat dan pemain bisa mengembangkannya dengan membuat pilihan yang dapat membentuk narasi. Selain itu, game ini memiliki mode AR dan fitur Koleksi yang bisa digunakan pemain untuk membuat penampilan para karakter di BTS Universe semakin menarik.

Event Pendaftaran Penulis Pra-rilis yang diadakan spesial dalam rangka pra-perilisan berlangsung hingga 24 Agustus. Semua orang dapat berpartisipasi dalam event tersebut dan penulis yang terpilih akan diberikan akses awal alat produksi cerita dalam game untuk membuat cerita sebelum perilisan. Cerita tersebut akan ditambahkan secara resmi ke mode Lihat Cerita agar dapat dinikmati oleh semua pemain setelah game dirilis.

Untuk merayakan pra-perilisan, video eksklusif yang menampilkan karakter utama dalam BTS Universe telah ditambahkan ke kanal YouTube resmi BTS Universe Story. Video tersebut menampilkan cuplikan tentang game dan foto para pemuda berlatarkan laut dengan tulisan kata-kata bermakna Sekarang, jadilah bagian dari kisah kami.”

Langgar Aturan Sistem Pembayaran, Fortnite Dihapus dari Playstore dan App Store

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Game battle royale Fortnite dirundung masalah. Game garapan Epic Games ini terpaksa harus keluar dari Playstore (Android) dan App Store (iOS) karena adanya dugaan pelanggaran aturan sistem pembayaran yang diterapkan oleh kedua platform tersebut. Epic Games dituding merancang mekanisme direct top up di game Fortnite sehingga hal tersebut merugikan Playstore dan App Store.

Baik Google dan juga Apple berhak mengambil keuntungan sebesar 30% dari hasil penjualan item di dalam game Fortnite dan sisanya diberikan ke pengembang game. Namun sayangnya, Epic Games melanggar ketentuan tersebut dengan membuat metode pembayaran langsung tanpa harus melalui Google ataupun Apple. Walaupun dengan metode ini kurensi dari mata uang di game Fortnite jadi lebih murah sehingga menguntungkan pemainnya.

Terkait permasalahan yang dihadapinya, Epic Games membuat sebuah video protes terhadap keputusan yang diambil oleh App Store dan Playstore. Namun sayangnya, ketika artikel ini kamu buat video tersebut sudah dihapus.

Seperti yang dilansir GAMEFINITY.ID dari laman The Verge (14/8/2020), saat ini pihak App Store sendiri mengaku akan berdiskusi lebih lanjut dengan Epic Games terkait masalah ini. Selain itu, pengembalian game Fortnite ke App Store pun masih sangat memungkinkan.

Pokemon Sword And Shield Hadirkan Banyak Pokemon Tipe Water Dan Ground Dalam Event Max Raid

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Pemain Pokemon Sword and Shield yang sedang mengincar Pokemon tipe Water dan Ground seperti Gigantamax Drednaw dan Sandaconda bisa memanfaatkan event Max Raid yang akan berlangsung hingga 31 Agustus nanti.

Dalam event ini, pemain dapat lebih sering menemukan Pokemon tipe Water dan Ground di Max Raid den, baik untuk versi Sword atau Shield. Selain Gigantamax Drednaw dan Sandaconda, beberapa Pokemon lain seperti Gastrodon, Milotic, dan Quagsire, juga dapat ditemui selama event berlangsung. Selain itu, pemain berkesempatan mendapatkan berbagai item yang langka dalam Raid.

Pemain yang berhasil menyelesaikan Raid akan mendapatkan item berharga tergantung jenis Pokemon yang dikalahkan. Dengan mengalahkan Pokemon tipe Water, pemain akan mendapatkan Pearl dan Big Pearl, sementara untuk Pokemon tipe Ground, akan mendapatkan Stardust dan Star Pieces.

Beberapa item lain yang bisa didapatkan adalah Rare Candies, Bottle Caps, dan Sitrus Berries.

Fortress Siege Skala Besar Seluruh Server Hadir di Update Lineage2 Revolution

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Pertarungan sengit untuk menjadi yang terbaik di Lineage2 Revolution, game MMORPG andalan Netmarble Corp, kembali memanas dalam update terbaru kali ini. Aktivitas dalam game baru Aden Castle Clan War kini tersedia untuk diikuti oleh para pemain dari semua server.

Konten Aden Castle Clan War memperkenalkan Fortress Siege skala besar antar Clan terkuat di semua server Lineage2 Revolution. Pemain bisa mendapatkan beragam reward bernilai tinggi seperti Title spesial, Costume, dan Mount Pet sesuai dengan partisipasi di Fortress Siege.

Selain itu, pemain juga bisa mendapatkan berbagai item lainnya tanpa perlu berpartisipasi secara langsung di Festival Aden Castle Clan War. Sebagai persiapan untuk konten baru, update kali ini juga menghadirkan peningkatan pada grade maksimum Equipment. Mulai hari ini, pemain dengan Equipment Grade UR bisa melakukan upgrade Equipment hingga Grade LR untuk meningkatkan statistik dan jumlah total CP yang dimiliki.

Lineage2 Revolution merupakan MMORPG versi mobile yang menampilkan grafik berkualitas tinggi dari Unreal Engine 4 dengan Open World berskala besar yang dapat menampung hingga 200 pemain di pertarungan secara real-time. Semuanya dikemas menjadi sebuah game MMORPG berkelas dunia, lengkap dengan segala fitur dan keindahannya yang bisa dinikmati oleh jutaan orang di seluruh dunia hanya dalam satu genggaman tangan.

Sambut Musim Panas dengan Event Moonfire Faire di Final Fantasy XIV

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Dari tanggal 12 Agustus hingga 26 Agustus, para pemain Final Fantasy XIV bisa menikmati event tahunan Moonfire Faire.

Dalam event ini, terdapat quest khusus “A Fish Too Far” yang bisa diakses pemain setelah mencapai level 30.  Setelah menyelesaikan quest tersebut, pemain akan mendapatkan berbagai item, seperti set pakaian musim panas, Emote baru Flame Dance, dan item dekorasi Water Bomb Stand.

Selain itu, bagi para pemain yang belum sempat melengkapi koleksi item dari event sebelumnya dapat membelinya selama event berlangsung.

Untuk yang belum pernah memainkan game ini, Square Enix juga sedang memberikan trial gratis, termasuk ekspansi Heavensward, hingga level 60.

Final fantasy XIV saat ini dapat dimainkan di PC dan PlayStation 4.