Category Archives: Teknologi

Berita Terbaru Seputar Teknologi

Fitur QRIS Bisa Transfer, Tarik dan Setor Tunai Agustus Nanti

GAMEFINITY.ID, BekasiQuick Response Code Indonesia Standard atau yang lebih dikenal dengan nama QRIS sering dipakai masyarakat untuk melakukan pembayaran. Namun untuk Agustus 2023 nanti QRIS bisa digunakan juga untuk transfer serta setor dan tarik tunai.

Kabar ini diumumkan langsung oleh Filianingsih Hendarta selaku Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) pada konferensi pers Rapat Dewan Gubernur.

“Fitur ini diluncurkan untuk ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Sebelumnya sudah soft launching di Bali pada tahun 2022 lalu,” kata Filianingsih.

Dengan adanya fitur baru ini pada QRIS bisa memberikan banyak manfaat untuk masyarakat. Salah satunya dapat meningkatkan dan mengembangkan interoperabilitas serta interkoneksi. Hal ini disebabkan QRIS dapat digunakan antarbank, antarnon-bank, hingga bank dengan non-bank lainnya.

Selain itu, fitur ini juga bisa mendorong inklusi keuangan sebab, fitur baru QRIS ini dapat diaplikasikan di daerah-daerah yang terdepan, terluar, bahkan tertinggal sekalipun. missal tidak ada ATM maupun bank di daerah yang bersangkutan, maka bisa dilakukan melalui QRIS selama di daerah tersebut terdapat merchant QRIS.

Baca juga: 

Cara Penggunaan Fitur QRIS pada Kebijakan Transfer, Setor, dan Tarik Tunai

Qris Setor, Tarik dan Transfer
Qris untuk UMKM

Bila nantinya fitur baru ini sudah tersedia, bagaimana cara menggunakannya? Terutama untuk transfer, setor, maupun tarik tunai. Simak penjelasannya di bawah ini.

1.    Transfer QRIS

Qris untuk UMKM
Qris untuk transfer

Melansir laman BI (Bank Indonesia), QRIS bisa melakukan transfer dengan cara menggunakan QR code pada sesama pengguna QRIS. Untuk melakukan transaksi transfer, penggunanya bisa scan kode QR dari pihak penerima yang sudah di-generate.

Lalu seperti transfer pada umumnya, pengguna memilih sumber dan jumlah dana yang ingin ditransfer. Kemudian tekan nomor PIN. Usai melaksanakan langkah-langkahnya, pengguna mendapat notifikasi yang menjelaskan transfer berhasil. Transaksi transfer ini bisa dipakai sesama penyedia jasa pembayaran (PJP) ataupun PJP yang berbeda.

Baca juga: 

2.    Setor Tunai QRIS

Qris untuk UMKM
Qris untuk setor tunai

Selain melakukan pembayaran dan tranfer, para pengguna juga bisa melakukan setor tunai melalui QRIS. Kegiatan setor tunai itu bisa dilakukan dengan kode QRIS. Penyetor bisa menunjukkan kode QRIS pada mesin sektor tunai baik itu ATM, CDM, maupun merchant QRIS yang berperan sebagai mitra sektor tunai.

Langkah-langkah yang harus dilakukan agar bisa melakukan setor tunai ialah datang ke merchant QRIS atau ATM yang bisa melakukan setor tunai. Kemudian penyetor bisa menginformasikan jumlah nominal uang yang akan disetor dan memasukkan uang ke dalam mesin ATM ataupun kepada mitra QRIS.

Nantinya, QR code dari mesin ATM maupun mitra bisa dipindai dan penyetor mendapat notifikasi bahwa setor tunai sukses dilakukan. Dengan adanya fitur ini, bisa memudahkan para penggunanya untuk menyetor uang tunai ke bank ataupun akun UE (uang elektronik) PJP non-bank.

Baca juga: 

3.    Tarik Tunai QRIS

Qris untuk UMKM
Qris untuk Tarik Tunai

Terakhir, pengguna juga bisa memakai QRIS untuk melakukan tarik tunai. Kegiatan tarik tunai ini bisa dilakukan dengan memindai kode QRIS yang ada di mesin ATM. Tidak hanya di ATM saja, tarik tunai juga bisa digunakan di merchant QRIS.

Para pengguna hanya datang ke merchant QRIS atau mesin ATM dan menginformasikan jumlah nominal uang yang ingin ditarik tunai. Setelahnya, si pengguna memindari QR code dan memilih sumber dana yang ingin ditarik tunai. Kemudian masukkan PIN. Nantinya pihak merchant maupun ATM dapat memberikan uang tunai sesuai yang permintaan para penggunanya.

Fitur tarik tunai dalam QRIS dapat memungkinkan para pengguna bisa menarik uang tunai tanpa harus mempunyai rekening bank. Contohnya saja, melalui akun UE PJP non-bank, pengguna sudah bisa menarik uang tunai.

Itel S23 Tersedia di Indonesia: Akhiri Masa Pre Order!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Bagi para pecinta teknologi dan penggemar setia Itel Mobile, kini saatnya untuk bersiap-siap menyambut kabar gembira. Akhirnya, setelah penantian yang panjang, Itel S23 4G akan segera hadir dan siap untuk dibeli secara langsung.

Itel Mobile telah memberikan sinyal positif bahwa masa pre-order yang cukup melelahkan akan segera berakhir. Smartphone ini akan segera ready stock di Indonesia.

Sebagai anak perusahaan Transsion Holdings yang telah terbukti populer dengan jajaran smartphone berkualitas dan terjangkau, Itel Mobile telah memenangkan hati banyak pengguna. Tidak lain, Itel S23 4G adalah jawaranya yang telah mencuri perhatian banyak orang sejak pertama kali diperkenalkan.

Baca juga:

Itel S23: Spek Dewa, Harga Jelata!

Spek Itel S23 4G
Spek Itel S23 4G (Foto: Itel Indonesia)

Salah satu alasan mengapa Itel S23 begitu dinantikan adalah karena ponsel asal China ini memberikan spesifikasi yang mengagumkan untuk kelas harga yang ditawarkannya. Salah satunya adalah ukuran RAM yang cukup besar untuk kisaran harga sekelasnya, yang memberikan kinerja yang mulus dan responsif. Jangan lupakan fakta bahwa RAM ini juga masih bisa ditingkatkan melalui ekspansi virtual. Hal ini memungkinkan pengguna dapat dengan leluasa menjalankan banyak aplikasi tanpa khawatir tentang keterbatasan memori.

Tidak hanya itu, Itel S23 juga dibekali dengan kamera berkualitas tinggi. Memungkinkan pengguna mengabadikan momen berharga dengan detail yang tajam dan warna yang kaya. Hasil jepretan dari kamera ini tidak akan mengecewakan, baik itu saat mengambil foto dalam ruangan maupun di bawah cahaya matahari terik.

Tak berhenti di situ, layar Itel S23 juga patut mendapatkan apresiasi yang tinggi. Refresh rate yang tinggi membuat pengalaman menonton video dan bermain game semakin mengasyikkan. Warna-warna yang ditampilkan begitu hidup dan tajam, menciptakan sensasi visual yang memikat mata.

Laris Manis, Dagangan Abis

Itel S23 4G Ranked 1 Shopee
Itel S23 4G menjadi penjualan terbanyak no. 1 kategori Handphone di Shopee (Foto: Itel Indonesia)

Tidak heran bahwa Itel S23 dengan cepat mendapatkan popularitas yang besar dan menjadi incaran banyak konsumen di Indonesia. Smartphone ini telah membuktikan diri sebagai produk yang laris manis di pasaran, bahkan menjadi yang paling diminati di bulan Mei lalu. Tercatat penjualan tertinggi saat promo 6.6 di Shopee baru-baru ini.

Bagi para penggemar teknologi yang tak sabar untuk segera memiliki Itel S23, kini saat yang tepat untuk bersiap-siap. Masa pre-order yang mengharuskan kita menunggu berbulan-bulan untuk mendapatkan smartphone ini akan segera berakhir. Dengan ready stock di Indonesia, kini kesempatan untuk memiliki Itel S23 semakin nyata.

Tetapi jangan sampai ketinggalan, segera kunjungi toko-toko resmi Itel Mobile dan mitra penjualan terpercaya lainnya begitu produk ini tersedia. Pastikan kamu menjadi salah satu dari mereka yang beruntung untuk merasakan kualitas dan performa unggul dari Itel S23 4G ini. Bersiaplah untuk mengabadikan momen tak terlupakan dengan kamera canggihnya dan merasakan pengalaman multimedia yang memukau dengan layar berkualitas tinggi.

Baca juga:

Tidak perlu lagi berlama-lama menunggu, Itel S23 siap untuk menghiasi genggaman tanganmu. Dapatkan pengalaman smartphone yang luar biasa dengan harga yang terjangkau. Jadilah bagian dari komunitas Itel Mobile yang semakin berkembang pesat. Sambutlah era baru teknologi dengan Itel S23, smartphone yang tak hanya mengikuti tren, tetapi menciptakan tren di dunia perangkat seluler.

Demikian pembahasan Itel S23 Tersedia di Indonesia: Akhiri Masa Pre Order! Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Xbox Game Pass Kembalikan Tawaran Uji Coba $1

GAMEFINITY.ID, PATI – Setelah mengumumkan kenaikan harga Game Pass-nya, Microsoft Xbox telah mengambil keputusan yang mengejutkan. Sempat akan dihapus, Microsoft akhirnya menghidupkan kembali penawaran uji coba Xbox Game Pass seharga $1.

Kenaikan Harga Xbox Game Pass

Beberapa belakangan ini, Game Pass Xbox dikenal sebagai salah satu langganan terbaik dalam industri game. Itu karena Xbox Game Pass memberikan akses tak terbatas ke berbagai judul game dengan biaya langganan bulanan yang terjangkau.

Sayangnya, Microsoft mengumumkan rencananya untuk menaikkan harga Game Pass. Kenaikan harga ini menyebabkan kontroversi di antara pengguna dan masyarakat gamer pada umumnya.

Baca Juga:

Xbox Game Pass

Selain kenaikan harga, Microsoft juga menghapus tawaran $1 untuk uji coba pertama. Ini tentunya menambah luka pada para pelanggan Xbox Game Pass. Pasalnya tak sedikit orang yang berlangganan Xbox Game Pass karena harga awal yang ditawarkan sangat murah.

Kembalinya Penawaran $1

Dikutip dari VGC, Microsoft Xbox telah mengumumkan bahwa mereka akan menghidupkan kembali penawaran uji coba Game Pass seharga $1. Penawaran ini kembali memberi kesempatan kepada pengguna baru untuk mencoba Game Pass dengan biaya yang sangat terjangkau. Memungkinkan mereka untuk mengakses ribuan judul game selama periode uji coba satu bulan penuh.

Baca Juga:

Kembalinya penawaran uji coba Game Pass seharga $1 memiliki potensi untuk kembali menarik game untuk berlangganan Xbox Game Pass. Karena tidak sedikit gamer yang masih ragu untuk berlangganan Game Pass. Adanya penawaran uji coba $1 dapat menaikkan dorongan mereka untuk berlangganan.

Keputusan Microsoft Xbox untuk menghidupkan kembali penawaran uji coba Game Pass seharga $1 setelah mengumumkan kenaikan harga yang kontroversial merupakan langkah yang menarik. Penawaran ini kembali memberikan kesempatan bagi pengguna baru untuk menjelajahi Game Pass dengan biaya yang sangat terjangkau. Ini juga mencerminkan upaya Microsoft untuk tetap bersaing dalam pasar game yang semakin kompetitif dan memperluas basis pelanggan mereka.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk berlangganan Xbox Game Pass? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

SEGA Mengatakan Bahwa Game NFT Membosankan

GAMEFINITY.ID, PATI – Permainan berbasis blockchain dengan model bisnis Game NFT atau play-to-earn telah menjadi tren baru dalam industri game. Namun, dalam pernyataan mengejutkan, co-chief operating officer SEGA Shuji Utsumi telah menyebut permainan play-to-earn berbasis blockchain sebagai membosankan. Anehnya pernyataan ini sangat bertolak belakang dengan apa yang sedang dikerjakan oleh SEGA.

Game Play-to-Earn Membosankan

Model “play-to-earn” dalam permainan blockchain memungkinkan para pemain untuk mendapatkan imbalan berupa token kripto atau aset digital dalam permainan sebagai imbalan atas waktu dan usaha yang mereka luangkan.

Meskipun model ini telah mendapatkan popularitas, terutama di kalangan pemain yang tertarik pada mata uang kripto, Shuji Utsumi telah menyebut permainan semacam itu sebagai membosankan. Berdasarkan laporan dari VCG, Shuji Utsumi melontarkan pernyataan yang kurang mengenakan untuk game play-to-earn.

“Aksi dalam game play-to-earn membosankan. Apa gunanya jika game tidak menyenangkan?” kata Utsumi saat membahas pendekatan baru Sega terhadap blockchain. “Kami sedang mencari tahu apakah teknologi ini benar-benar akan diterima di industri ini.”

Baca Juga:

Kontradiksi Dengan Yang Dilakukan SEGA

Disisi lain SEGA sendiri sedang mengembangkan game berbasis NFT menggunakan IP Sonic The Hedgehog. Game ini sendiri bukan dikerjakan secara langsung oleh SEGA melainkan melalui mitra pihak ketiga. Selain Sonic adapun beberapa game yang akan dibuat game NFT seperti Three Kingdoms dan Virtua Fighter.

SEGA Project Game NFT
Sonic menjadi percobaan Game NFT

Tentunya hal ini sangat bertolak belakang dengan pernyataan yang dilontarkan oleh Shuji Utsumi sebelumnya. Tapi jangan salah sangka, meski pernyataan Utsumi seolah menolak game play-to-earn bukan berarti SEGA tidak tertarik dengan pasar game NFT. Utsumi melanjutkan dengan menunjukkan bahwa dia masih melihat beberapa potensi di lapangan, meskipun kualitasnya belum ada.

“Bagi sebagian besar orang di industri video game, apa yang dikatakan oleh para pendukung blockchain mungkin terdengar agak ekstrim, tetapi begitulah penguin pertama[pengambil resiko] selalu begitu,” kata Utsumi. “Kita seharusnya tidak pernah meremehkan mereka.”

Baca Juga:

Pernyataan seorang Shuji Utsumi yang menyebut permainan play-to-earn berbasis blockchain sebagai membosankan telah menimbulkan diskusi di industri game. Model bisnis play-to-earn masih dalam tahap berkembang dan menyimpan banyak potensi di dalamnya.

Dengan fokus pada inovasi dan perbaikan yang berkelanjutan, pengembang permainan berbasis blockchain dapat menciptakan pengalaman yang lebih menarik dan seru bagi para pemain.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Spesifikasi Access Controller PS5, Harga dan Jadwal Rilis

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Perusahaan Sony secara resmi mengungkap jadwal rilis serta harga access controller PS5 atau PlayStation 5. Dirancang dengan penampilan baru yang unik, kontrol PS5 ini nantinya akan sangat membantu gamer penyandang disabilitas.

Untuk bermain game, aksesibilitas dapat menjadi halangan besar bagi mereka yang memiliki keterbatasan. Dengan adanya upaya peningkatan ini diharapkan dapat lebih mengakomodasi para gamer yang menyandang disabilitas.

Tak jarang, pengembang game menambahkan fitur yang membantu gamer penderita epilepsi, buta warna, sensitif terhadap cahaya, dan tantangan visual atau perseptual lainnya. Namun, akomodasi untuk masalah fisik pada dasarnya berkaitan dengan desain dari perangkat kerasnya.

Hal demikian yang menjadi latar belakang dikembangkannya alat seperti pengontrol adaptif Xbox dan pengontrol akses PS5 yang akan datang.

Jadwal Rilis dan Harga Access Controller PS5

Sony membeberkan jadwal peluncuran pengontrol akses Sony PS5 ini secara resmi pada 6 Desember 2023. Adapun pengontrol ini akan memiliki MSRP sebesar 89,99 USD atau Rp1,35 juta. Namun, harga sebenarnya dapat bervariasi tergantung pengecer.

Tidak hanya beli langsung, pelanggan juga bisa pre-order kontrol PS5 tersebut yang dimulai pada 21 Juli mendatang.

Spesifikasi Pengontrol Akses PlayStation 5

Access Controller PS5
Ilustration Access Controller PS 5

Pengontrol PlayStation 5 yang baru terdiri dari joystick dan keypad melingkar. Desain tersebut memungkinkan pengguna untuk menukar tombol dan membuat berbagai konfigurasi.

Selain pangkalan, setiap kit berisi sembilan belas tutup tombol dengan berbagai bentuk, ukuran dan 23 tag yang dapat dilepas pasang. Dengan begitu, pengguna bisa memetakan beberapa fungsi ke tombol yang sama jika ingin.

Baca juga: 

Pengontrol akses PS5 ini juga dapat menyimpan hingga 30 profil kontrol yang berbeda. Bahkan, joysticknya juga dapat disesuaikan, sehingga memungkinkan pemain untuk menyesuaikan posisi dan memilih antara tiga tutup stik berbeda.

Ada juga empat port AUX 3,5mm yang bisa dimanfaatkan pengguna untuk disesuaikan dengan stik pihak ketiga. Pengguna juga dapat memasangkannya dengan pengontrol PlayStation 5 model lain.

Penyingkronan ini bisa dilakukan dengan dua Pengontrol Akses PS5 dan satu pengontrol nirkabel PS5 DualSense dalam satu sistem.

Selain sejumlah fungsi tersebut, alat ini dirancang sedemikian rupa sehingga pemain dapat menggunakannya pada permukaan datar atau bahkan dudukan berpola AMPS standar. Bentuk pengontrol yang bulat memungkinkan pengguna mengoperasikan alat ini dari segala arah.

TikTok Music Resmi Meluncur di Indonesia, Gantikan Resso?

GAMEFINITY.ID, Bandung – TikTok kembali mengejutkan penggunanya. Aplikasi media sosial dan video pendek itu baru saja meluncurkan sebuah layanan streaming musik, TikTok Music di Brazil dan Indonesia. Kabar ini menyusul spekulasi bahwa Bytedance bertujuan untuk merilis sebuah aplikasi pesaing Spotify baru.

Lalu bagaimana dengan Resso, layanan streaming musik milik Bytedance? Tampaknya TikTok Music bertujuan untuk menggantikan Resso. Apakah benar?

TikTok Music, Layanan Streaming Musik Baru dari TikTok

Dilansir dari Music Business Worldwide, Ole Obermann selaku Global Head of Music Business Development di TikTok, TikTok musim menjadi sebuah layanan baru yang menyatukan pencarian musik di TikTok dengan layanan streaming kelas terbaik. Layanan streaming musik sosial itu akan memaksimalkan kemampuan pencarian musik di TikTok.

TikTok Music streaming service

Sejauh ini, TikTok Music telah meluncur di Indonesia dan Brazil dengan hanya menyediakan tier premium untuk mendengarkan musik. Katalog dalam aplikasi itu sudah termasuk koleksi lagu dari tiga perusahaan musik terbesar, yaitu Universal Music Group, Sony Music Entertainment, dan Warner Music Group. Layanan streaming itu bertujuan untuk menawarkan sebuah pengalaman mendengarkan musik berkualitas tinggi sambil meningkatkan kesempatan dan royalti untuk musisi serta pemegang hak cipta.

Selain itu, layanan musik terbaru TikTok itu sudah termasuk fitur Lyrics Search, karaoke dengan Real-Time Lyrics, Song Catch yang mirip dengan Shazam, dan pencarian lagu yang sedang viral. Seperti layanan streaming serupa, pengguna TikTok Music dapat mendengar musik bebas gangguan iklan dan menggunakan fungsi download untuk mendengar secara offline.

Saat ini, harga paket berlangganan TikTok Music di Indonesia dibanderol seharga Rp49.000 untuk iOS. Khusus pengguna Android, mereka bisa berlangganan dengan harga Rp44.900 selama 12 bulan pertama sebelum naik menjadi Rp49.000.

Baca juga:

Bagaimana Nasib Resso?

Sementara itu, Bytedance mengumumkan Resso akan tutup secara permanen mulai 5 September mendatang di Brazil dan Indonesia. Pengguna Resso dapat melakukan transfer berlangganan mereka ke TikTok Music sebelum layanan lama dimatikan.

Hal ini tidak berlaku di India, mengingat TikTok masih dilarang di sana. Terlebih lagi, tampaknya Bytedance belum berencana untuk mengganti Resso dengan TikTok Music.

TikTok Music saat ini sudah bisa diunduh di Apple App Store dan Google Play Store.