Category Archives: Teknologi

Berita Terbaru Seputar Teknologi

Shopee Cocoki Bukan Lagi Soal Ambisi tapi Harga Diri!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Siapa yang tak kenal dengan Shopee, aplikasi e-commerce yang telah menjelma menjadi salah satu favorit di Indonesia? Namun, Shopee bukan hanya sekadar platform belanja online, melainkan juga sebuah dunia virtual yang penuh dengan permainan menarik. Di antara sekian banyak permainan yang ada, terdapat salah satu yang menjadi sorotan: Shopee Cocoki. Apa yang membuat permainan ini begitu menggugah emosi dan memikat hati para pemain? Mari kita telusuri lebih dalam.

Baca juga:

Shopee Cocoki Menguras Emosi

Shopee Cocoki, begitu singkat namanya, tetapi potensinya untuk memicu emosi dan kecanduan justru begitu besar. Hal ini sejalan dengan kebiasaan main yang telah terbentuk di dalam aplikasi Shopee. Seperti yang sudah kita ketahui, Shopee telah membekali penggunanya dengan beragam permainan seperti Shopee Tanam, Shopee Tebak Kata, dan Shopee Candy. Sehingga, Shopee Cocoki muncul sebagai permainan tambahan yang mengundang perhatian.

Tantangan Baru, Emosi Baru

Game Shopee Cocoki
Level 3, level sulit Game Cocoki

Dengan tampilan awal yang mirip dengan permainan mahjong, Shopee Cocoki menawarkan pengalaman baru yang tak terduga bagi para pemainnya. Tantangan pertama yang menjengkelkan adalah pola susunan kartu yang diacak setiap hari pada level tertinggi. Ini menghasilkan perasaan emosi dan ketidakpastian yang menguji kecekatan dan strategi pemain.

Tak hanya itu, tantangan lainnya adalah “palung” atau “never ending card” yang terkadang menjengkelkan. Ketika kita berpikir bahwa kita telah mengatasi seluruh kartu di atasnya, tiba-tiba saja muncul kartu-kartu baru yang belum terbuka. Namun, itulah esensi permainan ini: menyediakan tantangan yang membuat pemain terus berjuang dan tak mudah menyerah.

Berbagi Tips dan Strategi

Sebagai bukti betapa menantangnya Shopee Cocoki, bahkan para pemain yang merasa telah lama bermain di dunia game pun merasa kesulitan. Fenomena ini menciptakan komunitas yang saling berbagi tips dan trik untuk menghadapi permainan ini di berbagai platform sosial, seperti Twitter. Dalam lingkungan ini, pemain dengan tulus membantu sesama pemain dengan strategi-strategi terbaik mereka.

Baca juga:

Shopee Cocoki Menjatuhkan Harga Diri

Salah satu faktor utama yang mendorong ketagihan Shopee Cocoki adalah hadiah-hadiahnya yang menggiurkan. Meskipun tantangannya memicu emosi, namun hadiah-hadiah instan yang diberikan jika berhasil menuntaskan level tertinggi menjadi pendorong utama. Dengan 10,000 koin sebagai hadiah, pemain memiliki kesempatan untuk mendapatkan banyak koin dalam jangka waktu yang singkat.

Tentu saja, hadiah ini memiliki daya tarik tersendiri, terutama bagi mereka yang memiliki minat untuk berbelanja secara online. Dalam hitungan hari, pemain yang berhasil menang dapat mengumpulkan koin yang cukup besar untuk dijadikan mata uang dalam transaksi belanja mereka di Shopee.

Semakin lama pemain yang tak pernah menang, semakin hilang ambisi mengejar koin. Mereka hanya ingin menyelesaikan permainan, bukan tentang koin. Jatuh harga diri mereka jika mereka dipermainkan oleh permainan.

Demikian pembahasan Shopee Cocoki Bukan Lagi Soal Ambisi tapi Harga Diri! Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Ikuti Netflix, Disney+ Akan Batasi Berbagi Password Akun

GAMEFINITY.ID, Bandung – Disney+ kini menjadi layanan streaming selanjutnya yang sksn membatasi password sharing atau berbagi password. CEO Disney Bob Iger sudah mengumumkannya pada earning call pekan lalu. Netflix sebelumnya menerapkan kebijakan yang sama demi mengatasi kerugian besar.

Langkah terbaru dari Disney ini menyusul naiknya harga paket premium setiap layanan streaming-nya, termasuk Disney+. Di Amerika serikat, Disney+ Premium (tanpa iklan) akan dibanderol seharga US$13,99 per bulan efektif 12 Oktober 2023.

Disney+ Batasi Password Sharing Mulai 2024

Disney+ login page

“Kami sedang aktif mencari tahu cara untuk mengatasi berbagi akun (account sharing) dan opsi terbaik untuk pelanggan berbayar untuk membagi akunnya dengan teman dan keluarga. Tahun ini, kami akan mulai memperbaharui kesepakatan pelanggan dengan syarat dan ketentuan tambahan serta kebijakan berbagi kami. Dan kami akan menerapkan taktik itu untuk mendorong monetisasi pada 2024,” tutur Iger dilansir dari IGN.

Keputusan ini tidak mengherankan mengingat Disney+ telah merugi miliaran semenjak peluncuran resminya. Meski begitu, Iger menyebut Disney tetap berkomitmen pada streaming sebagai salah satu pilar inti bagi Perusahaan ke depannya. Hal ini terlihat pada mayoritas dari ratusan saluran televisinya di seluruh dunia yang sudah tutup

Disney akan terus mengandalkan franchise utama untuk layanan streaming-nya. Contohnya, ada Ashoka dari franchise Star Wars yang akan tayang perdana bulan ini, sementara Loki Season 2 akan tayang Oktober ini.

Netflix sudah menerapkan keputusan serupa, yaitu membatasi password sharing, setelah kehilangan pjumlah pelanggan. Keputusan ini berbuah positif bagi layanan streaming pesaing Disney+ itu. Pada Juli saja, Netflix menyebut penerapan pembatasan password sharing membuat penghasilan meningkat.

Baca juga:

Harga Berlangganan Juga Naik!

Mulai 12 Oktober mendatang, harga paket Premium (tanpa iklan) Disney+ akan naik dari US$10,99 menjadi US$13,99 per bulan di Amerika Serikat. Angka ini naik 27 persen. Harga paket Basic (dengan iklan) tetap dibanderol seharga US$7,99 per bulan.

Disney juga berencana untuk memperluas jangkauan paket Basic Disney+ ke Inggris, Kanada, dan beberapa negara Eropa mulai 1 November 2023. Langkah ini menyusul kesuksesan paket dengan dukungan iklan yang berhasil mencapai 3,3 juta pelanggan semenjak peluncurannya pada Desember lalu.

Sementara itu, harga Hulu paket bebas iklan naik dari US$14,99 menjadi US$17,99. ESPN+ juga mengalami kenaikan harga dari US$9.99 menjadi US$10,99.

GPU dan CPU Starfield Limited Edition dari Bethesda dan AMD

GAMEFINITY.ID, Bandung – Starfield sudah pasti menjadi salah satu game yang paling dinanti pada tahun 2023, dan Bethesda mengumumkan satu lagi kejutan. Saat QuakeCon 2023, Bethesda mengumumkan mereka telah berkolaborasi dengan AMD untuk menghadirkan GPU dan CPU Starfield Limited Edition!

GPU dan CPU spesial itu merupakan salah satu dari merchandise yang terinspirasi dari Starfield. Tidak heran Bethesda ingin menaikkan hype bagi gamer sebelum peluncuran.

GPU dan CPU Starfield Limited Edition dari AMD dan Bethesda

AMD telah menjadi mitra PC resmi untuk Starfield sesuai pengumuman di laman resminya. Mereka telah bekerja sama dengan Bethesda untuk membuat GPU dan CPU limited edition yang terinspirasi dari game sci-fi RPG itu.

Starfield GPU CPU

GPU model tersebut berdasarkan Ryzen 7 7800X3D dengan painting kustom, sementara CPU-nya berdasarkan RX 7900 XTX yang mutakhir. Jika menggunakan keduanya, penggemar bisa menikmati Starfield dengan setting sangat tinggi berkat kekuatannya yang lebih dari cukup.

Bahkan, GPU-nya lengkap dari logo Starfield dan menggunakan beberapa elemen dari HUD game-nya. Desain tersebut kurang lebih mirip dengan controller Xbox Starfield yang sudah diumumkan saat Starfield Direct.

Baca juga:

Sementara tampilannya tampak menakjubkan, GPU dan CPU itu tidak terlihat memiliki engineering khusus. Tentunya, GPU dan CPU tersebut juga akan bekerja total saat memainkan game lain selain Starfield.

Hanya Dibuat 500 Unit sebagai Hadiah Giveaway

Sayangnya, AMD hanya membuat 500 unit dari GPU dan CPU Starfield limited edition. Terlebih, semuanya tidak akan tersedia untuk dijual. AMD dan Bethesda menyebut bahwa hanya 500 pengunjung QuakeCon yang beruntung bisa mendapatkannya,

Bagi yang sudah mendapatkannya saat QuakeCon 2023 berlangsung, mereka sudah beruntung bisa menikmati Starfield dengan grafik yang lebih mutakhir. Terlebih, ini juga akan menjadi koleksi spesial bagi penggemar.

Baca juga:

Namun, tampaknya ada beberapa dari mereka yang ingin menjual GPU dan CPU limited edition itu dengan harga tinggi. Tentunya kelangkaan barang terbatas ini sudah menjadi incaran penggemar yang rela mengeluarkan uang sebesar mungkin. Terlebih lagi, terdapat pula beberapa penjual yang menawarkan Starfield Constellation Edition dengan harga yang sangat tinggi.

Starfield akan rilis 6 September 2023 di PC dan Xbox Series X|S dengan early access selama lima hari sebelumnya. Game ini akan tersedia gratis khusus pelanggan Xbox Game Pass.

Elon Musk Ganti Logo Twitter Menjadi X, Apa Alasannya?

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Sudah pada tahu kan kalau logo Twitter berubah dari burung menjadi X? iya Elon Musk resmi mengganti logo Twitter pada Senin (24/7) lalu. Meskipun begitu, pada kenyataannya banyak para pengguna Twitter yang tidak rela logonya diubah karena selama ini logo berbentuk burung biru yang dikenal dengan Larry Bird sudah sangat melekat. Bahkan beberapa dari mereka menentang keinginan Elon Musk untuk mengganti logo Twitter tersebut.

Dirinya pun mengunggah video di Twitter miliknya, @elonmusk pada 23 Juli 2023 tentang perubahan logo burung biru menjadi X yang berkedip-kedip.

Lantas, mengapa Elon Musk ngotot untuk mengubah logo Twitter menjadi huruf X? Rasa penasaran kalian akan terjawab melalui penjelasan di bawah ini.

Elon Musk Punya Alasan Tersendiri untuk Mengganti Logo Twitter Jadi Huruf X

Logo Twitter berubah

DIkutip dari TribunKaltim, Elon Musk mengungkapkan alasannya mengganti logo burung Twitter menjadi huruf X. Musk menulis bahwa dirinya melakukan agwa bisa mewujudkan semua ketidaksempurnaan menjadi lebih unik lagi.

Baca juga: 

“Ucapkan selamat tinggal pada Twitter dan semua burung secara bertahap,” demikian twit Musk yang diunggah pada 23 Juli 2023.

Tentu saja, setelah menggantinya, banjir kritikan menghampiri Musk. Bahkan sampai trending topic di Twitter. Mulai dari logo Twitter, jelek, hingga RIP Twitter. Para pengguna Twitter pun menganggap bahwa logo Twitter sebelumnya yang berbentuk burung biru sudah bagus, simpel, mudah dikenal, dan juga unik.

Bahkan seorang pengguna Twitter menulis bahwa konsep dasar dari sebuah tweet ialah berkicau. Maka dari itu bentuknya adalah burung. Brand equity-nya juga dianggap sudah besar.

Musk memang mengubah logo menjadi X usai bergabung dengan X Corp. Logo burung biru sendiri sudah menjadi logo Twitter sejak tahun 2006 silam. Bahkan, Musk pun berkata bahwa seharusnya perubahan itu dilakukan sejak dulu, seperti yang dikutip BBC News Indonesia.

Perubahan citra dan brand burung menjadi huruf kapital memang menjadi perubahan terbesar untuk Twitter sejak Musk membelinya dengan harga $44 miliar pada tahun lalu. CEO Twitter Linda Yaccarino mengatakan bahwa perubahan branding ini bakal menjadi pasar untuk layanan, barang, serta peluang dengan dukungan kecerdasan buatan.

Baca juga: 

Pendapatan Turun Tajam Semenjak Elon Musk Ambil Alih Twitter

Logo Twitter Berubah

Semenjak Elon Musk mengambil alih Twitter, pendapatan Twitter menurun tajam. Tidak hanya itu saja, dirinya juga memberhentikan tiga perempat tenaga kerja. Hal ini dilakukan untuk memangkas biaya serta menghindari kebangkrutan.

Beberapa pengiklan telah berkurang karena adanya perubahan Musk yang memungkinkan bakal ada banyaknya konten kebencian dan menyinggung mayoritas audiens platform Twitter. Namun, Musk mengatakan para pengiklan kembali lagi pada akhir April kemarin.

Musk pun memilih Yaccarino, ketua periklanan dan kemitraan di NBC Universal untuk bisa memimpin Twitter. Twitter pun juga harus menghadapi persaingan dari aplikasi baru Meta buatan Mark Zuckerberg, Threads. Hingga Musk dan Zuckerberg saling bertikai di media sosial.

Fitur AI DJ Spotify Hadir di 50 Negara! Indonesia Kebagian?

GAMEFINITY.ID, Bandung – Spotify akhirnya akan membawa fitur DJ berbasis AI ke 50 negara. Fitur baru layanan streaming musik terbesar itu pertama kali diluncurkan di Amerika Serikat dan Kanada pada Februari lalu sebelum merambah ke Inggris dan Irlandia tiga bulan kemudian. Ini menjadi kabar gembira bagi pengguna di luar empat negara itu yang tidak sabar ingin mencoba fitur DJ. Pertanyaannya, apakah Indonesia termasuk ke-50 negara itu?

Fitur AI DJ di Spotify Populer di Kalangan Pengguna

Spotify AI DJ

Melalui laman resminya, Spotify mengklaim DJ menjadi fitur yang terbanyak di perbincangkan di kalangan pengguna melalui media sosial. Fitur DJ memberi pengalaman pengguna dalam mendengarkan musik yang dipersonalisasikan diiringi oleh komentar oleh AI, persis seperti mendengar radio.

Baca juga:

Spotify kemudian membawa fitur DJ berbasis AI ini ke Inggris dan Irlandia menyusul kesuksesannya di Amerika Utara. Pihaknya mencatat pengguna menghabiskan sepertiga dari waktu mendengarkan musik di aplikasi menggunakan fitur DJ. Tidak heran banyak pengguna di seluruh dunia menginginkan fitur tersebut hadir di negaranya.

Kini Hadir di 50 Negara! Indonesia Termasuk?

Mulai 8 Agustus lalu, fitur DJ kini tersedia di beberapa negara Eropa, Asia, dan Afrika. Australia dan Selandia Baru juga kebagian. Syaratnya untuk menikmati fitur ini, pengguna harus berlangganan Spotify Premium terlebih dahulu.

Sayangnya, hanya Pakistan, Singapura, dan Filipina yang kebagian fitur ini di benua Asia. Ini berarti Indonesia belum termasuk dari ke-50 negara yang bisa mencicipi fitur DJ berbasis AI itu.

Hanya Tersedia dalam Bahasa Inggris

Suara AI di fitur DJ ini berdasarkan Xavier Jernigan, Head of Cultural Partnerships di Spotify. Ini yang membuat suara AI hanya bisa memberi komentar bahasa Inggris. Mungkin hal itu tidak terlalu mengganggu pengguna di Australia dan Selandia Baru. Sebaliknya, setiap pengguna di negara-negara lain mungkin memandang ini sebagai batasan.

Spotify berbicara pada Engadget bahwa pihaknya belum dapat menyampaikan tentang bahasa lain yang akan ditawarkan fitur itu. Begitu pula dengan waktu fitur DJ akan merambah ke negara-negara lain, termasuk Indonesia.

Brand Smartphone Ini Terkenal Awet untuk Pemakaian

GAMEFINITY.ID, JAKARTA – Smartphone sudah menjadi benda wajib dikala berkegiatan sehari penuh dewasa ini. Hampir seluruhnya diambil alih oleh smartphone mulai dari radio, buku cetak, telepon, sampai dengan pemutar musik yang dimana dapat kalian gunakan di Hp kalian.

Ada banyak faktor seseorang dalam memilih  smartphone seperti performa, kamera, resolusi layar, hingga penyimpanan seperti RAM dan ROM.

Akan tetapi dibalik itu semua, ada satu faktor yang tidak diperhatikan oleh banyak pengguna namun penting bagi keberlangsungan smartphone kalian.

Alasan Daya Tahan Smartphone Justru Lebih Penting?

Faktor tersebut yakni daya tahan sejak pertama kalian membelinya. Seringkali dilapangan beberapa pengguna mengeluh adanya kerusakan yang dimana mereka menyebutnya “ Gacha “ walaupun sebenarnya secara kualitas sudah tak lagi layak digunakan.

Namun apabila kalian perhatikan bahwa kualitas ponsel masa sekarang tidak lagi sekuat era lalu yang dimana kualitas bahan yang digunakan tidak lagi kokoh sehingga cepat ringkih setelah beberapa tahun digunakan.

Salah satu alasan yang melatarbelakangi mengapa kualitas Smartphone sekarang tidak seawet dahulu adalah persaingan pada pasar smartphone serta permintaan konsumen yang menginginkan spesifikasi dewa dengan harga sebegitu murahnya.

Tidak sedikit beberapa brand mendaur ulang produk ponsel mereka sehingga pada kesan pertama yang diberikan “ wah “, namun biasa – biasa saja lantaran vendor hanya menambahkan sedikit sentuhan tanpa adanya inovasi sedikitpun.

Hal ini berlaku juga pada perangkat lunak seperti pembaruan UI, safety patch, dan sebagainya.

Baca juga:

Namun dibandingkan dengan build quality, meskipun sama pentingnya, ketahanan pada perangkat lunak jauh lebih diprioritaskan untuk menghindari masalah seperti virus.

Perlu diketahui setiap pembaruan patch update mereka selalu memutakhirkan software – software seperti antivirus. 

Bisa saja virus jenis baru yang hadir belum mampu untuk dilawan apabila pengguna sama sekali belum memperbarui OS mereka.

Ternyata ada beberapa brand yang setiap mereka memperbarui sistem operasi mereka dinilai “ Tahan lama “. Saking awetnya, banyak yang memutuskan untuk selalu “stay” dengan ponsel mereka. Berikut brand Smartphone dengan masa ketahanan terbaik. 

Apakah cukup worth it untuk dibeli? Sudah pastinya.

Apple Iphone

Apple Iphone

Tidak perlu lagi diragukan mengenai merek smartphone yang satu ini, mengedepankan kebutuhan serta kepuasan pelanggannya. Apple menjadi salah satu vendor smartphone dengan tingkat ketahanan terbaik di dunia.

Apple juga memiliki rentang waktu pakai yang lama yakni lima tahun, berbicara performa pada Iphone juga termasuk yang terbaik seperti pada chipset mereka Ax Bionic yang jauh mengungguli chipset smartphone flagship seperti Qualcomm Snapdragon 8 gen series yang digadang – gadang flagship killer.

Faktor yang melatarbelakanginya semua, Apple juga tidak main – main dalam mempersiapkan firm update mereka. Mereka mempertimbangkan dengan sangat baik diantaranya smartphone yang akan mendapatkan pembaruan OS dan lain sebagainya.

Selain sistem operasi, Apple Iphone juga memiliki build quality yang terbaik. Sangat sulit untuk membongkar bahkan merusak device satu ini. 

Itu mengapa Apple Iphone sejauh ini menjadi merek terbaik di dunia. Bahkan Apple juga sangat terbuka dengan kritik serta masukan dari pengguna nya. Kembali lagi ke visi Apple sebelumnya, mengedepankan kepuasan para penggunanya.

Fairphone

Fairphone

Adapun merek smartphone yang tahan lama selanjutnya, Fairphone. Bagi kalian mungkin belum begitu familiar dengan vendor smartphone satu ini.

Berpusat di negara kincir angin, Belanda. Fairphone juga tak kalah unggul dengan vendor jempolan lainnya seperti Apple dan Samsung. Bahkan sistem operasi mereka memiliki masa pakai yang jauh lebih panjang, yakni tujuh bahkan lebih tahun.

Selain itu Fairphone juga memiliki fitur unggulan yang dimana komponennya dapat diganti setiap saat. 

Hal ini dikarenakan vendor mengedepankan konsep ramah lingkungan dimana selain dapat mengganti komponen smartphonenya, sebagian besar bahan yang diproduksi juga berasal dari limbah elektronik.

Dibandingkan dengan vendor lainnya, Fairphone menjadi merk smartphone dengan masa pembaruan terlama, dan terakhir Fairphone memperbarui sistem operasi mereka pada tahun 2015, hingga 2023 ini sistem operasi tersebut masih dapat digunakan pada Android 10.

Samsung

Samsung Galaxy Smartphone

Merk terakhir dengan masa pakai yang lama yakni Samsung. Terkenal dengan UI ikoniknya. Vendor dengan chipset andalannya, Exynos yang dianggap lelet. Mengenai pembaruan OS, Samsung juga tak kalah lho dengan Apple. 

Samsung rupanya memiliki masa pakai hingga empat tahun serta dukungan dua tahun lamanya pada seri S nya. 

Bahkan Samsung telah berbenah dengan memperluas dukungan ke lineup kelas menengahnya. 

Melihat kelebihan diatas, bukannya tidak lagi mungkin untuk memilih merk Samsung.