Jangan coba-coba kalian menggunakan Hero Harley di game Mobile Legends pada Rank Epic, apalagi jika kalian berniat menggunakan Harley untuk melakukan push Rank. Kalian yang menggunakan Harley akan jadi santapan para musuh dan berkemungkinan akan menjadi beban apabila kalian tidak mengerti Harley seperti skill hingga item build nya.
Hadirnya artikel ini bertujuan baik untuk kalian yang mau menggunakan Harley, terutama bagi yang belum mengerti item dan build Harley. Langsung saja kita simak artikel Gamefinity kali ini, dimana isi artikel ini adalah penjelasan tentang item dan build Harley yang cocok dan pas untuk kalian gunakan terutama di Rank Epic.
Build Harley Terbaik
Harley adalah Hero Mage yang sangat licin atau lincah dalam pergerakannya, itu semua berkat skill-skill yang ia miliki. Saat di early game Harley sangat Over Power, itu semua karena damage besar yang ia miliki serta berkat dari setiap kemampuan yang ia miliki dan juga role lainnya yaitu sebagai Assassin, bisa dibilang Harley adalah Hero Mage dan juga Hero Assassin.
Selain dijadikan Hero Midlaner atau Core, faktanya cukup banyak pengguna Hero Harley di beberapa match yang sering sekali membuat Harley menjadi Hero jungler, mengapa? Karena kenyataannya Harley memang memiliki kemampuan farming yang terbilang cukup cepat, bahkan saat di early game ataupun mau ke mid hingga late game.
Hero Harley ternyata memiliki skill pasif yang bisa membuatnya mendapatkan tambahan Basic Attack sebesar +50% Physical Attack dan juga +60% Magic Power atau Magic Damage. Karena Harley cukup mengandalkan Magic Damage dan juga Magic Power, maka kalian gunakan saja Emblem Mage ketimbang Emblem Assassin, karena Harley cukup berpotensi dalam serangan berupa Magic. Untuk item build Harley, silahkan simak berikutnya!
Item yang Cocok Untuk Harley
Inilah item build Harley versi Gamefinity:
Magic Shoes: Mendapatkan +10% Cooldown Reduction dan +40 Movement Speed.
Star Shard: Memberikan tambahan +30 Magic Power, +25 Mana Regen, dan Atribut +30% Damage untuk monster. Item ini juga memiliki pasif unik yaitu memberikan tambahan extra 30% EXP saat jungling atau setelah mengalahkan creep, dimana selain itu juga bisa memulihkan HP sebesar 4%.
Lightning Truncheon: Memberikan tambahan +75 Magic Power, +5% Movement Speed, dan +400 HP, selain itu memiliki pasif unik yang dapat menyebabkan efek Burn pada musuh selama 3 detik ketika musuh menyerang.
Winter Truncheon: Memberikan tambahan +60 Magical Power, +25 Physical Defense, dan +400 HP untuk Hero. Winter Truncheon juga memiliki skill pasif yaitu dapat menyebabkan efek Freeze ketika digunakan.
Genius Wand: Bisa menambahkan +75 Magic Power dan +5% Movement Speed, serta dapat pasif unik yaitu dapat meningkatkan Magical Penetration sebesar 15.
Itulah item build Harley versi dari kami, kami ingatkan untuk belajar sungguh-sungguh dan benar agar potensi Harley menjadi Hero terbaik dalam suatu match bisa memungkinkan.
Selesai sudah artikel dari Gamefinity yang berjudul “Rekomendasi Build Harley dan Item yang Cocok Untuk Keperluan Push Rank di Epic” Semoga bisa bermanfaat bagi kalian untuk mengerti tentang Harley di ML. Jangan lupa bagikan artikel ini melalui media apapun, dan pastikan untuk selalu kunjungi website kami di https://gamefinity.id/ agar kalian bisa dapat artikel kami yang lainnya.