GAMEFINITY.ID, Jakarta – Tak lama setelah perilisannya pada bulan November ini, God of War: Ragnarok kembali memecahkan rekor barunya, setelah sebelumnya God of War: Ragnarok menjadi game terlaris di Britania Raya, saat ini game yang dibesut oleh Studio Santa Monica tersebut menyabet rekor penjualan tercepat sepanjang sejarah game dari konsol Playstation ini.
Hal ini diklaim oleh Playstation dalam akun Twitter resminya, tercatat sebanyak 5,1 juta copy telah terjual dalam satu minggu pertama sejak debutnya pada tanggal 9 November yang lalu.
God of War: Ragnarok Menjadi Game Dengan Angka Penjualan Tercepat Sepanjang Masa
Dikutip dari VGC, God of War: Ragnarok selain menjadi game dengan penjualan tercepat, juga menjadi cetak rekor penuualan Franchise God of War itu sendiri. Jauh dibandingkan dengan seri sebelumnya, God of War 2018 yang hanya mencapai 3,1 juta copy yang dirilis pada April 2018 yang lalu.
Baca juga: God of War: Ragnarok Cetak Rekor Penjualan Franchise di Inggris
Sementara pada tahun 2020 yang lalu, Part 2 The Last of Us yang dibesut oleh Naughty Dog tersebut juga pernah menjadi game terlaris di Konsol Playstation 4. Kala itu oleh Sony total copy game yang terjual mencapai empat juta copy selama tiga hari pertamanya dan diikuti oleh Imsoniac’s Spider – Man dengan total penjualan sebanyak 3,3 juta copy pada interval yang sama.
Congratulations to @SonySantaMonica for making God of War Ragnarök the fastest-selling first party launch game in PlayStation history! 🪓 pic.twitter.com/NPgN6YHRnQ
— PlayStation (@PlayStation) November 23, 2022
Terbukti melalui pernyataan GFK bahwa seri Ragnarok menjadi game dengan penjualan tercepat di Britania Raya dengan penjualan fisik yang jauh lebih besar dari jumlah penjualan keseluruhan di tiap seri yang diluncurkan sebelumnya selama seminggu.
Menurut laporan penghasilan Triwulan yang diterbitkannya bulan ini, God of War 2018 menjadi salah satu game dengan angka penjualan tertinggi yang dirilis secara esklusif untuk konsol Playstation, tercatat total 23 juta copy terjual saat itu, dan GFK mengharapkan hal ini serupa pada seri Ragnarok ini.
Setuju nggak Gfers kalau God of War Ragnarok jadi seri God of War terbaik sepanjang masa? Mimin kasih 9,5 dari 10. Mulai dari grafik, Story serta latar music yang dibawakannya memang tidak mengecewakan walau hanya sebatas nonton livestreamnya saja.