GAMEFINITY.ID, Bandung – Semenjak perilisannya pada April 2023, Honkai: Star Rail berhasil menyusul kesuksesan besar Genshin Impact bagi Hoyoverse. Popularitas game turn-based RPG itu sangat masif dan mengundang antusiasme penggemar, menjadikannya menyandang status blockbuster. Hal ini juga berdampak pada penghasilannya yang kini mencapai satu miliar US dolar!
Sebuah studio yang berhasil mencetak game blockbuster hit secara berturut-turut mungkin bisa dikatakan cukup langka. Contohnya saja Supercell sukses dengan deretan game mobile-nya secara berturut-turut, yaitu Clash of Clans, Boom Beach, Clash Royale, dan Brawl Stars. Hoyoverse tampaknya akan mengikuti jejak Supercell dengan mencetak game hits masif dua kali berturut-turut.
Honkai: Star Rail Capai Penghasilan Total US$1M!
Menurut Naavik, penghasilan Honkai: Star Rail di semua platform berhasil menembus total US$1 miliar. Naavik menggunakan data dari platform analitik dan rasio penghasilan Genshin Impact di China.
Berdasarkan tabel yang dibagikan Naavik, game turn-based RPG besutan Hoyoverse itu berhasil meraup US$516 juta di China hanya untuk versi mobilenya. Sementara di luar China, penghasilan untuk versi mobile-nya mencapai kurang lebih US$300 juta. Versi PC-nya sendiri secara global pun tidak kalah, yaitu US$272 juta.
Sebelumnya, game besutan Hoyoverse itu berhasil meraup US$500 juta dalam tiga bulan semenjak perilisannya. Tidak heran game tersebut konsisten mencetak keuntungan berkat deretan karakter baru yang jadi favorit tampil di banner. Contohnya saja, sebuah rekor keuntungan terpecahkan saat Seele tampil di gacha banner untuk pertama kalinya.
Honkai: Star Rail pertama kali rilis pada 26 April 2023 di PC, iOS, and Android. Versi PlayStation 5-nya direncanakan akan meluncur pada 11 Oktober 2023. Bukan tidak mungkin versi PS5-nya akan meraup kesuksesan serupa seperti versi PC dan mobile.
Baca juga:
Disebut Berhasil Susul Genshin Impact
Sementara itu, Naavik menyebut Genshin Impact berhasil capai penghasilan total US$1 miliar khusus versi mobile kurang lebih enam bulan. Angka tersebut belum termasuk penjualan di China.
Bisa dibilang performa Honkai: Star Rail secara finansial cukup mirip dengan Genshin Impact, terutama versi mobile-nya. Game tactical RPG itu sendiri berhasil capai angka tersebut dalam lima bulan.
Lebih menariknya lagi, Naavik mendapati sebagian besar dari player base Genshin Impact berpindah ke Honkai: Star Rail, terutama dalam menghabiskan uang. Ini juga memicu waktu main di Genshin Impact berkurang secara signifikan sekitar 20 hingga 34 persen.
Bukan tidak mungkin Honkai: Star Rail akan mencapai rekor keuntungan lain mengingat kesuksesannya secara masif dari awal peluncuran. Peluncuran versi PS5 dan update masif konsisten juga bisa sangat menguntungkan game tesebut sebagai game blockbuster besar