GAMEFINITY.ID, JAKARTA – Hexgaming kembali merilis control game untuk PS 5 terbarunya minggu ini dengan nama Hex Rival Pro Controller. Hexgaming mengatakan bahwa kontrol game ini sengaja didesain bagi yang benar–benar ingin bermain game secara intens dan serius. Pegangannya yang cukup nyaman di tangan sehingga pemain dapat betah hingga berjam–jam lamanya, selain itu layout tombol yang cukup ergonomis, tombol fungsi yang dapat diprogram, dan lain sebagainya. Dilihat dari spek diatas bisa disimpulkan bahwa Hex Rival Pro Controller bisa menjadi pilihan ketika kalian bosan dengan desain yang itu – itu saja.
Dijual Dengan Harga US$200 atau Rp 2,9 juta
Saat ini Hex Rival Pro Controller sudah bisa dibeli di situs resmi HexGaming dan toko online Amazon dengan harga US$ 200 an dolar atau senilai Rp 2,9 juta rupiah saja. Mengingat fiturnya yang cukup bersaing jika dibandingkan kontrol PS5 lainnya
Baca juga: Free Fire Kini Berkolaborasi Dengan Justin Bieber Dalam Rangka Anniversary ke-5 Nya
Fitur Dan Spesifikasi Lengkap Hex Rival Pro Controller
Berikut spesifikasi lengkap dari perangkat Hex Rival Pro Controller yang telah dirilis oleh Hex Gaming melalui situs resminya,
- Ukuran: 6,3 x 4,17 x 2,6 cm
- Perangkat Sudah mendukung USB tipe C atau nirkabel
- 3,5 mm Stereo Headset Jack
- Layout berbentuk simetris
- Sistem operasi yang sudah didukung: windows 7 dan ke atas, IOS 10 dan ke atas, MacOS Catalina dan ke atas, dan sistem operasi Android
- Modul vibrasi
- Performa yang cukup tinggi
- Buku panduan dan kartu garansi purnajual
Berikut fitur yang tersedia dalam Hex Rival Pro Controller ini,
- Thumbstick yang dapat ditukar, kamu dapat memainkan dalam dua mode baik dihubungkan dengan kabel USB tipe C maupun nirkabel, mengganti thumbstik dalam hitungan detik, dan tombol pinggir yang dapat diatur ulang
- Pemain dapat mengaktifkan tombol yang sudah diatur selama permainan berlangsung maksimal limabelas ke tombol belakang
- 6 in 1 Thumbstick yang dapat ditukar, tiga ketinggian yang berbeda, 2 desain thumb grip berbeda yang ergonomis, dapat diganti menjadi cekung atau cembung. Dan Pemain dapat mengoperasikan kontrol game secara fleksibel, dan menangkap target lebih cepat dan akurat
Selamat Idul Adha bagi yang merayakan dan untuk selalu update berita game lainnya di Gamefinity. Link top up Steam dan Diamond sudah tertera di sini.