EA bawa Battlefield ke Mobile dan Segera Umumkan Battlefield Terbaru Untuk Konsol dan PC

GAMEFINITY.ID, Purworejo – Setelah kemarin mengumumkan Apex Legends Mobile, kini EA mengumumkan salah satu franchise andalannya yaitu Battlefield juga akan hadir ke platform mobile.

Dalam press releasenya, General Manager DICE, Oskar Gabrielson mengatakan bahwa game Battlefield Mobile ini akan berbeda dengan game Battlefield yang hadir di PC dan konsol, karena game ini dirancang khusus untuk platform mobile.

Game ini dikembangkan oleh Industrial Toys mulai dari nol setelah tertahun-tahun prototyping. Battlefield mobile saat ini memasuki masa pengujian dan dijadwalkan akan rilis tahun depan.

Battlefield

Selain Battlefield Mobile, EA juga mengumumkan project game Battlefield terbaru sedang dalam pengembangan untuk konsol dan PC dan direncanakan akan di rilis akhir tahun ini.

Sebelumnya, EA sempat menunda rilis game Need for Speed terbaru selama satu tahun, setelah memindahkan developer Criterion Games untuk membantu DICE dalam pengembangan Battlefield terbaru ini.

Dan ternyata tidak hanya DICE dan Criterion saja, game Battlefield terbaru ini dikerjakan oleh 4 developer yakni DICE, Criterion, DICE Los Angeles dan Electronic Arts Gothenburg.

Ini menjadi tim pengembangan terbesar yang pernah ada di game Battlefield untuk konsol dan PC. Mereka akan menghadirkan game Battlefield yang terbaik dengan pertempuran habis-habisan dalam skala epic serta momen gila yang tak terduga.

Namun, dalam press release tersebut, EA secara khusus hanya menyebutkan bahwa game Battlefield baru ini akan hadir di PC dan konsol next-gen. Untuk konsol last-gen belum dipastikan bisa hadir tetapi belum ada konfirmasi dari EA mengenai hal ini.

Untuk saat ini belum terlalu banyak detail mengenai game Battlefield terbaru ini. Tetapi, EA berjanji akan segera memberikan detail mengenai game Battlefield terbaru ini dalam beberapa bulan kedepan.

Gimana, pasti dari kalian banyak yang menantikan game Battlefield Mobile maupun Battlefield terbaru untuk konsol dan PC kan? Kita tunggu saja.